Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Range : Jurnal Pendidikan Matematika

PENGGUNAAN REGRESI LINEAR MULTIPEL DAN METODE KUADRAT TERKECIL UNTUK MENGANALISISFAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI HASIL PRODUKSI JAGUNG DI KABUPATEN BELU Klau, Kondradus Yohanes
RANGE: Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 1 No. 1 (2019): RANGE Juli 2019
Publisher : Pendidikan Matematika UNIMOR

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (230.604 KB) | DOI: 10.32938/jpm.v1i1.185

Abstract

Pangan merupakan kebutuhan pokok primer yang sangat vital dan bersifat hakiki. Salah satu bahan pangan yang sangat dibutuhan masyarakatpropinsi Nusa Tenggara Timur adalah jagung. Produksi jagung untuk penyediaan pangan sebagai pengganti beras telah berlangsung sejak dahulu dan menjadi prioritas mayoritas masyarakat di Kabupaten Belu.Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi hasil produksi jagung di kabupatenBeluyaitu luas panen, curah hujan, dan hari hujan. Berdasarkan hasil penelitian menggunakan regresi linear multipel dan metode kuadrat terkecil diperoleh persamaan: Y^=3,1679+2,3216X1+0,6819X2-10,4391X3 Setiap variabel bebas baikluas panen (X1), curah hujan (X2), maupun hari hujan (X3) berperan mempengaruhi hasil produksi jagung.
PENGEMBANGAN LEMBAR KEGIATAN SISWA ARITMATIKA SOSIAL PADA SISWA SMP KELAS VII DENGAN PENDEKATAN PROBLEM BASED LEARNING Bikolo, Kristina Hildegardis; Amsikan, Stanislaus; Klau, Kondradus Yohanes
RANGE: Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 2 No. 2 (2021): RANGE Januari 2021
Publisher : Pendidikan Matematika UNIMOR

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32938/jpm.v2i2.753

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah menghasilkan Lembar Kegiatan Siswa (LKS) pada materi aritmatika sosial menggunakan pendekatan Problem Based Learning bagi siswa SMP kelas VII. Selain itu juga untuk mengetahui kevalidan dan kepraktisan dari LKS yang dikembangkan. Jenis penelitian ini yang digunakan adalah penelitian dan pengembangan. Penelitian pengembangan ini menggunakan model ADDIE yang meliputi 5 tahap yaitu: Analysis (Analisis), Design (Perancangan), Development (Pengembangan), Implementation (Implementasi), dan Evaluation (Evaluasi). Instrumen pengumpulan data menggunakan lembar validasi ahli, angket respon siswa. Hasil penelitian pengembagan ini menunjukkan bahwa LKS yang dikembangkan dinyatakan valid, mendapatkan rata-rata skor 4,72 dengan klasifikasi sangat baik oleh ahli materi dan rata-rata skor 4,40 dengan klasifikasi sangat baik oleh ahli media. (2) LKS dinyatakan praktis, mendapatkan rata-rata skor 4,87 dengan klasifikasi sangat praktis melalui angket respon siswa.