Claim Missing Document
Check
Articles

Found 10 Documents
Search

ANALISIS PENERAPAN SISTEM INFORMASI PENJUALAN MERCEDES-BENZ: STUDI KASUS PENELITIAN DI PT. XYZ Aziz, Riva Abdillah
Jurnal Sistem Informasi Vol 4 No 2 (2015)
Publisher : STMIK ANTAR BANGSA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (298.282 KB)

Abstract

Abstract— This research aims toward the study of the effective sales information profile for Merecedes-Benz products, based on in-depth observation and analysis in PT. XYZ and how the iplementation of the information systems behave. Approach of the study was based on qualitative method where nine managerial level and some related staffs were interviewed. The study revealed that: 1. The level of technical knowledge in handling data within the sales information systems required special attention. 2. Beside human resources and supporting phyical components of the application required serious revisits, while reengineering and redefining of methodology as well as the upgrading of the system concepts and application are required. based on the results of the above study concluded that: 1. Needed upgrading knowledge of the employees of PT. XYZ on the functions and benefits of information systems sales DMS. 2. Needed an active role of the management of PT. XYZ to monitor the use of sales information system DMS. 3. Needed implementation the classification and management of user access rights. Intisari— Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari bagaimana sistem informasi penjualan yang efektif pada produk Merecedes-Benz, berdasarkan dengan pengamatan yang mendalam dan analisis bagaimana perilaku penggunaan sistem informasi penjulan di PT. XYZ. Pendekatan penelitian ini menggunakan metode kualitatif di mana sampel yang diambil untuk diwawancarai, berdiskusi dan bertukar informasi yang bermanfaat adalah sebanyak sembilan orang dari tingkat manajerial dan beberapa staf yang terkait. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1. Tingkat pengetahuan teknis dalam mempergunakan data sistem informasi penjualan membutuhkan perhatian khusus. 2. Selain SDM dan dukungan komponen fisik dari aplikasi, dibutuhkan keseriusan yang konsisten, sambil menataulang dan mendefinikan kembali metodelogi serta peningkatan konsep dan kebutuhan aplikasi. Berdasarkan penelitian di atas maka dapat disimpulkan bahwa: 1. Dibutuhkan peningkatan pengetahuan karyawan PT. XYZ terhadap fungsi dan keuntungan dari sistem informasi penjualan DMS. 2. Dibutuhkan peran aktif dari manajemen PT. XYZ untuk memonitor penggunaan sistem informasi penjualan DMS. 3. Dibutuhkan penerapan  lasifikasi dan manajemen hak akses pengguna. Kata kunci: SOP, DMS, Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM)
ERP Berbasis Open Source dalam Industri UMKM Studi Kasus : CV. Toga Nusantara Aziz, Riva Abdillah
Jurnal Sistem Informasi Vol 8 No 1 (2019): Volume 8
Publisher : STMIK ANTAR BANGSA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (964.686 KB)

Abstract

Abstract—In the world business, information system very-very important. for the big corporation buy a information system not big problem. With the big capital, the can buy anything information system. but for corporation with scale UMKM they can't  like that. The main problem for they, is capital. but this time, there are much information system open source that reliable, but needed hard effort for to analysis modules that suitable for corporation needs. Aim this research is for analysis decide suitable modules for operation business CV. Toga Nusantara. The method this research use three step, that is: first, identification step, second, module analysis step, and third, installation and implementation step. The result this research that is show that the modules that have been chosen are very suitable for helping CV. Nusantara Toga inside daily business operations Intisari— Kebutuhan sistem informasi dalam dunia bisnis sudah tidak dapat dibantahkan lagi. Bagi perusahaan-perusahaan besar untuk menyediakan sistem informasi sebagai media pendukung proses bisnisnya bukan mereupakan sebuah permasalahan. Hal ini dikarenakan dukungan finansial perusahaan tersebut yang kuat. Hal ini berbanding terbalik dengan dunia insdustri UMKM, dimana untuk menyediakan modal usahanya saja mereka mengalami kesulitan terlebih jika harus menyediakan dana untuk membeli sebuah sistem informasi. Seiring dengan berkembangnya software berbasis open source permasalahan tersebut dapat teratasi, namun dibutuhkan analisis kebutuhan modul yang cocok untuk digunakan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kebutuhan modul-modul guna mendukung proses bisnis CV. Toga Nusantara. Metode penelitian ini menggunakan tiga tahap, yakni: tahap identifikasi masalah, tahap analisis kebutuhan modul, dan tahap instalasi yang diiringi dengan implementasi sistem tersebut. Hasil dari penelitian menunjukan bahwa modul-modul yang diusulkan dalam penelitian ini sangat cocok dan dibutuhkan oleh CV. Toga Nusantara dalam melakukan transaksi bisnis sehari-hari. Kata Kunci :  Fisherman, Knowledge Management System, Wiki, Cilincing.
Desain Business Continuity Plan Teknologi Informasi Mercedes-Benz Dealer di Indonesia : Studi Kasus PT.XYZ Aziz, Riva Abdillah; Sensuse, Dana Indra
Jurnal Teknik Informatika Vol. 3 No. 2 (2017): JTI Periode Agustus 2017
Publisher : LPPM STMIK ANTAR BANGSA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51998/jti.v3i2.139

Abstract

Abstract—Sustainability of a company's business processes is very important for company's development or growth. Companies are required to provide excellent service in all circumstances. But in reality, many factors can affect a business service stops, such as threat and disasters from  internal and ekseternal. To anticipate the disruption of business process services,  a Business Continuity Plan (BCP) is required as a procedure to ensure the process of business service can still be provided to customers. However, to develop a Business Continuity Plan (BCP) a suitable framework is needed as not all the existing frameworks are  suitable for all companies. Therefore, in this study, to find a suitable framework for  PT. XYZ, researchers combine two (2) of the existing frameworks, they are  Sharing Vision and Small Enterprise framework. Intisari— Keberlangsungan suatu proses bisnis sebuah perusahaan adalah hal yang teramat penting bagi kemajuan perusahaan. Perusahaan dituntut untuk dapat memberikan pelayanan yang prima pada semua keadaan. Namun kenyataannya banyak factor yang dapat mempengaruhi sebuah pelayanan bisnis terhenti, salah satu factor tersebut adalah adanya sebuah bencana dan ancaman yang terjadi baik yang datangnya dari internal maupun ekseternal. Untuk mengatasi dan mengantisipasi terganggunya proses pelayanan bisnis kepada para pelanggan dikarenakan terjadinya sebuah bencana ataupun sebuah ancaman dibutuhkan sebuah dokumen Business Continuity Plan (BCP) sebagai sebuah prosedur yang digunakan perusahaan untuk dapat memastikan proses pelayanan bisnis tetap dapat diberikan kepada para pelanggan. Namun untuk menyusun sebuah Business Continuity Plan (BCP) dibutuhkan sebuah framework yang cocok untuk sebuah perusahaan karena tidak semua framework yang ada saat ini cocok digunakan. Oleh karena itu dalam penelitian ini, untuk mencari sebuah framework yang cocok yang akan digunakan di PT. XYZ, peneliti mengkombinasikan 2 (dua) buah framework yang ada, yakni framework Sharing Vision dan framework Industri Kecil. Kata Kunci— Business Continuity Plan BCP, Sharing Vision, Industri Kecil
Desain Business Continuity Plan Teknologi Informasi Mercedes-Benz Dealer di Indonesia : Studi Kasus PT.XYZ Aziz, Riva Abdillah; Sensuse, Dana Indra
Jurnal Teknik Informatika Vol 3 No 2 (2017): JTI Periode Agustus 2017
Publisher : LPPM STMIK ANTAR BANGSA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51998/jti.v3i2.139

Abstract

Abstract—Sustainability of a company's business processes is very important for company's development or growth. Companies are required to provide excellent service in all circumstances. But in reality, many factors can affect a business service stops, such as threat and disasters from  internal and ekseternal. To anticipate the disruption of business process services,  a Business Continuity Plan (BCP) is required as a procedure to ensure the process of business service can still be provided to customers. However, to develop a Business Continuity Plan (BCP) a suitable framework is needed as not all the existing frameworks are  suitable for all companies. Therefore, in this study, to find a suitable framework for  PT. XYZ, researchers combine two (2) of the existing frameworks, they are  Sharing Vision and Small Enterprise framework. Intisari— Keberlangsungan suatu proses bisnis sebuah perusahaan adalah hal yang teramat penting bagi kemajuan perusahaan. Perusahaan dituntut untuk dapat memberikan pelayanan yang prima pada semua keadaan. Namun kenyataannya banyak factor yang dapat mempengaruhi sebuah pelayanan bisnis terhenti, salah satu factor tersebut adalah adanya sebuah bencana dan ancaman yang terjadi baik yang datangnya dari internal maupun ekseternal. Untuk mengatasi dan mengantisipasi terganggunya proses pelayanan bisnis kepada para pelanggan dikarenakan terjadinya sebuah bencana ataupun sebuah ancaman dibutuhkan sebuah dokumen Business Continuity Plan (BCP) sebagai sebuah prosedur yang digunakan perusahaan untuk dapat memastikan proses pelayanan bisnis tetap dapat diberikan kepada para pelanggan. Namun untuk menyusun sebuah Business Continuity Plan (BCP) dibutuhkan sebuah framework yang cocok untuk sebuah perusahaan karena tidak semua framework yang ada saat ini cocok digunakan. Oleh karena itu dalam penelitian ini, untuk mencari sebuah framework yang cocok yang akan digunakan di PT. XYZ, peneliti mengkombinasikan 2 (dua) buah framework yang ada, yakni framework Sharing Vision dan framework Industri Kecil. Kata Kunci— Business Continuity Plan BCP, Sharing Vision, Industri Kecil
PERKEMBANGAN PRANATA BANK SYARI’AH DI INDONESIA UPAYA MENDORONG PEREKONOMIAN UMAT BERBASIS MAQASID AL SYARI’AH Nursari, Nina; Ruhendi, Ateng; Ikhwan, Ikhwan; Aziz, Riva Abdillah
Equality: Journal of Islamic Law (EJIL) Vol. 1 No. 1 (2023): Equality: Journal of Islamic Law (EJIL)
Publisher : Islamic Law Doctoral Study Programme, Postgraduate UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15575/ejil.v1i1.489

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pemikiran dan gerakan umat islam Indonesia dalam membangun ekonomi kerakyatan berbasis Maqasid Al-Syari’ah, sebagai alternatif terhadap sistem ekonomi kapitalis dan sistem ekonomi sosialis. Penelitian ini termasuk jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan yuridis normatif. Teknik yang digunakan adalah studi kepustakaan (library research). Hasil penelitian menunjukkan bahwa penegakkan Maqasid Al-Syari’ah dalam bidang perbankan dapat disebut sebagai bagian dari perjuangan umat islam di bidang ekonomi syari’ah. Sehingga, keberadaannya memerlukan perlindungan legislasi. Peranan pemerintah dalam menegakkan hukum syari’ah sangat berpengaruh. Sistem Bank Islam merupakan sebuah hasil dari transformasi prinsip-prinsip dan mekanisme perekonomian yang terdapat dalam al-Quran dan al-Sunnah sebagai upaya mendorong umat dalam memajukan perekonomian berbasis Maqasid Al-Syari’ah di Indonesia. Abstract: This study aims to determine the thoughts and movements of Indonesian Muslims in building a popular economy based on Maqasid Al-Syari'ah, as an alternative to the capitalist economic system and socialist economic system. This research is a type of qualitative research with a normative juridical approach. The technique used is library research. The results showed that the enforcement of Maqasid Al-Shari'ah in the banking sector can be called part of the struggle of Muslims in the field of shari'ah economy. Thus, its existence requires the protection of legislation. The role of the government in enforcing shari'ah law is very influential. The Islamic Bank System is a result of the transformation of economic principles and mechanisms contained in the Quran and al-Sunnah as an effort to encourage the Ummah to advance the economy based on Maqasid Al-Shari'ah in Indonesia.
Perancangan Sistem Informasi Managemen Cuti Karyawan Pada PT SuMoIn dengan Menggunakan PHP dan MYSQL Aziz, Riva Abdillah; Sansprayada, Arfan; Mariskhana, Kartika
Jurnal Minfo Polgan Vol. 14 No. 1 (2025): Artikel Penelitian
Publisher : Politeknik Ganesha Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33395/jmp.v14i1.14747

Abstract

Pasal 79 ayat 2 huruf c UU No. 13 Tahun 2003 Tentang Ketenagakerjaan dan Undang-Undang Nomor 6 tahun 2023 tentang Cipta Kerja telah mengamanatkan bahwa perusahaan wajib memberikan cuti tahunan kepada karyawan sekurang kurangnya selama 12 (dua belas) hari kerja bagi karyawan yang telah bekerja selama 12 (dua belas) bulan secara terus menerus. Namun dalam pelaksanaannya PT SuMoIn yang masih menggunakan cara-cara manual, sehingga seringkali menimbulkan kendala seperti: proses yang lambat, kesalahan administrasi, dokumentasi yang tidak tertata rapi, keterlambatan persetujuan. Untuk menyelesaikan permasalahan tersebut, maka dibutuhkan disain sistem yang sesuai dengan kebutuhan PT SuMoIn. Penelitian ini menggunakan metode pengembangan warterfall dengan tahapan-tahapannya adalah sebagao berikut: pertama, tahapan analisa, kedua, tahapan design, ketiga, tahapan coding & testing, keempat tahapan penerapan, dan yang terakhir adalah tahapan pemeliharaan. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa sistem informasi yang cocok untuk PT SuMoIn adalah sistem informasi berbasis web, hal ini dikarenakan dengan menggunakan sistem berbasis web, para user dapat menggunakan sistem tersebut dikomputer manapun. Adapun bahasa yang direkomendasikan dalam pembuatan sistem administrasi penjualan ini adalah menggunakan bahasa pemrograman PHP. Penggunaan bahasa pemrograman PHP didasari karena merupakan bahasa yang bersifat free. Sedangkan untuk database yang direkomendasikan adalah menggunakan MySQL. Penggunaan MySQL sebagai database didasari oleh kehandalan dan sama dengan PHP sifatnya yang tidak berbayar sehingga dapat menekan biaya pembuatan sistem administrasi penjualan.
KONSEP TA’ĀWUN DALAM KRITIK TERHADAP PENETAPAN BATAS MAKSIMAL USIA KEPERSERTAAN PADA ASURANSI SYARIAH TA’ĀWUN Aziz, Riva Abdillah; Solehudin, Ending
Asy-Syari'ah Vol. 24 No. 2 (2022): Asy-Syari'ah
Publisher : Faculty of Sharia and Law, Sunan Gunung Djati Islamic State University of Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15575/as.v24i2.16445

Abstract

Abstract: The purpose of this study is to review the concept of ta’āwun taught by Rasulullah Shalallahu Alaihi Wassalam and the reality of ta’āwun practice in the Islamic insurance industry in Indonesia. This research is also intended as a critique and input on the current practice of implementing ta’āwun. In contrast to conventional insurance, which uses a sale and purchase contract in its transactions, Sharia insurance uses the concept of ta’āwun in its transaction contracts. Qs. Al-Maidah verse 2 is the legal basis of this ta’āwun concept. This research used qualitative methods, the descriptive approach, and library research. The results of this study conclude that the concept of ta’āwun used by Islamic insurance currently needs to fully reflect the concept of ta’āwun in Qs Al-Maidah verse 2,  which has been practised by Rasulullah Shalallahu Alaihi Wassalam and his friends. In practice, Sharia insurance companies set a maximum age limit for prospective participants, while the maximum age for participation is 65 years. This maximum age limit for participation means that not all prospective Sharia insurance participants can be accepted as customers. It is undoubtedly different from the practice of ta’āwun that existed at the time of Rasulullah Shalallahu Alaihi Wassalam, where the concept of ta’āwun was carried out without knowing the conditions. It is fitting for Sharia insurance to adhere to the principle of monotheism properly and rely on Allah Subhanallahu Wata'ala to carry out the wheels of its Sharia insurance business by not limiting participation age. Sharia insurance practitioners naturally adhere to the principles of ta’āwun and monotheism and believe with certainty that to worship Allah Subhanallahu wa Ta'ala, even though there is no age limit for participation, the company will still get the benefits expected in other ways.Abstrak: Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengulas konsep ta’āwun yang diajarkan oleh Rasulullah Shalallahu Alaihi Wassalam dan realita praktik ta’āwun di dunia industri asuransi syariah di Indonesia. Penelitian ini juga dimaksudkan sebagai kritik dan masukan terhadap praktik penerapan ta’āwun yang berlangsung saat ini. Berbeda dengan asuransi konvensial yang mempergunakan akad jual beli dalam transaksinya, asuransi Syariah menggunakan konsep ta’āwun dalam akad transaksi­nya. Qs. Al-Maidah ayat 2 adalah landasan hukum dari konsep ta’āwun ini. Metode penelitian yang digunakan dalam penulisan artikel ini adalah kualitatif, adapun pendekatan yang digunakan adalah desktiptif. Sedangkan jenis penelitian yang digunakan adalah Kepustakaan (Library Research). Hasil dari penelitian ini menyimpulkan bahwa konsep ta’āwun yang digunakan asuransi Syariah saat ini masih belum mencerminkan sepenuhnya konsep ta’āwun yang ada di dalam Qs. Al-Maidah ayat 2 yang sudah dipraktikan oleh Rasulullah Shalallahu Alaihi Wassalam dan para sahabatnya. Dalam praktiknya, perusahaan asuransi Syariah menetap­kan batas maksimal usia bagi calon peserta, adapaun maksimal usia kepersertaan adalah 65 tahun. Pembatasan maksimal usia kepersertaan ini  membuat tidak semua calon peserta asuransi Syariah dapat diterima menjadi nasabah. Hal ini tentu berbeda dengan praktik ta’āwun yang ada di jaman Rasulullah Shalallahu Alaihi Wassalam di mana konsep ta’āwun yang dilakukan tanpa mengenal syarat. Sudah sepatutnya asuransi Syariah memegang prinsip tauhid dengan benar serta bertawakal kepada Allah Subhanallahu Wata’ala dalam menjalankan roda bisnisnya dengan tidak membatasi usia kepersertaan. Para praktisi asuransi Syariah sudah sewajarnya meme­gang prinsip ta’āwun, tauhid dan yakin dengan seyakin-yakinnya bahwa dengan niat beribadah kepada Allah Subhanallahu wa Ta’ala, walaupun tidak ada pembatasan usia kepersertaan, tetap akan mendapatkan keuntungan sebagaimana yang diharapkan oleh perusahaan.
Implementasi Export System Menggunakan Framework CI Studi Kasus PT Darma Logistik Sansprayada, Arfan; Aziz, Riva Abdillah; Mariskhana, Kartika
Jurnal Minfo Polgan Vol. 13 No. 1 (2024): Artikel Penelitian
Publisher : Politeknik Ganesha Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33395/jmp.v13i1.13585

Abstract

Pada dasarnya teknologi merupakan suatu alat yang dapat mendukung segala aktifitas dalam segala bidang. Terutama menghasilkan dan dapat membantu suatu perusahaan secara baik dalam mendorong roda perekonomian. Dalam penerapannya teknologi tidak dapat dipandang sebelah mata khususnya dalam perusahaan. Karena dalam teknologi khususnya dalam pembuatan implementasi sistem dapat membantu seluruh aktifitas perusahaan baik dari segala divisi sehingga dapat menjalankan aktivitas serta roda bisnis perusahaan secara cepat dan efisien. Eksport merupakan kegiatan penting bagi perusahaan untuk mengirimkan barang atau jasa ke pasar luar negeri, dan implementasi sistem yang efisiensi dapat meningkatkan produktivitas dan efektivitas proses ekspor yang sedang berlangsung. Implementasi menggunakan framework CI dipilih dikarenakan secara implementasinya dalam pengembangan khususnya implementasi berbasis web menggunakan Bahasa pemrograman PHP. Penelitian ini memberikan kontribusi dalam pemahaman tentang implementasi sistem ekspor menggunakan framework CI serta memberikan kontribusi dalam pemahaman tentang implementasi sistem ekspor menggunakan framework CI, serta memberikan panduan praktis bagi perusahaan khususnya pada PT Darma Logistik dimana dapat meningkatkan efisiensi secara proses ekspor mereka. Diharapkan juga dalam hasil penelitian ini dapat memberikan banyak manfaat bagi PT Darma Logistik pada khususnya dan perusahaan lain yang bergerak dalam bidang ekspor atau industri yang sejalan.
Perancangan Sistem Adminisatrasi Penjualan pada PT SurMoRin dengan Menggunakan PHP dan MYSQL Aziz, Riva Abdillah; Sansprayada, Arfan; Mariskhana, Kartika
Jurnal Minfo Polgan Vol. 13 No. 2 (2024): Artikel Penelitian
Publisher : Politeknik Ganesha Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33395/jmp.v13i2.14148

Abstract

Pencatatan yang dilakukan  secara manual seringkali menimbulkan masalah. Selain itu, laporan yang dihasilkan oleh pencatatan yang dilakukan secara manual membutuhkan waktu yang cukup lama, keakuratannya terkadang tidak bisa dihandalkan. Hal inilah yang dialami oleh PT SURMORIN. Sebagai Dealer mobil yang membutuhkan administrasi yang rapih dan menghasilkan laporan yang cepat dan akurat, PT SURMORIN sangat membutuhkan sistem informasi yang dapat membatu akititas bisnisnya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membuat perancangan yang cocok dengan kebutuhan bisnis dari PT SURMORIN. Penelitian ini menggunakan metode pengembangan warterfall dengan tahapan-tahapannya adalah sebagao berikut: pertama, tahapan analisa, kedua, tahapan design, ketiga, tahapan coding & testing, keempat tahapan penerapan, dan yang terakhir adalah tahapan pemeliharaan. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa sistem informasi yang cocok untuk PT SURMORIN adalah sistem informasi berbasis web, hal ini dikarenakan dengan menggunakan sistem berbasis web, para user dapat menggunakan sistem tersebut dikomputer manapun. Dengan sistem berbasis web juga sangat membantu para user yang ingin mengerjakan pekerjaannya di rumah. Adapun bahasa yang direkomendasikan dalam pembuatan sistem administrasi penjualan ini adalah menggunakan bahasa pemrograman PHP. Penggunaan bahasa pemrograman PHP didasari karena merupakan bahasa yang  bersifat free. Sedangkan untuk database yang direkomendasikan adalah menggunakan MySQL. Penggunaan MySQL sebagai database didasari oleh kehandalan dan sama dengan PHP sifatnya yang tidak berbayar sehingga dapat menekan biaya pembuatan sistem administrasi penjualan.
Implementasi Internal System Menggunakan Framework CI Studi Kasus PT Ampera Abadi Sansprayada, Arfan; Aziz, Riva Abdillah; Mariskhana, Kartika; Sintawati, Ita Dewi
Jurnal Minfo Polgan Vol. 14 No. 2 (2025): Artikel Penelitian
Publisher : Politeknik Ganesha Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33395/jmp.v14i2.15392

Abstract

Perkembangan teknologi informasi menuntut perusahaan untuk beradaptasi dalam mengelola proses bisnisnya secara lebih efisien. PT AMPERA ABADI sebagai perusahaan jasa dan distribusi menghadapi kendala pada sistem internal yang masih bersifat manual. Keterlambatan pengolahan data, kesalahan input, dan kurangnya integrasi antar divisi menjadi permasalahan utama. Penelitian ini bertujuan untuk mengimplementasikan sistem internal berbasis web menggunakan framework CodeIgniter (CI). Framework CodeIgniter dipilih karena bersifat ringan, memiliki struktur MVC, dan mudah dikembangkan. Metodologi penelitian meliputi tahap analisis kebutuhan, perancangan sistem, implementasi, serta pengujian. Analisis kebutuhan dilakukan melalui observasi dan wawancara dengan pengguna di PT AMPERA ABADI. Perancangan sistem dilakukan dengan menggunakan Unified Modeling Language (UML) untuk mempermudah visualisasi alur kerja. Implementasi sistem menggunakan bahasa pemrograman PHP dengan database MySQL. Pengujian dilakukan menggunakan metode black box testing untuk memastikan fungsi sistem berjalan sesuai harapan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem internal yang dibangun mampu meningkatkan efisiensi pengolahan data. Sistem juga mempercepat proses pelaporan dan meminimalkan kesalahan input dari pengguna. Dengan penerapan sistem berbasis CodeIgniter, setiap divisi dapat saling terhubung dalam satu platform yang terintegrasi. Sistem ini terbukti mendukung peningkatan produktivitas dan transparansi informasi di lingkungan PT AMPERA ABADI. Kesimpulannya, implementasi framework CodeIgniter efektif dalam membangun sistem internal yang cepat, stabil, dan mudah dikelola.