Ariwibisono, F.X
Unknown Affiliation

Published : 9 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 9 Documents
Search

PENERAPAN ALGORITMA A* UNTUK MENCARI JARAK TERDEKAT TEMPAT WISAT KOTA MALANG RAYA Mukhlis, Mukhlis; Orisa, Mira; Ariwibisono, F.X
JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika) Vol. 4 No. 1 (2020): JATI Vol. 4 No. 1
Publisher : Institut Teknologi Nasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/jati.v4i1.2316

Abstract

Pariwisata Malang Raya terdiri dari tempat-tempat wisata yang ada di daerah Kota Malang, Kabupaten Malang dan Kota Batu. Setiap wilayah administrative itu memiliki ciri khas daerah wisatanya masing-masing. Kota Malang menjadi kota terbesar kedua di Jawa Timur setelah Kota Surabaya. kini banyak dikeluhkan warganya seperti kemacetan dan kesemrawutan lalu lintas di karenakan banyaknya kendaraan dari luar kota yang berlibur ke tempat wisata-wisata di Kota Malang. Oleh sebab itu waktu dan jarak tempuh ke destinasi wisata pun sangat penting untuk kenyaman perjalanan wisatawan. Kebutuhan masyarakat terhadap efisiensi jarak tempuh ke suatu tempat tujuan wisata berdasarkan jarak tempuh terdekat dapat diselesaikan dengan pembuatan aplikasi ini. Pada aplikasi ini menggunakan algoritma A*. Penerapan algoritma A* bertujuan untuk mencari jalur dengan jarak terdekat. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan heuristik untuk memperkirakan jalur terbaik dari titik awal ke titik akhir. Pendekatan ini memberikan peringkat ke tiap titik yang dilalui dari titik awal ke titik tujuan. Selain itu Google Maps digunakan untuk menampilkan hasil dari perhitungan jarak. Hasil dari pengujian fungsional menyatakan aplikasi berjalan sesuai dengan rancangan. Hasil pengujian penerapan metode A* pada aplikasi ini sudah sesuai dengan perhitungan manual algoritma A*. Untuk hasil kuisioner pengguna menyatakan untuk tampilan aplikasi 50% menyatakan menarik, 90% menyatakan kemudahan penggunaan aplikasi, 70% menyatakan aplikasi sesuai fungsinya yaitu mencari jarak terdekat, dan 90% menyatakan fitur berjalan baik.
PENERAPAN ALGORITMA APRIORI UNTUK ANALISIS DATA TRANSAKSI PENJUALAN PADA TOKO BERBASIS WEB (STUDI KASUS KALIBARU MART MALANG) Ghofur, Muchamad; Agus Pranoto, Yosep; Ariwibisono, F.X
JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika) Vol. 4 No. 1 (2020): JATI Vol. 4 No. 1
Publisher : Institut Teknologi Nasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/jati.v4i1.2341

Abstract

Toko Kalibaru Mart merupakan toko sembako (sembilan bahan pokok) yang menjual berbagai barang kebutuhan masyarakat secara umum. Tanpa sembako masyarakat bisa saja terganggu karena sembako merupakan kebutuhan pokok utama. Dalam proses penempatan suatu barang pada toko Kalibaru Mart masih dilakukan secara manual oleh pemilik toko. Banyaknya toko sembako yang lebih modern membuat usaha kecil milik pribadi mulai ditinggalkan oleh konsumennya. Pada penelitian yang dikembangkan ini peneliti menggunakan algoritma apriori untuk melakukan analisis terhadap transaksi penjualan pada toko Kalibaru Mart yang bertujuan untuk mengetahui suatu pola kecenderungan seorang konsumen dalam membeli suatu barang yang memilik keterkaitan dalam berbelanja. Proses yang dilakukan dalam penelitian ini adalah mencari suatu kombinasi 2-itemset dan 3-itemset dari 1-itemset yang telah dinyatakan lolos dari minimum support. Setelah didapatkan pola frekuensi tinggi dari kombinasi 2-itemset dan 3-itemset dibentuklah suatu aturan asosiatif dari nilai minimum confidence yang telah di tentukan. Hasil dari pengujian yang dilakukan oleh peneliti dengan menerapkan algoritma apriori pada sistem yang dibuat menghasilkan aturan asosiatif sebanyak 2 pola pada kombinasi 2-itemset dengan nilai minimum support 40% dan minimum confidence 30% pada pengujian 10 data transaksi penjualan pada toko Kalibaru Mart.
PENERAPAN AUGMENTED REALITY SEBAGAI MEDIA PENGENALAN KAMPUS 2 ITN MALANG ( STUDI KASUS TEKNIK INFORMATIKA ) Harnanda, Arbiansyah Rizki Tri; pranoto, Yosep Agus; Ariwibisono, F.X
JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika) Vol. 4 No. 1 (2020): JATI Vol. 4 No. 1
Publisher : Institut Teknologi Nasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/jati.v4i1.2361

Abstract

ABSTRAK Brosur adalah sebuah media poromosi yang dapat menyampaikan sebuah informasi yang berfungsi untuk memberikan informasi kepada calon konsumen untuk mengetahui kelebihan jasa dan produk yang ditawarkan dalam bentuk selembaran kertas. Dengan adanya brosur di harapkan calon konsumen dapat mengetahui produk yg di tawarkan dan dapat menarik perhatian dari calon konsumen. Augmented Reality adalah sebuah teknologi yang menggabungkan antara objek maya seperti objek 2D atau 3D ke dalam dunia nyata dengan bantuan kamera dari smartphone secara Real time. Teknologi pada Augmented Reality jika di terapkan ke dalam media brosur akan menjadikan sebuah sarana promosi baru yang lebih interaktif serta inovatif untuk menarik minat calon mahasiswa baru. Hasil dari penelitian ini berupa aplikasi Penerapan Teknologi Augmented Reality Sebagai Media Pengenalan Teknik informatika Kampus 2 ITN, fitur yang ada di aplikasi ini dapat di jalankan semuanya dengan baik tanpa ada kendala / bag. selanjutnya aplikasi ini juga dapat menampilkan sebuah objek gedung 3D serta juga dapat menampilkan sebuah video dan dapat berjalan dengan lancar dengan spesifikasi smart phone Ram di atas 4GB, Selanjutnya aplikasi ini juga dapat menscan marker dengan jarak ideal antara 10 cm hingga 20 cm. Dan aplikasi ini juga dapat menscan marker dengan intensitas cahaya antara 14 lux hingga 162 lux serta aplikasi ini dapat menscan marker dengan sudut kemiringan 90° hingga 30°. Kata Kunci : ITN Malang, Penerapan Augmented Reality, Android, Informatika ITN Malang.
PENERAPAN IOT (INTERNET OF THING) UNTUK MONITORING ONLINE PENGGUNAAN KADAR INFUS DAN KONDISI PASIEN YANG SEDANG MEMBUTUHKAN PERAWATAN Fahrul Taufiqurrohman, Achmat; Adi Wibowo, Suryo; Ariwibisono, F.X
JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika) Vol. 4 No. 2 (2020): JATI Vol. 4 No. 2
Publisher : Institut Teknologi Nasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/jati.v4i2.2680

Abstract

Cairan infus adalah air yang dimurnikan lewat proses penyulingan. Pemberian cairan melalui infus merupakan tindakan memasukkan cairan melalui intravena untuk memenuhi kebutuhan cairan dan elektrolit serta sebagai tindakan pengobatan dan pemberian makanan. Cairan infus juga digunakan sebagai larutan awal bila status elektrolit pasien belum diketahui, misal pada kasus dehidrasi karena asupan oral tidak memadai, demam, dan lain-lain. Dalam perkembangan teknologi robot yang sangat pesat saat ini, banyak perkembangan ini dapat dilihat dari teknologi mikrokontroler yang merupakan suatu terobosan teknologi mikroprosessor dan mikrokomputer. Dan juga masih banyaknya pihak rumah sakit melakukan pemantauan cairan infus pasien secara manual dan berkala. Dengan adanya perkembangan teknologi ini pihak rumah sakit sudah dapat memantau kondisi pasian hanya melalui ruang perawat di layar monitor computer yang berbasis website, yang dimana semua data tertera, antara lain, pasien dengan nama siapa, kamar dimana, dan kondisi pasien nya bagaimana. Di dalam pengembangan ini memiliki banyak fiur yang dapat membantu penggunan awam seperti perawat dimana didalam website tersebut sudah terdapat fitur dengan tabel yang dapat berubah warna sesuai dengan keadaan pasien, dimana ada warna merah, kuning, dan hijau. Warna merah menandakan kondisi pasien harus segera ditangai untuk pergantian infus atau cek kondisi pasien, warna kuning menandakan kondisi infus pasien akan segera habis karena sisa kadar infusnya 100 gram ke bawah, sementara warna hijau menandakan kondisi pasiean sedang baik-baik saja. Sementara fitur lainnya ada halaman riwayat data pasien untuk melihat data pasien siapa saja yang telah dirawat serta sebagai arsip rumah sakit, dan yang terakhir ada halaman tambah data pasien untuk pasien yang baru dating. Hasil pengujian fungsional menunjukkan hasil 100 % , artinya semua fitur program dapat berjalan sesuai dengan fungsinya. Hasil pengujian alat menunjukkan hasil 100 %, artinya semua sensor bisa bekerja sesuai fungsinya. Hasil pengujian dari Load Cell sensor , prosentase error rata-rata sensor berat (load cell) menunjukkan nilai = 6,626% , sedangkan untuk nilai prosentase error tertinggi menunjukkan nilai = 8,67%. Hasil pengujian dari Heart Rate sensor, prosentase error rata-rata sensor heart rate menunjukkan nilai = 7,4% , sedangkan untuk nilai prosentase error tertinggi menunjukkan nilai = 10%. Hasil pengujian dari Temperatuter sensor, prosentase error rata-rata sensor heart rate tertinggi menunjukkan nilai = 5,104%, sedangkan untuk nilai prosentase error tertinggi menunjukkan nilai = 7%. Dari pengujian sistem, sistem dapat di jalankan pada sistem operasi Windows. Dari pengujian sistem dapat berjalan dengan baik menggunakan bahasa pemrograman PHP , MySQL dan PhpMyadmin sebagai database. Dan dari pengujian fungsional sistem, sistem dapat di jalankan pada 3 browser berbeda. Antara lain : Brave Browser, Google Chrome, Microsoft Egde
IMPLEMENTASI SQUID PROXY PADA MIKROTIK DAN MONITORING TRAFFIC JARINGAN BERBASIS WEBSITE Kurniawan, Heru; Dedy Irawan, Joseph; Ariwibisono, F.X
JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika) Vol. 4 No. 2 (2020): JATI Vol. 4 No. 2
Publisher : Institut Teknologi Nasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/jati.v4i2.2691

Abstract

Semakin meningkatnya perilaku pengguna internet agar dapat mengakses konten-konten yang diinginkan, menjadikan administrator perlu untuk menjaga kestabilan dan kecepatan dalam akses internet. Meningkatnya jumlah pengguna tidak diimbangi dengan penambahan bandwidth internet. Berdasarkan permasalahan yang ada, penelitian ini adalah melakukan implementasi proxy server menggunakan squid proxy yang terintegrasi dengan mikrotik pada sistem operasi ubuntu 11.10, serta monitoring traffic jaringan berbasis website menggunakan bahasa pemrograman php dan mysql sebagai database. Dari hasil pengujian yang telah dilakukan, system dapat berfungsi 100% , dengan dapat digunakannya pemblokiran situs dengan watu yang ditentukan, serta halaman monitoring dapat berjalan sesuai dengan kebutuhan sistem.
PENGELOMPOKAN DATA OBAT MENGGUNAKAN METODE K-MEANS CLUSTERING PADA UPT PUSKESMAS KONDORAN KEC. SANGALLA' Harpendi Bara, Efraim; Agus Pranoto , Yosep; Ariwibisono, F.X
JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika) Vol. 4 No. 2 (2020): JATI Vol. 4 No. 2
Publisher : Institut Teknologi Nasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/jati.v4i2.2720

Abstract

Dalam hal pengadaan dan pendistribusian obat di tempat pelayanan kesehatan dipengaruhi oleh perencanaan yang dilakukan. Agar obat dapat tersedia dengan jenis dan jumlah yang cukup sesuai dengan kebutuhan pelayanan kesehatan. Pada saat ini sebagian besar Puskesmas di Indonesia khususnya di daerah Tana Toraja belum melakukan kegiatan pelayanan farmasi seperti yang diharapkan, mengingat beberapa kendala antara lain kemampuan tenaga farmasi, terbatasnya pengetahuan manajemen Puskesmas, kebijakan manajemen institusi yang membawahi suatu Puskesmas, terbatasnya akses sarana dan prasarana internet. Akibat dari kondisi ini maka pelayanan farmasi Puskesmas masih bersifat konvensional dimana data yang diolah manual dinilai belum efektif dari segi waktu dan belum memberikan informasi yang jelas mengenai data obat yang harus diprioritaskan. Penelitian ini akan mengembangkan sebuah sistem data mining yang dapat membantu proses pengelompokan data obat kedalam beberapa cluster, sehingga mengurangi lama waktu proses pengolahan data untuk rencana pembelian obat pada periode berikutnya, serta mengurangi penumpukan obat yang tidak cepat pakai yang mengakibatkan obat sering kadaluarsa pada gudang obat suatu puskesmas. Penelitian ini menggunakan metode K-Means clustering yaitu sebuah metode yang dapat digunakan untuk mengelompokkan data berdasarkan tingkat kemiripan dan karakteristik data. Penerapan metode K-Means pada penelitian ini digunakan untuk mengolah data yang akan dimasukkan kedalam masing-masing 2 cluster, cluster yang pertama yaitu data obat dengan pemakaian lambat, dan yang kedua data obat dengan pemakaian cepat. Dataset yang digunakan adalah dataset yang didapatkan dari hasil penelitian dilapangan dimana terdapat 204 daset yang akan diuji pada sistem. Berdasarkan hasil pengujian pada sistem menggunakan metode K-Means Clustering didapatkan hasil bahwa 183 data obat termasuk kedalam cluster pertama dan 21 data obat termasuk kedalam cluster kedua.
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PENENTUAN PUPUK PADA TANAMAN PADI DI JAWA TIMUR MENGGUNAKAN METODE TECHNIQUE FOR ORDER PREFERENCE BY SIMILARITY OF IDEAL SOLUTION (TOPSIS) DAN WEIGHT PRODUCT (WP) BERBASIS WEB Indriastuti, Ira; Santi Wahyuni, Febriana; Ariwibisono, F.X
JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika) Vol. 5 No. 1 (2021): JATI Vol. 5 No. 1
Publisher : Institut Teknologi Nasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/jati.v5i1.3233

Abstract

Tanaman padi merupakan hasil dari pertanian di Indonesia yang sangat dibutuhkan sebagai bahan pokok. Faktor terpenting dalam pembudidayaan tanaman padi adalah pupuk sebagai sumber keberhasilan dari penanaman padi. Penentuan pupuk bagi petani tanaman padi di Jawa Timur merupakan permasalahan yang penting karena tanaman padi merupakan kebutuhan pokok sehingga menyebabkan hasil panen dibutuhkan oleh dunia. Permasalahan di daerah adalah pemilihan pupuk bagi petani masih kurang efektif karena dalam pemilihan pupuk perlu melakukan survei ke Balai Pengkajian Teknologi Pangan. Pada penelitian ini menggunakan metode Technique For Order Preference By Similarity Of Ideal Solution Dan Weight Product sebagai penentuan pupuk tanaman padi yang disesuaikan dengan kondisi lingkungan dan kerusakan tanaman di Jawa Timur. Berdasarkan hasil dari penelitian didapatkan 8 kriteria yaitu status banjir padi, status kekeringan padi, status opt wereng batang coklat, status opt tikus sawah, status opt penggerek batang padi, status opt tungro, status opt blast, dosis, dan 6 alternatif yaitu non organic npk 15-15-15, non organic urea, non organic za, organic npk 15-15-15, organic urea, organic za. Sub kriteria kerusakan sangat tinggi, tinggi, sedang, rendah, aman dan sub kriteria dosis pupuk 50-99 (Kg/ha), 100-149 (Kg/ha), 150-199 (Kg/ha), 200-299 (Kg/ha), 300-350 (Kg/ha). Metode ini digunakan untuk menentukan alternatif yang ada untuk menyelesaikan masalah. Nilai alternatif didapatkan pada pemberian bobot nilai kriteria. Hasil dari penelitian menggunakan metode gabungan ini dengan status kerusakan tanamannya status banjir padi rendah, status kekeringan padi sedang, ststua opt wereng batang coklat sedang, status opt tikus sawah sedang, status opt penggerek batang padi sangat tinggi, status opt tungro tinggi, status opt blast rendah, dan dosis pupuknya sebesar 350, 100, 100, 200, 125, 100. Dari data tersebut menghasilkan nilai dengan skor 1 dengan kategori pupuk non organik npk 15-15-15 terekomendasi untuk keadaan kerusakan tanaman dan dosis pupuk sesuai keadaan di lapangan.
IMPLEMENTASI “SMART POND” UNTUK LOBSTER AIR TAWAR BERBASIS INTERNET OF THINGS Guna, Satria Amogha; Dedy Irawan, Joseph; Ariwibisono, F.X
JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika) Vol. 5 No. 2 (2021): JATI Vol. 5 No. 2
Publisher : Institut Teknologi Nasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/jati.v5i2.3768

Abstract

Lobster air tawar sudah menjadi komoditas budidaya air tawar yang dapat dijadikan makanan dengan cita rasa yang nikmat. oleh karena itu lobster memiliki nilai jual yang cukup tinggi, dan budidaya lobster air tawar ini menjadi banyak digermari. Dalam budidaya Lobster Air Tawar sendiri memiliki penanganan yang cukup banyak seperti dalam pemberian pakan pada waktu tertentu, penjagaan suhu, dan kekeruhan air. Pemberian pakan pada Lobster air tawar pada umumnya adalah 2 kali dalam sehari agar perkembangan lobster air tawar menjadi baik. Suhu yang ideal pada budidaya lobster adalah sekitar 24 – 30 derajat Celcius. Selain itu kekeruhan pada air juga harus diperhatikan karena juga mempengaruhi perkembangan lobster Air yang terlalu keruh dapat mencemari air dan menghambat perkembangan lobster bahkan dapat membuat lobster tidak dapat bertahan hidup. Penanganan - penanganan tersebut tentunya memakan banyak sekali waktu dan tenaga setiap harinya dalam proses budidaya Lobster air tawar. Dari permasalahan tersebut dikembangkanlah sebuah sistem “Smartpond”. Smartpond sendiri merupakan istilah yang digunakan untuk penamaan alat yang dirancang. Smart sendiri berarati pintar dan Pond berarti kolam. Jadi Smartpond dapat diartikan sebagai kolam pintar untuk lobster air tawar berbasis Internet of Things yang memiliki fitur dalam pemberian pakan secara otomatis, monitoring Suhu air, monitoring kekeruhan air monitoring wadah pakan lobster, serta otomatisasi dalam penyalaan waterpump bedasarkan nilai sensor suhu dan kekeruhan air. Dari hasil pengujian alat sistem Smartpond, didapatkan persentase nilai error pada pada sensor suhu sebesar 2,10%, Motor servo sebersar 1,64%. Modul RTC dapat mengontrol motor servo dalam pemberian pakan otomatis bedasarkan waktu realtime. Setiap nilai sensor yang didapat oleh sensor yang terpasang kemudian dapat dimonitoring melalui website dengan menggunakan modul ESP8266.
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN SUPPLIER DENGAN DATA ENVELOPMENT ANALISIS (DEA) Setiawan, Fuji; Dedy Irawan, Joseph; Ariwibisono, F.X
JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika) Vol. 5 No. 2 (2021): JATI Vol. 5 No. 2
Publisher : Institut Teknologi Nasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/jati.v5i2.3787

Abstract

Sebuah perusahaan sangat dituntut untuk memenuhi permintaan pelanggan dengan baik, baik dari sisi ku alitas maupun kuantitas. Agar dapat berjalan dengan lancar, maka perusahaan harus memastikan pasokan/supplier bahan baku. Karena itu, ketepatan pemilihan supplier sangat menentukan lancar tidaknya pasokan bahan baku perusahaan. Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah membuat aplikasi yang bertujuan untuk melakukan efisiensi penilaian terhadap alternatif supplier yang akan dijadikan pemasok bahan baku (row material)berdasarkan beberapa kriteria, sehingga akan diketahui supplier terbaik yang akan dijadikan pemasok. Adapun luaran yang diharapkan dalam penelitian ini adalah dapat segera menentukan supplier mana yang efisien untuk dipilih secara cepat dan tepat. Metode yang dipakai dalam pencapaian tujuan tersebut adalah metode DEA (Data Envelopment System) serta diintegrasikan kedalam sebuah aplikasi komputer. Hasil keakurasian metode DEA menggunakan 6 data perbandingan perhitungan manual dengan perhitungan system. Dan didapat nilai akurasi 99.956 %. Artinya penerapan metode DEA yang dilakukan berjalan dengan baik.