Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Bantuan Teknis Perencanaan Pembangunan Tahap II Masjid Nurul Ikhwan di Desa Way Huwi Kabupaten Lampung Selatan Yudi, Ahmad; Fathurrahman, Arif; Apriwelni, Siska; Kirtinanda, Kirtinanda; Rahma, Siti; Maini, Miskar
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa Vol. 2 No. 8 (2024): Oktober
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpmba.v2i8.1479

Abstract

Pembangunan Masjid Nurul Ikhwan di Desa Way Huwi, Kabupaten Lampung Selatan, telah memasuki tahap kedua yang berfokus pada konstruksi elemen struktur, termasuk kolom, balok, dan plat. Untuk memastikan kualitas serta efisiensi pelaksanaan yang mendukung aktivitas masyarakat setempat, diperlukan pendampingan teknis dalam perencanaan pembangunan tahap ini. Pendampingan tersebut dilakukan dengan menggunakan metode Building Information Modeling (BIM) yang melibatkan perencanaan terintegrasi, evaluasi desain struktur, penyesuaian spesifikasi material, serta estimasi biaya secara detail. Hasil dari kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) ini adalah perencanaan pembangunan tahap kedua Masjid Nurul Ikhwan yang dirancang menjadi bangunan dua lantai dengan konsep konstruksi beton bertulang. Total rencana anggaran biaya yang diusulkan untuk elemen struktur tahap ini mencapai Rp. 550.077.528. Melalui bantuan teknis ini, diharapkan pembangunan Masjid Nurul Ikhwan dapat terlaksana sesuai dengan standar konstruksi yang berlaku, sehingga memberikan keamanan, kenyamanan bagi masyarakat, serta tercapainya target waktu dan biaya yang efisien dalam pelaksanaannya.