cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota denpasar,
Bali
INDONESIA
Jurnal Pendidikan Matematika
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Education,
Arjuna Subject : -
Articles 14 Documents
Search results for , issue "Vol 2, No 2 (2013)" : 14 Documents clear
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA POKOK BAHASAN PERSAMAAN GARIS LURUS DAN PYTHAGORAS DI KELAS VIII SMP UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA JULIASTA, I PUTU EKA WAHYU; SarIyasa, Profb; Suharta, I Gusti Putu
Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Matematika Indonesia Vol 2, No 2 (2013)
Publisher : Undiksha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jppm.v2i2.810

Abstract

 Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran interaktif dalam pembelajaran matematika Kelas VIII yang  valid, praktis, dan efektif sertamendeskripsikan karakteristik media pembelajaran tersebut dan karakteristik pembelajaran menggunakan media tersebut. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian pengembangan. Subjek penelitian disesuaikan dengan tahap-tahap pengembangan. Subjek penelitian pada tahap investigasi awal adalah siswa dan guru di Kelas VIII SMP Negeri 1 Melaya dan SMP Negeri 5 Melaya. Subjek penelitian pada tahap uji coba lapangan adalah siswa dan guru di Kelas VIIIB SMP Negeri 1 Melaya dan VIIIA SMP Negeri 5 Melaya. Data dikumpulkan menggunakan 4 jenis instrumen yaitu menggunakan lembar validitas, lembar observasi, angket dan tes. Lembar validitas digunakan untuk mengumpulkan data validitas media dan buku petunjuk penggunaan media. Data kepraktisan media dikumpulkan menggunakan lembar observasi keterlaksanaan media serta angket tanggapan siswa dan guru terhadap media pembelajaran. Data keefektivan media dikumpulkan menggunakan lembar observasi aktivitas siswa dan tes kemampuan pemecahan masalah. Data yang telah dikumpulkan selanjutnya dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian adalah media pembelajaran yang valid, praktis dan efektif.  Karakteristik media pembelajaran yang dihasilkan antara lain sesuai dengan tujuan pembelajaran, interaktif, eksploratif, memuat latihan soal yang disertai dengan refleksi dan mudah digunakan. Karakteristik pembelajaran menggunakan media ini adalah pembelajaran berkelompok yang dimulai dengan memberi kesempatan siswa untuk melakukan eksplorasi konsep melalui percobaan atau simulasi dalam media. selanjutnya siswa diarahkan untuk mengerjakan latihan soal yang ditampilkan media pembelajaran.
PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN MATEMATIKA REALISTIK DENGAN PETA KONSEP PADA MATERI TRIGONOMETRI DI KELAS XI SMK ., I GUSTI PUTU ARI SUGIANTARA; ., Dr.I Wayan Sadra,M.Ed; ., Prof. Dr.I Nengah Suparta,M.Si
Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Matematika Indonesia Vol 2, No 2 (2013)
Publisher : Undiksha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (114.418 KB) | DOI: 10.23887/jppm.v2i2.888

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan suatu produk berupa perangkat pembelajaran matematika realistik dengan peta konsep pada materi trigonometri di kelas XI SMK yang meliputi: buku siswa, buku petunjuk guru, dan rencana pelaksanaan pembelajaran. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan. Subjek dalam penelitian ini adalah ahli, guru, dan siswa kelas XI SMK. Validitas perangkat pembelajaran didasarkan atas pendapat validator, kepraktisan didasarkan atas keterlaksanaan, respons guru dan siswa, dan keefektivan didasarkan atas hasil belajar matematika siswa. Pengembangan perangkat pembelajaran ini mengikuti prosedur pengembangan produk dari Plomp yang meliputi lima tahap, yaitu: (1) investigasi awal; (2) desain; (3) realisasi/konstruksi; (4) tes, evaluasi, dan revisi; dan (5) implementasi. Dalam penelitian ini, tahapan yang dilakukan hanya sampai menghasilkan produk final dan tidak dilakukan implementasi secara luas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perangkat pembelajaran matematika realistik ini telah valid, praktis, dan efektif yang memiliki karakteristik sebagai berikut. Buku siswa memiliki karakteristik: (1) berorientasi pada masalah realistik dan (2) disusun secara hierarkis dan sistematis melalui peta konsep. Buku petunjuk guru memiliki karakteristik: (1) memberikan gambaran mangenai keruntutan materi melalui peta konsep dan (2) memberikan gambaran mengenai kegiatan pembelajaran. Rencana pelaksanaan pembelajaran memiliki karakteristik yaitu disusun sesuai dengan karakteristik pembelajaran matematika realistikKata Kunci : pembelajaran matematika realistik, peta konsep,trigonometri, hasil belajar matematika This study aimed at developing products which were considering realistic mathematics teaching-learning instruments with concept map for trigonometry concepts at eleventh grade of vocational school which consist of student?s textbook, teacher?s guidance book, and lesson plan. This was a developmental research. The subjects of this study were experts, teachers, and students of eleventh grade at vocational school. The quality of the teaching-learning instruments is considered from three aspects; validity, practicality, and effectiveness. The developmental of the teaching-learning instruments is based on the procedure of developing product by Plomp which includs five phases: (1) preliminary investigation; (2) design, (3) realization/construction, (4) test, evaluation, and revision; and (5) implementation. This study was conducted until gaining the final product and was not widely implemented yet. The result of this study showed that the developed realistic mathematics teaching-learning instruments had been valid, practics, and effective. The characteristics of students? textbook were (1) mathematics realistic problems oriented and (2) designed hierarchically and systematically with the concept map. The characteristics of teachers? textbook were (1) giving an overview of a coherent materials and (2) giving an overview of teaching-learning activities. The characteristics of lesson plan is designed based on the realistic mathematics educationkeyword : realistic mathematic education, the concept map, trigonometry, mathematic learning outcomes
Kontribusi Bakat Numerik, Kecerdasan Spasial, dan Kecerdasan Logis Matematis Terhadap Prestasi Belajar Matematika Siswa SD Negeri di Kabupaten Buleleng ., I GST A NGURAH TRISNA JAYANTIKA; ., Prof. Dr.I Made Ardana,M.Pd; ., Prof. Dr. Phill.I Gst. Putu Sudiarta, M.
Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Matematika Indonesia Vol 2, No 2 (2013)
Publisher : Undiksha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (208.864 KB) | DOI: 10.23887/jppm.v2i2.981

Abstract

Tujuan utama dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kontribusi bakat numerik, kecerdasan spasial dan kecerdasan logis matematis terhadap prestasi belajar matematika siswa. Populasi dari penelitian ini adalah siswa kelas V SD Negeri di kabupaten Buleleng sebanyak 83554 orang. Penentuan banyaknya titik sampel didasarkan pada rumus Slavin yang didapatkan sebanyak 100 orang. Pengambilan sampel untuk tiap daerahnya dilakukan dengan menggunakan teknik proporsive random sampling. Data dikumpulkan dengan tes bakat numerik, tes kecerdasan spasial, tes kecerdasan logis matematis dan dokumen dari guru berupa nilai raport. Data dianalisis menggunakan analisis jalur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) bakat numerik siswa tergolong sangat baik dengan rata-rata skor 22,860. (2) kecerdasan spasial siswa tergolong baik dengan rata-rata skor 22,390. (3) kecerdasan logis matematis siswa tergolong baik dengan rata-rata skor 22,350. (4) prestasi belajar matematika siswa tergolong baik dengan nilai rata-rata 71,970. (5) kontribusi bakat numerik terhadap kecerdasan logis matematis sebesar 25,3%. (6) kontribusi kecerdasan spasial terhadap kecerdasan logis matematis sebesar 27,4%. (7) kontribusi langsung bakat numerik terhadap prestasi belajar matematika sebesar 27,5% dan kontribusi tidak langsung bakat numerik terhadap prestasi belajar matematika sebesar 7,0% sehingga kontribusi total sebesar 34,5%. (8) kontribusi langsung kecerdasan spasial terhadap prestasi belajar matematika sebesar 29,1% dan kontribusi tidak langsung kecerdasan spasial terhadap prestasi belajar matematika sebesar 7,6% sehingga kontribusi total sebesar 36,7%. (9) kontribusi kecerdasan logis matematis terhadap prestasi belajar matematika sebesar 27,7%. (10) bakat numerik dan kecerdasan logis matematis berkontribusi secara simultan dan signifikan terhadap prestasi belajar matematika sebesar 36,7%. (11) kecerdasan spasial dan kecerdasan logsi matematis berkontribusi secara simultan dan signifikan terhadap prestasi belajar matematika sebesar 37,2%. (12) bakat numerik, kecerdasan spasial dan kecerdasan logis matematis berkontribusi secara simultan dan signifikan terhadap prestasi belajar matematika sebesar 42,8%.Kata Kunci : bakat numerik, kecerdasan spasial, kecerdasan logis matematis dan prestasi belajar matematika The main purpose of this research was to find out the contribution numerical talent, spatial intelligence and logical-mathematical intelligence toward mathematical achievement. The population of this research was fifth grade of elementary school in buleleng regency as many as 83554 students. Slavin formula was used to determine the sample of this research, which altogether 100 students. The sample for every region was determined by proporsive random sampling technique. Data was collected by numerical talent test, spatial intelligence test and logical-mathematical intelligence test, especially for mathematical achievement data was collected by using the students? first semester score in the odd semester. Data was analyzed by path analysis. The result indicate that: (1) the students? numerical talent was classified very good level with an average score of 22,860. (2) the students? spatial intelligence was classified good level with an 22,390 average score of 22,390. (3) the students? logical-mathematical intelligence was classified good level with an average score of 22,350. (4) the students? mathematical achievement was classified good level with an average score of 71,970. (5) the contribution numerical talent toward logical-mathematical intelligence is 25,3%. (6) the contribution spatial intelligence toward logical-mathematical intelligence is 27,4%. (7) the direct contribution numerical talent toward mathematical achievement is 27,5% and indirect contribution is 7,0%, so the total contribution numerical talent toward mathematical achievement is 36,7%. (8) the direct contribution spatial intelligence toward mathematical achievement is 29,1% and the indirect contribution is 7,6%, so the total contribution spatial intelligence toward mathematical achievement is 36,7%. (9) the contribution logical-mathematical intelligence toward mathematical achievement is 27,7%. (10) numerical talent and logical-mathematical intelligence contributing simultaneously and significantly toward mathematical achievement by 36,7%. (11) spatial intelligence and logical-mathematical intelligence contributing simultaneously and significantly toward mathematical achievement by 37,2%. (12) numerical talent, spatial intelligence and logical-mathematical intelligence contributing simultaneously and significantly toward mathematical achievement by 42,8%.keyword : numerical talent, spatial intelligence, logical-mathematical intelligence and mathematical achievement
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA POKOK BAHASAN PERSAMAAN GARIS LURUS DAN PYTHAGORAS DI KELAS VIII SMP UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA JULIASTA, I PUTU EKA WAHYU; SarIyasa, Prof; Suharta, I Gusti Putu
Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Matematika Indonesia Vol 2, No 2 (2013)
Publisher : Undiksha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jppm.v2i2.811

Abstract

 Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran interaktif dalam pembelajaran matematika Kelas VIII yang  valid, praktis, dan efektif sertamendeskripsikan karakteristik media pembelajaran tersebut dan karakteristik pembelajaran menggunakan media tersebut. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian pengembangan. Subjek penelitian disesuaikan dengan tahap-tahap pengembangan. Subjek penelitian pada tahap investigasi awal adalah siswa dan guru di Kelas VIII SMP Negeri 1 Melaya dan SMP Negeri 5 Melaya. Subjek penelitian pada tahap uji coba lapangan adalah siswa dan guru di Kelas VIIIB SMP Negeri 1 Melaya dan VIIIA SMP Negeri 5 Melaya. Data dikumpulkan menggunakan 4 jenis instrumen yaitu menggunakan lembar validitas, lembar observasi, angket dan tes. Lembar validitas digunakan untuk mengumpulkan data validitas media dan buku petunjuk penggunaan media. Data kepraktisan media dikumpulkan menggunakan lembar observasi keterlaksanaan media serta angket tanggapan siswa dan guru terhadap media pembelajaran. Data keefektivan media dikumpulkan menggunakan lembar observasi aktivitas siswa dan tes kemampuan pemecahan masalah. Data yang telah dikumpulkan selanjutnya dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian adalah media pembelajaran yang valid, praktis dan efektif.  Karakteristik media pembelajaran yang dihasilkan antara lain sesuai dengan tujuan pembelajaran, interaktif, eksploratif, memuat latihan soal yang disertai dengan refleksi dan mudah digunakan. Karakteristik pembelajaran menggunakan media ini adalah pembelajaran berkelompok yang dimulai dengan memberi kesempatan siswa untuk melakukan eksplorasi konsep melalui percobaan atau simulasi dalam media. selanjutnya siswa diarahkan untuk mengerjakan latihan soal yang ditampilkan media pembelajaran.
PENGEMBANGAN PERANGAKAT PEMBELAJARAN DENGAN PENDEKATAN MATEMATIKA REALISTIK BERBANTUAN LKS TERSTRUKTUR PADA SISWA KELAS XI SMK ., K. DEADY IRMAWAN; ., Prof. Dr.I Gusti Putu Suharta,M.Si; ., Prof. Dr.I Nengah Suparta,M.Si
Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Matematika Indonesia Vol 2, No 2 (2013)
Publisher : Undiksha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (79.629 KB) | DOI: 10.23887/jppm.v2i2.889

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan suatu produk yang berupa perangkat Pembelajaran dengan Pendekatan Matematika Realistik berbantuan LKS Terstruktur pada siswa kelas XI SMK yang meliputi: buku siswa dan buku petunjuk guru. Jenis penelitian ini adalah penelitian desain. Subjek dalam penelitian ini adalah guru dan siswa kelas XI SMK. Validitas perangkat pembelajaran didasarkan atas pendapat validator, kepraktisan didasarkan atas keterlaksanaan, respons guru dan siswa, dan keefektivan didasarkan atas hasil belajar matematika siswa. Pengembangan perangkat pembelajaran ini mengikuti prosedur pengembangan produk dari Plomp yang meliputi tiga tahap, yaitu: (1) investigasi awal; (2) prototipe, dan (3) penilaian semi sumatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perangkat pembelajaran matematika ini telah valid, praktis, dan efektif, yang memiliki kelebihan sebagai berikut: (1) berorientasi pada masalah matematika realistik, (2) memberikan kemudahan bagi siswa untuk menemukan kembali konsep-konsep matematika melalui kegiatan siswa yang telah dirancang sesuai dengan karakteristik dari pembelajaran matematika realistik berbantuan LKS terstruktur, (3) memberikan kemudahan bagi guru dalam melaksanakan pembelajaran karena kegiatan-kegiatan telah disusun dan dirancang dengan jelas dan mudah untuk dilaksanakan, dan (4) meningkatkan hasil belajar matematika siswa. Kata Kunci : perangkat pembelajaran matematika, pendekatan matematika realistik, LKS terstruktur, hasil belajar matematika This study aimes to develop a product wich were considering realistic mathematics learning approach with structurally student worksheet for student in eleventh grade of vocational high school wich include: student book and teacher guide. This research is a research design. The subjects of this study were teachers and the student in eleventh grade of tourism study program. The validity of the study are based on the opinion of the validator, practicality based on feasibility, teacher and student responses, and affectiveness based on students' mathematics learning outcomes. The development of the learning device was based on the procedure of developing product by Plomp which consists of three phases: (1) preliminary investigation; (2) prototyping, and (3) assessment. The result showed that the learning of mathematics had been valid, practical, and effective, which has the following advantages: (1) ralistic mathematics problem-oriented, (2) makes it easy for students to find back of math concepts with student activities that have been designed according to the characteristics of realistic mathematics learning assisted structured worksheets, (3) makes it easy for teachers to implement learning activities because activities has been conceived and designed with a clear and easy to be implemented, and (4) improve students' mathematics learning outcomes. keyword : mathematic teaching-learning instruments, realistic mathematic approach, structurally student worksheet, mathematic learning outcomes.
PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN GEOMETRI DIMENSI TIGA BERWAWASAN PENDIDIKAN MATEMATIKA REALISTIK BERORIENTASI BLENDED LEARNING DALAM UPAYA MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS XI SMK ., I WAYAN SUMANDYA; ., Prof. Dr.I Gusti Putu Suharta,M.Si; ., Dr.Gede Suweken,M.Sc
Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Matematika Indonesia Vol 2, No 2 (2013)
Publisher : Undiksha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (199.268 KB) | DOI: 10.23887/jppm.v2i2.1036

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan perangkat pembelajaran geometri dimensi tiga berwawasan Pendidikan Matematika Realistik Berorientasi Blended Learning yang berkualitas valid, praktis, dan efektif. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian desain. Dalam penelitian ini dikembangkan perangkat pembelajaran geometri dimensi tiga berupa Buku Siswa, Buku Petunjuk Guru, dan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran. Subjek yang digunakan dalam penelitian ini disesuaikan dengan tahapan-tahapan penelitian, teknik pengambilannya menggunakan purposive sampling. Penelitian ini dilaksanakan di SMK Wira Harapan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode observasi, metode angket, dan metode tes. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar validasi, lembar pengamatan keterlaksanaan pembelajaran, angket respons siswa dan guru, lembar pengamatan aktivitas siswa selama pembelajaran, dan tes hasil belajar. Data yang telah dikumpulkan diolah secara deskriptif. Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini adalah perangkat pembelajaran geometri dimensi tiga yang berkualitas valid, praktis, dan efektif. Kata Kunci : Pendidikan Matematika Realistik, Blended Learning This study is aimed to develop obtain the three-dimensional geometry instrument based on Realistic Mathematics Education oriented to Blended Learning is order to improve student, activity dan student achievement. This present study is was development. In this study, the three-dimensional geometry learning a Student Book, Teacher Guidebook and Lesson Plan are developed. This research was conducted at SMK Wira Harapan. The method used are observation, questionnaire, and test methods. In this study the validation sheet, observation sheets as enforceability of study, questionnaire as responses of students and teachers, observation sheet for students? learning activity, and achievement test are alers mind. The data have been collected by descriptive processed. In this study, the instrument for learning three-dimensional geometry that are validity, practically, and effectively.keyword : Realistic Mathematics Education, Blended Learning
Pengaruh Pembelajaran Dengan Pendekatan Kontekstual Berbasis Asesmen Kinerja Terhadap Hasil Belajar Matematika Ditinjau dari Kebiasaan Belajar Siswa SMP Dwijendra Bualu ., I WAYAN MULIANA; ., Prof. Dr.I Made Ardana,M.Pd; ., Dr.Gede Suweken,M.Sc
Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Matematika Indonesia Vol 2, No 2 (2013)
Publisher : Undiksha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (59.016 KB) | DOI: 10.23887/jppm.v2i2.861

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan pendekatan kontekstual berbasis asesmen kinerja terhadap hasil belajar matematika ditinjau dari kebiasaan belajar siswa SMP Dwijendra Bualu. Penelitian ini menggunakan metode kuasi eksperimen dengan rancangan Posttest Only Control Group Design. Data dianalisis dengan menggunakan Anakova satu jalur. Sampel penelitian sebanyak 63 siswa kelas VIII SMP Dwijendra Bualu. Data dikumpulkan dengan menggunakan metode tes. Data yang dikumpulkan adalah hasil belajar dan kebiasaan belajar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) terdapat perbedaan hasil belajar matematika antara siswa yang mengikuti pembelajaran dengan pendekatan kontekstual berbasis asesmen kinerja dengan siswa yang mengikuti pembelajaran kontekstual, (2) setelah kebiasaan belajar dikendalikan terdapat perbedaan hasil belajar matematika antara siswa yang mengikuti pembelajaran dengan pendekatan kontekstual berbasis asesmen kinerja dengan siswa yang mengikuti pembelajaran kontekstual, dan (3) terdapat kontribusi kebiasaan belajar terhadap hasil belajar matematika. Berdasarkan temuan tersebut dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh penerapan pendekatan kontekstual berbasis asesmen kinerja terhadap hasil belajar matematika ditinjau dari kebiasaan belajar siswa SMP Dwijendra BualuKata Kunci : pendekatan kontekstual berbasis asesmen kinerja, hasil belajar matematika, dan kebiasaan belajar. This research aims at investigating the effect of the implementation approach contextual based the performance assessment of mathematic?s achievement that viewed by habitally learning of SMP Dwijendra Bualu students. This research used quasi experimental with the post test only control group design. The data was collected using test method. The data was collected using mathematic?s achievement and learning habitually. The data were analyzed using Anacova one way. The research samples are 63 eighth grade students in SMP Dwijendra Bualu. The result of this study showing that: (1) there is a difference of mathematic?s achievement between the students following contextual approach learning based on the performance assessment with student following contextual learning, (2) there is a difference of mathematic?s achievement between the students following contextual approach learning based on the performance assessment with student following contextual learning after the habitually learning controlled, and (3) there is a contribution of the learning habitually towards mathematics learning result. Based on those findings can be concluded that there is an effect of the implementation approach contextual based the performance assessment to the mathematic?s achievement that viewed by learning habitually of SMP Dwijendra Bualu studentskeyword : contextual approach based the performance assessment, mathematic?s achievement, and learning habitually
PENGARUH PENDIDIKAN MATEMATIKA REALISTIK DAN GAYA KOGNITIF TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA SISWA ., I MADE ADI YASA; ., Dr.I Wayan Sadra,M.Ed; ., Dr.Gede Suweken,M.Sc
Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Matematika Indonesia Vol 2, No 2 (2013)
Publisher : Undiksha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (292.811 KB) | DOI: 10.23887/jppm.v2i2.890

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui 1) pengaruh pendidikan matematika realistik terhadap prestasi belajar matematika siswa, 2) pengaruh gaya kognitif terhadap prestasi belajar matematika siswa, 3) interaksi antara pendidikan matematika realistik dan gaya kognitif terhadap prestasi belajar matematika siswa kelas VII semester I SMP Negeri 1 Kediri. Penelitian ini adalah penelitian eksperimen semu dengan menggunakan desain Posttest Only Control Group Design, dan melibatkan sampel sebanyak 164 orang siswa. Data tentang gaya kognitif dalam penelitian ini dikumpulkan dengan tes gaya kognitif, sedangkan data prestasi belajar dikumpulkan dengan instrumen tes prestasi belajar dalam bentuk tes objektif pilihan ganda. Data dalam penelitian ini dianalisis dengan statistik uji ANAVA dua jalur dan uji sceffe sebagai uji lanjutan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) terdapat pengaruh yang signifikan pendidikan matematika realistik terhadap prestasi belajar matematika siswa, 2) terdapat pengaruh yang signifikan gaya kognitif terhadap prestasi belajar matematika siswa, 3) terdapat interaksi antara pendidikan matematika realistik dan gaya kognitif terhadap prestasi belajar matematika siswa. Kata Kunci : pendidikan matematika realistik, pembelajaran kooperatif tipe STAD, gaya kognitif, prestasi belajar. The purpose of this study was to determine 1) the effect of applying realistic mathematical learning model to mathematics student?s achievement, 2) the influence of cognitive style on mathematics student?s achievement, 3) the interaction of realistic mathematical models of learning and cognitive style on mathematics achievement of students of class VII first semester of SMP Negeri 1 Kediri. This study was an experimental research that using Posttest Only Control Group Design, and involved a sample of 164 students. The data of cognitive styles in this study was collected by tests of cognitive style, while learning achievement data was collected by achievement tests in multiple choice form. The data in this study were analyzed by TWO WAY ANOVA and then continued bay a sceffe test as advanced test. The results show that 1) there is a significant effect of realistic mathematical learning model for mathematics student?s achievement, 2) there is a significant effect of cognitive style on mathematics student?s achievement, 3) the interaction of realistic mathematical learning models and cognitive style on mathematics student?s achievement. keyword : realistic mathematic education, cooperative learning with STAD type, cognitive style, learning achievement.
PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN MATEMATIKA BILINGUAL TIPE PARTIAL IMMERSION DENGAN SETING PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD Wiratini, Ni Putu Ari; Suparta, I Nengah; Sadra, I Wayan
Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Matematika Indonesia Vol 2, No 2 (2013)
Publisher : Undiksha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (129.969 KB) | DOI: 10.23887/jppm.v2i2.761

Abstract

Abstrak Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan yang bertujuan untuk mengembangkan perangkat pembelajaran matematika bilingual dengan seting pembelajaran kooperatif tipe STAD bagi siswa SMA kelas X. Perangkat pembelajaran yang dikembangkan berupa buku siswa, dan buku petunjuk guru. Pengembangan perangkat tersebut mengikuti prosedur dari Plomp yang mengandung lima tahap yaitu: (1) investigasi awal; (2) desain; (3) realisasi; (4) tes, evaluasi, dan revisi; dan (5) implementasi. Pada penelitian ini tahap implementasi tidak dilaksanakan karena keterbatasan peneliti. Perangkat yang dikembangkan sudah memiliki kualitas yang baik, karena telah memenuhi tiga aspek; validitas, kepraktisan, dan keefektivan. Skor validitas perangkat pembelajaran berupa buku siswa adalah 3,63 dan skor validitas buku petunjuk guru 3,77. Skor buku siswa dan buku petunjuk guru termasuk dalam interval 3,5?Sr<4,0 sehingga berkatagori sangat valid. Kepraktisan perangkat pembelajaran dianalisis  melalui skor pengamatan keterlaksaan perangkat pembelajaran, respons guru, dan respons siswa. Skor pengamatan keterlaksanaan pembelajaran siklus I adalah 3,29  masuk dalam interval 2,5?Sr<3,5 sehingga masuk dalam katagori praktis. Pada siklus II dan III, skor pengamatan keterlaksanaan pembelajaran adalah 3,61 dan 3,83 yang masuk dalam interval 3,5?Sr<4,0 sehingga berkatagori sangat praktis. Skor respons guru adalah 3,65 masuk dalam interval 3,5?Sr<4,0 sehingga berkatagori sangat praktis.Skor respons siswa adalah 3,44 masuk dalam interval 2,5?Sr<3,5 sehingga berkatagori praktis. Efektivitas  perangkat pembelajaran dianalisis dari hasil belajar siswa yaitu ranah kognitif dan afektif. Skor hasil belajar siswa ranah kognitif siklus I adalah 83,2, siklus II 86,13, dan siklus III 88,83. Skor afektif siswa termasuk dalam katagori efektif.   Kata kunci: kooperatif, STAD, bilingual   Abstract This research was a developmental research which was aimed at developing bilingual mathematics teaching-learning instruments  based on STAD cooperative learning setting for grade X senior high school students. In this study the students? handbooks and teacher?s instructional guides were developed following Plomp?s developmental procedure which consists of five stages: (1) preliminary investigation, (2) design, (3) realization, (4) test, evaluation, and revision, and (5) implementation.  In this study the implementation stage was not involved because of the research limitations. According to research findings the instruments which had been developed have good quality based on the consideration of  three aspects: validity, practicality, and effectiveness. The validity score of students? handbook was 3,63 and the one of  teacher?s instructional guide was 3,77. These scores were in the range of 3,5?Sr<4, showing that students? and teacher?s handbooks were very valid. The practical aspect of instruments was analysed using teaching-learning observations, teacher?s response and students? response. The observations average score of using those instrument in the first learning cycle was 3,29 which was  in the range of 2,5?Sr<3,5.  This showed that the practical aspect of using instruments was in practise catagory. In the second and third cycles, the observations? average scores of the teaching learning process were  3,61 and 3,83 which both were in the range of 3,5?Sr<4,0. These indicated that the practical aspect of instruments were very practicable. The score of teacher?s response was 3,65 which was in the range of 3,5?Sr<4,0. This indicates that the practical aspect of instruments was very practicable. The score of students? response was 3,44 which was in the range of 2,5?Sr<3,5 showing that practical aspect of  instruments was in practise catagory. Morever, instruments effectiveness was measured using students achievement in cognitive and affective domain. The score of students achievement in the cognitive domain in the first cycle was 83,2, the second cycle was 86,13, and in the third cycle was 88,83. The students score in affective domain was effective.   Keywords : cooperative, STAD, bilingual
PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN IKRAR BERORIENTASI KEARIFAN LOKAL UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS MATEMATIKA ., I NENGAH AGUS SURYANATHA; ., Prof. Dr. Phill.I Gst. Putu Sudiarta, M.; ., Prof. Dr.I Gusti Putu Suharta,M.Si
Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Matematika Indonesia Vol 2, No 2 (2013)
Publisher : Undiksha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (262.575 KB) | DOI: 10.23887/jppm.v2i2.862

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik perangkat pembelajaran IKRAR berorientasi kearifan lokal bagi sekolah dasar kelas V yang valid, praktis, dan efektif. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan yang dilaksanakan dengan mengacu pada prosedur pengembangan Plomp, meliputi: (1) penelitian awal, (2) fase prototipe, dan (3) fase penilaian (evaluasi semi-sumatif). Subjek dari penelitian ini adalah guru dan siswa kelas V SD Negeri 3 Subagan tahun pelajaran 2012/2013. Data kualitas perangkat pembelajaran dikumpulkan dengan lembar validasi, lembar keterlaksanaan, angket respons guru dan siswa, serta tes kemampuan berpikir kritis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perangkat pembelajaran IKRAR berorientasi kearifan lokal mampu meningkatkan kemampuan berpikir kritis matematika siswa. Perangkat pembelajaran tersebut memiliki karakteristik setiap kegiatan pembelajaran dan materi pelajaran yang disajikan pada buku siswa, buku petunjuk guru, maupun RPP sesuai dengan tahapan model pembelajaran IKRAR, yakni inisiasi, konstruksi-rekonstruksi, aplikasi, dan refleksi, serta disusun sebagai intensifikasi konsep kearifan lokal Tri Pramana dan Catur Paramita.Kata Kunci : perangkat pembelajaran, model pembelajaran IKRAR, kearifan lokal, kemampuan berpikir kritis The aim of this research was to identify the characteristic of a set of learning instruments based on IKRAR teaching-learning model with local wisdom oriented which has criteria valid, practically, and effective for the fifth grade of elementary school students. Plomp?s development procedure was used to develop it, which consisted several phases, i.e: (1) preliminary research, (2) prototyping phase, and (3) assessment phase (semi-summative evaluation). The subjects of this research were the mathematics teacher and the fifth grade students of SD Negeri 3 Subagan 2012/2013 academic year. The quality of the set of learning instruments data were collected by validation instrument, practically instrument, teacher and students questionnaire, and mathematics critical thinking tests. The result of this research was indicated the charactesitics of the sets of learning instruments were served as the IKRAR teaching-learning model phase and also arranged as the intensification of Tri Pramana and Catur Paramita concepts from local wisdom.keyword : the set of learning instruments, IKRAR Teaching-Learning Model, local wisdom, Critical Thinking of Mathematics

Page 1 of 2 | Total Record : 14