cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kab. bantul,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
Saraswati
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Education,
Arjuna Subject : -
Articles 696 Documents
TANDA, KODE DAN MAKNA SLOGAN KAMPUS Natalia Dewi Rahayu Purnaningrum S1
Saraswati Jurnal Mahasiswa Desain Komunikasi Visual
Publisher : Institut Seni Indonesia Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24821/srs.v0i0.204

Abstract

Pembahasan kalimat slogan kampus menggunakan metode semiotikakomunikasi visual dimaksudkan untuk mengetahui berbagai kemungkinan makna yangmuncul, sehubungan dengan citra kampus yang bersangkutan. Penelitian inimenggunakan metode deskriptif kualitatif dengan populasi berupa 13 slogan tematikuniversitas swasta di Daerah Istimewa Yogyakarta. Berdasarkan terpenuhinya unsurunsurdesain komunikasi visual dalam slogan tematik yang disajikan dalam mediabrosur penerimaan mahasiswa baru tahun 2012, serta terpenuhinya unsure penandapetandadalam desain slogan, maka terpilihlah 5 slogan tematik universitas swasta diDaerah Istimewa Yogyakarta yaitu slogan tematik Universitas MuhammadiyahYogyakarta (UMY), Universitas Ahmad Dahlan (UAD), Universitas Kristen Duta Wacana(UKDW), Universitas Atma Jaya Yogyakarta (UAJY), dan Universitas Sanata DharmaYogyakarta (USD).Dalam penelitian ini penulis menitikberatkan pembahasan pada hubunganantara tanda verbal, tanda visual dan makna konotasi pada slogan. Proses analisis akandilakukan dengan menemukan penanda dan petanda pada slogan universitas swastamenggunakan teori Ferdindand de Saussure serta mengidentifikasi tanda verbal dantanda visual dengan menggunakan teori semiotika milik Charles Sanders Peirce. Dalamproses tersebut, teori copywriting digunakan untuk mengetahui jenis pesan secaralinguistik, sedangkan teori Desain Komunikasi Visual digunakan sebagai teori bantuuntuk memetakan elemen –elemen desain dalam slogan. Selanjutnya makna konotasidari tanda–tanda tersebut dibongkar dengan menggunakan teori semiotikapoststrukturalisme milik Roland Barthes. Teori Roland Barthes yang digunakan adalahteori lima kisi – kisi kode yang dirumuskannya dalam buku S/Z.Berdasarkan hasil analisis kelima sampel slogan tematik universitas swasta diDaerah Istimewa Yogyakarta, dapat ditemukan bahwa tanda verbal, tanda visual, danmakna konotasi yang terdapat pada slogan kampus hadir untuk mengakomodasi visimisi universitas swasta di Derah Istimewa Yogyakarta. Penelitian ini diharapkan dapatmenambah referensi untuk pihak –pihak yang bergelut di bidang periklanan khususnyapenulisan teks iklan (copywriting), masukan bagi perguruan – perguruan tinggi yangingin membuat branding kampus, serta sebagai masukan bagi dunia desain komunikasivisual dalam konteks pengkajian slogan sebagai elemen verbal dan visual dengan teorisemiotika.Kata Kunci
Perancangan permainan edukatif tentang pengenalan bencana alam dan cara menghadapinya untuk anak-anak. Pangesti Rahayu S1
Saraswati Jurnal Mahasiswa Desain Komunikasi Visual
Publisher : Institut Seni Indonesia Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24821/srs.v0i0.205

Abstract

Perancangan ini diaplikasi untuk menghasilkan media bantu dalam proses pengenalan dan pembelajaran tentang Bencana Alam dan cara menghadapinya untuk anak-anak. Permainan edukatif pengenalan bencana alam dan cara menghadapinya untuk anak-anak ini adalah sebuah permainan yang berisi tentang pengetahuan tentang bencana alam yang sering terjadi di negara Indonesia.Dalam permainan ini pula di beritahukan secara sederhana bagaimana menghadapi bencana alam jika terjadi di sekitar anak-anak.Dalam permainan ini dibutuhkan sebuah papan permainan, 4 orang pemain dengan begitu membutuhkan 4 bidak pemain, satu buah dadu, kartu aksi dan pertanyaandan kartu penjelasan, dan sebuah buku petunjuk permainan. Dengan bidak karakter menggunakan metode gunting dan tempel diharapkan anak-anak dapat lebih kreatif membuat mainannya sendiri. Terdapat pula kartu penjelasan dimana terdapat ilustrasi dan dilengkapi dengan penjelasan tentang tanda-tanda dan bagaimana cara menghadapi bencana alam, selain itu terdapat pula kartu aksi dan pertanyaan dimana dalam kartu aksi terdapat perintah-perintah. Terdapat pula kartu penjelasan dimana terdapat ilustrasi dan dilengkapi dengan penjelasan tentang tanda-tanda dan bagaimana cara menghadapi bencana alam, selain itu terdapat pula kartu aksi dan pertanyaan dimana dalam kartu aksi terdapat perintah-perintah yang mengharuskan anak-anak meniru dan menaati perintah yang tertera dalam kartu, untuk kartu pertanyaan berisikan pertanyaan-pertanyaan tentang materi yang ada dalam kartu penjelasan. Tujuan utama dari perancangan ini yaitu memberikan informasi serta pengetahuan pada anak dan orang tua dalam mengenal bencana alam yang sering terjadi di negara kita dan juga bagaimana cara yang paling sederhana yang dapat di lakukan anak-anak dalam menghadapi keadaan itu jika terjadi di sekitar mereka.Dimana orang tua masih belum menyadari betapa pentingnya pengetahuan tentang bencana alam dan penanggulangannya bagi anak-anak mereka.Situasi ini mungkin terjadi karena kurangnya informasi dan perhatian dari generasi yang lebih tua. Penyampaian pesan pembelajaran ini melalui media permainan board game untuk lebih dapat mengedukasi anak dalam memahami Bencana alam dan bagaimana cara menghadapinya.    
PERANCANGAN KOMIK PERANG PASIFIK (1941-1945) Priyo Wicaksono S1
Saraswati Jurnal Mahasiswa Desain Komunikasi Visual
Publisher : Institut Seni Indonesia Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24821/srs.v0i0.206

Abstract

Menurut pakar komik Scott McCloud, komik adalah gambar-gambar serta lambang-lambang lain yang terjukstaposisi dalam turutan tertentu untuk menyampaikan informasi dan atau mencapai tanggapan estetis dari pembacanya. Disamping memiliki nilai estetika di dalamnya, komik juga mampu menyampaikan gagasan secara aktual. Penciptaan buku komik Perang Pasifik (1941-1945) ini dimaksudkan untuk menyampaikan sejarah secara aktual tentang Perang Dunia II yang terjadi di Kawasan Pasifik. Penciptaan Komik Perang Pasifik (1941-1945) merupakan komik sejarah bersifat dokumenter yang dapat memberikan pengetahuan berupa visualisasi sejarah secara kronologis terjadinya Perang Pasifik kepada pembaca bermula dari penyebab pecahnya Perang, hingga berakhirnya Perang Pasifik dengan  menyerahnya Jepang kepada Tentara Sekutu. Komik dipilih karena komik merupakan salah satu media komunikasi visual yang paling efektif dan populer, dan merupakan salah satu media yang paling mampu menggabungkan dua bahasa sekaligus, yakni bahasa gambar, dan bahasa teks. Kata Kunci: Komik, Perang Pasifik, Komunikasi Visual.
MEMAHAMI MAKNA KONOTASI INFOGRAFIS PRODUK TEKNOLOGI SEBAGAI PENYAMPAI BERITA INFORMASI DALAM SITUS GOPEGO.COM EDISI AGUSTUS 2011-AGUSTUS 2012 Pungky Febi Arifianto S1
Saraswati Jurnal Mahasiswa Desain Komunikasi Visual
Publisher : Institut Seni Indonesia Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24821/srs.v0i0.207

Abstract

Penelitian “Memahami makna konotasi infografis produk teknologi sebagai penyampai berita informasi dalam situs gopego.com edisi Agustus 2011-Agustus 2012” ini berusaha untuk mengetahui proses pemahaman dan pemaknaan atas infografis yang ada di dalam situs website gopego.com sebagai penyampai berita informasi produk teknologi melalui pemaknaan dalam wilayah semiotika yakni makna konotatif dengan kode-kode sosial yang dikemukakan Rolland Barthes. Berdasarkan pengamatan infografis selain memberikan gambaran umum mengenai sebuah berita melalui tanda visual, infografis juga bisa menghasilkan sebuah informasi dan berita melalui tanda-tanda yang muncul dalam simbol gambar. Tanda-tanda yang muncul dalam infografis tersebut bukan hanya mengemukakan makna secara denotatif yang apa adanya tetapi lebih dari itu pesan yang terdapat dalam infografis tersebut bisa dibongkar dengan melakukan pengamatan lebih terhadap obyek tanda visual yang ada didalamnya sehingga menghasilkan makna konotatif yang tidak dapat disangka memberikan sebuah aspek korelasi dengan bahasa verbalnya. Kata kunci       : infografis, semiotika, makna konotatif  
PERANCANGAN BUKU ILUSTRASI PENGENALAN GIZI PADA REMAJA Ratna Indah Lestari S1
Saraswati Jurnal Mahasiswa Desain Komunikasi Visual
Publisher : Institut Seni Indonesia Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24821/srs.v0i0.208

Abstract

Nutrition is a chemical substance found in food that the body needs to produce energy, build and maintain the tissue, and manage the process of life. Consuming nutrients is of course very important for the body. Adolescence are the age where a dramatic change happens. Children grow with the relative same speed. It suddenly increases when they become teens. The growth is accompanied by hormonal, cognitive and emotional changes. All the changes require special nutrients. However, there are many obstacles hinder them from consuming nutritious food every day, the rise of fast food outlets and fast food commercials. Adolescence is the time at which someone always wants to try new things and tend to be unstable. Because of that a strategy is needed to divert the attention of teens who consume fast food turning to healty food.This book is designed to educated the tenagers about the importance of consuming healty food every day. All verbal and visual element in this book are made based on the teens style. In the future, it is expected that this book will help to reduce the rate of teens who suffer obesity and raice their awareness of how important consuming healty food is.Keywords: Nutrition, introduction, teens
Animation Design for Garbage Recycling in Yogyakarta Mr. Riswanto S1
Saraswati Jurnal Mahasiswa Desain Komunikasi Visual
Publisher : Institut Seni Indonesia Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24821/srs.v0i0.209

Abstract

Definision of Animation in a guidebook “Animation Workshop Guide,written by Robi Angler, word Animation is taken from Latin language“anima”, itmeans a soul or vital breath. Animation often to be defined as an activity toenlive from static object then can make some movements or only make animpression to describe that the object moves as if it is doing by itself. Mostly,animation talks about form of an object that can change to create movement andlife. So, this definitinion explains that animation can create something to becomelife or move. In English-Indonesian Dictionary by John M. Echols and HasanSadily, Animate is something life, soul: (1) to enlive, to be soul, to flush, tosplendor, Animated: (1) exciting, (2) life, Animation, (noun). Spirit, splendor,happiness.This final assignment design is tittled “Educational Animation Design forGarbage Recycling in Yogyakarta”. This is a presentation design to convey aboutgarbage problems generally, garbage problem in Yogyakarta city, causalities andsolutions that can be done to this garbage problem. Presentated by animation,there is no main character or human characterization inside, all animated objectsare iconic or symbolic form as illustration to describe messages that want to beconveyed. This Presentasion uses compound animation techniques betweenmotion graphic animation and 3D animation.This animation presentation design is made in a cooperation with BLH ofYogyakarta city as data source and finally this design artwork will be used byBLH as the media for education and counseling or can be used for other needs tosupport garbage recycling programs independently in Yogyakarta city.Keywords: Garbage, Education, Yogyakarta.
Perancangan Multimedia CD Interaktif Company Profile Yayasan Budi Mulia Dua. Robbi Akbari Kamaruddin S1
Saraswati Jurnal Mahasiswa Desain Komunikasi Visual
Publisher : Institut Seni Indonesia Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24821/srs.v0i0.210

Abstract

interaktif tentang Yayasan Budi Mulia Dua (YBMD) berupa konsep yang dapat mevisualisasikan citra yayasan dalam bentuk unik, artistik, kreatif dan komunikatif tentang YBMD, sebagai yayasan pendidikan yang memiliki keunggulan kualitas pendidikan berbeda dengan yayasan lainnya?Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam pembuatan perancangan ini adalah observasi lapangan, wawancara, tinjauan pustaka dan dokumentasi. Pengumpulan data ini dilakukan guna mendukung ide dasar dalam pembentukan konsep disain yang sesuai untuk diterapkan pada multimedia CD interaktif.Hasil pembuatan multimedia CD interaktif ini dapat ditarik kesimpulan: (1) Dengan adanya multimedia interaktif ini, YBMD dapat memberikan informasi tentang keunggulan yayasan yang menjadi identitas pembeda YBMD dengan yayasan lainnya. (2) Visualisasi disain dipadu dengan unsur animasi yang unik serta tingkat interaktifitas tinggi diharapkan mampu menjadi suatu hal baru bagi pengguna multimedia CD interaktif ini. (3) Dengan adanya multimedia CD interaktif ini diharapkan memberikan identitas yang unik bagi YBMD, sehingga ketika masyarakat mengenal YBMD adalah sebagai yayasan dengan kurikulum berbasis kreatifitas.Kata kunci: company profile, multimedia CD interaktif, pencitraan, Adobe Flash, animasi
PERANCANGAN IKLAN LAYANAN MASYARAKAT SOSIALISASI JAMINAN KESEHATAN MASYARAKAT DI KABUPATEN SUKOHARJO JAWA TENGAH Rudi Ristanto S1
Saraswati Jurnal Mahasiswa Desain Komunikasi Visual
Publisher : Institut Seni Indonesia Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24821/srs.v0i0.211

Abstract

Kesehatan merupakan kebutuhan setiap orang yang harus dipenuhi untuk kelangsungan hidupnya. Karena dengan tubuh yang sehat manusia bisa melakukan aktifitas seperti beribadah, belajar, bekerja, dan melakukan aktifitas lainnya. Salah satu program yang pemerintah dalam menyediakan pelayanan kesehatan yang memadai bagi rakyat miskin adalah Jaminan Kesehatan Masyarakat (JAMKESMAS). Di Kabupaten Sukoharjo, dalam sosialisasi JAMKESMAS belum sukses, sehingga masih banyak permasalahan tentang pelayanan kesehatan untuk masyarakat miskin. Oleh karena itu, perlu sosialisasi yang lebih akurat dengan menggunakan media yang sesuai dengan target audience, tujuan dari peracangan ini adalah menyadarkan masyarakat miskin bahwa mengurus JAMKESMAS tidak sulit, dan memudahkan masyarakat miskin mendapatkan pelayanan kesehatan di Puskesmas atau RumahSakit.Analisa yang digunakan menggunakan metode 5W+1H yang ditambah dengan formula AIDCA. Dari data analisis tersebut dapat digunakan untuk mendapatkan media-media yang tepat, untuk menajamkan hasil olah data tersebut juga menggunakan analisis Consumer Insight, Consumer Journey, dan Point of Contact.Dari hasil olah data tersebut didapatkan sebuah rangkaian perancangan iklan layanan masyarakat menjadi salah satu kampanye yang tidak hanya sekedar memberi informasi namun mengajak masyarakat untuk melakukan tindakan nyata mendapatkan pelayanan kesehatan bersama.Kata kunci:Perancangan, Iklan Layanan Masyarakat, Sosialisasi, Jaminan Kesehatan Masyarakat, di Kabupaten Sukoharjo Jawa Tengah.
PERANCANGAN BUKU ESAI FOTO “ TENUN LURIK YOGYAKARTA “ Wicaksono Haryo P S1
Saraswati Jurnal Mahasiswa Desain Komunikasi Visual
Publisher : Institut Seni Indonesia Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24821/srs.v0i0.212

Abstract

Tenun Lurik merupakan salah satu tenun yang ada di Indonesia yang bermotifkan garis-garis. Lurik mempunyai motif yang tak kalah indah dengan motif tenun yang sudah ada, namun lurik sendiri sekarang sudah tidak banyak lagi peminatnya, dikarenakan sudah ada kain serupa yang lebih diminati. Banyak buku, majalah dan artikel yang membahas tentang tenun yang ada di Indonesia, akan tetapi tidak banyak yang membahas tentang tenun lurik secara lengkap. Sejauh ini hanya ditemukan sebuah buku yang membahas tentang tenun lurik secara lengkap, namun kurang didukung dengan adanya visual yang menarik. Penulis merasa tertarik dengan fenomena ini dan ingin mengenalkan kembali tenun lurik melalui sebuah buku foto. Buku ini mengulas sejarah singkat tentang tenun lurik, para perajin yang masih bertahan, proses pembuatan tenun lurik hingga motif tenun lurik yang ada. Sehingga dengan dibuatnya buku ini diharapkan mampu menjadi sumber informasi mengenai tenun lurik dan mampu mengenalkan kembali tenun lurik yang menjadi salah satu warisan budaya di Yogyakarta.   Kata kunci : Buku esai foto, Tenun Lurik Yogyakarta, Warisan budaya
PERANCANGAN KOMUNIKASI VISUAL EVENT INTERNATIONAL ISLAMIC ARTS FESTIVAL 2013 Wiko Williams S1
Saraswati Jurnal Mahasiswa Desain Komunikasi Visual
Publisher : Institut Seni Indonesia Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24821/srs.v0i0.213

Abstract

Datang 1400 tahun yang lalu untuk menjadi rahmat seluruh alam, Islammenjadi agama terkahir dan penyempurna. Salah satu rahmat Allah Subhanahu WaTa’ala adalah keindahan dalam bentuk seni.Seni dalam Islam selalu berbicara tentang infinitas, dan memiliki konsep tauhidbahwa setiap keindahan datang dari Allah Subhanahu Wa Ta’ala, sehingga berbagaikarya harus ditujukan untuk-Nya. Dengan konsep tersebut, seni Islam berusaha untukselalu menjadikan manusia tidak lupa dengan Sang Penciptanya. Dan selalu bersyukuratas keindahan yang selalu diberikan setiap waktu.Akan tetapi, masa-masa kejayaan seni Islam semakin memudar di zaman yangorang-orang menyebut sudah modern ini. International Islamic Arts Festivaldihadirkan sebagai upaya untuk mempertahankan seni dan budaya Islam tersebut, danmempertahankan peradaban Islam yang besar ini. Generasi muda sekarangmenganggap event yang berlatarbelakang agama selalu kaku dan tidak membuatmereka terhibur. Oleh karena itu, diperlukan banyak inovasi dalam mengemas event inilebih menarik sehingga generasi sekarang terlibat dan berpartisipasai dalam event yangbesar ini. Media yang dipakai dibuat lebih bersahabat dan melibatkan banyak orang,yang menjadikan mereka memiliki andil dalam event ini. Desain dan media yangbekerja dengan baik tidak hanya mengutamakan tampilan menjadi ujung tombak dalammenyebarkan pesan seni dan budaya Islam. International Islamic Arts Festival 2013semakin menunjukkan jati dirinya dengan berusaha melibatkan masyarakat dalamevent ini, bahwa seni dan budaya Islam mampu menjadikan hidup mereka lebih berartidan selalu bersyukur kepada Allah Subhanahu Wa Ta’ala.Keyword : International, Islamic, Arts, Festival, Desain

Page 5 of 70 | Total Record : 696