Claim Missing Document
Check
Articles

Found 18 Documents
Search

Pengaruh Beban Kerja, Kompetensi dan Red Flags terhadap Kemampuan Auditor Dalam Mendeteksi Kecurangan Laporan Keuangan: Studi Empiris pada Kantor Akuntan Publik di Wilayah Bekasi Bayu Muktiono; Tri Widyastuti; Pratiwi Nila Sari
Anggaran : Jurnal Publikasi Ekonomi dan Akuntansi Vol. 3 No. 3 (2025): September : Anggaran : Jurnal Publikasi Ekonomi dan Akuntansi
Publisher : Asosiasi Riset Ekonomi dan Akuntansi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61132/anggaran.v3i3.1775

Abstract

This study aims to investigate the influence of workload, competence, and red flags on auditors' ability to detect financial statement fraud. Fraud detection is a crucial aspect of the audit process, especially amidst increasing business complexity and pressure on the integrity of financial reporting. This study was conducted on 104 external auditors working at 12 Public Accounting Firms (KAP) operating in the Bekasi area. Respondents were selected using a purposive sampling technique, namely selecting samples based on certain criteria relevant to the research objectives. Data collection was carried out by distributing questionnaires compiled based on research variable indicators, then analyzed using hypothesis testing with the help of SPSS Statistics software version 26. The results of the analysis indicate that partially, the variables of workload and red flags have a negative influence on auditors' ability to detect financial statement fraud. This indicates that auditors with high workloads or who do not accurately identify red flags have a lower tendency to detect fraud. Conversely, auditor competence shows a significant positive influence on fraud detection ability. Auditors who have adequate knowledge, skills, and experience tend to be more capable of identifying and analyzing indications of fraud in financial statements. Simultaneously, the three independent variables—workload, competence, and red flags—significantly influence auditors' ability to detect financial statement fraud. This finding underscores the importance of managing auditor workload, improving competence through ongoing training, and developing a thorough understanding of red flag indicators to enhance audit effectiveness and financial statement quality. This research is expected to contribute to the development of audit practices and the enhancement of auditor professionalism in Indonesia.
Pengaruh Perputaran Modal Kerja, Pertumbuhan Penjualan, dan Perputaran Total Aset Terhadap Return On Assets (ROA) Pada Perusahaan Sektor Makanan dan Minuman Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Rahmawati Indah Lestari; Tri Widyastuti; Maidani; Pratiwi Nila Sari; Endah Prawesti Ningrum
IJESM Indonesian Journal of Economics and Strategic Management Vol. 2 No. 1 (2024): Vol.2.,No.1.,2024 : March
Publisher : Draf Solusi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh perputaran modal kerja, pertumbuhan kerja, dan perputaran total aset terhadap return on assets pada perusahaan sektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Metode penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif. Jenis dan sumber data dalam penelitian ini adalah laporan keuangan tahunan perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2020-2022 sebanyak 84 perusahaan. Teknik pengambilan sampel yang digunakan yaitu metode purposive sampling dan diperoleh sebanyak 32 perusahaan yang memenuhi kriteria dengan tahun penelitian selama 3 tahun. Sehingga memperoleh 96 sampel data. Pengolahan data dalam penelitian ini menggunakan software SPSS versi 26. Hasil penelitian ini membuktikan bahwa perputaran modal kerja berpengaruh negatif terhadap return on assets; pertumbuhan penjualan berpengaruh positif terhadap return on assets; dan perputaran total aset tidak berpengaruh terhadap return on assets; secara bersama-sama variabel perputaran modal kerja, pertumbuhan penjualan, dan perputaran total aset berpengaruh terhadap return on assets.
Pengaruh Cash Flow, Sales Growth Dan Profitabilitas Terhadap Financial Distress pada Perusahaan manufaktur Sub Sektor Makanan dan Minuman yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Sevina Ghina Nafila; Tri Widyastuti; Maidani; Pratiwi Nila Sari; Endah Prawesti Ningrum
IJESM Indonesian Journal of Economics and Strategic Management Vol. 2 No. 1 (2024): Vol.2.,No.1.,2024 : March
Publisher : Draf Solusi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengaruh Cash Flow, Sales Growth Dan Profitabilitas Terhadap Financial Distress pada Perusahaan manufaktur Sub Sektor Makanan dan Minuman yang Terdaftar di Bursa Efek IndonesiaPenelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh cash flow, sales growth, dan profitabilitas terhadap financial distress. Sumber data yang digunakan adalah data sekunder. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan manufaktur sub sektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2020-2022. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling dan menghasilkan sebanyak 99 sampel. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji statistic deskriptif, uji asumsi klasik, uji regresi linear berganda, dan uji hipotesis. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Cash Flow berpengaruh positif terhadap Financial Distress; 2) Sales Growth berpengaruh negatif terhadap Financial Distress; 3) Profitabilitas berpengaruh positif terhadap Financial Distress; 4) Cash Flow, Sales Growth dan profitabilitas berpengaruh secara bersama-sama terhadap Financial Distress.
PENGARUH GOOD CORPORATE GOVERNANCE DAN PROFITABILITAS TERHADAP KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN (STUDI EMPIRIS TERHADAP PERUSAHAAN SEKTOR PERBANKAN DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE TAHUN 2019-2022) Yusrina Darayani Fauziyah; Beti Nurbaiti; Pratiwi Nila Sari
IJESM Indonesian Journal of Economics and Strategic Management Vol. 2 No. 1 (2024): Vol.2.,No.1.,2024 : March
Publisher : Draf Solusi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh Pengaruh Good Corporate Governance dan Profitabilitas terhadap Kinerja Keuangan Perusahaan (Studi Empiris Terhadap Perusahaan Sektor Perbankan di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2019-2022).Penelitian ini bertujuan untuk menguji Pengaruh Good Corporate Governance dan Profitabilitas terhadap Kinerja Keuangan Perusahaan. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan Perbankan yang memiliki laba dan terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Data dikumpulkan dari laporan keuangan dengan sampel 27 perusahaan dari tahun 2019-2022dan analisa dengan menggunakan analisis regresi berganda.Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Proksi Good Corporate Governance, yakni kepemilikan institusional tidak berpengaruh terhadap kinerja keuangan (2) Profitabilitas berpengaruh terhadap kinerja perusahaan (3) Good Corporate Governance dan Profitabilitas secara simultan berpengaruh terhadap kinerja perusahaan.
Pengaruh Return On Asset, Return On Equity dan Net Profit Margin Terhadap Pertumbuhan Laba pada Perusahaan Sektor Aneka Industri yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Rafina Pebriani Sukardi; Tri Widyastuti; Maidani; Pratiwi Nila Sari; Endah Prawesti Ningrum
IJESM Indonesian Journal of Economics and Strategic Management Vol. 2 No. 1 (2024): Vol.2.,No.1.,2024 : March
Publisher : Draf Solusi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu untuk menguji dan menganalisis pengaruh Return On Asset, Return On Equity dan Net Profit Margin terhadap pertumbuhan laba. Metode penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan jenis dan sumber data yaitu data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan tahunan perusahaan. Populasi dan sampel penelitian ini adalah laporan keuangan perusahaan sektor aneka industri yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2018-2022. Teknik pengambilan sampel yang digunakan yaitu teknik purposive sampling dan menghasilkan sebanyak 55 sampel data diolah yang telah memenuhi kriteria. Metode analisis yang digunakan adalah uji statistik deskriptif, uji asumsi klasik, uji regresi linear berganda dan uji hipotesis. Hasil penelitian ini membuktikan bahwa Return On Asset tidak berpengaruh terhadap pertumbuhan laba; Return On Equity tidak berpengaruh terhadap pertumbuhan laba; Net Profit Margin berpengaruh positif terhadap pertumbuhan laba; Return On Assset, Return On Equity dan Net Profit Margin secara simultan berpengaruh terhadap pertumbuhan laba.
Pengaruh Good Corporate Governance dan Leverage Terhadap Kinerja Keuangan Perusahaan (Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Makanan dan Minuman yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2019-2022) Hanis Galih Pramesti; Beti Nurbaiti; Pratiwi Nila Sari
IJESM Indonesian Journal of Economics and Strategic Management Vol. 2 No. 1 (2024): Vol.2.,No.1.,2024 : March
Publisher : Draf Solusi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu menguji dan menganalisis pengaruh Good Corporate Governance dan Leverage Terhadap Kinerja Keuangan. Metode penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif, dengan jenis dan sumber data yaitu data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan tahunan perusahaan. Populasi dan sampel penelitian ini adalah laporan keuangan tahunan perusahaan manufaktur sub sektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2019-2022. Teknik pengambilan sampel yang digunakan yaitu teknik purposive sampling dan menghasilkan sebanyak 105 sampel data diolah yang telah memenuhi kriteria. Metode analisis yang digunakan adalah uji statistik deskriptif, uji asumsi klasik, uji regresi linear berganda, dan uji hipotesis. Hasil penelitian ini menunjukkan Good Corporate Governance tidak berpengaruh terhadap Kinerja Keuangan Perusahaan, Leverage berpengaruh negatif terhadap Kinerja Keuangan Perusahaan, Good Corporate Governance dan Leverage berpengaruh secara simultan terhadap Kinerja Keuangan Perusahaan.
PENGARUH GOOD CORPORATE GOVERNANCE DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP NILAI PERUSAHAAN (STUDI EMPIRIS PADA PERUSAHAAN CONSUMER NON- CYCLICALS SUBSEKTOR INDUSTRI MAKANAN OLAHAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2019-2022) Ester Lina Silalahi; Beti Nurbaiti; Pratiwi Nila Sari
IJESM Indonesian Journal of Economics and Strategic Management Vol. 2 No. 1 (2024): Vol.2.,No.1.,2024 : March
Publisher : Draf Solusi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu menguji dan menganalisis pengaruh good corporate governance dan ukuran perusahaan terhadap nilai perusahaan, baik secara parsial maupun simultan. Metode penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif , dengan jenis dan sumber data yaitu data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan tahunan perusahaan. Populasi dan sampel penelitian ini adalah laporan keuangan tahunan perusahaan consumer non-cyclicals subsektor industri makanan olahan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2019-2022. Teknik pengambilan sampel yang digunakan yaitu teknik purposive sampling dan menghasilkan sebanyak 68 sampel data diolah yang telah memenuhi kriteria. Metode analisis yang digunakan adalah uji statistik deskriptif, uji asumsi klasik, uji analisis regresi linear berganda, dan uji hipotesis. Hasil penelitian ini menunjukkan good corporate governance berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan, ukuran perusahaan tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan, good corporate governance dan ukuran perusahaan secara simultan berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan.
Pengaruh Corporate Social Responsbility (CSR) dan Likuiditas Terhadap Kinerja Keuangan Pada Perusahaan Manufaktur Subsektor Makanan dan Minuman yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2019-2022 Alvina Adiela Artianti; Beti Nurbaiti; Pratiwi Nila Sari
IJESM Indonesian Journal of Economics and Strategic Management Vol. 2 No. 1 (2024): Vol.2.,No.1.,2024 : March
Publisher : Draf Solusi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu menguji dan menganalisis pengaruh Corporate Social Responsibility (CSR) dan Likuiditas Terhadap Kinerja Keuangan. Metode penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif, dengan jenis dan sumber data yaitu data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan tahunan perusahaan. Populasi dan sampel penelitian ini adalah laporan keuangan tahunan perusahaan sektor perindustrian yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2019-2022. Teknik pengambilan sampel yang digunakan yaitu teknik purposive sampling dan menghasilkan sebanyak 107 sampel data diolah yang telah memenuhi kriteria. Metode analisis yang digunakan adalah uji statistik deskriptif, uji asumsi klasik, uji regresi dengan regresi linear berganda, serta uji hipotesis. Hasil penelitian ini menunjukkan Corporate Social Responsibility tidak berpengaruh terhadap Kinerja Keuangan, Likuiditas berpengaruh positif terhadap Kinerja Keuangan, Corporate Social Responsibility dan Likuiditas berpengaruh secara simultan terhadap Kinerja Keuangan.