Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Jurnal Krisnadana

PERANCANGAN SISTEM INFORMASI EVALUASI KINERJA DOSEN BERBASIS WEBSITE (STUDI KASUS STMIK PRIMAKARA) Yurina Anggela Oktaviana; I Putu Satwika; Nengah Widya Utami
Jurnal Krisnadana Vol 1 No 3 (2022): Jurnal Krisnadana - Mei 2022
Publisher : Yayasan Sinergi Widya Nusantara (Sidyanusa)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1612.572 KB) | DOI: 10.58982/krisnadana.v1i3.109

Abstract

Pada kampus STMIK Primakara masih memiliki kendala atau permasalahan dalam proses kegiatan evaluasi kinerja dosen khususnya pada pengelolaan data penelitian, pengabdian dan penunjang. Pengelolaan dilakukan secara manual, karena belum adanya sistem informasi dalam pengelolaan data tersebut, membuat proses pelaporan menjadi terlambat dan tidak jarang lupa untuk melakukan penyetoran data kegiatan yang telah diikuti selama satu semester. Tujuan penelitian ini dapat membantu proses evaluasi kinerja dosen khususnya pada kegiatan penelitian, pengabdian dan penunjang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode prototype, dimana peneliti menggunakan metode pengumpulan data dengan melakukan wawancara kepada bagian LPPM, HRD, dan Kaprodi, selain itu juga dengan melakukan studi literatur. Hasil dari penelitian ini yaitu dosen dapat melakukan input data penelitian, pengabdian dan juga penunjang secara tersistem, untuk team reviewer memberikan penilaian terhadap penelitian dan pengabdian yang diajukan, sedangkan bagian LPPM melakukan approved dan rejected terhadap penelitian dan pengabdian yang diajukan, dan untuk HRD dapat melakukan validasi data penunjang yang telah diajukan dosen. Dalam membuat perancangan sistem informasi ini peneliti menggunakan framework VueJS dengan template metronic.
Analisis Transaksi Penjualan Barang Menggunakan Metode Apriori pada UD. Ayu Tirta Manis I Komang Dion Adi Saputra; I Putu Satwika; Nengah Widya Utami
Jurnal Krisnadana Vol 1 No 2 (2022): Jurnal Krisnadana - Januari 2022
Publisher : Yayasan Sinergi Widya Nusantara (Sidyanusa)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (864.465 KB) | DOI: 10.58982/krisnadana.v1i2.111

Abstract

Ayu Tirta Manis adalah perusahaan yang menjual segala kebutuhan masyarakat baik makanan, minuman, sarana prasarana, dari berbagai kebutuhan pokok dan kebutuhan sehari-hari. Peran data di UD ini masih belum dapat teroptimalkan. Padahal mengingat perkembangan peran dan posisi data di era digital saat ini menjadi sangat penting, data dapat diibaratkan sebuah sumber daya yang dapat digali lebih lanjut untuk menghasilkan informasi atau pengetahuan baru. Menangkap masalah tersebut, ada beberapa solusi yang dapat ditawarkan dalam penyelesaian masalah, salah satunya adalah pemanfaatan teknik Data Mining dengan teknik asosiasi, salah satu jenis asosiasi adalah algoritma apriori. Berdasarkan data yang telah dikategorikan, mengahsilkan kombinasi barang yang paling banyak dibeli yaitu minuman dan rokok. Kombinasi barang yang paling banyak dibeli menghasilkan nilai support sebesar 10% dan nilai confidence sebesar 91%.