Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Syntax: Journal of Software Engineering, Computer Science and Information Technology

PENERAPAN API IPAYMU SEBAGAI MEDIA PEMBAYARAN UANG SEKOLAH PADA YAYASAN JIHADUL ILMI MENGGUNAKAN RAPID APPLICATION DEVELOPMENT Fadillah, Rizki; Lubis, Fachrul Rozi; Hadinata, Edrian
Syntax : Journal of Software Engineering, Computer Science and Information Technology Vol 4, No 2 (2023): Desember 2023
Publisher : Universitas Dharmawangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46576/syntax.v4i2.3956

Abstract

Yayasan Jihadul Ilmi merupakan sebuah yayasan yang dimiliki oleh umat yang dimana yayasan tersebut memiliki beberapa tingkat sekolah salah satunya sekolah mengenah atas ( SMA ) Al – Ulum Medan. Sma Al – Ulum Merupakan sekolah swasta yang beralamat Jl. Amaliun No. 10 Medan.  Beberapa permasalahan yang sering terjadi dalam pelayanan pembayaran SPP yaitu pencatatan yang masih manual menyebabkan terkadang terjadi human error,  karena pencatatan terkadang dilakukan seadanya. Misalnya jika pegawai yang bertugas melayani pembayaran SPP salah dalam mencatat data pembayaran atau keliru dalam perhitungan SPP setiap bulannya. Permasalahan lain yang muncul  adalah dalam penyusunan laporan pembayaran SPP. Permasalahan yang sering  dikeluhkan adalah sulitnya mengumpulkan data pembayaran spp yang terpisah- pisah di beberapa buku keuangan. Berangkat dari permasalahan diatas maka penulis coba membuat suatu sistem pembayaran spp dengan menggunakan metode penelitian Rapid Appilication Development yang merupakan strategi siklus hidup yang  ditujukan untuk menyediakan pengembangan yang jauh lebih cepat dan mendapatkan hasil dengan kualitas yang lebih baik dibandingkan dengan hasil yang dicapai melalui siklus tradisional. Hasil dari penelitian ini diharapkan menghasilkan sebuah aplikasi pembayaran uang sekolah untuk yayasan jihadul IlmiKata Kunci : Pembayaran, Uang SPP, SMA Al- Ulum
IMPLEMENTASI FRAMEWORK CODEIGNITER UNTUK PENGEMBANGAN WEBSITE SISTEM PERHITUNGAN MASA TAHANAN DI SEKTOR KEPOLISIAN DELI TUA MEDAN Dwi Sardilla, Maya; Zakir, Ahmad; Lubis, Fachrul Rozi
Syntax : Journal of Software Engineering, Computer Science and Information Technology Vol 4, No 2 (2023): Desember 2023
Publisher : Universitas Dharmawangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46576/syntax.v4i2.4167

Abstract

Kepolisian Sektor Deli Tua merupakan bagian dari kepolisian Negara Republik Indonesia yang berada pada tingkat kecamatan yang beralamat Jl. Besar Deli tua No.18, Deli Tua Timur., Kec. Deli Tua, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara 20355, ingin mengembangkan sistem ke dunia digital khususnya berbasis website. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah Waterfall. Hasil dari penelitian ini adalah sarana perhitungan masa tahanan secara online yang dapat diakses oleh petugas Kepolisian Sektor Deli Tua saja, dengan adanya sistem komputer, maka sistem informasi perhitungan masa tahanan web dapat diakses dengan cepat dan akurat, seperti informasi mengenai tahanan yang masuk dan keluar. Petugas lebih mudah menghitung masa tahanan karena akses yang mudahKata Kunci : Kepolisian, Waterfall, Codeigniter. 
APLIKASI KURSUS MOBIL BERBASIS WEB PADA PERUSAHAAN RAY MOBIL Harahap, Awaluddin; Sembiring, Boni Oktaviani; Lubis, Fachrul Rozi
Syntax : Journal of Software Engineering, Computer Science and Information Technology Vol 4, No 2 (2023): Desember 2023
Publisher : Universitas Dharmawangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46576/syntax.v4i2.4161

Abstract

Salah satu perusahaan yang bergerak di bisnis jasa kursus mobil adalah CV. Ray Mobil ini beralamat di Jl.Amplas No.57  CV. Ray Mobil didirikan kurang lebih 3 tahun, dengan nama Rental Mobil “Ray Mobil Car”. Saat ini dalam aktivitas sehari-hari, perusahaan ini dalam melakukan pemesanan masih menggunakan manual dengan cara pelanggan menelpon nomor telepon yang tertera kalo mobil tersedia pelanggan akan datang ke tempat penyedia jasa penyewaan. Sedangkan untuk faktur sebagai bukti penyewaan kendaraan masih berupa nota yang ditulis secara manual. Hal ini akan memperlambat proses bisnis karena akan memakan waktu. Untuk mengatasi permasalahan yang di jelaskan sebelumnya, penulis coba membuat suatu aplikasi jasa kursus mobil untuk memudahkan proses transaksi antara pembeli dan penyedia jasa layanan produk rental mobil. Hasil dari penelitian ini Aplikasi booking kursus mengemudi memberikan kemudahan bagi calon pengemudi untuk memesan pelajaran belajar mengemudi secara online. Pengguna dapat dengan cepat memilih jadwal yang sesuai dengan kebutuhan mereka.Kata Kunci : Kursus Mobil, Mobil, Booking