Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Keuangan dan Akuntansi Terapan (KUAT)

Pendampingan Go Digital Beras Organik Poktan Sejahtera Desa Kaibon Kabupaten Madiun Bintariningtyas, Selfia; Juwita, , Aulia Hapsari; Hakim, Lukman; Mulyanto, Mulyanto
KUAT : Keuangan Umum dan Akuntansi Terapan Vol 7 No 1 (2025): Edisi Maret
Publisher : Politeknik Keuangan Negara STAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31092/kuat.v7i1.2718

Abstract

Konsumen beras organik memiliki pangsa pasar berbeda dengan konsumen beras biasa. Beras organik menjadi produk yang yang memiliki segmen pasar yang kompetitif, namun petani mempunyai keterbatasan dalam memasarkan produknya menjadi suatu masalah yang harus diselesaikan oleh petani padi organik pada kelompok tani desa Kaibon. Diperlukan adanya pendampingan mengenai bagaimana pemasaran dan penjualan digital melalui platform-platform digital kepada petani padi organik. Pendampingan dilakukan secara klasikal yaitu memberikan pengetahuan tentang pemasaran digital produk pertanian dan kemampuan untuk melakukan promosi secara digital agar petani dapat memasarkan produk beras organik lebih luas lagi. Kontribusi pengabdian ini diharapkan dapat memberikan pengetahuan dan wadah platform digital yang memfasilitasi promosi maupun penjualan produksi pertanian kelompok tani Sejahtera di Desa Kaibon, Kecamatan Geger, Kabupaten Madiun. Diharapkan pula dapat berkontribusi dalam meningkatkan pendapatan para petani pada kelompok tani Sejahtera.