Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

STRATEGI PENGEMBANGAN WISATA GASTRONOMI DI KOTA BOGOR - JAWA BARAT Sari, Dhanik Puspita
Journal FAME: Journal Food and Beverage, Product and Services, Accomodation Industry, Entertainment Services Vol 7, No 1 (2024): JOURNAL FAME Journal Food and Beverage, Product and Services, Accommodation Indu
Publisher : Universitas Bunda Mulia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30813/fame.v7i1.5346

Abstract

Penelitian ini membahas tentang strategi pengembangan wisata gastronomi di Kota Bogor. Wisata gastronomi merupakan salah satu wisata minat khusus. Banyak wisatawan dan pengunjung yang datang ke kota Bogor selalu mencari makanan tradisional yang menjadi ikon. Saat ini, makanan tidak hanya untuk memenuhi kebutuhan perut yang lapar, tetapi mereka juga mencari pengalaman baru dalam mengkonsumsi makanan tradisional lokal. Nilai tambah menjadi sebuah keharusan dalam mengembangkan jenis wisata ini.  Penelitian ini menggunakan pendekatan studi kualitatif. Data primer dan sekunder dikumpulkan dengan beberapa cara termasuk observasi, wawancara mendalam, dokumentasi, dan studi literatur. Temuan dari penelitian ini adalah bahwa pariwisata gastronomi di Bogor memberikan banyak kontribusi bagi kota. Hal ini dapat diklasifikasikan sebagai klasifikasi tingkat ketiga dalam pariwisata gastronomi dan digambarkan sebagai perkembangan vertikal. Penelitian ini akan berfokus pada beberapa cara untuk mengembangkan wisata gastronomi di Kota Bogor. Namun tetap tidak lepas dari tiga pihak yang berkepentingan dalam industri ini yaitu pemerintah, swasta (industri perhotelan), dan masyarakat sekitar.