cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kab. kebumen,
Jawa tengah
INDONESIA
Fokus Bisnis
ISSN : 16935209     EISSN : 26232480     DOI : -
Core Subject : Economy,
Arjuna Subject : -
Articles 353 Documents
Sistem Pengendalian Intern Terhadap Persediaan Bahan Baku Pada PT Surya Indah Kebumen Dwi Suprajitno
Fokus Bisnis : Media Pengkajian Manajemen dan Akuntansi Vol 7 No 1 (2008): Fokus Bisnis
Publisher : P4M STIE Putra Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32639/fokusbisnis.v7i1.27

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan sistem pengendalian intern terhadap persediaan bahan baku pada PT. Surya Indah Kebumen serta untuk mengetahui Efektifitas pelaksanaan pengendalian intern terhadap persediaan bahan baku pada PT. Surya Indah Kebumen. Metodologi pengolahan datanya menggunakan analisis flowchart dan analisis kuesioner. Dari hasil analisis maka dapat ditarik kesimpulan yaitu Pelaksanaan sistem pengendalian intern terhadap persediaan bahan baku pada PT. Surya Indah Kebumen belum dilakukan dengan baik karena prosedur pencatatan belum menggunakan formulir bernomor urut tercetak untuk mempermudah setiap bagian yang ada pada perusahaan dalam melakukan setiap kegiatan operasional yang ada dalam perusahaan.Efektifitas pelaksanaan sistem pengendalian intern terhadap persediaan bahan baku pada PT. Surya Indah Kebumen masih kurang efektif karena fungsi-fungsi yang terkait dalam pengelolaan persediaan yang ada hanya bagian penerimaan barang, bagian pembelian, dan bagian gudang. Sedangkan menurut literatur Mulyadi (2001 : 570) fungsi yang terkait dalam persediaan bahan baku adalah bagian penerimaan barang, bagian hutang, bagian kartu persediaan, dan bagian gudang. Selain itu dokumen yang digunakan hanya surat pesanan dan surat penerimaan barang. Kata kunci : sistem pengendalian intern, persediaan bahan baku
PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP LOYALITAS PADA PD. BPR BANK PASAR KEBUMEN Parmin Parmin
Fokus Bisnis : Media Pengkajian Manajemen dan Akuntansi Vol 8 No 2 (2009): Fokus Bisnis
Publisher : P4M STIE Putra Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32639/fokusbisnis.v8i2.28

Abstract

Penelitian ini terfokus pada faktor-faktor dalam kualitas pelayanan yang mempengaruhi loyalitas nasabah pada PD. BPR Bank Pasar Kebumen yang meliputi bukti langsung (tangible), keandalan (reliability), daya tanggap (responsiveness), jaminan (assurance), serta empati (empathy). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis sejauh mana faktor- faktor tersebut berpengaruh terhadap loyalitas nasabah. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu dengan metode penelitian deskriptif yang bersifat eksploratif dengan analisis data kuantitatif dan kualitatif. Untuk analisis kuantitatif dalam penelitian ini meliputi gambaran umum perusahaan. Sedangkan analisis kualitatif dalam penelitian ini menggunakan kuesioner sebagai alat bantu analisis dengan mengambil sampel sebanyak 75 responden. Analisis datanya mengacu pada rumus regresi linier ganda (uji t dan uji F), dengan dibantu menggunakan program statistis SPSS for Windows. Hasil penelitian menunjukkan bahwa baik secara parsial maupun simultan, variabel bukti langsung (tangible), keandalan (reliability), daya tanggap (responsiveness), jaminan (assurance), serta empati (empathy) memiliki pengaruh yang signifikan terhadap loyalitas nasabah. Kata kunci: bukti langsung (tangible), keandalan (reliability), daya tanggap (responsiveness), jaminan (assurance), empati (empathy), dan loyalitas nasabah
PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP LOYALITAS PADA PD. BPR BANK PASAR KEBUMEN Parmin Parmin
Fokus Bisnis : Media Pengkajian Manajemen dan Akuntansi Vol 7 No 2 (2008): Fokus Bisnis
Publisher : P4M STIE Putra Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32639/fokusbisnis.v7i2.29

Abstract

Penelitian ini terfokus pada faktor-faktor dalam kualitas pelayanan yang mempengaruhi loyalitas nasabah pada PD. BPR Bank Pasar Kebumen yang meliputi bukti langsung (tangible), keandalan (reliability), daya tanggap (responsiveness), jaminan (assurance), serta empati (empathy). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis sejauh mana faktor- faktor tersebut berpengaruh terhadap loyalitas nasabah. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu dengan metode penelitian deskriptif yang bersifat eksploratif dengan analisis data kuantitatif dan kualitatif. Untuk analisis kuantitatif dalam penelitian ini meliputi gambaran umum perusahaan. Sedangkan analisis kualitatif dalam penelitian ini menggunakan kuesioner sebagai alat bantu analisis dengan mengambil sampel sebanyak 75 responden. Analisis datanya mengacu pada rumus regresi linier ganda (uji t dan uji F), dengan dibantu menggunakan program statistis SPSS for Windows. Hasil penelitian menunjukkan bahwa baik secara parsial maupun simultan, variabel bukti langsung (tangible), keandalan (reliability), daya tanggap (responsiveness), jaminan (assurance), serta empati (empathy) memiliki pengaruh yang signifikan terhadap loyalitas nasabah. Kata kunci: bukti langsung (tangible), keandalan (reliability), daya tanggap (responsiveness), jaminan (assurance), empati (empathy), dan loyalitas nasabah
“ANALISIS PERHITUNGAN HARGA POKOK PRODUKSI DENGAN METODE HARGA POKOK PROSES PADA PERUSAHAAN SOUN CAP KETELA MAS TAMBAK.” Dwi Suprajitno
Fokus Bisnis : Media Pengkajian Manajemen dan Akuntansi Vol 10 No 1 (2011): Fokus Bisnis
Publisher : P4M STIE Putra Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32639/fokusbisnis.v10i1.30

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perhitungan harga pokok produksi yang dilakukan oleh Perusahaan soun cap “Ketela Mas” Tambak, untuk mengetahui perhitungan harga pokok produksi dengan metode harga pokok proses yang melalui dua departemen produksi, untuk mengetahui perhitungan harga pokok produksi di departemen cetak dan departemen packing serta untuk mengetahui perbandingan antara harga pokok produksi yang dihitung oleh perusahaan dengan perhitungan harga pokok produksi yang menggunakan metode harga pokok proses. Metode dan Alat Pengumpulan Data yang digunakan antara lain wawancara, dokumentasi serta studi pustaka dari literatur-literatur akuntansi. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa perhitungan HPP dengan menggunakan metode Harga Pokok Proses menghasilkan Harga Pokok yang lebih kecil, meskipun selisihnya hanya Rp 82, namun dalam perhitungan yang menggunakan metode harga pokok proses sudah memperhitungkan biaya produksi yang rinci. Pemilik perusahaan mendapatkan Gaji sebesar Rp 1.000.000/bulan, bagian pemasaran Rp 800.000/bulan, serta telah memperhitungkan Biaya Depresiasi gedung dan kencaraan Rp 200.000/bulan. Dengan demikian jika perusahaan menerapkan perhitungan harga pokok produksinya dengan menggunakan harga pokok proses, maka perusahaan dapat memperoleh laba/keuntungan yang lebih besar. Kata kunci : harga pokok produksi, harga pokok proses
"EFEKTIVITAS SISTEM PENGGAJIAN PADA PERUSAHAAN DAERAH AIR MINUM KEBUMEN" Dwi Suprajitno
Fokus Bisnis : Media Pengkajian Manajemen dan Akuntansi Vol 10 No 2 (2011): Fokus Bisnis
Publisher : P4M STIE Putra Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32639/fokusbisnis.v10i2.31

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan pengendalian intern terhadap penggajian yang telah dilakukan pada Perusahaan Daerah Air Minum Kebumen serta untuk mengetahui tingkat efektivitas sistem penggajian pada Perusahaan Daerah Air Minum Kebumen. Metode analisis data yang digunakan yaitu dari data yang telah terkumpul kemudian dianalisa dengan menggunakan pendekatan deskriptif yaitu dengan menguraikan menurut apa adanya dengan kenyataan yang ada dalam praktek sesungguhnya. Dalam menganalisa data kita menggunakan teknik-teknik sistem yang biasa disebut dengan simbol bagan alir ( howchart ) dan dengan kuesioner pengujian pengendalian intern. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan pada perusahaan daerah air minum kebumen dapat diambil kesimpulan sebagai berikut :Pelaksanaan pengendalian intern pada perusahaan daerah air minum kebumen adalah efektif dengan tingkat efektivitas sistem penggajian nya adalah 78,57% dengan adanya pemisahan fungsi secara jelas. Kata kunci : efektivitas sistem penggajian
Analisis Pengaruh Harga, Kualitas Produk dan Distribusi terhadap Keputusan Membeli Produk Paving pada CV Sugeng Baru Parmin Parmin
Fokus Bisnis : Media Pengkajian Manajemen dan Akuntansi Vol 11 No 1 (2012): Fokus Bisnis
Publisher : P4M STIE Putra Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32639/fokusbisnis.v11i1.32

Abstract

Penelitian ini berjudul Analisis Pengaruh Harga, Kualitas Produk dan Distribusi terhadap Keputusan Membeli Produk Paving pada CV Sugeng Baru
ANALISIS PENGARUH KEY PERFORMANCE INDICATOR, PENETAPAN TARGET PAJAK, DAN JOB GRADE SYSTEM TERHADAP KINERJA KARYAWAN KPP PRATAMA KEBUMEN Gunarso Wiwoho
Fokus Bisnis : Media Pengkajian Manajemen dan Akuntansi Vol 7 No 1 (2008): Fokus Bisnis
Publisher : P4M STIE Putra Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32639/fokusbisnis.v7i1.33

Abstract

The management performance is a process of ongoing communication which involves building hope and clear understanding of work functions that expect to be done by employees and how they give contribution to organizational goals. Employee performance in any organization is always running fluctuatively. It needs requiring the performance growth including in The tax Servicing Office (LTO) Pratama that influenced by the application of ‘key performance indicators, attention toward the tax decision and job grade system (system peningkatan pekerjaan) which has long been applied in the KPP Pratama Kebumen. The existence of this is the writer background to do the research titled ‘The Effect Analysis of ‘Key Performance Indicators, Tax Target Decision and Job Grade System toward The Employee Performance at The Tax Servicing office (Kantor Pelayanan Pajak (KPP)) Pratama Kebumen’ The respondents were 30 employees who work at KPP Pratama Kebumen. The research uses descriptive method and quantitative analysis by SPSS 16:00. By quantitative methods, It tested by validity, reliability, the assumptions of classical testing, the analysis of multiple regression, hypothesis testing by using the test ‘t’ or test ‘f’. The hypothesis testing of the test ‘t’ shows that all variables have a significant effect on the performance except for the variable application of key performance indicators. Whereas the test ‘f’ results that the application of key performance indicator, tax target decision and job grade systems that have a significant effect to the employee performance of KPP Pratama Kebumen. Key words: the application of key performance indicators, tax target decision, job grade system, employee performance, multiple regression.
ANALISIS BIAYA PEMASARAN MENURUT DAERAH PEMASARAN TERHADAP KEMAMPUAN MENGHASILKAN LABA PADA PERUSAHAAN KECAP “MLIWIS” Dwi Suprajitno
Fokus Bisnis : Media Pengkajian Manajemen dan Akuntansi Vol 8 No 1 (2009): Fokus Bisnis
Publisher : P4M STIE Putra Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32639/fokusbisnis.v8i1.34

Abstract

Abstrak Penelitian ini bertujuan : untuk mengetahui informasi biaya pemasaran terhadap kemampuan menghasilkan laba pada perusahaan kecap “Mliwis” Kebumen dan untuk mengetahui pengaruh biaya pemasaran menurut daerah pemasaran terhadap kemampuan menghasilkan laba pada perusahaan kecap “Mliwis” Kebumen. Metodologi penelitian untuk memperoleh data menggunakan antara lain menggunakan observasi, dokumentasi, interview, dan studi kepustakaan. Kesimpulan yang diperoleh dari penelitian ini : dari hasil analisis biaya pemasaran menurut daerah pemasaran pada bulan Januari, Februari, Maret tahun 2009, dapat diketahui bahwa kemampuan tiap-tiap daerah pemasaran dalam menghasilkan laba berbeda-beda. Pada bulan Januari daerah pemasaran Kutoarjo mendapatkan laba Rp 2.926.371,- daerah pemasaran Purworejo mendapatkan laba Rp 6.878.125,-. Pada bulan Februari daerah pemasaran Kutoarjo mendapatkan laba Rp 6.963.505,-, daerah pemasaran Purworejo mendapatkan laba Rp 10.644.461,-. Pada bulan Maret daerah pemasaran Kutoarjo mendapatkan laba Rp 9.859.655,-, daerah pemasaran Purworejo mendapatkan laba Rp 17.092.765,- dan berdasarkan hasil analisis biaya pemasaran menurut daerah pemasaran semestinya dapat dijadikan sebagai salah satu faktor untuk menentukan daerah pemasaran karena setiap akhir periode akan terlihat kontribusi laba yang bisa dihasilkan oleh masing-masing daerah pemasaran. Kata kunci : analisa biaya pemasaran
PENGELOLAAN DIVERSITAS KARYAWAN DALAM MEMBANGUN KEUNGGULAN KOMPETITIF Sri Lestari
Fokus Bisnis : Media Pengkajian Manajemen dan Akuntansi Vol 14 No 1 (2015)
Publisher : P4M STIE Putra Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32639/fokusbisnis.v14i1.35

Abstract

This article entitled management diversity of employees to develop competitive advantage. Currently the business world increasingly tight competition. The company increasingly hard in fighting over scarce resources and consumers. The competition took place at both levels local, regional, national and international level. Companies are able to compete will be the winner in the competition. In the face of environmental conditions that increasingly erratic company should be able to operate optimally, that by having the competitive edge. Diversity can give you an advantage for the company especially in serving customers who are also diverse. HUMAN RESOURCES company that came from many different backgrounds have the talent of individuals and different experiences so that it can give you different ideas and can serve a diverse market anyway. It is certain that the diversity of employees at a company many benefits, however it is not denied that the diversity also poses many challenges. human resources management should plan and manage their employees being multiform in such a way that would give maximum performance for the company .To create this company should apply the principle of total quality management and Total Quality Control in managing their employees.
ANALISIS SIKAP ANGGOTA KOPERASI TERHADAP ATRIBUT-ATRIBUT JASA PELAYANAN PADA KOPERASI “SEJAHTERA” DI PURWOKERTO Petrus Edi Sumantri
Fokus Bisnis : Media Pengkajian Manajemen dan Akuntansi Vol 14 No 1 (2015)
Publisher : P4M STIE Putra Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32639/fokusbisnis.v14i1.36

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis sikap anggota koperasi terhadap atribut jasa pelayanan yang diberikan oleh pengurus kepada anggota koperasi. Variabel dalam penelitian ini meliputi Reliability, responsiveness, assurance, emphaty dan tangibles yang digunakan dengan cara membandingkan antara harapan dan keyakinan melalui metode analisis Multiatribute Attitude Model” (MAM). Hasil dari Penelitian menyatakan bahwa Sikap anggota koperasi terhadap atribut jasa pelayanan masuk dalam kategori sangat baik, sedangkan atribut yang paling dominan harus diperhatikan menurut anggota koperasi adalah atribut reliability. Implikasi dalam penelitian ini yaitu: sebaiknya pengurus koperasi memperhatikan atribut-atribut reliability, assurance, responsiveness, tangibles dan emphaty, serta atribut reliability menjadi atribut yang diprioritaskan oleh pengurus koperasi, yang berkaitan dengan kemampuan pengurus dalam memberikan pelayanan dengan segera dan memuaskan sesuai dengan yang telah dijanjikan. Kata kunci : reliability, assurance, responsiveness, tangibles dan emphaty