cover
Contact Name
Adi Widarma
Contact Email
adiwidarma@unimed.ac.id
Phone
+6285275945045
Journal Mail Official
journal_cess@unimed.ac.id
Editorial Address
UPT TIK Universitas Negeri Medan Jl. Willem Iskandar pasar V Medan Estate, Medan 20221
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
CESS (Journal of Computer Engineering, System and Science)
ISSN : 25027131     EISSN : 2502714X     DOI : https://doi.org/10.24114/cess
Core Subject : Science,
CESS (Journal of Computer Engineering, System and Science) contains articles on research results and conceptual studies in the fields of informatics engineering, computer science and information systems. The main topics published include: 1. Information security 2. Computer security 3. Networking & Data communication 4. Cloud & grid computing 5. Mobile Computing & Applications 6. Artificial Intelligence 7. Decision Support System 8. Data Minig 9. Other topics related to information technology
Articles 400 Documents
PENERAPAN METODE PERBANDINGAN EKSPONENSIAL (MPE) DALAM SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PENERIMA BEASISWA SISWA BERPRESTASI PADA SMK XYZ Rohmat Indra Borman; Fauzi Helmi
CESS (Journal of Computer Engineering, System and Science) Vol 3, No 1 (2018): Januari 2018
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (853.607 KB) | DOI: 10.24114/cess.v3i1.8227

Abstract

Beasiswa siswa berprestasi merupakan beasiswa pemberian penghargaan terhadapa siswa yang memiliki prestasi dalam belajar. Penerima bantuan siswa berprestasi pada SMK XYZ terdapat beberapa kriteria yang di tentukan seperti prestasi, kedisiplinan, kehadiran. Proses seleksi melalui Tata Usaha merekap data siswa kemudian dijadikan bahan rapat antara guru dan wali kelas. Hal ini membutuhkan kejelian yang tinggi dalam penentuanya. Sistem pendukung keputusan menawarkan kemudahan dalam pengambilan keputusan. Sistem pendukung keputusan dapat diartikan sebagai sistem informasi interaktif yang menyediakan informasi, pemodelan dan manipulasi data. Untuk mengatasi kriteria yang majemuk pada pengambilan keputusan maka pada penelitian ini menggunakan Metode Perbandingan Eksponensial (MPE). MPE dapat mengurangi bias yang mungkin terjadi dalam analisis, karena nilai skor yang dihasilkan mengambarkan urutan prioritas yang menjadi besar sehingga urutan prioritas alternatif keputusan menjadi lebih nyata. Pada penelitian ini menghasilkan sistem pendukung keputusan untuk menetukan penerima beasiswa siswa berprestasi dengan kriteria prestasi, kedisiplinan, kehadiran dengan menerapkan metode MPE.
Pengendalian Suhu Ruangan Menggunakan Menggunakan FAN dan DHT11 Berbasis Arduino Rachmat Aulia; Rahmat Aulia Fauzan; Imran Lubis
CESS (Journal of Computer Engineering, System and Science) Vol 6, No 1 (2021): Januari 2021
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (538.446 KB) | DOI: 10.24114/cess.v6i1.21113

Abstract

Pada zaman sekarang pohon - pohon dikota sedikit disebabkan banyaknya pertumbuhan pembangunan yang cukup pesat mengakibatkan suhu udara semangkin panas dan berdampak bagi manusia. Masalah dalam kehidupan sehari-hari yang umumnya dialami para pekerja adalah suhu di ruangan kerja cenderung panas, kelembaban udara tinggi, dan sedikitnya ventilasi yang tersedia. Selain itu lingkungan kerja fisik berpengaruh bagi para pekerja dalam menjalankan tugas-tugas yang diembannya. Peningkatan suhu dalam suatu ruangan kerja dapat menurunkan semangat kerja sehingga kinerja yang dihasilkan tidak maksimal. Agar para pekerja tersebut dapat bekerja secara efisien, maka dirancanglah sebuah perangkat pengendali suhu ruangan secara otomatis dengan harga yang ekonomisuntuk menghasilkan suhu ruangan yang sejuk dan nyaman. Perangkat yang dirancang ini menggunakan lebih dari satu fan (kipas) sebagai motorik, menggunakan sensor DHT11 sebagai pendeteksi suhu dalam suatu ruangan, dan menghasilkan output tinggi/rendahnya suhu yang ditampilkan secara real-time menggunakan LCD (Liquid Crystal Display) berukuran 16 x 2.
TelegramBot: Crawling Data Serangan Malware dengan Telegram Faulinda Ely Nastiti; Dedy Hariyadi; Fazlurrahman Bima
CESS (Journal of Computer Engineering, System and Science) Vol 4, No 1 (2019): Januari 2019
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (673.609 KB) | DOI: 10.24114/cess.v4i1.11436

Abstract

Ancaman serangan siber masih didominasi oleh malware. Beberapa penyedia telah menyediakan peta dan analisis serangan malware berbasis agen yang telah ditempatkan pada beberapa infrastruktur. Namun, ada pihak lain yang menyediakan data serangan Malware yang dapat diakses oleh publik,  disebut Sumber OSINT. Penelitian ini bertujuan untuk membangun sebuah perangkat lunak berbasis mobile yang dapat dimanfaatkan untuk melakukan Crawling data Malware tanpa harus melakukan pencarian manual melalui web side. Peneliti memanfaatkan teknologi TelegramBot dan OIST Source untuk melacak data serangan Malware di Indonesia.  Tidak hanya di Indonesia,  seluruh negara di dunia telah menyadari pentingnya malakukan pengumpulana Data serangan Malware agar tidak membahayakan data pemerintah.  Basis data serangan malware dapat digunakan untuk memprediksi  dan memproteksi data penting agar terhindar dari cybercrime bahkan cyberterrorism.
APLIKASI PERAMALAN STOK ALAT TULIS KANTOR (ATK) MENGGUNAKAN METODE SINGLE MOVING AVERAGE (SMA) PADA PT. SINAR KENCANA MULTI LESTARI Muhammad Soekarno Putra; Imam Solikin
CESS (Journal of Computer Engineering, System and Science) Vol 4, No 2 (2019): JULI 2019
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (604.977 KB) | DOI: 10.24114/cess.v4i2.13881

Abstract

Pendistribusian alat tulis kantor (ATK) pada PT. Sinar Kencana Multi Lestari masih dilakukan secara manual. Setiap bulan kantor cabang harus memesan ATK ke kantor pusat. Kantor pusat akan mencatat pesanan dan memesan ATK ke supplier. Permasalahan yang sering terjadi yaitu dalam hal pengendalian stok ATK setiap bulannya. Penelitian ini menggunakan metode peramalan Single Moving Average (SMA). Untuk meramalkan kebutuhan stok ATK kantor cabang, maka pada penelitian ini mengambil data periode 3 bulan sebelumnya sebagai acuan untuk mengetahui kebutuhan stok ATK pada bulan berikutnya. Metode pengembangan sistem yang digunakan adalah metode prototype. Tujuan dari penelitian ini adalah membuat aplikasi peramalan stok ATK berbasis web. Hasil dari penelitian ini berupa aplikasi peramalan stok ATK berbasis web yang bisa memprediksi kebutuhan pesanan dari kantor cabang berdasarkan data periode 3 bulan sebelumnya.
KOMBINASI ALGORITMA PIXEL VALUE DIFFERENCING DENGAN ALGORITMA CAESAR CIPHER PADA PROSES STEGANOGRAFI Mhd Zulfansyuri Siambaton
CESS (Journal of Computer Engineering, System and Science) Vol 1, No 2 (2016): Juli 2016
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (608.403 KB) | DOI: 10.24114/cess.v1i2.4063

Abstract

Abstrak— Steganografi merupakan salah satu metode yang dapat digunakan untuk mengamankan informasi. Steganografi yaitu menyembunyikan informasi atau pesan kedalam media lain seperti citra digital, teks, suara atau video sehingga tidak menimbulkan kecurigaan orang lain. Metode steganografi yang banyak digunakan saat ini masih mempunyai kekurangan dalam hal kualitas, kapasitas, dan ketahanan. Oleh karena itu dibutuhkan metode steganografi lain yang lebih baik lagi, dan untuk menambah keamanan pada informasi, steganografi dapat dikombinasikan dengan kriptografi. Metode steganografi yang digunakan yaitu metode pixel value differencing (PVD). Metode ini dapat menyisipkan pesan lebih banyak pada pixel yang memilik nilai kekontrasan tinggi. Untuk menambah tingkat keamanan dari informasi yang akan disisipkan kedalam citra, digunakan kriptografi. Teknik kriptografi yang digunakan yaitu algoritma caesar cipher. Caesar cipher merupakan algoritma yang digunakan sebagai standar kriptografi. Penelitian yang dilakukan yaitu mengkombinasikan steganografi dengan kriptografi pada citra digital. Kemudian dilakukan pengujian terhadap metode steganografi yang digunakan untuk mengetahui kapasitas citra, performansi dari metode pixel value differencing (PVD), kualitas citra yang dihasilkan, dan ketahanan pesan terhadap manipulasi citra dan steganalysis. Berdasarkan hasil pengujian didapat kesimpulan bahwa dengan menggunakan metode pixel value differencing (PVD), kapasitas citra untuk menyisipkan pesan, lebih kecil dari ukuran citranya, waktu proses pada metode ini cukup cepat, kualitas citra setelah disisipi pesan mempunyai kualitas yang baik, namun metode ini juga masih mempunyai kekurangan, karena tidak tahan terhadap manipulasi dan pada beberapa citra masih terdeteksi oleh aplikasi steganalysis.Keywords— Kriptografi, Steganografi, PVD (Pixel Value Differencing), Caesar Cipher.  
Sistem Pendukung Keputusan Kelayakan Penerimaan Nasabah Menggunakan Metode Profile Matching Anita Ahmad Kasim; Raziyan Dwi Pathan
CESS (Journal of Computer Engineering, System and Science) Vol 5, No 1 (2020): Januari 2020
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1135.318 KB) | DOI: 10.24114/cess.v5i1.14520

Abstract

 Abstract—PT Sarana Sulteng Ventura is one company that aims to provide loan capital is micro, small, and medium enterprises (UMKM) as a venture partner timed short or long to be able to stand on its own with loan capital that fits with the kind of effort that it takes for the customer. In providing venture capital loans, the company has some terms and conditions that apply. and the company still cultivate customer data manually so that it takes quite a long time. Then with this author makes the eligibility decision support system which will facilitate customer acceptance staff employees of PT Sarana Sulteng Ventura to pre-screen customer deserves a loan business capital to client or small medium enterprises. The researchers used a system that is web -based systems using the programming language PHP and MySQL into its data base processing and sublime text 2 as editor of programming languages. This research used the method of profile matching process to perform the calculation of assessments to help give the eligibility decision of acceptance the customer at PT. Sarana Sulteng Ventura city of Palu.
PERANCANGAN CHATING ROOM BERBASIS NETWORK Fitri Kasih; Muhammad Yasin Simargolang
CESS (Journal of Computer Engineering, System and Science) Vol 1, No 2 (2016): Juli 2016
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (443.594 KB) | DOI: 10.24114/cess.v1i2.7797

Abstract

Abstrak— Kebanyakan orang saat ini terlalu sibuk dan sulit menentukan waktu untuk berdiskusi dengan keluarga mereka. Kadang kala mereka kehabisan waktu untuk saling bertemu secara langsung. Maka dengan aplikasi ini diharapkan siapa pun dapat melakukan percakapan LAN bersama secara mudah dan lebih cepat. Aplikasi chat room ini adalah, sebuah sarana yang digunakan untuk melakukan percakapan secara LAN dengan lebih mudah dan lebih cepatdibanding menggunakan email. Dikarenakan saat ini pendaftaran email tidak mudah dan membutuhkan waktu yang cukup. Pada aplikasi yang penulis buat ini berperan sebagai media dalam chating room pada sebuah kampus, instansi, kantor dan juga lainya, sistem chating room ini dibuat dengan menggunakan pemrograman adobe dremweaver dan chating room ini dibuat ditujukan sebagai media komunikasi via LAN yang berkelompok dengan room–room dan setiaproom terdiri dari IP adress yang sama, chating room yang peneliti rancang memiliki kelebihan akses yang cepat karena sistem server yang digunakan menggunakan java scrip dan jalur jaringan yang digunakan adalah jalur LAN.Keywords— Chating Room, LAN, Komputerisasi
Pengukuran Tingkat Kesadaran Keamanan Informasi Berdasarkan Behavior Dan Offence Scale Senie Destya
CESS (Journal of Computer Engineering, System and Science) Vol 5, No 2 (2020): JULI 2020
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (288.25 KB) | DOI: 10.24114/cess.v5i2.18206

Abstract

Keamanan komputer menjadi topik yang sangat penting di tengah pertumbuhan sistem informasi saat ini, cyber attact perlu diantisipasi perusahaan melalui keamanan hardware dan peningkatan pengetahuan pengguna sistem dalam lingkup perusahaan. Urgensi peningkatan pemahaman user, memerlukan assesment awal terkait tingkat awarness keamanan komputer informasi pengguna. Hal ini yang mendasari penelitian ini untuk mengukur tingkat kesadaran keamanan informasi di kalangan mahasiswa. Hasil dari penelitian ini diharapkan dapat membantu proses pengambilan keputusan pengembangan sistem kedepan dan melakukan peningkatan kapasitas pengetahuan user terhadap keamanan informasi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif melalui kuisioner yang terdiri dari RBS (Risky Behavior Scale), CBS (Conservative Behavior Scale), dan EOS (Exposure to Offence Scale) dengan skala Tabulasi, Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa RBS dan CBS menunjukkan nilai yang tinggi, sedangkan EOS memperoleh nilai yang rendah. Peneliti selanjutnya dapat mengukur lebih lanjut ke tingkat struktural dosen dan karyawan AMIKOM dengan menggunakan variable yang berbeda untuk mendapatkan hasil yang lebih signifikan.
FUNGSI ALGORITMA RSA UNTUK MEMODIFIKASI DAN MENINGKATKAN PENGAMANAN ACAKAN BISS Indra Gunawan; Sumarno Sumarno; Heru Satria Tambunan
CESS (Journal of Computer Engineering, System and Science) Vol 3, No 2 (2018): Juli 2018
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (490.409 KB) | DOI: 10.24114/cess.v3i2.9971

Abstract

AMIK dan STIKOM Tunas Bangsa yang memiliki keunggulan kompetitif  merupakan jantung kinerja lembaga sebuah pendidikan dalam sebuah pasar yang kompetitif.  Banyak faktor yang mempengaruhi keunggulan sebuah Akademi Ilmu Komputer. Faktor-faktor tersebut diantaranya  merancang dan meningkatkan sebuah keamanan data. Pada saat ini, sudah begitu banyak media-media informasi, promosi, perfilman dan olah raga yang sangat berperan untuk memberikan suatu pengetahuan yang dapat mempengaruhi perubahan di masyarakat. Salah satu contoh media yang sangat berhasil tersebut untuk saat ini adalah media televisi. Dengan adanya media televisi yang dibarengi dengan keluarnya produk-produk digital-reciever yang digunakan untuk sarana penangkapan sinyal siaran melalui satelit, dapat menekankan bahwa media televisi benar-benar dapat dijadikan sebagai patokan untuk sarana penyampaian informasi karena sudah mengacu kepada audio dan visual yang dapat memperjelas suatu keadaan secara langsung. Didalam penyampaian informasinya, media televisi dapat melibatkan media-media yang lain seperti media massa, media cetak, media pendidikan, media olah raga, media perfilman dan media internet sehingga sangat cocok untuk digunakan sebagai media penyampaian informasi kepada masyarakat karena sudah mengacu kepada audio dan visual, yang sekarang ini biasa disebut dengan multimedia. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan sebuah sistem keamanan suatu jenis acakan dengan memodifikasi algoritma yang digunakan yaitu dengan menggunakan fungsi algoritma RSA untuk memodifikasi acakan BISS agar keamanan data bisa menjadi lebih kuat dibandingkan sebelumnya.
Analisis Kualitas Keamanan Sistem Informasi E-Office Berbasis Website Pada STMIK Rosma Dengan Menggunakan OWASP Top 10 Yudiana Yudiana; Anggi Elanda; Robby Lintang Buana
CESS (Journal of Computer Engineering, System and Science) Vol 6, No 2 (2021): Juli 2021
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (386.356 KB) | DOI: 10.24114/cess.v6i2.24777

Abstract

STMIK ROSMA Karawang telah menerapkan pengarsipan dokumen surat di kampus, yang mana kesemuanya diatur secara daring (online) menggunakan sistem informasi e-office berbasis web. Sejak tahun 2020, Sistem Informasi e-office beberapa kali mengalami pengembangan dari sisi fitur yaitu fitur booking nomor surat dengan metode multiple insert query maupun data yang disimpan. Data tersebut menyimpan data dokumen surat baik itu surat masuk, surat keputusan, surat keuangan, surat keluar ketua, surat keluar wakil ketua dan surat keluar akademik STMIK ROSMA. Mengingat pentingnya data yang tersimpan maka perlu diterapkan pengujian keamanan dari sistem informasi e-office. Pengujian keamanan tersebut dilakukan untuk mengetahui tingkat kerentanan agar terhindar dari pihak yang tidak bertanggung jawab. Salah satu metode untuk menguji sistem informasi berbasis web adalah metode OWASP (Open Web Application Security Project) TOP 10 yang dikeluarkan oleh owasp.org sebuah organisasi non profit yang berdedikasi pada keamanan aplikasi berbasis web. Hasil pengujian menggunakan OWASP TOP 10 menunjukkan 10 kerentanan yang sering terjadi terhadap sistem informasi berbasis website sehingga perlu dilakukan perbaikan lebih lanjut oleh pihak pengembang sistem informasi e-office STMIK ROSMA.

Page 4 of 40 | Total Record : 400