Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : SEIKO : Journal of Management

Kinerja Berkelanjutan dan Strategi Sektor Industri Energi Baru Terbarukan pada PT Barito Renewables Energy, Tbk Saraswati, Henny; Setyawati, Novita; Febriyanto, Albert
SEIKO : Journal of Management & Business Vol 8, No 2 (2025): July - December
Publisher : Program Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/sejaman.v8i2.8518

Abstract

Perkembangan Energi Baru Terbarukan (EBT) semakin pesat karena diharapkan dapat mengurangi ketergantungan terhadap energi fosil yang kurang ramah lingkungan. Salah satu perusahaan yang bergerak dibidang EBT yaitu PT Barito Renewables Energy, Tbk (BREN). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana dampak faktor eksternal dan internal terhadap perkembangan BREN, apa yang menjadi keunggulan kompetitif perusahaan, serta bagaimana rekomendasi strategi bagi perusahaan untuk meningkatkan kinerjanya. Penelitian secara kualitatif menggunakan PESTEL untuk menganalisis lingkungan eksternal, the five forces model untuk menganalisis lingkungan industri, serta RBV dan VRIO untuk menganalisis lingkungan internal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor politik, sosial, teknologi, ekologi, dan hukum dapat menjadi peluang, sedangkan faktor ekonomi menjadi ancaman bagi perusahaan. Keunggulan kompetitif perusahaan yaitu kemampuan perusahaan menggunakan teknologi tinggi untuk mendapatkan sumber energi panas bumi. Adapun rekomendasi strategi bagi perusahaan yaitu melakukan diversifikasi usaha, meningkatkan skala ekonomi, serta membangun kerjasama yang lebih luas.