Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan menganalisis upaya peningkatan perkembangan akhlak dan moral anak usia dini melalui kegiatan Shalat Dhuha di TK Ar Raihan. Pendidikan akhlak dan moral pada anak usia dini sangat penting untuk membentuk karakter yang baik, terutama di tengah tantangan globalisasi yang kian meluas ini. Kegiatan Shalat Dhuha yang dilaksanakan secara rutin diharapkan dapat memberikan pengaruh positif terhadap pembentukan sikap dan perilaku anak. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan observasi, wawancara, dan analisis dokumen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kegiatan Shalat Dhuha tidak hanya meningkatkan aspek spiritual anak, tetapi juga berkontribusi pada perkembangan sosial, emosional, dan moral mereka. Dengan demikian, kegiatan Shalat Dhuha ini dapat dijadikan salah satu strategi efektif dalam Pendidikan karakter anak usia dini.