cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal e-Komunikasi
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Education,
Jurnal e-Komunikasi adalah jurnal versi online yang ditulis oleh mahasiswa dalam rangka mempublikasikan karya skripsinya. Ruang lingkup topik kajian adalah komunikasi massa, komunikasi korporat, human communication, dan komunikasi new media
Arjuna Subject : -
Articles 1,336 Documents
Analisis Isi mengenai Pelanggaran Kode Etik Profesi Public Relations dalam Film Thank You for Smoking Rumui, Erlina
Jurnal e-Komunikasi Vol 4, No 2 (2016): Agustus 2016
Publisher : Jurnal e-Komunikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (433.042 KB)

Abstract

Penelitian ini mengangkat topik Public Relations dalam  Film Thank You for Smoking  yang bertemakan Public Relations sebagai sebuah profesi.  Film berdurasi 88 Menit yang memiliki 28 scene, merupakan salah satu film yang dapat melihat sisi profesi seorang  Public Relations dalam menjalankan kode etik Public Relations Society of America yakni Aliran informasi bebas, Kompetisi, Pengungkapan Informasi, Menjaga kepercayaan, Konflik Kepentingan, Memperkuat Profesi.  Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode analisis isi kuantitatif.Pengujian reliabilitas dan validitas menggunakan rumus Holsty. Hasil penelitian menemukan bahwa Nick Naylor sebagai tokoh utama yang berperan sebagai praktisi Public Relations yang menjalankan tugasnya sebagai seorang juru bicara sekaligus pelobi melakukan pelanggaran-pelanggaran etika PRSA antara lain:mengungkapkan rahasia perusahaan, menyuap, menghilangkan kepercayaan klien. Akan tetapi, selain melakukan pelanggaran Nick juga menjalankan etika Public Relations Society of America yakni; Nick jujur dalam berkomunikasi, Nick sebagai problem solver, Nick mencari kebenaran dan keakuratan informasi, Nick mengadakan Konferensi Pers untuk mengklarifikasi masalah. Jadi temuan dalam isi film menunjukkan bahwa tokoh utama dalam film Thank You for Smoking menjalankan dan sekaligus tidak menjalankan etika Public Relations versi Public Relations Society of America (PRSA).
Komunikasi Interpersonal Antar Penghuni Apartemen Puncak Bukit Golf Dalam Membangun Hubungan Persahabatan Santoso, Stefani Angelia
Jurnal e-Komunikasi Vol 5, No 2 (2017): Vol 5, NO 2 AUGUST 2017
Publisher : Jurnal e-Komunikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (540.134 KB)

Abstract

Perbandingan jumlah penduduk yang terus meningkat dan luas lahan yang tetap sama di Surabaya, menjadi masalah yang membutuhkan perhatian khusus. Dimana keterbatasan lahan dan harga rumah yang terus meningkat membuat pembangunan hunian vertikal (apartemen) menjadi salah satu alternatif penyelesaian untuk masalah tersebut. Apartemen yang saat ini banyak diminati masyarakat dan memiliki banyak penghuni adalah apartemen milik Puncak Grup. Namun hidup di apartemen diidentikkan dengan kurangnya komunikasi dan individualis. Oleh karena itu penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana Komunikasi Interpersonal Antar Penghuni Apartemen Puncak Bukit Golf dalam Membangun Hubungan Persahabatan. Adapun fokus pada penelitian ini lebih kepada mereka yang berkomunikasi secara interpersonal dari tahap saling mengenal hingga membangun hubungan yang lebih mendalam yaitu persahabatan Penelitian deskriptif yang menggunakan pendekatan kualitatif dan metode studi kasus ini, memberikan hasil bahwa pemilihan tempat tinggal baik secara vertikal ataupun horizontal sebenarnya bukan merupakan suatu kendala dalam berkomunikasi dengan baik satu sama lain. Individualis atau tidaknya seseorang bukan bergantung pada hubian yang dipilihnya tetapi lebih kepada pribadi masing-masing orang tersebut. Peneliti menemukan bahwa tidak semua penghuni apartemen bersikap cuek melainkan adapula yang bersahabat.
Kepuasan Pelanggan Dalam Membaca Majalah Surabaya City Guide Samantha, Margaretha Linda
Jurnal e-Komunikasi Vol 4, No 1 (2016): FEBRUARY 2016
Publisher : Jurnal e-Komunikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (450.098 KB)

Abstract

Majalah Surabaya City Guide (Majalah SCG) merupakan salah satu majalah free magazine  yang  ada di Surabaya. Walau menjadi majalah free, majalah ini dapat didapatkan dengan berlangganan dengan membayar ongkos kirim majalah. Lebih dari 500 pelanggan yang berlangganan Majalah SCG yang tersebar di area Surabaya dan sekitarnya. untuk penelitian ini, peneliti hanya meneliti pelanggan yang berada di wilayah kota Surabaya dengan jumlah responden 497 orang dari data terakhir februari 2016(Litbang Majalah SCG). Penelitian kepuasan ini menggunakan teori Uses an Gratifivatons, model dari PhilipPalmgreen yang mencari kepuasan melalui variabel  motif (Gratification Sought : GS)  dan  variabel kepuasan  (Gratification Obtained: GO). GO dan GS dicari menggunakan indikator Diversion, Personal Relationship, Personal Identity, dan Surveillance. Pelanggan dianggap puas jika nilai mean  GS<GO. Hasil penelitian ini menyebutkan bahwa kepuasan tertinggi didapatkan pada indikator Personal Relationship. Sedangkan kepuasan terendah pada indikator Diversion.
SIKAP PENONTON PEREMPUAN SURABAYA MENGENAI SOSOK FENI ROSE SEBAGAI PEMBAWA ACARA RUMPI NO SECRET Wardani, Ruli Puspita
Jurnal e-Komunikasi Vol 5, No 1 (2017): Vol 5, no 1 February 2017
Publisher : Jurnal e-Komunikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (190.273 KB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui sikap penonton perempuan Surabaya mengenai Feni Rose sebagai pembawa acara Rumpi No Secret. Pada penelitian ini peneliti menggunakan teori S-O-R, Pemirsa, Talkshow, Pembawa Acara, Jenis Pembawa Acara, Syarat Menjadi Pembawa Acara, Sikap, dan Komponen Sikap. Teknik analisa yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisa deskriptif untuk menjelaskan kognitif, afektif, dan konatif penonton perempuan Surabaya mengenai Feni Rose sebagai pembawa acara Rumpi No Secret. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sikap kognitif (mengetahui), sikap afektif (menyukai), dan konatif (cenderung berprilaku) menunjukkan hasil yang positif. Secara umum penelitian ini juga menunjukkan hasil yang cenderung positif.
Self Disclosure Lesbian Kepada Ayah dan Ibu Mengenai Orientasi Seksualnya Tamara, Shendy
Jurnal e-Komunikasi Vol 4, No 2 (2016): Agustus 2016
Publisher : Jurnal e-Komunikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (472.993 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui self Disclosure lesbian kepada ayah dan ibu mengenai orientasi seksualnya. Self Disclosure dilihat berdasarkan tingkatan menurut Adler dan Rodman yaitu tahap klise, fakta, opini dan perasaan. Selain itu Self Disclosure seringkali dilakukan untuk mengungkapkan hal-hal pribadi di masa lalu, sehingga dapat menimbulkan perasaan intim, namun hubungan sejati terbina dengan mengungkapkan reaksi-reaksi kita pada saat berkomunikasi terhadap lawan bicara kita secara langsung. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode fenomenologi dimana peneliti berusaha masuk ke dalam dunia konseptual para subjek yang ditelitinya sedemikian rupa sehingga mereka mengerti apa dan bagaiman suatu penegrtian yang dikembangkan oleh peneliti disekitar peristiwa dalam kehidupan sehari-hari subjek. Untuk proses pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara kepada informan dan observasi untuk mendapatkan data tambahan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa melakukan self discoslure tentang orientasi seksual kepada ayah dan ibu memiliki manfaat memperdalam hubungan, menjadi diri sendiri dan menghilangkan persepsi buruk tentang lesbian. 
Evaluasi Special events Satu Hati “Symphony untuk Indonesia” 2016 oleh Pakuwon Golf & Family Club, Sheraton Hotel & Towers, dan Four Points Hotel Surabaya Sutanto, Astrid Christabella
Jurnal e-Komunikasi Vol 5, No 2 (2017): Vol 5, NO 2 AUGUST 2017
Publisher : Jurnal e-Komunikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (703.164 KB)

Abstract

Special events adalah sebuah acara yang diselenggarakan yang berbeda dengan perayaan- perayaan lainnya. Satu Hati adalah event tahunan yang diselenggarakan dan di tahun 2016 diadakan dengan tajuk Symphony untuk Indonesia. Sudah 9 tahun diselenggarakan, event ini belum dikenal oleh masyarakat Surabaya dan objektif yang ditentukan di tahun 2016 tidak tercapai. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui evaluasi special events Symphony untuk Indonesia 2016. Dilakukan menggunakan pendekatan kualitatif, metode studi kasus, dan dengan teknik wawancara. Adapun dari penelitian evaluasi ini, tidak dilakukan riset dan identifikasi masalah dalam menentukan konsep, sasaran, dan tujuan acara. Kedua, tidak dilakukan tahap design yakni brainstorming dan mind mapping ide-ide dalam menentukan konsep acara. Ketiga adalah kendala koordinasi antara GM, PR dan Event departemen menyebabkan perbedaan pandangan terhadap sasaran acara. GM sebagai koalisi dominan sementara PR hanya sebagai teknisi komunikasi, tidak terlibat dalam pengambilan keputusan. Keempat, tidak tercapainya tujuan acara karena konsep yang diusung tidak sesuai dengan objektif acara. Dan yang kelima adalah evaluasi yang dilakukan hanya evaluasi internal, tidak melakukan evaluasi eksternal sebagai masukan untuk perbaikan di acara yang akan datang, serta tidak memiliki tolak ukur objektif dengan jelas. Selain itu hasil evaluasi secara keseluruhan dari event Satu Hati Symphony untuk Indonesia 2016 ini adalah publikasi event yang tidak tersebar merata di seluruh wilayah Surabaya dan penjualan tiket yang kurang maksimal hanya terbatas pada kerabat pelaksana acara. Hal ini yang membuat event ini kurang dikenal oleh masyarakat Surabaya.
Pengaruh Penggunaan Celebrity Endorser Isyana Sarasvati Dalam Iklan “Isyana vs Gangster” Terhadap Brand Awareness Masyarakat Surabaya Sintani, Laurencia
Jurnal e-Komunikasi Vol 4, No 1 (2016): FEBRUARY 2016
Publisher : Jurnal e-Komunikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (516.952 KB)

Abstract

Komunikasi pemasaran adalah cara yang digunakan perusahaan untuk menginformasikan, mempersuasi, dan mengingatkan konsumen, baik secara langsung maupun tidak langsung mengenai produk dan merek yang mereka jual. Periklanan merupakan salah satu komponen dari komunikasi pemasaran yang dapat menjadi sebuah stimulus kepada khalayak dalam menyampaikan pesan iklan. Setiap perusahaan merancang strategi kreatif dalam periklanan agar pesan iklan memiliki daya tarik dan dapat tersampaikan tepat pada sasaran. Salah satu daya tarik iklan yang dipercaya dapat menimbulkan dan memengaruhi brand awareness dari konsumen adalah penggunaan celebrity endorser. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksplanatif dengan pendekatan kuantitatif. Dalam penelitian ini, peneliti bertujuan untuk menjelaskan Pengaruh Penggunaan Celebrity Endorser Isyana Sarasvati dalam Iklan Tokopedia “Isyana vs Gangster” terhadap Brand Awareness Masyarakat Surabaya. Hasil penelitian ini membuktikan bahwa penggunaan celebrity endorser Isyana Sarasvati dalam Iklan Tokopedia “Isyana vs Gangster” memiliki pengaruh terhadap Brand Awareness Masyarakat Surabaya.
Relationship Management Tenant Relations High Point Apartment Surabaya Setiawan, Ian Danarko
Jurnal e-Komunikasi Vol 5, No 1 (2017): Vol 5, no 1 February 2017
Publisher : Jurnal e-Komunikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (292.13 KB)

Abstract

Pada 2015-2016, manajemen High Point Apartment melakukan pembasmian hama tomcat. Selama masa pembasmian, terdapat kerusakan yang ditimbulkan akibta penyemprotan foging yang diharuskan membongkar beberapa peralatan dan menyebabkan ketidaknyamanan bagi pihak tenant. Ketidaknyamanan ini disampaikan pihak tenant ke manajemen apartment melalui tenant relations High Point Apartment. Tenant Relations merupakan penghubung antara manajemen apartment dengan tenant dan bertanggungjawab untuk mengusahakan adanya hubungan yang baik dengan pihak tenant, sekalipun terdapat ketidaknyamanan selama masa pembasmian hama tomcat.              Peneliti menggunakan teori relationship managemen Grunig dan Ledingham sebagai panduan dasar penelitian. Peneliti menggunakan metode studi kasus dengan pendekatan kualitatif. Peneliti menggunakan triangulasi sumber dan teori. Sebagai hasil penelitian, peneliti menemukan hal-hal yang penting dalam pengelolaan hubungan oleh tenant relations berdasarkan control mutuality, trust, dan commitment. Dalam pengelolaan hubungan tersebut, ditemukan pentingnya two-way symmetrical communication, mutual understanding, koordinasi, dan professionalism in work and communications. Dalam melakukan hal-hal tersebut, terdapat strategi komunikasi yang digunakan tenant relations.
Proses Komunikasi Interpersonal Bawahan Tuna Rungu-Wicara dengan Atasannya (Supervisor) di Gunawangsa Hotel Manyar Surabaya. Wijaya, Immanuel Khomala
Jurnal e-Komunikasi Vol 5, No 1 (2017): Vol 5, no 1 February 2017
Publisher : Jurnal e-Komunikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (171.56 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Proses Komunikasi Interpersonal Bawahan  Tuna Rungu-Wicara dengan Atasannya (Supervisor)  di Gunawangsa Hotel Manyar Surabaya. Penelitian ini dilakukan dengan jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif serta metode studi kasus, Single instrumental. Penelitian juga menggunakan teori model komunikasi interpersonal milik DeVito yang terdiri dari  Source-Receiver, Message, Feedback, Feedforward message, Channel, Noise, Ethics, dan Competence. Temuan penelitian ini ialah adanya dua hambatan dalam komunikasi interpersonal antara keduanya, yaitu hambatan fisiologis dan hambatan semantik. Secara keseluruhan, bentuk komunikasi interpersonal diantara bawahan tuna-rungu wicara dengan atasannya di Hotel Gunawangsa Manyar Surabaya sudah sesuai dengan model komunikasi interpersonal milik Joseph. A. DeVito
Efektivitas Iklan Televisi Bukalapak edisi “Gunakan Jarimu dan Jadilah Pahlawan di Bukalapak” pada Masyarakat Surabaya Octavianti, Thirsa
Jurnal e-Komunikasi Vol 4, No 2 (2016): Agustus 2016
Publisher : Jurnal e-Komunikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (532.774 KB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui efektivitas iklan televisi Bukalapak edisi “Gunakan Jarimu dan Jadilah Pahlawan di Bukalapak” pada Masyarakat Surabaya. Bukalapak adalah satu-satunya marketplace yang mendukung pelaku UKM di Indonesia dalam pembuatan iklan. Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif deskriptif. Metode penelitian yang dipakai adalah survei. Efektivitas iklan diukur menggunakan metode pengukuran Costumer Response Index (CRI). Metode CRI mengukur efektivitas iklan melalui beberapa tahap, mulai dari kesadaran, pemahaman, ketertarikan, niat, dan tindakan pembelian. Tahap respon dalam CRI inilah yang digunakan untuk mengukur efektivitas iklan Bukalapak. Pengukuran efektivitas iklan didasarkan oleh teori hierarchy of effects dan didukung oleh teori bauran komunikasi pemasaran, serta teori mengenai iklan. Hasil penelitian adalah iklan televisi Bukalapak edisi “Gunakan Jarimu dan Jadilah Pahlawan di Bukalapak”  efektif dan berhasil memenuhi tujuan yang ingin dicapai Bukalapak yaitu pada tingkat kesadaran sebesar 85%.

Page 34 of 134 | Total Record : 1336