Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : TELEKONTRAN: Jurnal Ilmiah Telekomunikasi, Kendali dan Elektronika Terapan

Pemanfaatan Air Laut Sebagai Pembangkit Listrik Tipe Statik Dengan Plat Bimetal Dhaniswara, Erwin; Ramadhan, Mohammad Bangkit; Talakua, Eddy Lybrech; Tamaji
Telekontran : Jurnal Ilmiah Telekomunikasi, Kendali dan Elektronika Terapan Vol. 13 No. 2 (2025): TELEKONTRAN vol 13 no 2 Oktober 2025
Publisher : Program Studi Teknik Elektro, Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer, Universitas Komputer Indonesia.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34010/telekontran.v13i2.17693

Abstract

Abstrak – Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi potensi air laut sebagai sumber energi listrik dengan memanfaatkan sistem pelat bimetal melalui pendekatan eksperimen laboratorium. Fokus utama kajian adalah menganalisis rancangan dan mekanisme kerja pembangkit listrik statik berbasis air laut sebagai alternatif energi terbarukan. Eksperimen dilakukan di PLN Nusantara Power UP Pacitan menggunakan prototipe sederhana yang terdiri atas pelat bimetal tipe Ni–Fe dengan ketebalan 0,3 mm dan luas permukaan 25 cm². Bimetal ditempatkan secara vertikal dalam wadah berisi air laut dengan variasi volume 1–3 liter, serta diuji pada kondisi suhu lingkungan 28–30°C dengan salinitas rata-rata 34%. Mekanisme konversi energi dilakukan melalui perubahan tegangan akibat perbedaan temperatur dan reaksi elektrokimia pada permukaan logam. Hasil uji menunjukkan peningkatan tegangan seiring bertambahnya volume air laut, yaitu 0,86 V pada 1 liter, 1,85 V pada 2 liter, dan 2,57 V pada 3 liter. Pada konfigurasi empat wadah terpisah yang disusun seri, tegangan total mencapai 3,87 V. Implementasi metode Oscillating Water Column (OWC) menghasilkan efisiensi konversi energi tertinggi sebesar 11,971%, menunjukkan bahwa sistem bimetal–air laut memiliki potensi signifikan sebagai sumber energi ramah lingkungan di wilayah pesisir Indonesia. Kata kunci : Bimetal, Air Laut, Energi Alternatif, Pembangkit Listrik, Efek Termal