cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
Finesta
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Economy,
FINESTA contains the Academic Paper created by Student of Finance Program, Petra Christian University.
Arjuna Subject : -
Articles 274 Documents
Pengaruh Corporate Culture dan Organisational Commitment terhadap Financial Performance Perusahaan Keuangan di Surabaya Ozzie, Leonardho; Malelak, Mariana Ing
Finesta Vol 3, No 1 (2015)
Publisher : Petra Christian University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (78.005 KB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh corporate culture dan organisational commitment terhadap financial performance perusahaan keuangan di Surabaya.. Berdasarkan penelitian Deshpande dan Farley pada corporate culture dan Allen dan Meyer terhadap organisational commitment, kuesioner terstruktur dikembangkan dan dikelola sendiri kepada karyawan di perusahaan keuangan di Surabaya. Sebanyak 100 karyawan dalam penelitian ini.Data diolah menggunakan analisa SEM yang digunakan adalah Partial Least Square (PLS) dengan proses perhitungan yang dibantu dengan program aplikasi SmartPLS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh yang signifikan antara budaya perusahaan dan komitmen organisasi. Kedua jenis budaya perusahaan dan komitmen organisasi memiliki pengaruh terhadap kinerja keuangan perusahaan tersebut.
Analisis Efek Mekanisme Good Corporate Governance terhadap Manajemen Risiko dalam Pembentukan Kinerja Perbankan Joeswanto, Devina Angela; Malelak, Mariana Ing
Finesta Vol 3, No 1 (2015)
Publisher : Petra Christian University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (78.005 KB)

Abstract

Abstrak — Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh mekanisme good corporate governance (GCG) terhadap manajemen risiko bank, selanjutnya melihat pengaruh manajemen risiko terhadap pembentukan kinerja perbankan. Variabel mekanisme GCG dalam penelitian ini, terdiri dari jumlah dewan komisaris, jumlah dewan direksi, proporsi komisaris independen, kepemilikan institusional dan kepemilikan publik. Variabel pengukur manajemen risiko bank terdiri dari interest rate risk, credit risk, natural hedging strategy, dan solvency/capital risk. Sedangkan, kinerja perbankan diukur dengan return on equity. Penelitian ini menggunakan metode Structural Equation Modeling dengan data perusahaan yang tercatat di Bursa Efek Indonesia dalam subsektor perbankan selama periode 2007-2013. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jumlah dewan direksi berpengaruh signifikan terhadap credit risk dan natural hedging strategy, kepemilikan institusional dan kepemilikan publik berpengaruh signifikan terhadap interest rate risk dan natural hedging strategy. Sedangkan, untuk variabel pengukur manajemen risiko, semuanya berpengaruh signifikan terhadap kinerja perbankan.
Pengaruh Mekanisme Corporate Governance dan Rasio Keuangan terhadap Peringkat Obligasi Dali, Chandra Ly; Ronni, Sautma; Malelak, Mariana Ing
Finesta Vol 3, No 1 (2015)
Publisher : Petra Christian University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (78.005 KB)

Abstract

Abstrak— Peringkat obligasi merupakan salah satu yang harus dipertimbangkan oleh investor sebelum melakukan investasi obligasi. Penelitian ini bertujuan untuk meneliti pengaruh mekanisme corporate governance dan rasio keuangan perusahaan terhadap peringkat obligasi. Secara khusus, penelitian ini menyelidiki pengaruh dari kepemilikan institusional, kepemilikan manajerial, ukuran dewan komisaris, proporsi dewan komisaris independen, komite audit, kualitas audit, corporate governance perception index (CGPI) , debt to equity ratio(DER), return on assetss (ROA) dan current ratio (CR). Sampel berjumlah 101 obligasi perusahaan non keuangan yang terdaftar di BEI selama periode 2005-2012 diperingkat oleh PT Pefindo dan memiliki CGPI yang diseleksi mengunakan purposive sampling dan  menggunakan regresi logistik ordinal. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kepemilikan institusional, kepemilikan manajerial, jumlah komite audit, CGPI, dan ROA bepengaruh  positif signifikan terhadap peringkat obligasi. DER dan CR berpengaruh negatif signifikan terhadap peringkat obligasi,  sedangkan ukuran dewan komisaris,proporsi komisaris independen tidak berpengaruh signifikan terhadap peringkat obligasi.
Pengaruh Penerapan Enterprise Risk Management daPengaruh Financial Literacy dan Faktor Sosiodemografi Terhadap Perilaku Konsumtif Harli, Felicia Claresta; Linawati, Nanik; Memarista, Gesti
Finesta Vol 3, No 1 (2015)
Publisher : Petra Christian University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (78.005 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meneliti pengaruh Financial Literacy dan faktor sosiodemografi terhadap Perilaku Konsumtif para mahasiswa fakultas keuangan dan non keuangan di Univeristas Kristen Petra Surabaya. Sampel yang digunakan berjumlah 136 mahasiswa fakultas ekonomi dan 137 mahasiswa fakultas non ekonomi di Univeristas Kristen Petra Surabaya. Data dikumpulkan dengan menggunakan angket kuesioner. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi logistik. Hasil analisis ini menunjukkan financial literacy dan usia berpengaruh negatif signifikan terhadap perilaku konsumtif pada mahasiswa Fakultas Ekonomi dan mahasiswa non Fakultas Ekonomi. Sedangkan Jenis kelamin tidak berpengaruh signifikan terhadap perilaku konsumtif mahasiswa Fakultas Ekonomi dan non Fakultas Ekonomi. Pendapatan berpengaruh positif signifikan terhadap perilaku konsumtif mahasiwa Fakultas Ekonomi dan non Fakultas Ekonomi. Terdapat perbedaan financial literacy antara mahasiswa Fakultas Ekonomi dan non Fakultas Ekonomi. Terdapat perbedaan perilaku konsumtif antara mahasiswa Fakultas Ekonomi dan non Fakultas Ekonomi.
Pengaruh Financial Literacy Terhadap Perilaku Pembayaran Kartu Kredit Pada Karyawan di Surabaya Wicaksono, Edrea Divarda
Finesta Vol 3, No 1 (2015)
Publisher : Petra Christian University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (78.005 KB)

Abstract

Saat ini untuk memiliki kartu kredit tergolong mudah didapatkan, mulai dari kalangan menengah keatas, tak terkecuali karyawan dapat memilikinya. Meski dari segi kepraktisan penggunaan kartu kredit memang memudahkan transaksi sehari-hari, namun penggunaannya harus disertai dengan adanya financial literacy, sehingga penggunaan kartu kredit didasarkan pada kebutuhan yang penting dan sesuai dengan keadaan keuangan masing-masing nasabah. Penelitian ini bertujuan untuk meneliti pengaruh financial literacy terhadap perilaku pembayaran kartu kredit di kalangan karyawan Surabaya. Sampel yang digunakan berjumlah 100 responden karyawan di Surabaya. Data dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner. Teknik analisis yang digunakan adalah Partial Least Square (PLS). Hasil analisis ini menunjukkan financial literacy memiliki pengaruh yang signifikan terhadap perilaku pembayaran kartu kredit. Penelitian ini juga menunjukkan bahwa tidak ada perbedaan perilaku pembayaran kartu kredit antara karyawan yang memiliki financial literacy rendah dan tinggi.
Pengaruh Faktor Sosiodemografi, Profil Risiko, dan Tipe Keluarga Terhadap Pemenuhan Dana Darurat Santoso, Evelyn Okky; Leng, Pwee; Linawati, Nanik
Finesta Vol 3, No 2 (2015)
Publisher : Petra Christian University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (78.005 KB)

Abstract

Abstrak— Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan adanya pengaruh faktor sosiodemografi, profil risiko, dan tipe keluarga terhadap pemenuhan dana darurat. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini adalah masyarakat Surabaya ekonomi menengah ke atas sebanyak 101 sampel. Data dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi logistik. Hasil analisis ini menunjukkan bahwa usia, pendidikan, pendapatan, dan profil risiko agresif berpengaruh signifikan terhadap pemenuhan dana darurat. Namun, tipe keluarga tidak berpengaruh signifikan terhadap pemenuhan dana darurat. 
Toleransi Risiko Pada Pasangan Yang Sudah Menikah Cornelis, Yulius; Linawati, Nanik
Finesta Vol 3, No 2 (2015)
Publisher : Petra Christian University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (78.005 KB)

Abstract

Abstrak— Seseorang yang masih single dan sudah menikah akan memiliki tingkat risiko yang berbeda dalam berinvestasi. Perbedaan tingkat usia, pendidikan, dan pendapatan adalah beberapa hal yang mempengaruhi tingkat toleransi risiko pasangan suami dan isteri dalam berinvestasi. Penelitian ini menggunakan Analisis Multinomial Regresi Logistik dan Analisa Korespondensi dengan melibatkan 50 pasang suami istri. Hasil dari penelitian ini adalah bahwa faktor pendidikan berpengaruh signifikan terhadap tingkat toleransi risiko suami dan isteri sedangkan faktor yaitu usia dan pendapatan tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap toleransi risiko suami dan isteri.  
ANALISA HUBUNGAN FAKTOR DEMOGRAFI, PROFIL RISIKO, DAN KEPUTUSAN INVESTOR DALAM ALOKASI ASET Tallo, Rizaldy; Linawati, Nanik; Memarista, Gesti
Finesta Vol 3, No 2 (2015)
Publisher : Petra Christian University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (78.005 KB)

Abstract

Abstrak--Penelitian ini bertujuan untuk melihat adanya hubungan faktor demografi yang berhubungan dengan profil risiko investor dan juga keputusan investor dalam alokasi jenis aset yang di investasikan. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 100 responden yang berada di wilayah kota surabaya. Jenis penelitian ini adalah deskriptif analisis dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Penelitian ini adalah menemukan beberapa variabel demografi berhubungan langsung dengan profil risiko dan alokasi aset investor, namun ada beberapa variable yang tidak memiliki hubungan signifikan dengan profil risiko dan alokasi aset investor. Serta adanya hubungan signifikan antara profil risiko investor dengan keputusan investor dalam mengalokasi aset.
Pengaruh Agency Cost Terhadap Kebijakan Dividen Perusahaan Keuangan dan Non-Keuangan Periode 2010-2013 Fong, Irene Lie Mei; Astuti, Dewi
Finesta Vol 3, No 2 (2015)
Publisher : Petra Christian University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (78.005 KB)

Abstract

Abstrak - Penelitian ini ingin mengaji pengaruh agency cost terhadap kebijakan dividen perusahaan keuangan dan non-keuangan di Bursa Efek Indonesia. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Ordinary Least Square (OLS). Penelitian ini menggunakan data perusahaan keuangan dan non-keuangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2010-2013. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa tidak semua variabel agency cost memiliki pengaruh signifikan dan memberikan pengaruh positif terhadap kebijakan dividen. Namun secara bersama-sama insider ownership, shareholder dispersions, collateral assets, debt, dan free cash flow berpengaruh signifikan dividend payout ratio. 
Faktor-faktor yang Mempengaruhi Investasi di Reksadana Kawitan, Jessica; Memarista, Gesti
Finesta Vol 3, No 2 (2015)
Publisher : Petra Christian University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (78.005 KB)

Abstract

Abstrak— Reksadana merupakan salah satu instrumen investasi yang memberi berbagai manfaat bagi para investor, reksadana di Indonesia sendiri mengalami perkembangan dilihat dari kinerjanya. Investasi di reksadana dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti kenyamanan investasi, faktor personal, peluang investasi, efek situasional, fund specific factors, dan faktor informasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang mempengaruhi investasi di reksadana. Sampel yang digunakan berjumlah 100 investor reksadana di Surabaya. Data dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner. Teknik analisis yang digunakan adalah partial least square (PLS. Hasil analisis ini menunjukkan bahwa efek situasional dan fund specific factors tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap investasi di reksadana, kenyamanan investasi, faktor personal, peluang investasi dan faktor informasi memiliki pengaruh yang signifikan terhadap investasi di reksadana

Page 10 of 28 | Total Record : 274