Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

PEMANFAATAN RUMAH TONGKONAN SEBAGAI MEDIA DAN SARANA PEMBELAJARAN BIMBINGAN BELAJAR CERIA Toding, suri; Toding Lembang, Suri; Linggih, I Ketut; Pakiding, Yulius; Tandi, Daniel; Vall, Gorisianus
TONGKONAN: JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT Vol 2 No 1 (2023): Tongkonan: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : FKIP UKI TORAJA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (199.83 KB) | DOI: 10.47178/tongkonan.v2i1.2022

Abstract

Rumah tongkonan memiliki halaman yang luas dan banyak alang yang sangat cocok digunakan sebagai lokasi untuk memperkenalkan budaya secara langsung pada anak-anak. Halaman yang luas dapat digunakan sebagai tempat untuk melakukan kegiatan media dan sarana untuk pembelajaran. Berdasarkan hasil observasi yang dilakukan di Kelurahan Malimbong pemanafaat rumah tongkonan sebagai media pembelajaran dan saran untuk belajar masih belum pernah ada. Mengingat lokasi dan tempatnya yang strategis lumbung dan rumah tongkonan dapat menjadi sarana pembelajaran bagi anak-anak. Selain itu bagian bagian pada rumah tongkonan seperti ukiran-ukiran dapat menjadi media pembelajaran bagi anak-anak. Selain itu masalah juga terjadi pada anak-anak disekitar kelurahan malimbong yakni mereka masih banyak menghabiskan waktu untuk bermain gadget. Berdasarkan hasil wawancara dengan guru an beberapa orang tua murid. Murid-murid saat ini jika pulang sekola lebih banyak menghabiskan waktu untuk bermain ganget dan kurang minat dalam belajar. Tujuan pengabdian ini adalah untuk: Untuk memanfaatkan rumah rongkonan sebagai sarana belajar untuk siswa sekolah dasar dan untuk memanfaatkan rumah tongkonan sebagai media utuk belajar siswa sekolah dasar. Hasil Pengabdian adalah lokasi rumah tongkonan toraja dan lumbung-lumbungnya dapat digunakan sebagai sarana dan media belajar bagi siswa sekolah dasar. Pemanfaat rumah toraja tongkonan dapat memberikan motivasi dan antusias bagi siswa untuk belajar.
PENGEMBANGAN PRODUK MAKANAN LOKAL RANGGINA DI LEMBANG RANO, TANA TORAJA Ta’dung, Yohanis L.; Pakiding, Yulius; Pasau, Yosivia Buntu; Kassa, Brayen Batara
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 5 No. 6 (2024): Vol. 5 No. 6 Tahun 2024
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v5i6.38673

Abstract

Pengabdian ini membahas tentang pengembangan produk pangan lokal bernama Ranggina di Lembang Rano dan dampaknya terhadap perekonomian masyarakat setempat. Metode Pengabdian yang digunakan termasuk observasi lapangan, pelatihan tenaga kerja, dan analisis potensi produk. Hasil Pengabdian menemukan bahwa Ranggina memiliki keunggulan dalam kualitas, harga yang bersaing, dan metode pengolahan yang unik. Pelatihan yang diberikan telah meningkatkan kualitas dan efisiensi produksi, sementara analisis potensi dapat berkembang dan berkontribusi pada peningkatan pendapatan di tingkat lokal. membantu dalam merencanakan perluasan pasar. Evaluasi rutin sangat diperlukan untuk menjaga relevansi dan daya saing produk. Melalui penerapan strategi yang baik, diharapkan pasar Ranggina terus dapat berkembang dan berkontribusi pada peningkatan pendapatan di tingkat lokal.