Claim Missing Document
Check
Articles

Found 15 Documents
Search

Tradisi “Cabis” Menerima Tamu Sebuah Interaksi dan Interrelasi Pendekatan Bimbingan dan Penyuluhan Islam Oleh kiai dan Warga Masyarakat di Sumenep Halim, M. Jufri
Al Iman: Jurnal Keislaman dan Kemasyarakatan Vol. 2 No. 2 (2018): Al Iman Jurnal keislaman dan kemasyarakatan
Publisher : STID Raudlatul Iman Sumenep

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tradisi “acabis” atau bertamu warg masyarakat kepada Kiai di sejumlah pesantren di Sumenep, menarik untuk ditelaah dan dikaji secara mendalam. Baik mereka datang untuk bertamu dalam keadaan bermasalah (baa: punya masalah), atau sekedar ingin bersuwa atau sekedar kangen kepada Kiai. Pada umumnya mereka hadir biasanya karena adanya persoalan yang dihadapi oleh warga masyarakat, atau keinginan untuk mengambil satu keputusan agar tidak salah dan selalu dalam bimbingan Allah. Maka datang ke Kiai adalah salat salah satu instrumen yang dilakukan warga masyarakat kepada Kiai. Kiai adalah salah satu kelas sosial yang memiliki peran penting dalam kehidupan masyarakat, sebagai salah satu pusat edar perubahan di dalam masyarakat. Untuk intu, sebagai elemin yang mengatas namakan Islam dengan basis kulturalnya, menjadi penting dan menarik dilihat dari sudut pandang ilmu pengetahuan. Hubungan interaksional dan interelasional Kiai dengn warga masyarakat, menarik, apabila dilihat dari sudut pandang disipling Ilmu Bimbingan dan Penyuluhan Islam. Setidaknya nilai-nilai pendekatan yang dilakukan para Kiai menjadi satu model pendekatan yang menarik dalam mengantarkan warga masyarakat menyelesaikan berbagai permasalahan dan dalam pengambilan keputusan. Hal yang lain yang menarik dilihat adalah bahwa segala pendekatan yang dilakukan Kiai, justru mengantarkan warga masyarakat ke jalan Allah SWT, sehingga masyarakat merasa menemukan jalan yang luas dan gamblang menuju ke jalan Tuhan.
Penerapan Data Mining Dalam Segmentasi Kebutuhan Belanja Anggota Koperasi Karyawan Menggunakan Metode K-Nearest Neighbor (KNN) Lumban Gaol, Anggelina H; Purwadi; Jufri Halim
Jurnal SAINTIKOM (Jurnal Sains Manajemen Informatika dan Komputer) Vol 24 No 2 (2025): Agustus 2025
Publisher : PRPM STMIK TRIGUNA DHARMA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53513/jis.v24i2.12312

Abstract

Koperasi Karyawan Budi Murni Medan bertujuan meningkatkan kesejahteraan anggota melalui penyediaan kebutuhan sehari-hari. Namun, sering muncul masalah dalam segmentasi kebutuhan belanja anggota yang menyebabkan konflik dengan pengelola. Penelitian ini menggunakan metode K-Nearest Neighbor (KNN) untuk menganalisis data transaksi belanja anggota, dengan harapan dapat memahami pola dan preferensi mereka, serta meningkatkan efisiensi operasional dan kepuasan anggota. Hasil penelitian menunjukkan bahwa KNN berhasil mengelompokkan anggota berdasarkan kesamaan pola belanja, memungkinkan pengelola menetapkan kebijakan belanja yang lebih adil. Sistem ini dirancang menggunakan model UML dan diimplementasikan dalam bentuk website dengan bahasa pemrograman PHP. Pemodelan sistem mencakup Use Case Diagram, Activity Diagram, dan Class Diagram untuk merepresentasikan interaksi pengguna dan alur kerja aplikasi. Pengujian dilakukan dengan metode Blackbox Testing, yang menunjukkan bahwa sistem berfungsi dengan baik dan memberikan segmentasi yang akurat. Dengan sistem ini, koperasi dapat mengambil keputusan lebih mudah dan pengelola dapat menetapkan kebijakan yang lebih adil.
GERAKAN MENJADI MUZAKKI DAN TERBENTUKNYA KELUARGA SAKINAH; PENYULUHAN UNTUK IBU-IBU DI DESA NEGARA BATIN KECAMATAN JABUNG LAMPUNG TIMUR (Studi Kasus Praktikum Profesi Makro Bimbingan Penyuluhan Islam (BPI) Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta 2024) Halim, M. Jufri; Rahman, Abdul
Dakwah: Jurnal Kajian Dakwah dan Kemasyarakatan Vol 28, No 2 (2024): Dakwah: Jurnal Dakwah dan Kemasyarakatan
Publisher : Faculty of Dakwah and Communication, UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15408/dakwah.v28i2.42867

Abstract

This research is in order to oversee the implementation of the 2024 BPI Student Macro Professional Practicum Program, Islamic Extension Guidance Study Program which is being implemented in Negara Batin Village, Jabung District, East Lampung Regency, Lampung Province, mainly regarding the student program of the Zakat Empowerment group and the Sakinah Family group. What is your role in building a Sakinah Family through the practice of Zakat, Infaq and Shadakah? The aim of this research is to see the impact and influence of the combined Zakat and Sakinah Family Empowerment program. This research uses a qualitative descriptive method, with the theory of zakat empowerment and the Sakinah family. The conclusion of this research, describing the programs implemented by BPI 2024 Macro Professional Practicum students which were carried out in Negara Batin Village, Jabung District, East Lampung, can be said to have had a very good impact, and can even have a positive influence on families. Considering that a number of families are known to be able to plan according to the knowledge they have to build a Sakinah family, namely a family that is based on the habit of sharing, starting from the habit of giving shadakah, zakat and becoming a love for ZIS, at a higher level they hope to be proud to be able to become muzakki in the future.
Bimbingan Agama Dalam Mengatasi Kecemasan Pada Lansia Melalui Dzikir di Panti Sosial Tresna Werdha Budi Mulia 1 Cipayung – Jakarta Timur Dewini, Adelia Pratiwi; Halim, M Jufri
Jurnal Penyuluhan Agama Jurnal Penyuluhan Agama | Vol. 8 No. 1, 2021
Publisher : Islamic Extension Guidance Study Program (BPI) of the Faculty of Da'wah and Communication

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15408/jpa.v8i1.24369

Abstract

Lanjut usia meruakan suatu keadaan yang ditandai dengan perubahan dan penurunan kesehatan, kekuatan, ketahanan fisik serta daya kemampuan untuk menjalankan kegiatan sehari-hari. Kondisi kelemahan dan penurunan tersebut menjadi masalah yang serius yang dapat mengakibatkan kecemasan. Selain mengalami penurunan fisik, para lansia harus menghadapi masalah psikologis seperti kekhawatiran tentang rasa takutnya terhadap kematian, kehilangan keluarga atau teman karib, dukungan sosial. Panti sosial ini telah memberikan bimbingan agama kepada lansia terutma kegiatan dzikir “Dzikir Ratib Al-Hadad” secara khusus diberikan oleh pihak panti berupa memberikan jalan yang dapat mengatasi lansia dari kecemasan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis proses bimbingan agama dalam mengatasi kecemasan pada lansia melalui dzikir dan faktor pendukung dan penghambat bimbingan agama dala mengatasi kecemasan pada lansia melalui dzikir. Metodologi penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Teknik pengumpulan data yan digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Juga dari referensi buku, jurnal dan data lembaga yang terkait dengan lansia. Hasil penelitin ini menjelaskan bahwa proses pelaksanaan bimbingan agama memiliki berpengaruh terutama dalam kegiatan dzikir dalam mengatasi kecemasan pada lansia. Kegiatan dzikir khusus dengan materi Dzikir Ratib Al-Hadad. Keutaman dari dzikir ini adalah jika mengamalkannya akan dipanjangkan umur, mendapat khusnul khotimah dan senantiasa berada dalam perlindungan Allah SWT. Dzikir ini membawa perubahan pada lansia dalam mengatasi kecemasan. Adanya ketenangan dan ketentraman jiwa, kebahagiaan serta mengingatkan akan kematian dengan khusnul khotimah. Faktor pendukungnya yaitu dari sarana dan prasarana serta dukungan besar dari semua pihak panti sosial. Sedangkan faktor penghambatnya adalah kondisi penurunan fisik dan kesehatan.
Gerakan Rindu Al-Qur'an Melalui Tradisi Semaan Di Dusun Nglorog Desa Mojopuro Aulia, Nur; Safitri, , Dian Eka; Atthoriq, Saqif Azziyad; Halim, M.Jufri
Jurnal Pengabdian Masyarakat Akademisi Vol. 4 No. 4 (2025)
Publisher : Jurnal Pengabdian Masyarakat Akademisi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54099/jpma.v4i4.1635

Abstract

Abstrak Gerakan Rindu al-Qur’an merupakan upaya masyarakat dusun Nglorog Desa Mojopuro, untuk menghadirkan kembali tradisi Qur’ani sebagai kekuatan spiritual dan sosial. Penelitian ini menyoroti peran tradisi sema'an al-Qur’an dalam memperkuat lahirnya generasi tangguh di tengah masyarakat pedesaan. Metode yang digunakan adalah kualitatif deskriptif dengan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Temuan penelitian menunjukkan bahwa semaan tidak hanya menghidupkan kecintaan terhadap al-Qur’an, tetapi juga menumbuhkan kedisiplinan, semangat kebersamaan, dan keteguhan mental generasi muda. Tradisi ini berkontribusi dalam membentuk masyarakat yang lebih religius, kompak, dan siap menghadapi tantangan zaman. Dengan demikian, gerakan Rindu al-Qur’an melalui semaan dapat menjadi salah satu jalan strategis dalam melahirkan generasi yang tangguh di lingkungan pedesaan. Kata kunci: Gerakan Rindu Al-Qur’an, Sema’an, Dusun Nglorog.