Articles
Alat Ukur Tinggi dan Berat Badan Berbasis Arduino Uno
Rachmat Agusli;
Rahmat Tullah;
Naufal Karisma
Academic Journal of Computer Science Research Vol 3, No 1 (2021): Academic Journal of Computer Science Research (AJCSR)
Publisher : Institut Teknologi dan Bisnis Bina Sarana Global
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (1807.55 KB)
|
DOI: 10.38101/ajcsr.v3i1.328
Indeks Massa Tubuh (IMT) adalah formula yang berasal dari berat badan (kg) / tinggi (m2) yang dapat digunakan untuk menentukan seberapa besar seseorang dapat terpapar risiko penyakit kardiovaskular. Kegemukan dan obesitas (BMI abnormal) dapat menyebabkan banyak penyakit dyslipidemia serta menyebabkan perubahan dari struktur pembuluh darah d dimana Struktur ini sangat berperan penting dalam sistem vaskular yaitu sel endotel (penting dalam proses homeostasis). Jika terjadi kerusakan, maka mengakibatkan sel endotel dilepaskan dari dinding lumen kemudian diedarkan dalam darah dan disebut Circulating endothelial. Ttujuan penelitian ini penulis ingin membuat alat yang dapat membantu untuk mengetahui berat ideal dengan menggunakan metode prototype mikrokontroler Aarduino Uno dan beberapa komponen lainnya seperti Sensor Load cell dan Ultrasonik. Adanya alat ini diharapkan dapat mengurangi terjadinya penyakit obesitas dan juga beberapa penyakit yang terkait massa berat badan.
Menguak Sejarah Candi Cetho Melalui Video Dokumenter Dengan Gaya Ekspository
Siti Maisaroh;
Rahmat Tullah;
Diva Wahyu Ramadhan
Academic Journal of Computer Science Research Vol 3, No 1 (2021): Academic Journal of Computer Science Research (AJCSR)
Publisher : Institut Teknologi dan Bisnis Bina Sarana Global
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (4830.16 KB)
|
DOI: 10.38101/ajcsr.v3i1.334
Candi Cetho adalah salah satu wisata menarik yang terletak di lereng gunung lawu Kabupaten Karanganyar Provinsi Jawa Tengah. Namun, kebanyakan anak-anak jaman sekarang jarang mempelajari dan memahami sejarah candi-candi yang ada di Negara Indonesia seperti sejarah Candi Cetho karena di zaman yang modern ini orang-orang hanya tahu sosial media, Game dan lain sebagainya. Video dokumenter menguak sejarah Candi Cetho dengan gaya ekspository ini bertujuan untuk memudahkan anak-anak generasi jaman sekarang jika ingin mempelajari dan memahami sejarah Candi Cetho. Metode penelitian yang digunakan seperti studi pustaka, wawancara, observasi, dokumentasi dan kuesioner. Hasil kuisioner yang diperoleh sekitar 81,98% tanggapan positif dari 15 responden. Hasilnya adalah sebuah video dokumenter yang menceritakan sejarah Candi Cetho dengan footage –footage yang telah disusun agar menarik untuk dilihat guna memberikan pengetahuan dan informasi tentang salah satu sejarah Candi Cetho.
Sistem Keamanan Rumah Berbasis Mikrokontroler Arduino dan SMS Gateway
Rahmat Tullah;
Siti Maisaroh Mustafa;
Dimas Eka Aji Nugraha
Academic Journal of Computer Science Research Vol 1, No 1 (2019): Academic Journal of Computer Science Research
Publisher : Institut Teknologi dan Bisnis Bina Sarana Global
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (983.897 KB)
|
DOI: 10.38101/ajcsr.v1i1.232
Abstrak —Perkembangan pengetahuan dan teknologi saat ini mendorong manusia untuk terus berpikir kreatif. Juga sama halnya dengan pemanfaatan teknologi otomatis yang sudah sedemikian maju, sehingga untuk membantu aktivitas sehari-hari bisa dilakukan secara otomatis. Ketika otomatisasi dilakukan dengan terus menerus, maka hal ini bisa dimanfaatkan untuk membantu mengerjakan pekerjaan yang bersifat rutin. Salah satunya adalah sistem pengamanan suatu ruangan yang memang mutlak diperlukan. Dengan pengamanan yang baik, kejadian yang tidak kita harapkan dapat kita hindari. Pintu otomatis adalah salah satu jenis pengaman yang banyak digunakan. Selama ini pintu pada umumnya menggunakan sistem konvensional yaitu kunci biasa yang memungkinkan terjadinya kelalaian. Tujuan dari pembuatan pintu otomatis menggunakan RFID berbasis mikrokontroler arduino uno adalah sebuah piranti untuk pengamanan suatu ruangan dengan lebih baik. Sistem ini terdiri dari tag RFID sebagai pengganti kunci, modul RFID yang mempunyai fungsi verifikasi, servo sebagai simulasi pengunci ruangan, dan modul sim800l sebagai pemberitahuan akses masuk. Penelitian ini menghasilkan sebuah prototype pintu otomatis yang dapat memberikan pesan berupa SMS ketika ada yang mencoba membuka pintu tersebut, hal ini sebagai multiple proteksi keamanan rumah.
Informasi Penjualan pada UKM (Usaha Kecil Menengah) Tradisional dan Herbal Skincare Berbasis E-Commerce
Nunung Nurmaesah;
Rahmat Tullah;
Widhitias Aprilia Dhela Santya
Academic Journal of Computer Science Research Vol 3, No 1 (2021): Academic Journal of Computer Science Research (AJCSR)
Publisher : Institut Teknologi dan Bisnis Bina Sarana Global
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (1423.055 KB)
|
DOI: 10.38101/ajcsr.v3i1.331
Era sekarang, globalisasi pasar telah mempengaruhi perilaku perdagangan yang selalu berusaha untuk memenuhi kebutuhan konsumen. Begitu juga Usaha Kecil Menengah (UKM) yang juga dituntut untuk dapat mengikuti perkembangan pasar agar dapat bertahan dan meningkatkan market share. Namun demikian tidak semua produk-produk dari UKM dikenal luas oleh masyarakat. Hal ini disebabkan karena promosi yang dilakukan oleh UKM kalah bersaing dengan industri yang lebih besar. Begitu pula UKM milik Ibu Ayu yang kurangnya promosi dikarenakan penjualan produk hanya melalui media tatap muka dan transaksi dilakukan secara langsung dengan datang ke toko, selain itu penjualan lainnya pun hanya melalui media sosial pribadi yang mayoritas customer nya merupakan rekan-rekan terdekatnya. Adapun dalam pembuatan sistem ini, penulis memakai rancangan untuk menganalisa sistem rancangan menggunakan UML, dengan menggunakan bahasa pemograman PHP. Dengan aplikasi e-commerce dan perancangan ini diharapkan dapat memudahkan pelanggan dalam melakukan transaksi.
Media Informasi Tentang Aturan dan PerundangUndangan BPJS Ketenagakerjaan Berbasis Multimedia
Isral Isral;
Rahmat Tullah;
Muhammad Suryawan Prianto Syahputra
Academic Journal of Computer Science Research Vol 3, No 1 (2021): Academic Journal of Computer Science Research (AJCSR)
Publisher : Institut Teknologi dan Bisnis Bina Sarana Global
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (3438.081 KB)
|
DOI: 10.38101/ajcsr.v3i1.333
Berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 86 Tahun2013 Tentang Sanksi AdministratifPekerja merupakan elemen penting dalam penyelenggaraan perekonomian nasional yang berorientasi pada kesejahteraan sosial. Salah satu kesejahteraan yang harus didapat oleh tenaga kerja adalah Perlindungan Jaminan Sosial yang diberikan pemerintah terhadap tenaga kerja mulai dari sebelum bekerja, selama bekerja dan setelah bekerja. BPJS Ketenagakerjaan adalah lembaga yang berkewajiban untuk memberikan perlindungan bagi Tenaga Kerja melalui program Jaminan Kecelakaan Kerja, Jaminan Kematian, Jaminan Hari Tua dan Jaminan Pensiun. Setiap Pemberi Kerja dan Pekerja wajib terdaftar sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan karena jika tidak maka akan diberikan sanksi admnistratif seperti terguran tertulis, denda dan tidak mendapatkan pelayanan publik.
Aplikasi Pembayaran SPP Berbasis Android Di SMA Permata Pasarkemis
Egga Asoka;
Rahmat Tullah;
Dimas Bhoby Handoko
Academic Journal of Computer Science Research Vol 2, No 1 (2020): Academic Journal of Computer Science Research
Publisher : Institut Teknologi dan Bisnis Bina Sarana Global
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (607.943 KB)
|
DOI: 10.38101/ajcsr.v2i1.313
Teknologi informasi dan komunikasi mutakhir memungkinkan untuk peningkatan kualitas pendidikan. Saat ini telah berkembang sistem informasi di bidang pendidikan yang menangani tentang pembayaran SPP. Untuk membantu tercapainya sistem informasi ideal yang menangani pembayaran SPP dibutuhkan sistem yang efisien, akurat dan cepat. Sistem administrasi yang dilakukan secara manual akan menghambat kinerja tata usaha selaku operator administrasi sekolah. Penulis melakukan penelitian dan membuat Sistem Informasi Pembayaran SPP berbasis Android (Android Based Information System) dengan menggunakan bahasa pemrograman Java pada aplikasi Android Studio, serta Sistem Informasi Pembayaran SPP berbasis Web (Web Based Information System) dengan menggunakan PHP, MySQL, dan Framework CodeIgniter. Dalam membangun sistem informasi ini digunakan Unified Modeling Language (UML) serta dengan metode Prototype. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran dan masalah-masalah apa saja yang timbul dari sistem yang berjalan sebelum dilakukan penelitian, serta mempercepat bagian administrasi dalam melayani pembayaran SPP dan memperbaiki sistem yang lama lalu menggantikannya dengan sistem baru.
Implementasi Machine Learning pada Aplikasi Pendeteksi Konten Pornografi
Rahmat Tullah;
Siti Maisaroh;
Iwan Sumpena
Academic Journal of Computer Science Research Vol 2, No 2 (2020): Academic Journal of Computer Science Research
Publisher : Institut Teknologi dan Bisnis Bina Sarana Global
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (65.352 KB)
|
DOI: 10.38101/ajcsr.v2i2.283
Salah satu perkembangan teknologi adalah keberadaan Internet. Internet sudah menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan manusia modern saat ini. Tidak bisa dipungkiri,selain hal positif yang bisa didapat dari intenet ada pula dampak negatif yang ditimbulkan yaitu sumber informasi yang terkandung di internet terkadang mengandung unsur negative, salah satunya pornografi. Kecerdasan yang sedang berkembang bisa dimanfaatkan untuk hal ini, yaitu suatu mesin atau sistem yang dapat mengklasifikasi apakah suatu situs mengandung konten pornografi atau tidak. Banyak metode yang dapat dipakai dalam masalah ini, salah satu nya adalah dengan mengklasifikasi text yang ada dalam situs tersebut dan dianalisa atau diklasifikasikan. Cara mengambil data nya sendiri bisa memakai teknik scraping, yaitu teknik yang dapat mengambil konten text format html dari suatu situs. Teknik ini bibsa digunakan dalam mendeteksi apakah suatu situs mengandung konten pornografi atau tidak.Untuk proses klasifikasinya sendiri terdapat banyak algoritma yang bisa digunakan salah satunya adalah algoritma Naive bayes. Berdasarkan latar belakang diatas, penulis mengajukan penelitian berjudul “Implementasi Machine Learning pada aplikasi pendeteksi konten pornografi”. Diharapkan dengan adanya penelitian ini mampu memperoleh sebuah aplikasi yang dapat mendeteksi konten pornografi pada suatu situs tanpa perlu membuka halaman situs tersebut. Dengan begitu situs yang terdeteksi mengandung konten pornografi bisa ditindak lebih lanjut supaya tidak bisa di akses.
Implementasi AHP TOPSIS Alternatif Penentuan Jabatan di STMIK GLOBAL
Achmad Sidik;
Rahmat Tullah;
Tri ASP Gulo
Academic Journal of Computer Science Research Vol 3, No 1 (2021): Academic Journal of Computer Science Research (AJCSR)
Publisher : Institut Teknologi dan Bisnis Bina Sarana Global
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (1862.11 KB)
|
DOI: 10.38101/ajcsr.v3i1.336
Pengambil keputusan dihadapkan pada situasi yang rumit dengan banyak alternatif kriteria pemilihan. Selain itu, pengambil keputusan juga mendukung untuk menghasilkan keputusan yang relevan dan akurat. Metode AHP dan TOPSIS adalah sistem pengambilan keputusan yang bisa menyederhanakan masalah kompleks yang tidak terstruktur, strategis, dan dinamis. Metode ini sangat cocok diterapkan dalam proses penentuan jabatan di Stmik Bina Sarana Global dimana prosedur penentuannya menggunakan berbagai kriteria. Penelitian ini menjelaskan prosedur untuk menentukan cara menggunakan Unified Modeling Language (UML) yang menjelaskan rangkaian analisis proses dan desain sistem. Hasil akhir dari penyusunan penelitian ini berupa aplikasi pemrograman berbasis web yang mudah digunakan dan dapat digunakan sebagai salah satu alternatif untuk mendukung pimpinan dalam pengambilan keputusan jabatan.