cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
JAKPP : Jurnal Analisis Kebijakan & Pelayanan Publik
Published by Universitas Hasanuddin
ISSN : 24606162     EISSN : 25276476     DOI : -
Core Subject : Social,
This Journal particularly focuses on the main problems in the development of the sciences of public policies and administrations areas. It covers the administration development, the regional autonomy and bureaucracy, the state apparatus, the decentralisation, the economic and science development, the public management, the governance and its policy, and any social sciences that cover sciences of public health, fiscal politics, and regional planning. JAKPP is going to publish journals twice in two terms: June and December.
Arjuna Subject : -
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Volume 5 No. 1, Juni 2019" : 6 Documents clear
PENGARUH BUDAYA DAN IKLIM ORGANISASI TERHADAP KINERJA MELALUI KOMITMEN ORGANISASIONAL DAN MOTIVASI KERJA PEGAWAI PADA DINAS PEKERJAAN UMUM PROVINSI MALUKU Zacharias, Tehubijuluw
JAKPP (Jurnal Analisis Kebijakan & Pelayanan Publik) Volume 5 No. 1, Juni 2019
Publisher : Departemen Ilmu Administrasi FISIP UNHAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31947/jakpp.v5i1.4351

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh budaya dan iklim organisasi terhadap kinerja melalui komitmen organisasional dan motivasi kerja pegawai pada Dinas Pekerjaan Umum Provinsi Maluku. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif (positivism). Lokasi penelitian adalah Dinas Pekerjaan Umum Provinsi Maluku. Sampel sebanyak 149 orang yang ditentukan secara acak sederhana. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Generalized structured component analysis (GSCA). Hasil penelitian menunjukkan bahwa budaya dan iklim organisasi berpengaruh positif signifikan baik secara langsung maupun secara tidak langsung terhadap kinerja melalui komitmen organisasional dan motivasi kerja pegawai pada Dinas Pekerjaan Umum Provinsi Maluku.
EVALUASI PENGEMBANGAN PEGAWAI DI PEMERINTAHAN DAERAH (STUDI KASUS DI KOLAKA UTARA) Said, Achmad Lamo
JAKPP (Jurnal Analisis Kebijakan & Pelayanan Publik) Volume 5 No. 1, Juni 2019
Publisher : Departemen Ilmu Administrasi FISIP UNHAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31947/jakpp.v5i1.6451

Abstract

This study aimed to find out and describe employee development in carrying out the main tasks and functions in the Education and Culture Office of North Kolaka Regency. This research is a qualitative descriptive technique through data reduction, data presentation, drawing conclusions, namely giving a comprehensive picture of the main problems discussed, especially those relating to employee development in carrying out the main tasks and functions of the North Kolaka District Education and Culture Office. The data collection techniques are direct observation, direct interviews. The results of the study show that employee training is carried out by sharing work orientation with regard to the ability, accuracy, and accuracy of employees in completing what is given by the leadership. Employee education is very concerned about attendance and attendance according to a set schedule so that it can optimize its main tasks and functions, as well as the provisions of working hours, have been carried out properly but there are still employees who are always out at work or personal matters. Employee development enhances the ability of employees to still rely on training invitations from external parties at the North Kolaka District Education and Culture Office and there are still employees whose placement is not in accordance with job competencies. Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan tentang pembinaan pegawai dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsi di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kolaka Utara. Penelitian ini merupakan penelitian dengan teknik deskriptif kualitatif melalui reduksi data, penyajian data, menarik kesimpulan yaitu memberikan gambaran secara menyeluruh tentang masalah pokok yang dibahas khususnya yang berkaitan dengan pembinaan pegawai dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsi di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kolaka Utara. Adapun teknik pengumpulan data adalah observasi langsung, wawancara langsung. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelatihan pegawai dilakukan dengan pembagian orientasi kerja dengan memperhatikan kemampuan, kecermatan, dan ketepatan pegawai dalam menyelesaikan apa yang diberikan oleh pimpinan. Pendidikan pegawai sangat memperhatikan kehadiran dan hadir sesuai jadwal yang ditetapkan sehingga dapat mengoptimalkan tugas pokok dan fungsinya, begitu pula dengan ketetapan waktu jam kerja sudah dilaksanakan dengan baik namun masih ada pegawai yang selalu keluar dijam kerja atau ada urusan pribadi. Pengembangan pegawai peningkatan kemampuan pegawai masih mengandalkan undangan pelatihan dari pihak eksternal Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kolaka Utara serta masih ada pegawai yang penempatannya belum sesuai dengan kompetensi jabatan.
STRATEGI PENINGKATAN PENDAPATAN ASLI DAERAH (PAD) MELALUI INTENSIFIKASI DAN EKSTENSIFIKASI PENERIMAAN PAJAK DAN RETRIBUSI DAERAH DI KABUPATEN ENREKANG M, Nur Safitra
JAKPP (Jurnal Analisis Kebijakan & Pelayanan Publik) Volume 5 No. 1, Juni 2019
Publisher : Departemen Ilmu Administrasi FISIP UNHAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31947/jakpp.v5i1.6500

Abstract

Penelitian ini bertujuan Untuk menganalisis Strategi Peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) melalui intensifikasi dan ekstensifikasi pajak dan retribusi daerah di Kabupaten Enrekang dan Untuk menganalisis Faktor pendukung dan penghambat Strategi Peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) melalui intensifikasi dan ekstensifikasi penerimaan pajak dan retribusi daerah di Kabupaten Enrekang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Penentuan informan dilakukan dengan teknik Purposive Sampling. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara mendalam, observasi dan studi dokumen. Data kemudian dianalisis dengan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan Hasil penelitian menunjukkan bahwa Strategi Peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Melalui Intensifikasi dan Ekstensifikasi Penerimaan Pajak dan Retribusi Daerah di Kabupaten Enrekang, dilakukan dengan Program Intensifikasi yaitu Aspek Kelembagaan yakni mempebaiki aspek kelembagaan/pengelolaan pendapatan asli daerah, Aspek ketatalaksanaan yakni peningkatan jumlah wajib pajak,menyesuaikan aspek ketatalaksanaan baik administrasi maupun operasional, serta Aspek Personalianya yakni meningkatkan mutu sumberdaya manusia atau aparatur pengelola pendapatan daerah, Upaya Ekstensifikasi dilakukan dengan Penciptaan sumber-sumber pendapatan baru dan kebijakan di bidang investasi. Sehingga dapat disimpulkan bahwa upaya intensifikasi dan ekstensifikasi merupakan salah satu cara yang dapat ditempuh untuk meningkatkan pendapatan asli daerah.
ANALISIS GAYA KEPEMIMPINAN DI ORGANISASI PEMERINTAH DAERAH (STUDI KASUS KABUPATEN MERANGIN) Epriadi, Dedi Epriadi; Lodan, Karol Teovani; Putra, Bobby Mandala
JAKPP (Jurnal Analisis Kebijakan & Pelayanan Publik) Volume 5 No. 1, Juni 2019
Publisher : Departemen Ilmu Administrasi FISIP UNHAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31947/jakpp.v5i1.7810

Abstract

Penelitian ini dilakukan oleh beberapa masalah diantaranya : bagaimana seorang pimpinan kurang bisa memotivasi para pegawai untuk menjadikan suatu pekerjaan bagian dari dirinya tanpa harus diperintah, dalam pengambilan keputusan tidak terlaksana dengan semestinya, kurang merata nya dalam pemberian tugas yang berdasarkan tupoksi yang telah ditetapkan. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 17 Orang yang bekerja pada Bagian Setda Kabupaten Merangin, menggunakan teknik Survey dengan deskriptif bertujuan mengetahui Analisis Gaya Kepemimpinan di Organisasi Pemerintah Daerah. Kepimimpian Kepala Bagian Umum Sekretariat Daerah Kabupaten Merangin masih belum optimal dalam meningkatkan kinerja pegawai. Hal ini tampak dari berbagai permasalahan yang terkait dengan pelaksanaan kepemimpinan yang meliputi: campur tangan pimpinan dalam pekerjaan, perhatian pimpinan dalam memberikan masukan untuk penyelesaian tugas, pujian dan kritik pimpinan atas kinerja bawahan dan mendengarkan setiap pendapat dan saran yang diberikan bawahan. Hambatan yang dihadapi oleh Kepala Bagian Umum Sekretariat Daerah Kabupaten Merangin dalam kepemimpinan meliputi: kurangnya kesadaran dan disiplin kerja pegawai dan kurangnya kemampuan pimpinan dalam manajemen sumber daya manusia. Untuk mengatasi hambatan yang dihadapi oleh Kepala Bagian Umum Sekretariat Daerah Kabupaten Merangin telah dilakukan berbagai upaya, diantaranya adalah: meningkatkan intensitas pembinaan pegawai dan meningkatkan kemampuan manajerial sumber daya manusia dari pimpinan.
KONFLIK ANTAR NILAI BAGI SUKSESI PERUBAHAN KEBIJAKAN DALAM PENGEMBANGAN ORGANISASI Apriani, Fajar
JAKPP (Jurnal Analisis Kebijakan & Pelayanan Publik) Volume 5 No. 1, Juni 2019
Publisher : Departemen Ilmu Administrasi FISIP UNHAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31947/jakpp.v5i1.7791

Abstract

Besides the allocation of various resources, the allocation of values to manage various interests through public policy is the background of the emergence of conflict. The high potential of conflict requires the presence of a policy maker who can be in a neutral position. But in the reality of organizational life, the resulting public policy often triggers conflict itself. The cause of conflict is the variation and conflict of values or interests held by each actor. In general, such conditions are further exacerbated by the way public policy is managed which tends to ignore values and value conflicts as well as elitist-technocratic managed policy processes that limit or minimize the space of reasoning between interest actors. This condition becomes an obstacle in policy succession as part of policy changes for organizational development. Then a leader of an organization must be able to identify the orientation dimensions of conflict handling and be aware of the right conditions or situations to do so because understanding and decision making regarding appropriate conflict handling steps will be able to bring the organization to the use of functional conflicts for organizational development.
ANALISIS LAYANAN PUBLIK DI BIDANG PERIZINAN DINAS PENANAMAN MODAL DAN PELAYANAN TERPADU SATU PINTU KABUPATEN POLEWALI MANDAR Sujipto, Ari; Haning, M Thahir; Suratman, Suratman
JAKPP (Jurnal Analisis Kebijakan & Pelayanan Publik) Volume 5 No. 1, Juni 2019
Publisher : Departemen Ilmu Administrasi FISIP UNHAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31947/jakpp.v5i1.7392

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis otonomi, Adaptabilitas, Kompleksitas dan Koherensi Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Polewali MandarPenelitian ini dilaksanakan di Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Polewali Mandar. Dengan metode penelitian yang digunakan deskriptif kualitatif. Tehnik pengumpulan data menggunakan wawancara mendalam,observasi dan studi dokumentasi. Sementara tehnik analisis data yang digunakan yaitu Kondensasi Data,penyajian data,verfikasi dan penarikan kesimpulan.Adapun hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Polewali Mandar dalam melaksanakan proses penyelenggaran pelayanan Perizinan dan Non perizinan masih belum sepenuhnya otonomi, hal ini disebabkan keterkaitan dengan SKPD teknis. Mengenai adaptabilitas DPMPTSP Kabupaten Polewali Mandar sangat adaptable terhadap perkembangan zaman Teknologi informasi hal ini ditunjukkan dengan adanya terobosan inovasi yaitu berupa aplikasi MASIGA dalam memudahkan proses pendaftaran Perizinan dan Non Perizinan. Kompleksitas dalam membangun struktur internal DPMPTSP Kabupaten Polewali Mandar Sudah terlaksana dengan baik hal ini terlihat dengan adanya peningkatan kinerja organisasi dari tahun ke tahun. Sedangkan koherensi di DPMPTSP Kabupaten Polewali Mandar adalah Kemampuan DPMPTSP Kabupaten Polewali Mandar dalam menguraikan tugas pokok dan fungsi tiap – tiap bidang yang mengacu pada Visi Misi instansi yang dituangkan dalam bentuk dokumen Resntra (Rencana Strategi) dan RENJA (rencana awal Kerja) serta Dokumen Pelaksanaan Anggara (DPA),

Page 1 of 1 | Total Record : 6