cover
Contact Name
Arif Rahman Aththibby
Contact Email
jpfummetro@gmail.com
Phone
+6281379265179
Journal Mail Official
-
Editorial Address
Jl. Ki Hajar Dewantara No.116 Iringmulyo, Metro Timur, Kota Metro Lampung. 34111
Location
Kota metro,
Lampung
INDONESIA
Jurnal Pendidikan Fisika FKIP UM Metro
ISSN : 23375973     EISSN : 24424838     DOI : http://dx.doi.org/10.24127/jpf
Core Subject : Science, Education,
Jurnal Pendidikan Fisika FKIP UM Metro or abbreviated JPF ( p-ISSN : 2337-5973 e-ISSN:2442-4838 ) is an integrated forum for communicating scientific advances in the field of physics and physics education. The journal reports significant new findings related to physics and education physics. JPF is firstly published in 2013 and periodically published twice per year on March and September.
Arjuna Subject : -
Articles 14 Documents
Search results for , issue "Vol 3, No 2 (2015): Jurnal Pendidikan Fisika JPF FKIP UM Metro" : 14 Documents clear
HUBUNGAN PERSEPSI SISWA TERHADAP PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TUTOR SEBAYA DENGAN PRESTASI BELAJAR FISIKA Effendi Effendi
Jurnal Pendidikan Fisika Vol 3, No 2 (2015): Jurnal Pendidikan Fisika JPF FKIP UM Metro
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH METRO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24127/jpf.v3i2.232

Abstract

Pada prinsipnya pola pembelajaran yang berpusat pada guru cenderung membuat siswa menjadi pasif. Upaya yang dapat dilakukan adalah dengan pemilihan dan penerapan model pembelajaran yang tepat sehingga sesuai dengan karakteristik peserta didik dan materi pembelajaran. Model pembelajaran yang diterapkan oleh guru diasumsikan mendapatkan persepsi yang berbeda-beda dari siswa. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara persepsi siswa terhadap penerapan model pembelajaran kooperatif tipe tutor sebaya dengan prestasi belajar fisika pada pokok bahasan getaran dan gelombang. P enelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Proses pembelajaran dalam kelas sampel menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe tutor sebaya. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan angket dan tes, sedangkan pengujian hipotesis menggunakan uji z. Berdasarkan hasil dan analisis data penelitian diperoleh skor rata-rata angket persepsi yang diperoleh siswa adalah 85,27 dari skor maksimum 125, dan nilai rata-rata tes prestasi yang diperoleh siswa adalah 67,77 dari nilai maksimum 100. Dari pengujian hipotesis diperoleh nilai ztabel = 1,96 atau -ztabel = -1,96 pada taraf signifikansi 5%, dan zhitung = 5,1895. Nilai zhitung = 5,1895 tidak terletak antara -1,96 dan 1,96, sehingga Ho di tolak dan Ha diterima. Hal ini berarti terdapat hubungan yang signifikan antara persepsi siswa terhadap penerapan model pembelajaran kooperatif tipe tutor sebaya dengan prestasi belajar fisika pada pokok bahasan getaran dan gelombang siswa kelas VIII MTs Umbul Sari tahun pembelajaran 2014/2015.
UJI KONDUKTIVITAS TERMAL PADA BAHAN MASONITE DENGAN STIM GENERATOR TD 8556 Mumung Kartasasmita; Wahyu Dian Laksanawati
Jurnal Pendidikan Fisika Vol 3, No 2 (2015): Jurnal Pendidikan Fisika JPF FKIP UM Metro
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH METRO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24127/jpf.v3i2.327

Abstract

Bahan Masonite yaitu suatu bahan jenis hardboard yang ditemukan oleh William H. Mason. Proses pembuatannya dilakukan dengan metode mason menggunakan kayu chip, mengurainya menjadi serat panjang dengan uap lalu membentuknya ke papan. Papan tersebut kemudian diletakkan dan dipanaskan untuk membentuk tampilan akhir papan. Dalam hal ini tidak digunakan lem atau materi lain yang ditambahkan. Serat lama memberikan Masonite tinggi akan kekuatan lentur, kekuatan tarik, kepadatan dan stabilitas. Masonite berbeda dengan panel kayu komposit yang diproduksi menggunakan formalin berbasis resin untuk mengikat serat, Masonite dibuat dengan bahan alami saja sehingga produknya ramah lingkungan. Sebagaimana bahan alami, Masonite akan membusuk dari waktu ke waktu. Bahan Masonite ini memiliki koefisien konduktivitas termal 1,13 x 10-4 cal.cm/cm2.sec.0C.Percobaan konduktivitas termal bahan Masonite dilakukan dengan melelehkan es di atas stim generator melalui bahan Masonite sebagai alas silinder es sehingga diperoleh massa lelehan es per waktu pemanasan. Dari hasil percobaan didapat konduktivitas termal bahan Masonite sebesar 1,14 x 10-4 cal.cm/cm2.sec.0C. hasil ini menunjukkan bahwa bahan Masonite adalah bahan isolator.
PEMANFAATAN MEDIA POWER POINT DALAM PEMBELAJARAN FISIKA DENGAN PENDEKATAN KONSTRUKTIVISME Badrul Wajdi
Jurnal Pendidikan Fisika Vol 3, No 2 (2015): Jurnal Pendidikan Fisika JPF FKIP UM Metro
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH METRO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24127/jpf.v3i2.234

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahuipengaruh pemanfaatan media power point dalam pembelajaran fisika dengan pendekatan konstruktivisme terhadap prestasi belajar siswa. Materi pelajaran yang dikaji dalam penelitian ini adalah zat dan wujudnya.Tempat pelaksanaan penelitian di SMP Negeri 1 Wanasabapada semester Ganjil tahun pembelajaran 2013/2014. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperiman dengan populasi seluruh siswa kelas VII SMP Negeri 1 Wanasaba yang terdiri dari 7 kelas dan sampelnya adalah kelas VII2 dan VII3 yang diperoleh dengan cara cluster random sampling.Variabel bebas dalam penelitian ini adalah media power point dan variabel terikat dalam penelitian ini adalah prestasi belajar fisika siswa. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode tes. Hasil analisis data menunjukkan bahwa pada kelas eksperimen didapatkan harga thitungsebesar 1,76 sedangkan nilai ttabel sebesar 1,684 pada taraf signifikansi 5%.Jadi  nilai thitung lebih besar dibandingkan dengan nilai ttabel (thitung>ttabel) sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh pemanfaatan media power point dalam pembelajaran fisika dengan pendekatan konstruktivisme terhadap prestasi belajar siswa.
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN FISIKA BERBASIS ANIMASI FLASH TOPIK BAHASAN USAHA DAN ENERGI Arif Rahman Aththibby
Jurnal Pendidikan Fisika Vol 3, No 2 (2015): Jurnal Pendidikan Fisika JPF FKIP UM Metro
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH METRO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24127/jpf.v3i2.238

Abstract

The use of computers as a learning medium is increasing. But there is still a bit of educators who use the computer as a medium of education facilities. Based on the research of some experts note that by using animation using flash operated by a computer, student learning outcomes improved. Therefore, it is necessary to develop media-based learning physics flash animation subject and Energy Enterprises are using Macromedia Flash 8. Media are developed based on the ADDIE development model, namely Analysis, Design, Development, Implementation, and Evaluation. The program was tested by experts in the study of physics and media experts to determine the feasibility media (program) based on predetermined criteria. After the test results obtained through the medium of learning developed worthy to serve as a medium of learning and can be used in learning.

Page 2 of 2 | Total Record : 14