Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search
Journal : Journal of Information System, Applied, Management, Accounting and Research

ANALISA PELAYANAN ADMINISTRASI KELUHAN MASYARAKAT PADA KOMISI YUDISIAL JAKARTA PUSAT Sugiyah Sugiyah; Salsabila Neza Kahar
Journal of Information System, Applied, Management, Accounting and Research Vol 4 No 2 (2020): JISAMAR : Volume 4, Nomor 2, May 2020
Publisher : Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Jayakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (475.496 KB)

Abstract

Pelayanan adalah bagian terpenting yang harus diperhatikan bagian instansi pemerintah, karena berdampak pada image suatu lembaga, termasuk dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat luas. Dalam melayani keluhan perlu penanganan yang tepat agar tidak terjadi keluhan baru yang mucul akibat ketidakpuasaan atas pelayanan yang digunakan. Begitu pula dalam melayani keluhan masyarakat terhadap hakim, Komisi Yudisial dituntut untuk memberikan pelayanan yang cepat dan tepat agar masyarakat puas dan tidak memberikan respon yang negatif untuk Komisi Yudisial. Metode analisa yang digunakan adalah metode kualitatif, analisa data dilakukan dengan cara berinteraksi langsung dengan biro pengawasan perilaku hakim bagian pengolahan laporan masyarakat. Berdasarkan hasil penelitian bahwa penyampaian keluhan bisa dilakukan dengan masyarakat bisa datang langsung ke Komisi Yudisial untuk menyampaikan laporan keluhannya dan mengisi formulir laporan kepada staff pengolah laporan masyarakat, mengirimkan laporan keluhan yang berisi identitas pelapor, terlapor dan bukti yang memperkuat laporan tersebut via pos yang ditujukan kepada Ketua Komisi Yudisial, datang langsung ke kantor penghubung Komisi Yudisial dan via online dengan cara mengunjungi website resmi Komisi Yudisial di www.komisiyudisial.go.id. Lamanya proses penanganan laporan yang diterima Komisi Yudisial adalah 60 hari, selanjutnya langsung diproses dibagian pengolahan laporan masyarakat, kemudian laporan tersebut akan diberi nomer untuk memudahkan pelapor mengecek status penanganan laporannya, lalu laporan tersebut akan diverifikasi
PENGARUH PERAN HUMAS TERHADAP CITRA PERUSAHAAN PADA PT KERETA API INDONESIA DAOP 1 JAKARTA Sugiyah Sugiyah; Chairunissa Chairunissa
Journal of Information System, Applied, Management, Accounting and Research Vol 3 No 2 (2019): JISAMAR : Volume 3, Nomor 2, May 2019
Publisher : Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Jayakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (734.505 KB)

Abstract

Hubungan masyarakat (humas) memiliki peranan yang sangat strategi bagi suatu perusahaan, karena menjadi penghubung dengan pihak-pihak yang terkait dengan perusahaan baik internal dan eksternal. Perusahaan kereta api yang memiliki pengguna jasa sangat besar dari berbagai strata masyarakat membutuhkan Humas dalam membantu memberikan pelayanan. Peranan humas sangat dibutuhkan guna menciptakan opini publik terhadap perusahaan yang sangat diperlukan dalam membangun dan mempertahankan citra positif. Oleh karenanya penelitian ini dimaksudkan untuk bertujuan mengetahui seberapa besar pengaruh peran Humas terhadap citra perusahaan. Metode penelitian yang digunakan analisa deskriptif kuantitatif, dengan menggunakan metode pengumpulan data dengan observasi, wawancara, dan kuesioner. Berdasarkan perhitungan koefisien korelasi nilai r = 0,460 yang menyatakan bahwa terdapat hubungan yang sedang, antara variabel X (Peran Humas) dengan variabel Y (Citra Perusahaan), hasil uji koefisien determinasi menunjukkan nilai R (Adjusted R Square) sebesar 0,212 sehingga dapat disimpulkan bahwa pengaruh variabel independen yaitu peran humas sebesar 21,2% dan pengujian hipotesis melalui SPSS 24 diperoleh persamaan regresi Y = 19,205 + 0,739 X.
PENGARUH KOMPENSASI TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA PADA PT ASURANSI RAMAYANA TBK CABANG KELAPA GADING JAKARTA Chusminah SM; Sugiyah Sugiyah; Rina Lestari
Journal of Information System, Applied, Management, Accounting and Research Vol 5 No 2 (2021): JISAMAR : Volume 5, Nomor 2, May 2021
Publisher : Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Jayakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52362/jisamar.v5i2.386

Abstract

Dengan semakin ketatnya tingkat persaingan bisnis, perusahaan dihadapkan pada tantangan untuk dapat mempertahankan kelangsungan hidup. Salah satu cara yang dapat digunakan oleh perusahaan adalah memberikan kompensasi kepada para karyawan agar mereka dapat lebih loyal kepada perusahaan, terdorong melaksanakan tugasnya dan dapat meningkatkan produktivitas kerjanya. Untuk mengetahui apakah ada pengaruh dalam pemberian kompensasi terhadap produktivitas kerja karyawan, penulis melakukan penelitian dengan menggunakan teknik pengambilan sampel yaitu convenience sampling. Metode pengumpulan data adalah menggunakan kuesioner. Perhitungan statistik koefisien korelasi angka korelasi sebesar 0.798 tersebut masuk dalam kategori hubungan yang kuat sehingga dapat disimpulkan bahwa hubungan antara kompensasi dengan produktivitas mempunyai tingkat hubungan yang kuat. Berdasarkan perhitungan Uji Regresi Linear adalah 0.002 < 0.05 yang telah dilakukan, kompensasi berpengaruh signifikan terhadap variabel produktivitas dan 7.008 > 2.048 maka variable kompensasi berpengaruh signifikan terhadap produktivitas. Berdasarkan Uji determinasi maka kontribusi variabel kompensasi terhadap variabel produktivitas kerja adalah sebesar 63,7% sisanya dipengaruhi oleh factor faktor lain diluar penelitian sebesar 37,3%. With the increasing level of business competition, companies are faced with challenges to be able to maintain their survival. One of the ways that can be used by the company is to provide compensation for the employees so that they can be more loyal to the company, are motivated to carry out their duties and can increase their work productivity. To find out whether there is an influence in providing compensation on employee productivity, the authors conducted a study using a sampling technique, namely convenience sampling. The method of collecting data was using a questionnaire. The statistical calculation of the correlation coefficient of the correlation number of 0.798 is included in the strong relationship category so that it can be concluded that the relationship between compensation and productivity has a strong level of relationship. Based on the calculation of the Linear Regression Test is 0.002 <0.05 which has been done, compensation has a significant effect on the productivity variable and 7.008> 2.048, the compensation variable has a significant effect on productivity. Based on the test of determination, the contribution of the compensation variable to the work productivity variable was 63.7%, the rest was influenced by other factors outside the study of 37.3%
ANALISA PENGHAPUSAN NOMOR POKOK WAJIB PAJAK (NPWP) DI KANTOR PELAYANAN PAJAK (KPP) PRATAMA JAKARTA KEMAYORAN Sugiyah Sugiyah
Journal of Information System, Applied, Management, Accounting and Research Vol 3 No 4 (2019): JISAMAR : Volume 3, Nomor 4, November 2019
Publisher : Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Jayakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (623.787 KB)

Abstract

Sebagai sektor yang cukup besar dalam memberikan kontribusi pendapatan di Indonesia maka pemerintah berupaya agar masyarakat sebagai Wajib Pajak yang telah memenuhi persyaratan subjektif dan objektif perpajakan, mempunyai kewajiban untuk mendaftarkan diri ke Kantor Pelayanan Pajak untuk diberikan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) yang berfungsi sebagai sarana dalam memulai proses awal administrasi perpajakan. Sebagai otoritas pajak, pengahapusan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) akan berdampak berbanding lurus dengan berkurangnya penerimaan Negara. Salah satu hak Wajib Pajak adalah mengajukan penghapusan NPWP. Penghapusan NPWP dapat dilakukan atas permohonan Wajib Pajak dan/atau secara jabatan berdasarkan hasil Pemeriksaan atau hasil Verifikasi sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan di bidang perpajakan yang mengatur mengenai tata cara pemeriksaan atau tata cara verifikasi. Metode pengumpulan data yang digunakan penulis untuk mendapatkan data sebagai objek penulisan yaitu dengan metode deskriptif,dan kualitati. Prosedur penghapusan NPWP telah melalui suatu mekanisme yang mudah dan dilakukan dengan online dengan alamat http/www.pajak.go.id, melalui aplikasi e-registration sehingga memudahkan bagi pemohon. Alasan penghapusan terbanyak NPWP dikarenakan Wajib Pajak orang pribadi yang telah meninggal dunia dan tidak meninggalkan warisan.