Claim Missing Document
Check
Articles

Found 20 Documents
Search

Dampak Profitabilitas, Kepemilikan Manajerial, Kepemilikan Institusional, dan Komite Audit terhadap Nilai Pasar Pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2017-2021 Almacitra; Siti Atikah; Zuhrotul Isnaini
JSMA Vol 15 No 2 (2023): JSMA (Jurnal Sains Manajemen dan Akuntansi)
Publisher : LPPM Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi STAN IM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37151/jsma.v15i2.139

Abstract

Nilai pasar merupakan salah satu indikator yang menunjukkan knerja dari suatu perusahaan. Semakin tinggi nilai pasar dari suatu perusahaan, semakin tinggi pula kinrja dari perusahaan tersebut. penelitian ini bertujuan untuk menganalisa hubungan Profitabilitas, Kepemilikan Manajerial, Kepemilikan Institusional Dan Komite Audit Terhadap Nilai Pasar Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2017-2021. Metode penelitian yang digunakan di dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif. Jumlah populasi yang digunakan di dalam penelitian ini adalah 216 perusahaan sedangkan sampel yang digunakan adalah sebanyak 125 perusahaan dengan metode pengambilan sampel yaitu purposive sampling. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa profitabiltas, kepemilikan institusional, dan komite audit berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan sedangkan kepemilikan manajerial berpengaruh negative terhadap nilai perusahaan.
PENDAMPINGAN PENYUSUNAN LAPORAN KEUANGAN UNIT USAHA PONDOK PESANTREN DI KOTA MATARAM Siti Atikah; Susi Retna Cahyaningtyas; Saipul A. Muhsyaf; Rahmi Sri Ramadhani
Jurnal Abdi Insani Vol 10 No 1 (2023): Jurnal Abdi Insani
Publisher : Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/abdiinsani.v10i1.569

Abstract

Our community service provides assistance in preparing financial statements for Islamic boarding schools business units. There are many Islamic boarding schools in Indonesia. Some of them have been able to develop their internal funding sources through their economic business units. They maintain their own funding resources to generate their income. Darul XXY Islamic Boarding School built a grocery store and a mineral water shop. Why a business unit? Because these business units have the characteristics of promoting independence, making profits, creating new entrepreneurs, as well as media for developing social and community sides. This activity seeks to support Islamic boarding schools to increase the accountability of business units. Through assistance to employees and teachers in preparing financial statements, it is hoped that this activity will be able to increase the accountability and independence of business units within the Islamic boarding school environment. Indirectly, this activity is expected to encourage the creation of “santripreneur” in this Islamic boarding school, as well as students around Mataram City.
ANALISIS KINERJA REKSA DANA SAHAM PADA PLATFORM PT. PHILLIP SEKURITAS INDONESIA Lalu Pandrio Akbar; Siti Atikah; Indria Puspitasari Lenap
Jurnal Riset Mahasiswa Akuntansi Vol. 1 No. 4 (2021): Jurnal Riset Mahasiswa Akuntansi, Desember 2021
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/risma.v1i4.108

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kinerja reksa dana saham yang terdaftar pada platform PT. Phillip Sekuritas Indonesia. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif untuk jangka waktu 1 tahun. Populasi dalam penelitian ini adalah 44 reksa dana saham yang terdaftar pada platform PT. Phillip Sekuritas Indonesia. Pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan kriteria yang sudah di tetapkan oleh peneliti yaitu 44 reksa dana saham . Variabel yang digunakan pada penelitian ini adalah Asset Under Management (AUM), Stock Selection, Fee Broker, dan Nilai Aktiva Bersih (NAB). Penelitian ini menggunakan metode klasifikasi data dari masing-masing variabel. Hasil dari penelitian ini menunjukkan adanya besaran perhitungan dari masing-masing variabel terhadap kinerja reksa dana saham yang terdaftar di platform PT. Phillip Sekuritas Indonesia dengan keputusan memilih reksa dana saham tersebut. Selain itu penelitian ini menunjukkan besaran dari Asset Under Management (AUM), Stock Selection, Fee Broker, dan Nilai Aktiva Bersih (NAB) akan menjadi tolak ukur untuk investor untuk ber-investasi pada reksa dana saham yang terdaftar.
ANALISIS PERBANDINGAN KINERJA KEUANGAN BADAN USAHA MILIK DESA (BUMDes) DI KABUPATEN BIMA Putri Mulyani; Siti Atikah; Bq. Rosyida Dwi Astuti
Jurnal Riset Mahasiswa Akuntansi Vol. 2 No. 3 (2022): Jurnal Riset Mahasiswa Akuntansi, September 2022
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/risma.v2i3.286

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan kinerja keuangan BUMDes di Kabupaten Bima tahun 2019-2020 dilihat dari rasio likuiditas, solvabilitas, profitabilitas dan aktivitas. Metode yang digunakan deskriptif kuantitatif. Populasi penelitian ini berjumlah 191 BUMDes dan jumlah sample sebanyak 25 BUMDes dengan menggunakan purposive sampling serta metode analisis data menggunakan analisis rasio keuanagan dan analisis perbandingan. Berdasarkan hasil penelitian yang berada diatas rata-rata industry maupun rata-rata kelompok atau BUMDes dalam keadaan baik untuk BUMDes usaha simpan pinjam, BUMDes usaha perdagangan maupun BUMDes usaha simpan pinjam dan perdagangan dari tahun 2019-2020 diperoleh rasio likuiditas yaitu CR maupun QR sebanyak 12 BUMDes, rasio solvabilitas yaitu DAR dan DER terdapat 62 BUMDes, rasio profitabilitas yaitu ROA dan ROE terdapat 13 BUMDes dan rasio aktivitas yaitu ITO dan RTO terdapat 61 BUMDes. Begitu juga hasil penelitian yang berada sama dengan maupun dibawah rata-rata industry dan rata-rata kelompok atau BUMDes keadaan kurang baik, untuk BUMDes usaha simpan pinjam, BUMDes usaha perdagangan maupun BUMDes usaha simpan pinjam dan perdagangan dari tahun 2019-2020 diperoleh rasio likuiditas yaitu CR maupun QR sebanyak 23 BUMDes, rasio solvabilitas yaitu DAR dan DER terdapat 61, rasio solvabilitas yaitu DAR dan DER terdapat 35 dan rasio aktivitas yaitu ITO dan RTO terdapat 73 BUMDes.
Analisis Tingkat Kepuasan Masyarakat Terhadap Penggunaan Dana Desa Pada Saat Terjadi Pandemi Covid–19 Gede Purnamadita; Siti Atikah; Intan Rakhmawati
Jurnal Riset Mahasiswa Akuntansi Vol. 4 No. 1 (2024): Jurnal Riset Mahasiswa Akuntansi, Maret 2024
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/risma.v4i1.1011

Abstract

Pada 2020, dengan adanya pandemi Covid-19, dilakukan perubahan pengalokasian atas penggunaan Dana Desa. Dengan adanya perubahan tersebut, diduga terjadi perubahan tingkat kepuasan masyarakat terhadap kinerja pelayanan yang diberikan aparatur penyelenggara pelayanan publik, dalam hal ini desa (Permenpan Nomor 14Tahun Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2017 Tentang Pedoman Penyusunan Survei Kepuasan Masyarakat Unit Penyelenggara Pelayanan Publik, 2017). Penelitian ini dilakukan di Desa Lingsar, Kabupaten Lombok Barat, untuk meneliti tingkat kepuasan masyarakat atas penggunaan Dana Desa, sepanjang masa Covid-19. Melalui kuesioner Survei Kepuasan Masyarakat dari peraturan Permen PAN & RB Nomor 14 Tahun 2017 yang dibagikan kepada masyarakat Desa Lingsar, data dianalisa dengan indikator dalam Permenpan RB Nomor 14 Tahun 2017 Tentang Pedoman Survei Kepuasan Masyarakat. Masyarakat yang dipilih yaitu masyarakat yang memiliki pengetahuan mengenai Dana Desa dan pernah terlibat dalam musyawarah Desa untuk penentuan prioritas penggunaan Dana Desa di DesaLingsar. Hasilnya yaitu atas penggunaan Dana Desa pada saat terjadi pandemi Covid – 19 di Desa Lingsar memperoleh nilai konversi kepuasan rata-rata B. Demikian pula dengan nilai kepuasan rata-rata per unsur, juga rata-rata B. Hal ini menandakan masyarakat Desa Lingsar puas terhadap penggunaan Dana Desa. Penelitian inijuga berhasil membuktikan stewardship theory, dimana memang ada hubungan kuat antara kepuasan dan kesuksesan organisasi, dalam hal ini antara masyarakat yang puas dengan pemerintah desa.
Pengaruh Perencanaan Pajak, Kepemilikan Manajerial Dan Profitabilitas Terhadap Nilai Perusahaan Dengan Transparansi Sebagai Variabel Moderasi Mahilun; Siti Atikah
Jurnal Riset Mahasiswa Akuntansi Vol. 4 No. 1 (2024): Jurnal Riset Mahasiswa Akuntansi, Maret 2024
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/risma.v4i1.1030

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh perencanaan pajak, kepemilikan manajerial dan profitabilitas terhadap nilai perusahaan dengan transparansi sebagai variabel moderasi.Penelitian ini menggunakan jenis penelitian asosiatif dengan pendekatan kuantitatif.Sampel yang digunakan yaitu 53 perusahaan pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2017-2021.Jenis data yang digunakan dalam penelitian yakni data sekunder yang diperoleh dari website idx.co.id serta website perusahaan yang diteliti.Adapun untuk pengolahan data aplikasi yang digunakan yaitu Eviews-10.Hasil pengujian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh negatif variabel perencanaan pajak dan variabel transparansi terhadap nilai perusahaan.hasil lainnya seperti variabel kepemilikan manajerial, profitabilitas tidak berpengaruh signifikan terhadap terhadap nilai perusahaan. Hasil uji moderasi menunjukkan bahwa, transparansi sebagai variabel moderasi memperlemah pengaruh variabel kepemilikan manajerial, profitabilitas yang dimoderasi transparansi terhadap nilai perusahaan serta transparansi sebagai variabel moderasi memperkuat pengaruh perencanaan pajak yang dimoderasi transparansi terhadap nilai perusahaan.
KOMITE MANAJEMEN RISIKO, EKSTERNAL TATA KELOLA DAN KINERJA PERUSAHAAN Siti Atikah; Saipul Arni Muhsyaf; Rahmi Sri Ramadhani; Uciawati Uciawati
Jurnal Aplikasi Akuntansi Vol 9 No 1 (2024): Jurnal Aplikasi Akuntansi, Oktober 2024
Publisher : Program Studi Diploma III Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jaa.v9i1.518

Abstract

Good corporate governance can increase the value of a company by implementing a commitment to achieve predetermined goals. One of these goals is meeting the expectations of investors, shareholders, and other stakeholders to achieve maximum profit. This study aims to provide empirical evidence regarding implementing the Risk Management Committee and its impact on company performance. Organizations, as systems, constantly interact with their environment, which is influenced by individual psychology. The study uses a sample of 100 companies listed on the Indonesia Stock Exchange out of 848 as of March 2023. The Risk Management Committee's characteristics are measured by the team leader's number of members and the leader's family affiliation with the company's management. The level of competitiveness is calculated using the Hirschman-Herfindahl index. Multiple regression tests were conducted to examine these variables. The results show that the number of risk management committees and family affiliations has a negative impact on firm value, while the level of competitiveness has a positive effect. However, only the family affiliation of the chairman of the risk management committee significantly affects firm value. The study's limitation lies in measuring the Risk Management Committee's characteristics, and further research is needed with different measurements. The results of this study can be helpful for investors when making investment decisions and for companies when presenting non-financial information.
Pelatihan Pembukuan Sederhana Pada Usaha Olahan Makanan Berbahan Dasar Ikan Di Kabupaten Lombok Barat Agusdin Agusdin; Siti Atikah; Elin Erlina Sasanti; M. Ali Fikri
Sasambo: Jurnal Abdimas (Journal of Community Service) Vol. 4 No. 2: May 2022
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pemberdayaan Masyarakat (LITPAM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/sasambo.v4i2.705

Abstract

Kegiatan pengabdian pada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan pengusaha kecil mengenai pencatatan keuangan usaha sebagai dasar dalam menyusun laporan keuangan. Menyusun pembukuan hingga laporan keuangan bagi usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) bukanlah hal yang mudah. Menyelenggarakan pembukuan dan laporan keuangan dapat membantu UMKM dalam melihat perkembangan usaha, memperoleh pinjamanan dan sebagainya.   Mitra kegitan ini adalah pemilik usaha pengolahan makanan berbahan dasar ikan di Kabupaten Lombok Barat yang berjumlah 24 orang. Metode pelaksanaan melalui kegiatan workshop yang dibagi menjadi beberapa tahap; 1) persiapan, 2) Pelaksanaa, dan 3) evaluasi. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa pemilik usaha memiliki minat untuk menyelenggarakan pembukuan dan menyusun laporan keuangan. Selain dari kesibukan mereka ntuk menyisihkan waktu yang memadai untuk menyelenggarakan pembukuan, ketiadaan tenaga kerja yang cukup dan banyak yang harus dikerjakan sendiri, beberapa peserta mengharapkan adanya pembukuan yang sederhana, tidak merepotkan, tidak menyita waktu dan pikiran mereka. Secara umum, para peserta sangat ingin didampingi dan diberikan pedoman dalam menyelenggarakan pembukuan.  Simple Bookkeeping Training in Fish-Based Food Processing Business in West Lombok Regency  This community service activity aims to increase the knowledge of small entrepreneurs regarding business financial records as a basis for preparing financial reports. Preparing books and financial reports for micro, small and medium enterprises (MSMEs) is not an easy task. Organizing books and financial reports can help MSMEs to see business developments, obtain loans, and so on. This activity partner is the owner of a fish-based food processing business in West Lombok Regency, totaling 24 people. The implementation method is through workshop activities which are divided into several stages; 1) preparation, 2) implementation, and 3) evaluation. The results of the activity show that business owners have an interest in maintaining books and compiling financial reports. Apart from their busy schedule to set aside adequate time for bookkeeping, lack of sufficient manpower, and a lot to do on their own, some participants hoped that bookkeeping would be simple, hassle-free, and not take up their time and thoughts. In general, the participants really wanted to be assisted and given guidance in carrying out bookkeeping.
Pembelajaran Akuntansi Secara Online: Pengujian Model Unified Theory Of Acceptance Dan Use Of Technology (UTAUT) Nadia Elsha; Siti Atikah; Indri Pupitasari Lenap
Balance : Jurnal Akuntansi dan Manajemen Vol. 1 No. 3 (2022): December 2022
Publisher : Lembaga Riset Ilmiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59086/jam.v1i3.171

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi Sistem E-learning di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mataram. Model Unified Theory of Acceptance and Use of Technology (UTAUT) merupakan sintesis dari model penerimaan teknologi yang akan tepat digunakan sebagai model evaluasi e-learning. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah empat konstruk kunci UTAUT yaitu; ekspektasi kinerja, ekspektasi upaya, pengaruh sosial, dan kondisi yang memfasilitasi. Sampel dalam penelitian ini ditentukan dengan menggunakan purposive sampling dan penentuan jumlah sampel menggunakan teknik talas yaman sehingga diperoleh total sampel sebanyak 229 responden. Pengumpulan data dilakukan dengan metode kuesioner dan menggunakan SPSS versi 25 dalam melakukan analisis data statistik. Hasil usulan ini menunjukkan bahwa variabel ekspektasi kinerja, ekspektasi upaya, dan pengaruh sosial tidak berpengaruh signifikan terhadap niat berperilaku, sedangkan variabel kondisi fasilitator berpengaruh signifikan terhadap niat berperilaku This study aims to test and analyze the factors that affect the E-learning System at the Faculty of Economics and Business, University of Mataram. The unified theory of acceptance and use of technology (UTAUT) model is a synthesis of a technological acceptance model that will be appropriately used as an e-learning evaluation model. The variables used in this study are the four key constructs of UTAUT, namely; performance expectancy, effort expectancy, social influence, and facilitating condition. The samples in this study were determined using purposive sampling and determination of the number of samples using the Yamane taro technique so that a total sample of 229 respondents was obtained. Data collection was carried out by the questionnaire method and used SPSS version 25 in carrying out statistical data analysis. The results of this proposal show that the variables of performance expectancy, effort expectancy, and social influence do not have a significant effect on the e-larning system, while the facilitating condition variables have a significant effect on the e-learning system. Keyword: E-learning system, acceptance, UTAUT mode
Karakteristik Dewan Direksi dan Manajemen Laba di Indonesia Ruhana Nur Halila; Siti Atikah; Indria Puspitasari Lenap
Balance : Jurnal Akuntansi dan Manajemen Vol. 1 No. 3 (2022): December 2022
Publisher : Lembaga Riset Ilmiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59086/jam.v1i3.215

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan bukti empiris pengaruh karakteristik dewan direksi terhadap keberagaman gender, usia dan kebangsaan terhadap manajemen laba. Sampel untuk penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang digunakan yang dipilih dengan menggunakan metode purposive sampling. Data yang digunakan adalah dari tahun 2018-2021. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi berganda yang diolah menggunakan SPSS. Berdasarkan hasil pengujian hipotesis ditemukan bahwa keberagaman gender, usia dan kebangsaan tidak berpengaruh signifikan terhadap manajemen laba pada perusahaan manufaktur di Indonesia The study aims to prove empirical evidence of the influence characteristics of the board of directors of gender diversity, age and nationality on earnings management. Sample for the study is manufacturing companies were used which were selected using a purposive sampling method. The data used are from 2018-2021. The method of analysis used in this study is multiple regression processed using SPSS. Based on the results of hypothesis testing, it was found that gender diversity, age and nationality had no significant effect on earnings management in manufacturing companies in Indonesia