Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

EVALUASI KESESUAIAN PEMANFAATAN RUANG DI KECAMATAN PAYAKUMBUH BARAT TAHUN 2022 Saputra, Donny; Diyono
Jurnal Swarnabhumi : Jurnal Geografi dan Pembelajaran Geografi Vol. 8 No. 2 (2023): Jurnal Swarnabhumi : Jurnal Geografi dan Pembelajaran Geografi
Publisher : Geography Education Study Program, Faculty of Teacher Training and Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31851/swarnabhumi.v8i2.11196

Abstract

Pertumbuhan ekonomi dan pertumbuhan penduduk di Kecamatan Payakumbuh Barat, Kota Payakumbuh sejalan dengan bertambahnya kebutuhan ruang terbangun dan diupayakan tetap menjaga keseimbangan kelestarian lingkungan yang berkelanjutan. Oleh sebab itu dibutuhkan payung hukum adanya Rencana Detail Tata Ruang Daerah (RDTR) yang sudah disahkan sejak Tahun 2018. Salah satu fungsi RDTR adalah pengendalian pemanfaatan ruang karena pembangunan. Bertambahnya kebutuhan ruang di Kecamatan Payakumbuh Barat diperlukan pengelolaan pemanfaatan ruang yang selaras dengan RDTR. Penelitian ini mencoba melakukan evaluasi pemanfaatan ruang ditahun 2022 dengan cara membuat peta pemanfaatan ruang tahun 2022 menggunakan data dasar Citra Tegak Satelit Resolusi Tinggi (CTSRT) Pleiades. Peta pemanfaatan ruang tersebut kemudian disandingkan dengan metode overlay terhadap peta RDTR dan peraturan zonasinya. Hasilnya adalah atribut kesesuaian setiap jenis klasifikasi pemanfaatan ruang dan peraturan zonasi berdasarkan matriks kesesuaian ITBX dalam RDTR. Berdasarkan hasil analisis kesesuaian pemanfaatan ruang tahun 2022 terhadap RDTR tahun 2018 Kecamatan Payakumbuh Barat memiliki nilai kesesuaian sekitar 74%.
Analisis Tingkat Kepuasan Masyarakat Terhadap Penggunaan Aplikasi Mobile JKN di Desa Pandanan Sekar Arum Kinasih; Diyono; Lilik Sriwiyati; Anastasia Lina Dwi Nursanti
MERDEKA : Jurnal Ilmiah Multidisiplin Vol. 2 No. 3 (2025): Februari
Publisher : PT PUBLIKASI INSPIRASI INDONESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62017/merdeka.v2i3.3927

Abstract

Latar Belakang: Transformasi kesehatan adalah langkah strategis untuk memastikan pemerataan akses layanan kesehatan di Indonesia, termasuk melalui teknologi. Salah satu inovasi digitalnya adalah aplikasi Mobile JKN yang dikembangkan BPJS Kesehatan untuk mempermudah masyarakat mengakses layanan kesehatan. Penelitian ini bertujuan mengevaluasi tingkat kepuasan masyarakat terhadap penggunaan aplikasi Mobile JKN di Desa Pandanan, Kecamatan Wonosari, Kabupaten Klaten. Studi ini merupakan adaptasi dari penelitian sebelumnya dengan perbedaan lokasi dan metode pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Mayoritas masyarakat Desa Pandanan telah menggunakan aplikasi Mobile JKN, meskipun masih terdapat kendala dalam penggunaannya. Penelitian ini diharapkan memberikan rekomendasi untuk meningkatkan kualitas aplikasi agar lebih sesuai dengan kebutuhan pengguna. Tujuan Penelitian: Penelitian ini bertujuan mengetahui tingkat kepuasan masyarakat, hubungan tingkat pendidikan, jenis kelamin, dan pekerjaan terhadap kepuasan pengguna. Desain Penelitian: Penelitian ini menggunakan desain analitik kuantitatif dengan pendekatan korelasi. Subyek Penelitian: Subyek dalam penelitian ini adalah masyarakat Desa Pandanan yang berjumlah 111 orang yang dipilih menggunakan purposive sampling. Data yang digunakan adalah data primer berupa kuesioner kemudian di analisis dengan uji chi square menggunalan SPSS seri 26 Hasil Penelitian: Hasil Penelitian ini menunjukkan tidak ada hubungan antara jenis kelamin (p=0,395), pendidikan (p=0,892), dan pekerjaan (p=0,404) terhadap tingkat kepuasan masyarakat. Kesimpulan: Jenis kelamin, pendidikan, dan pekerjaan tidak memengaruhi tingkat kepuasan masyarakat pengguna aplikasi Mobile JKN di Desa Pandanan