cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
SMATIKA
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Education,
Arjuna Subject : -
Articles 296 Documents
Sistem Pendukung Keputusan Penetapan Tunjangan Prestasi dengan Menggunakan Metode Fuzzy-Tsukamoto Rijal, Yusron; Amalia, Yus
SMATIKA JURNAL Vol 7 No 01 (2017): Smatika Jurnal : STIKI Informatika Jurnal
Publisher : LPPM STIKI MALANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2054.942 KB)

Abstract

Kualitas sumber daya manusia yang tinggi berdasarkan keahlian atau kompetensi diperlukan untuk meningkatkan produktivitas suatu perusahaan. Berdasarkan keahlian atau kompetensi yang dimiliki oleh karyawan, diperlukan adanya apresiasi terhadap kinerja yang dicapai oleh karyawan agar termotivasi untuk meningkatkan kualitas kinerjanya. Dalam pemberian keputusan pemberian apresiasi (tunjangan prestasi) kepada karyawan diperlukan adanya penilaian kinerja yang diharapkan membantu dalam memberikan keputusan yang tepat dan terhindar dari subjektifitas. Karyawan layak mendapat apresiasi jika nilai evaluasi kinerja memenuhi criteria yang ditentukan oleh perusahaan, yaitu prestasi kerja, mutu kerja, disipin, tanggungjawab, absensi dan konduite. Sistem pendukung keputusan sangnat tepat untuk diaplikasikan dalam mengambil keputusan pemberian apresiasi. Sistem pendukung keputusan penetapan tunjangan prestasi ini menggunakan metode fuzzy tsukamoto. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh bahwa penalaran pada proses input data dan output dapat menganalisis layak atau tidaknya pemnerian tunjangan prestasi, system ini dapat membantu akurat dalam mengambil keputusan kelayakan pemberian tunjangan prestasi dengan tingkat akurasi 100% dan besarnya tunjangan prestasi sebesar 94.71% dengan menggunakan metode pengujian sistem yang Black Box Testing.
Analisis Perancangan Pemesanan Makanan Menggunakan Smartphone Berbasis Android Agustina, Rini; Suprianto, Dodit; Muslimin, Ikhwanul
SMATIKA JURNAL Vol 7 No 02 (2017): Smatika Jurnal : STIKI Informatika Jurnal
Publisher : LPPM STIKI MALANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1216.722 KB)

Abstract

Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi seperti Smartphone saat ini tidak dapat kita hindari. Dampak positif dari perkembangan teknologi informasi dan komunikasi mempermudah dan mempercepat akses informasi yang kita butuhkan serta mempermudah transaksi perusahaan atau perseorangan untuk kepentingan bisnis. Perkembangan Smartphone saat ini banyak di manfaatkan oleh para pelaku bisnis dalam mempermudah menjalankan bisnisnya. Contohnya bisnis obat, perhiasan, baju, sepatu, kuliner dll. Lebih khususnya dalam bidang  bisnis kuliner, antara lain restoran, rumah makan dan café. Teknologi smartphone android dikembangkan untuk melakukan pemesanan makanan di sebuah cafe. Implementasi aplikasi ini kemudian dianalisis mengenai kemanfaatan dan efektifitasnya terhadap pelayanan pemesanan konsumen. Analisis yang digunakan adalah Skala Likert. Skala Likert lebih mudah dibuat dan mempunyai reliabilitas yang relatif tinggi. Berdasarkan hasil analisis implementasi pemesanan menu menggunakan smartphone berbasis android dapat memberikan pelayanan secara cepat serta efisien, hal ini dapat diketahui melalui prosentase hasil dari kuesioner yang telah diberikan kepada pengunjung yang menunjukkan bahawa hampir 86,2% mengatakan sangat setuju menggunakan aplikasi ini untuk melakukan pemesanan menu.
Sistem Monitoring Tugas Akhir Berbasis User Generated Content Pada Program Studi Sistem Informasi Universitas Kanjuruhan Malang Sulhan, Moh
SMATIKA JURNAL Vol 5 No 02 (2015): Smatika Jurnal : STIKI Informatika Jurnal
Publisher : LPPM STIKI MALANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1589.559 KB)

Abstract

Pengerjaan Tugas Akhir diperlukan bimbingan dosen atau konseling agar tugas akhir yang dikerjakan sesuai dengan ketentuan yang ada dan sesuai dengan kaidah–kaidahnya, Permasalahannya adalah tidak adanya waktu ataupun kesulitan mahasiswa dalam menemui dosen pembimbing untuk konsultasi tentang tugas akhir yang sedang dikerjakannya, yang dikarenakan kesibukan dari dosen itu sendiri ataupun ketidaksesuaian jadwal antara dosen dan mahasiswa. Konsep User Generated Content (UGC) dikenal dengan sifat interaksi dua arah yang lebih menghadirkan kolaborasi, partisipasi, hal ini yang dimungkinkan untuk dikembangkan suatu sistem yang dapat memberikan solusi yakni perlunya dikembangkan sistem manajemen monitoring Tugas Akhir berbasis website. Dalam penelitian ini telah berhasil dibuat sebuah Perangkat lunak Sistem manajemen monitoring tugas akhir online dengan menerapkan konsep UGC, dan Setelah dilakukan Uji Coba pada perangkat lunak tersebut bahwa semua fasilitas dapat berjalan dengan baik sesuai dengan yang diharapkan dan khususnya penerapan konsep UGC, sehingga pengguna dapat saling komunikasi dengan memberikan banyak masukan atau berbagi pengetahuan untuk kemudahan dan kualitas hasil akhir dari tugas akhir, dan diharapkan penyelesaian tugas akhir selesai tepat pada waktunya.
Penentuan Prioritas Mahasiswa dalam Memilih Antivirus dengan Menggunakan Analytic Hierarchy Process (AHP) Primandari, Liduina Asih
SMATIKA JURNAL Vol 6 No 01 (2016): Smatika Jurnal : STIKI Informatika Jurnal
Publisher : LPPM STIKI MALANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2255.322 KB)

Abstract

Banyak faktor yang mempengaruhi mahasiswa mampu meningkatkan prestasi akademiknya. Salah  satunya adalah ketersediaan fasilitas untuk memperoleh informasi dan bahan pustaka secara cepat dan mudah. Laptop kini menjadi salah satu kebutuhan primer bagi mahasiswa. Ancaman yang sering menyerang laptop adalah virus. Saat ini, varian dan perkembangan virus semakin canggih. Oleh karena itu dibutuhkan upaya untuk mencegah dan meminimalisir dampak yang ditimbulkan oleh virus, yaitu dengan menggunakan antivirus. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui prioritas mahasiswa STMIK PPKIA Pradnya Paramita (STIMATA) dalam memilih antivirus. Metode yang digunakan adalah Analytical Hierarchy Process (AHP). Kriteria yang digunakan antara lain kriteria ekonomis, kualitas, fasilitas, dan kriteria lain - lain. Antivirus yang menjadi objek penelitian adalah Panda, Kaspersky, Avira, Norton, AVG dan Avast. Prioritas lokal dengan memperhatikan sub kriteria harga dari kriteria ekonomis, sub kriteria pendeteksian virus, beban terhadap sistem dan kefektifan dari kriteria kualitas, sub kriteria database virus, kelengkapan fitur dan kemudahan update dari kriteria fasilitas maka dapat diketahui bahwa antivirus Norton palingdisukai oleh responden. Selanjutnya, dengan memperhatikan sub kriteria kemudahan instalasi dan pengoperasian dari kriteria kualitas, Avira paling disukai oleh responden. Sedangkan untuk kriteria lain – lain yaitu popularitas, Kaspersky paling disukai oleh responden. Pengambilan keputusan berdasarkan seluruh kriteria menunjukkan bahwa urutan prioritas mahasiswa dalam memilih antivirus adalah Norton, Kaspersky, Avira, Panda, Avast dan AVG.
Prediksi Volume Sampah TPAS Talangagung dengan Pendekatan Sistem Dinamik Adipraja, Philip Faster Eka; Islamiyah, Mufidatul
SMATIKA JURNAL Vol 6 No 02 (2016): Smatika Jurnal : STIKI Informatika Jurnal
Publisher : LPPM STIKI MALANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1348.807 KB)

Abstract

Volume sampah di tempat pembuangan akhir sampah (TPAS) Talangagung, Kepanjen, Kabupaten Malang terus mengalami peningkatan, hal ini terbukti dengan adanya peningkatan volume sampah sebanyak dua kali lipat pada tahun 2014-2015. Akan tetapi prediksi pada tahun 2015 sudah terlampau jauh, dimana prediksi hanya 131,03 m3 per hari dimana data menunjukkan angka 198.62 m3 per hari. Untuk mengetahui peningkatan volume sampah pada jangka panjang maka perlu dilakukan prediksi volume sampah pada TPAS Talangagung, prediksi volume sampah ini bisa dilakukan dengan metode simulasi yang menggunakan sistem dinamik. Hasil studi menunjukkan bahwa prediksi volume sampah yang dikirim ke TPAS Talangaguung meningkat lebih dari dua kali lipat pada tahun 2025 yang diprediksikan mencapai 162 ribu m3dan tahun 2035 diperkirakan mencapai 341 ribu m3 pertahun atau mencapai 1000 m3 perhari.
Restorasi Citra Optical Character Recognition Dengan Algoritma Recurrent Hopfield Yudhistiro, Kukuh
SMATIKA JURNAL Vol 8 No 01 (2018): SMATIKA Jurnal STIKI Informatika Jurnal
Publisher : LPPM STIKI MALANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (819.565 KB)

Abstract

Pada proses optical character recognition seringkali terjadi image yang corrupt sehingga hasil pengenalan karakter tidak sesuai dengan yang diinginkan atau bahkan tidak menghasilkan keluaran. Paper ini akan membahas proses restorasi citra menggunakan algoritma Hopfield menggunakan pemrograman Visual Basic 2010. Unit inputan yang akan diuji adalah pola karakter “+”, “x”, dan “o”. Semua pola masukan tersebut disimpan dalam bentuk vektor berdimensi 3x3 dengan nilai 1 atau -1. Tujuan akhir dari proses restorasi adalah memperbaiki citra yang diberikan. Maka perlu dataset vektor untuk ujicoba dimana vektor pola untuk ujicoba tersebut merupakan pola karakter yang mirip dengan pola karakter “+”, “x”, dan “o”. Sedangkan hasil restorasi yang diharapkan adalah program mampu memperbaiki vektor pola ujicoba dan menampilkan pola mana yang mirip dengannya.
Sistem Pendukung Keputusan Kelulusan Nilai SK-Emas STMIK Yadika Menggunakan Metode Logika Fuzzy Rijal, Yusron; Abdulloh, Abdulloh
SMATIKA JURNAL Vol 7 No 01 (2017): Smatika Jurnal : STIKI Informatika Jurnal
Publisher : LPPM STIKI MALANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2109.765 KB)

Abstract

Sistem pendukung keputusan dengan menggunakan logika fuzzy adalah sistem ideal yang digunakan untuk menghitung nilai kelulusan SK-Emas berdasarkan kriteria-kriteria yang telah ditentukan dalam SK-Emas tersebut. Berdasarkan hasil penelitian bahwa aplikasi sistem pakar penentuan kelulusan nilai SK-Emas STMIK Yadika menggunakan metode fuzzy logic tsukamoto dapat berjalan dengan sangat baik. Hal ini dibuktikan dengan akurasi keputusan yang dibuat sistem sebesar 92% dan secara transaksional sistem memiliki unjuk kerja 100% dengan pendekatan pengujian black-box testing.
Model Dan Implementasi Teknik Query Realtime Database Untuk Mengolah Data Finansial Pada Aplikasi Server Pulsa Reload Berbasis .Net Marisa, Fitri
SMATIKA JURNAL Vol 5 No 02 (2015): Smatika Jurnal : STIKI Informatika Jurnal
Publisher : LPPM STIKI MALANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1255.657 KB)

Abstract

Semakin maraknya aplikasi Online di bidang IT maka berimbas pada kompleksnya kebutuhan-kebutuhan yang berkenaan dengan usaha perbaikan maupun pengembangan teknologi dari  bidang yang bersangkutan. Salah satunya adalah usaha server pulsa elektronik yang pada 10 tahun terakhir ini di Indonesia semakin meningkat. Salah satu permasalahan server pulsa adalah pengintegrasian database untuk penyelesaian masalah manajemen. Untuk itu penelitian ini bertujuan untuk membuat model teknik query database yang bekerja secara realtime menghasilkan pola query pengambilan field yang diperlukan untuk proses pengolahan data finansial server pulsa reload dimana datanya terupdate secara realtime sesuai dengan data yang ada pada database sumber tanpa mengganggu proses kerja server. Sedangkan hasil dari teknik query database realtime ini akan diimplementasikan dalam aplikasi keuangan server pulsa reload. Dalam keuangan server pulsa ada beberapa item yang penting untuk selalu dibutuhkan informasinya setiap saat yaitu posisi hutang reseler, piutang usaha, dan kerugian transaksi disebabkan kesalahan operator. Beberapa hal tersebut sangat bergantung pada data pada database sumber, sehingga perlu ada teknik query untuk bisa menangkap dan mengolah dalam bentuk aplikasi tersendiri namun masih tetap terhubung dengan database sumber. Oleh karena itu akan dibuat model teknik query database realtime yang akan menangkap field-filed kunci dari database sumber (SQL Server), disimpan dalam database penerima (MySQL). Hasil query database realtime ini akan diimplementasikan dan diujikan untuk mengolah data finansial pulsa secara realtime dengan mengaplikasikannya dalam aplikasi keuangan server pulsa reload. Rancangan kegiatan penelitian ini adalah dimulai dari studi literatur tentang Database,SQL, pemrograman .Net, dan mekanisme sistem kerja server pulsa elektrik yang kemudian dilanjutkan membuat model teknik query database yang dijabarkan dalam perintah query yang nantinya akan diimplementasikan dalam aplikasi. Setelah menghasilkan model teknik query, maka langkah selanjutnya adalah membangun aplikasi finansial dengan memfokuskan proses perhitungan posisi hutang reseler, piutang usaha, kerugian transaksi disebabkan kesalahan operator. Ketepatan dan kecepatan konversi data dari database sumber (SQL Server) ke database penerima (MySQL) adalah tolok ukur yang akan diujikan dalam penelitian ini.
ANALISIS SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PENERIMAAN DAN PENGELUARAN KAS PADA LEMBAGA PENDIDIKAN Maknunah, Jauharul
SMATIKA JURNAL Vol 5 No 02 (2015): Smatika Jurnal : STIKI Informatika Jurnal
Publisher : LPPM STIKI MALANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1070.501 KB)

Abstract

Setiap kegiatan memerlukan dana berbentuk kas Kas merupukan hal penting dalam setiap transaksi baik penerimaan maupun pengeluaran kas, sistem pencatatan dalam peneltian ini masih menginputkan satu-satu pada kolom-kolom di microsoft excel, sulitnya akses data dan informasi mengenai data penerimaan dan pengeluaran kas, serta adanya kesulitan dalam pembuatan laporan penerimaan dan pengeluaran kas. Hal ini menunjukkan bahwa Sistem informasi akuntansi penerimaan dan pengeluran kas diperlukan dengan tujuan membantu kelancaran pencatatan dan laporan keuangan. Metode analisis dilakukan dengan menggunakan análisis diskriptif yang didukung dengan teknik observasi dan wawancara, studi kepustakaan, survey langsung dengan cara mewawancarai orangorang terkait untuk melengkapi informasi yang dibutuhkan. Hasilnya yaitu sistema informasi akuntansi penerimaan dan pengeluaran kas telah memisahkan antara penerimaan dan pengeluaran kas dengan memberikan tugas kepada orang yang berbeda. Pengendalian internal dari penerimaan dan pengeluaran kas belum adanya perencanaan penerimaan dan pengeluaran kas sesuai dengan rencana kerja tahunan. Perhitungan fisik dari saldo kas belum pernah dilakukan oleh karena belum dilakukannya audit pada sistem informasi akuntansi penerimaan dan pengeluaran.
Analisa Kesenjangan Proses Bisnis Perencanaan Produksi Operasional Berdasarkan Solusi Best Practice SAP Anggun K, Agnesia; Sholiq, Sholiq; Mahendrawathi, Mahendrawathi
SMATIKA JURNAL Vol 6 No 01 (2016): Smatika Jurnal : STIKI Informatika Jurnal
Publisher : LPPM STIKI MALANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2253.895 KB)

Abstract

PT Perkebunan Nusantara XI sebagai salah satu perusahaan manufaktur penghasil gula akan melakukan implementasi SAP ERP. Dalam SAP, dikenal proses Production Planning - Material Requirements Planning (PP-MRP). Untuk menuju implementasi, dilakukan analisa kesenjangan yang terjadi antara proses bisnis perencanaan produksi terkini perusahaan dan proses bisnis berdasarkan best practice SAP. Dari kedua model proses dilakukan analisa kesenjangan yang menghasilkan daftar gap untuk proses penyesuaian perubahan perusahaan. Hasil analisa kesenjangan yang terjadi menyatakan bahwa bahwa penerapan proses PP-MRP SAP akan membawa dampak antara lain peningkatan kinerja fungsi perencanaan produksi, percepatan proses, dan penambahan aktivitas pada proses perencanaan produksi operasional perusahaan.

Page 4 of 30 | Total Record : 296


Filter by Year

2011 2025


Filter By Issues
All Issue Vol 15 No 01 (2025): SMATIKA Jurnal : STIKI Informatika Jurnal Vol 14 No 02 (2024): SMATIKA Jurnal : STIKI Informatika Jurnal Vol 14 No 01 (2024): SMATIKA Jurnal : STIKI Informatika Jurnal Vol 13 No 02 (2023): SMATIKA Jurnal : STIKI Informatika Jurnal Vol 13 No 01 (2023): SMATIKA Jurnal : STIKI Informatika Jurnal Vol 12 No 02 (2022): SMATIKA Jurnal : STIKI Informatika Jurnal Vol 12 No 01 (2022): SMATIKA Jurnal : STIKI Informatika Jurnal Vol 11 No 02 (2021): SMATIKA Jurnal : STIKI Informatika Jurnal Vol 11 No 01 (2021): SMATIKA Jurnal : STIKI Informatika Jurnal Vol 10 No 02 (2020): SMATIKA Jurnal : STIKI Informatika Jurnal Vol 10 No 01 (2020): SMATIKA Jurnal : STIKI Informatika Jurnal Vol 9 No 02 (2019): SMATIKA Jurnal : STIKI Informatika Jurnal Vol 9 No 01 (2019): SMATIKA Jurnal : STIKI Informatika Jurnal Vol 8 No 02 (2018): SMATIKA Jurnal STIKI Informatika Jurnal Vol 8 No 01 (2018): SMATIKA Jurnal STIKI Informatika Jurnal Vol 8 No 01 (2018): SMATIKA Jurnal STIKI Informatika Jurnal Vol 7 No 02 (2017): Smatika Jurnal : STIKI Informatika Jurnal Vol 7 No 02 (2017): Smatika Jurnal : STIKI Informatika Jurnal Vol 7 No 01 (2017): Smatika Jurnal : STIKI Informatika Jurnal Vol 7 No 01 (2017): Smatika Jurnal : STIKI Informatika Jurnal Vol 6 No 02 (2016): Smatika Jurnal : STIKI Informatika Jurnal Vol 6 No 02 (2016): Smatika Jurnal : STIKI Informatika Jurnal Vol 6 No 01 (2016): Smatika Jurnal : STIKI Informatika Jurnal Vol 6 No 01 (2016): Smatika Jurnal : STIKI Informatika Jurnal Vol 5 No 02 (2015): Smatika Jurnal : STIKI Informatika Jurnal Vol 5 No 02 (2015): Smatika Jurnal : STIKI Informatika Jurnal Vol 5, No 1 (2015) Vol 4, No 1 (2014) Vol 3, No 1 (2013) Vol 2, No 1 (2012) Vol 1, No 1 (2011) More Issue