Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Jurnal Kawistara

COVER, EDITORIAL, AND INDEX Muhammad Iqbal Ahnaf
Jurnal Kawistara Vol 9, No 2 (2019)
Publisher : Universitas Gadjah Mada

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22146/kawistara.50708

Abstract

Kajian sosial dan humaniora menunjukkan perkembangan pesat yang di antaranya ditandai oleh perluasan cakupan karakter lintas disiplin. Hal ini menunjukkan minat yang semakin besar untuk menghubungkan kajian ilmu-ilmu sosial humaniora dengan bidang kajian yang lebih teknis dan praktis. Beberapa artikel jurnal Kawistara edisi ini menunjukkan tren ini. Artikel-artikel yang terbit pada edisi ini adalah hasil dari penelitian-penelitian empiris dan pustaka yang mencakup tema yang beragam, mulai dari kajian tentang strategi marketing agroindustri, daya tahan masyarakat lokal terhadap bencana alam, penggunaan cerita rakyat (folklore) dalam pembelajaran ilmu sosial di sekolah dasar, hingga isu demokrasi, wacana penistaan agama di media sosial dan pengaruhnya terhadap pembangunan dan kebebasan ruang publik.
COVER, DAFTAR ISI, EDITORIAL, AND INDEKS Mohammad Iqbal Ahnaf
Jurnal Kawistara Vol 9, No 3 (2019)
Publisher : Universitas Gadjah Mada

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22146/kawistara.53680

Abstract

Sejumlah kajian belakangan menunjukkan meningkatnya kesadaran tentang pentingnya membangun koneksi antara ilmu-ilmu sosial humaniora dengan bidang-bidang kajian yang bersifat teknis. Tren ini tampak semakin jelas dalam bidang kajian tentang keberlangsungan (sustainability). Misalnya kajian tentang pengalolaan sumberdaya air dan sungai kini tidak hanya dilihat sebagai masalah teknis seperti tentang struktur tanah, pengukuran curah hujan, kualitas air dan seterusnya, tetapi dilihat juga sebagai masalah sosial karena terkait dengan kultur dan karakter demografis masyarakat yang berpengaruh terhadap kondisi air.