Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

INVESTIGASI POLA SEBARAN SPASIAL DAN TINGKAT KERAWANAN KRIMINALITAS SEBELUM, SAAT, DAN SETELAH PANDEMI COVID-19 DI KOTA BALIKPAPAN Pratomo, Rahmat Aris; Tufail, Dwiana Novianti; Islamiah, Zumrotul; Firdaus, Muhammad Anas
Jurnal Pengembangan Kota Vol 12, No 1: Juli 2024
Publisher : Diponegoro University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.14710/jpk.12.1.50-61

Abstract

Adanya pandemi COVID-19 diketahui berimplikasi terhadap keberlanjutan perkotaan. Salah satunya adalah tindak kriminalitas. Adanya kebijakan pembatasan kegiatan berpotensi menyebabkan pergeseran perilaku masyarakat termasuk dalam tindak kriminal.  Akan tetapi, dampak tersebut dapat bervariasi tergantung kepada kondisi masyarakat dan karakteristik kawasan perkotaan itu sendiri. Sejauh ini, belum banyak yang mengaitkan antara fenomena kriminalitas terutama sebaran spasial dan tingkat kerawanannya dengan COVID-19, khususnya pada setiap periode COVID-19 yaitu pada masa sebelum, saat dan setelah COVID-19, sehingga penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi pola sebaran kriminalitas serta tingkat kerawanan kriminalitas di Kota Balikpapan pada periode sebelum, saat dan setelah COVID-19. Pola kriminalitas ditentukan menggunakan Average Nearest Neighborhood (ANN), serta tingkat kerawanan kriminalitas ditentukan menggunakan K-Means Clustering. Berdasarkan hasil analisis, kriminalitas di Kota Balikpapan pada semua periode menunjukkan pola yang mengelompok (Clustered). Kemudian kriminalitas pada periode sebelum dan setelah COVID-19 menunjukkan tingkat kerawanan yang sama, yaitu kerawanan tinggi di Kecamatan Balikpapan Kota dan Balikpapan Selatan, kerawanan sedang di Kecamatan Balikpapan Tengah dan Balikpapan Utara, kerawanan rendah di Kecamatan Balikpapan Barat dan Balikpapan Timur. Sedangkan periode saat COVID-19, Kecamatan Balikpapan Barat menunjukkan kerawanan sedang, dimana berbeda dengan kedua periode lainnya yang menunjukkan kerawanan rendah.
Menuju Perkotaan Yang Berkelanjutan: Kajian Kampung Kota dan Tipologinya di Kelurahan Baru Ulu, Kota Balikpapan Anggraeni, Nur; Pratomo, Rahmat Aris; Islamiah, Zumrotul
Jurnal Pembangunan Wilayah dan Kota Vol 20, No 3 (2024): JPWK Volume 20 No. 3 September 2024
Publisher : Universitas Diponegoro, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.14710/pwk.v20i3.65138

Abstract

Meningkatnya urbanisasi di Indonesia, khususnya di Kota Balikpapan, menimbulkan tantangan signifikan dalam menuju perkotaan yang berkelanjutan. Salah satunya tantangan pada pengelolaan kampung kota yang merupakan permukiman informal dengan kepadatan tinggi. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengidentifikasi sebaran dan tipologi kampung kota di Kelurahan Baru Ulu, Kota Balikpapan, yang berfokus pada karakteristik fisik, sosial dan ekonomi. Menggunakan pendekatan metode campuran yang menggabungkan analisis spasial dengan penilaian karakteristik sosial ekonomi. Data dikumpulkan melalui survei dan observasi lapangan. Hasil analisis menunjukkan bahwa kampung kota di Kelurahan Baru Ulu terdiri dari tiga tipologi utama: Kampung Atas Air, Kampung Tepi Air, dan Kampung Dataran Rendah. Keberagaman yang ditemukan pada tipologi ini mencerminkan adaptasi masyarakat terhadap kondisi geografis dan sosial ekonomi lokal, serta menyoroti kompleksitas dalam pengelolaan wilayah perkotaan yang berkelanjutan. Temuan ini memberikan dasar empiris bagi pengembangan kebijakan perkotaan yang lebih inklusif dan responsif terhadap kebutuhan spesifik masing-masing tipologi kampung, sejalan dengan tujuan pembangunan berkelanjutan.
Evaluasi Program Pembangunan Mass Rapid Transit di Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta Islamiah, Zumrotul; Wijayanti, Eka Satya; Rahadi, Kezia Hesed Julinda; Wahyuni, Mutiah Dwi; Salsabila, Salsabila
Jurnal Paradigma Vol 13, No 1 (2024): JURNAL PARADIGMA
Publisher : Magister Administrasi Publik FISIP Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jp.v13i1.6114

Abstract

Jakarta merupakan daerah yang menjadi pusat kegiatan pemerintahan, ekonomi, dan kebudayaan, Bodetabek atau Bogor-Depok-Tangerang-Bekasi, merupakan area penyangga dari Jakarta yang sebagian besar dihuni oleh masyarakat urban perkotaan. Untuk menunjang mobilitas masyarakat kota Jakarta, fasilitas transportasi menjadi hal yang penting dan layak untuk diperhatikan. Meningkatkan infrastruktur dan menambah sarana transportasi umum perkotaan sebagai upaya utama dalam mengatasi permasalahan kemacean lalu lintas. Untuk mencapai tujuan tersebut Dinas Perhubungan Jakarta memiliki strategi untuk mengembangkan sistem angkutan umum masal dengan kebijakan untuk membangun Sistem Angkutan Umum Masal berbasis Rel melalui pembangunan MRT. MRT adalah Mass Rapid Transit yaitu angkutan cepat terpadu dimana merupakan sebuah sistem transportasi transit cepat berbasis rel. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengevaluasi program pembangunan Mass Rapid Transit di Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta, dilihat dari segi efektifitas, efisiensi, kecukupan, responsivitas, dan ketepatan sehingga dari hasil evaluasi ini dapat menjadi perbaikan terhadap pembangunan program Mass Rapid Transit di Ibu Kota Jakarta. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif dengan menggunakan data sekunder.Kata Kunci : Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta, Evaluasi, Mass Rapid Transit