Articles
Persepsi Mahasiswa Akuntansi terhadap Etika Profesi Akuntan (Studi pada Perguruan Tinggi Negeri dan Perguruan Tinggi Swasta di Medan)
Lya Elfita Br Karo;
Deliana Deliana
Jurnal Akuntansi, Keuangan dan Perpajakan Vol. 5 No. 2 (2022): Edisi Agustus
Publisher : Politeknik Negeri Medan
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (309.494 KB)
|
DOI: 10.51510/jakp.v5i2.990
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan persepsi mahasiswa perguruan tinggi negeri dan perguruan tinggi swasta terhadap prinsip etika profesi akuntan. Penelitian ini menggunakan data kuantitatif dan sumber data yang digunakan penelitian ini adalah data primer. Pengumpulan data dengan menyebarkan kuesioner menggunakan google form (online) kepada responden. Populasi dari penelitian ini adalah mahasiswa S1 Jurusan Akuntansi angkatan 2017 yang masih aktif di sembilan perguruan tinggi pada tahun 2021. Sampel dipilih menggunakan rumus Slovin dan diperoleh 190 mahasiswa sebagai responden yang terdiri dari 95 mahasiswa perguruan tinggi negeri dan 95 mahasiswa perguruan tinggi swasta. Teknik analisis menggunakan independent sample T-test. Hasil penelitian membuktikan bahwa tidak terdapat perbedaan persepsi mahasiswa terhadap prinsip etika profesi akuntansi berdasarkan gender dan pengalaman kerja. Namun, terdapat perbedaan signifikan persepsi mahasiswa terhadap prinsip etika profesi akuntan pada perguruan tinggi negeri dan perguruan tinggi swasta.
PENINGKATAN USAHA HANDICRAFT FAMOZ COLLECTION DI KECAMATAN PERCUT SEI TUAN
Deliana Deliana;
Ilham Hidayah Napitupulu;
Dina Arfianti Siregar;
Mardelia Desfrida;
Ahdad Alwi Tegar Nasution;
T. Nurdin Rizki;
Ariama Susanti
AMALIAH: JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT Vol. 7 No. 1 (2023): Amaliah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : LPPM UMN AL WASHLIYAH
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.32696/ajpkm.v7i1.2306
Program Pengabdian Masyarakat ini dilaksanakan pada usaha mikro Famoz Collection di Kecamatan Percut Sei Tuan. Permasalahan mitra yaitu produksi yang dihasilkan belum dapat memenuhi kebutuhan konsumen baik dari sisi kualitas dan kuantitas karena belum adanya peralatan produksi dan peralatan pendukung produksi yang memadai, tidak ada kemampuan dalam menghitung biaya produksi dan keuntungan dari aktivitas produksi dan penjualan yang dilakukan, juga belum mengetahui promosi pemasaran efektif yang bisa dilakukan agar produk handicraft yang dihasilkan dapat diketahui dan dan dibeli oleh masyarakat. Solusi yang ditawarkan adalah dengan memberikan mesin jahit dan peralatan pendukung menjahit, juga memberikan pelatihan manajemen keuangan dan pelatihan pemasaran digital. Pada saat pelaksanaan kegiatan, diberikan peralatan produksi berupa mesin jahit portable, juga peralatan pendukung berupa tang asesoris, rotary cutter, hakpen/jarum rajut, juga pelatihan manajemen keuangan sederhana dan juga pelatihan strategi pemasaran barang baik secara digital maupun konvensional/offline.
PENGEMBANGAN USAHA JAHIT TEMPAHAN FORTUNA MODE DI KELURAHAN TEGAL SARI III KECAMATAN MEDAN AREA
Dina Arfianti Siregar;
Deliana Deliana;
M. Rikwan E.S. Manik;
Ilham Hidayah Napitupulu;
Putri Amalia Sari;
Ossy Afrielza
AMALIAH: JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT Vol. 7 No. 1 (2023): Amaliah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : LPPM UMN AL WASHLIYAH
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.32696/ajpkm.v7i1.2307
Program Pengabdian Masyarakat ini dilakukan pada PKM Fortuna Mode yang berupaya membantu menyelesaikan permasalahan yang dihadapi dan memberikan solusi bagi peningkatan kinerja usahanya. Permasalahan mitra yaitu kualitas dan kuantitas produksi jahitan baju yang belum maksimal karena kondisi peralatan produksi yang tidak beroperasi normal karena sering mengalami kemacetan dan kerusakan. Selama ini hasil produksi yang dihasilkan tergantung dari kemampuan mesin jahit yang beroperasi relatif lambat dan kualitas yang dihasilkan juga belum maksimal. Disamping itu mitra belum mengetahui cara menghitung besarnya biaya produksi dan tingkat keuntungan dari produk yang dihasilkan, dan juga belum mengetahui alternatif promosi pemasaran yang bisa dilakukan agar produk jahitan yang dihasilkan dapat diketahui oleh masyarakat sehingga masyarakat mengenal dan mengetahui produk hasil jahitan yang telah dibuat. Solusi yang ditawarkan adalah dengan memberikan mesin jahit dan peralatan pendukung menjahit, juga memberikan pelatihan pembukuan sederhana dan pelatihan pemasaran digital. Pada saat pelaksanaan program, diberikan peralatan produksi berupa mesin jahit, juga peralatan pendukung berupa manekin, gunting, kertas pola, juga memberikan edukasi berupa pelatihan pembuatan pembukuan sederhana dan juga pelatihan pemasaran barang secara digital.
APIP CAPABILITY ANALYSIS IN NORTH SUMATRA INSPECTORATE
Nine Rihaney;
Hafidz Tigor Barita;
Deliana
Kajian Akuntansi Vol. 24 No. 2 (2023): September 2023
Publisher : UPT Publikasi Ilmiah UNISBA
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29313/kajian_akuntansi.v24i2.2490
This research is motivated by the importance of increasing the capability of the Government Internal Supervisory Apparatus (APIP) in achieving effective internal control to achieve good organizational governance. This study aims to determine the factors that influence APIP capability, namely to determine the effect of HR competence, leadership commitment and budget on APIP capability. The object of this research is The Inspectorate of North Sumatra Province. This research is a case study research. The results of the study show that HR competence, leadership commitment and budget play a very important role in enhancing APIP's capabilities in achieving effective internal control to achieve good organizational governance.. Keywords: APIP's Capability, Competence, Leadership Commitment, Budget.
Efektivitas Peran Audit Internal Dalam Pencegahan Fraud: Perencanaan, Pelaksanaan dan Tindak lanjut
Megawati Sitompul;
Deliana Deliana;
Cris Kuntadi
Jurnal Manajemen, Akuntansi dan Logistik (JUMATI) Vol. 1 No. 1 (2023): Manajemen, Akuntansi, dan Logistik ( JUMATI )
Publisher : Cipta Kind Publisher
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Abstrak: penelitian ini bertujuan untuk mempengaruhi efektivitas peran audit internal dalam pencegahan Fraud, yaitu perencanaan, pelaksanaan, dan tindak lanjut. Analisis ini menggunakan metode Kualitatif dan kajian Pustaka (Library Research). Hasil analisis ini menunjukkan untuk mengetahui tahapan penerapan audit internal yang efektif untuk pencegahan fraud serta hal-hal yang perlu diperhatikan audit internal untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas audit internal guna pencegahan fraud. Artikel ini mereview faktor-faktor yang memengaruhi efektivitas peran audit internal dalam pencegahan fraud, yaitu perencanaan, pelaksanaan dan Tindak lanjut, suatu studi literatur manajemen sumber daya manusia. Tujuan penulisan artikel ini guna membangun hipotesis pengaruh antar variabel untuk digunakan pada riset selanjutnya. Hasil artikel literature review ini adalah: 1) perencanaan berpengaruh terhadap efektivitas peran audit internal dalam pencegahan fraud; 2) pelaksanaan berpengaruh terhadap efektivitas peran audit internal dalam pencegahan fraud; dan 3) Tindak lanjut berpengaruh terhadap efektivitas peran audit internal dalam pencegahan fraud.
Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kualitas Hasil Pemeriksaan : Kompetensi Auditor, Pengalaman Kerja Dan Objektivitas
Dede Ashadi;
Deliana;
Cris Kuntadi
Jurnal Manajemen, Akuntansi dan Logistik (JUMATI) Vol. 1 No. 1 (2023): Manajemen, Akuntansi, dan Logistik ( JUMATI )
Publisher : Cipta Kind Publisher
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Abstrak: Kualitas hasil pemeriksaan sangat penting untuk menentukan keakuratan dan keandalan dari data yang diperoleh. Oleh karena itu, penting untuk memastikanbahwa prosedur yang digunakan sesuai dengan standar internasional dan dilakukan oleh tenaga ahli yang terlatih. Riset terdahulu atau riset yang relevan berfungsi untuk memperkuat teori dan penomena hubungan atau pengaruh antar variable. Artikel ini mereview faktor-faktor yang memengaruhi kualitas hasil pemeriksaan , yaitu kompetensi auditor, pengalaman kerja dan objektivitas, suatu studi literatur analisa faktor-faktor yang mempengaruhi kualitas hasil pemeriksaan audit pemerintah sektor publik. Tujuan penulisan artikel ini guna membangun hipotesis pengaruh antar variabel untuk digunakan pada riset selanjutnya. Hasil artikel literature review ini adalah: 1) kompetensi auditor berpengaruh terhadap kualitas hasil pemeriksaan ; 2) pengalaman kerja berpengaruh terhadap kualitas hasil pemeriksaan ; dan 3) objektivitas berpengaruh terhadap kualitas hasil pemeriksaan.
Faktor-faktor yang mempengaruhi Orientasi Audit Internal dalam Pengambilan keputusan etis : Komitmen Profesional, Orientasi Etika dan Nilai Etika Organisasi
Roslianna Simatupang;
Deliana;
Cris Kuntadi
Jurnal Manajemen, Akuntansi dan Logistik (JUMATI) Vol. 1 No. 1 (2023): Manajemen, Akuntansi, dan Logistik ( JUMATI )
Publisher : Cipta Kind Publisher
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh komitmen profesional, orientasi etika dan nilai etika organisasi terhadap pengambilan keputusan etis dalam audit internal. Hasil penelitian menunjukkan dalam pengambilan keputusan etis mengungkapkan bahwa komitmen Profesional, Orientasi Etika dan Nilai Etika Organisasi secara parsial berpengaruh signifikan terhadap Orientasi Audit Internal dalam Pengambilan keputusan etis. Riset terdahulu atau riset yang relevan berfungsi untuk memperkuat teori dan penomena hubungan atau pengaruh antar variable. Artikel ini mereview faktor-faktor yang mempengaruhi Orientasi Audit Internal dalam Pengambilan keputusan etis, yaitu Komitmen Profesional, Orientasi Etika dan Nilai Etika Organisasi. Tujuan penulisan artikel ini guna membangun hipotesis pengaruh antar variabel untuk digunakan pada riset selanjutnya. Hasil artikel literature review ini adalah: 1) Komitmen Profesional berpengaruh terhadap Orientasi Audit Internal dalam Pengambilan keputusan etis ; 2) Orientasi Etika berpengaruh terhadap Orientasi Audit Internal dalam Pengambilan keputusan etis ; dan 3) Nilai Etika Organisasi berpengaruh terhadap Orientasi Audit Internal dalam Pengambilan keputusan etis .
Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Penghentian Prematur Prosedur Audit: Tekanan waktu, Risiko Audit, dan Tindakan Supervisi.
Arne Frans M. Simamora;
Deliana;
Cris Kuntadi
Jurnal Manajemen, Akuntansi dan Logistik (JUMATI) Vol. 1 No. 1 (2023): Manajemen, Akuntansi, dan Logistik ( JUMATI )
Publisher : Cipta Kind Publisher
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Abstract Premature termination of audit procedures is one of the behaviors that can reduce audit quality. This article aims to determine the effect of the premature termination of audit procedures by conducting a literature study from various studies that have been done. This article reviews the factors that influences premature termination of audit procedures, namely: time pressure, audit risk and supervision. The results of this literature review article are:1) time pressure influences premature termination of audit procedures; 2) audit risk influences premature termination of audit procedures; and 3) supervision influences premature termination of audit procedures.
Pengaruh Etika Auditor, Pengalaman Auditor, dan Motivasi Auditor Terhadap Kualitas Auditor Internal
Musliadi Lubis;
Deliana;
Cris Kuntadi
Jurnal Manajemen, Akuntansi dan Logistik (JUMATI) Vol. 1 No. 1 (2023): Manajemen, Akuntansi, dan Logistik ( JUMATI )
Publisher : Cipta Kind Publisher
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Abstrak Pelaksanaan audit tidak terlepas dari kualitas auditor yang melakukan audit, semakin baik kualitas auditor, diharapkan hasil audit juga semakin baik. Profesi auditor merupakan salah satu peran yang mampu mencegah terjadinya beragam skema penipuan sebagai orang yang terlatih untuk memeriksa alur keuangan dan kepatuhan terhadap undang-undang. Disamping itu Auditor harus mempertimbangkan profesi etis dalam berbagai pengambilan keputusan, pengalaman, dan motivasi untuk meningkatkan kompetensi dalam pengambilan keputusan. Dalam artikel ini penulis bertujuan untuk mereview faktor – faktor yang mempengaruhi kualitas auditor itu sendiri dalam melakukan audit. Analisis ini menggunakan metode kualitatif dan kajian pustaka (library research). Hasil artikel literature review ini bahwa etika auditor, pengalaman auditor dan motivasi auditor berpengaruh signifikan dan positif terhadap kualitas audit.
SISTEM PENGENDALIAN INTERNAL, PERAN AUDIT INTERNAL, DAN KOMPETENSI SUMBER DAYA MANUSIA (SDM) TERHADAP PENCEGAHAN KECURANGAN
Doddy Chandra Banjarnahor;
Deliana;
Cris Kuntadi
Jurnal Manajemen, Akuntansi dan Logistik (JUMATI) Vol. 1 No. 2 (2023): Jurnal Manajemen, Akuntansi dan Logistik (JUMATI)
Publisher : Cipta Kind Publisher
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Abstrak : Kecurangan (fraud) adalah tindakan yang sengaja dilakukan oleh pihak-pihak didalam suatu manajemen untuk memperoleh keuntungan secara pribadi dan tentunya bersifat merugikan. Literatur review ini mengulas variabel-variabel yang mempengaruhi pencegahan kecurangan (y) sebagai faktor dependen, penerapan sistem pengendalian internal (x1), peranan audit internal (x2) serta kapabilitas sumber daya manusia (x3) sebagai faktor independen. Tujuan Penulisan artikel ini untuk mengembangkan hipotesis tentang pengaruh antar variabel sehingga dapat digunakan dalam penelitian selanjutnya. Hasil kajian literatur artikel yang dilakukan penulis menunjukkan bahwa variabel penerapan sistem pengendalian internal (x1) berpengaruh terhadap pencegahan kecurangan (y), peran audit internal (x2) berpengaruh terhadap pencegahan kecurangan (y), dan kapasitas Sumber daya manusia (SDM) berpengaruh terhadap variabel pencegahan kecurangan (y).