Asriyanto Asriyanto
Program Studi Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan, Jurusan Perikanan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, Universitas Diponegoro

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

ANALISIS EKONOMI ALAT TANGKAP FYKE NET MODIFIKASI (STUDI KASUS DI PERAIRAN REMBANG, JAWA TENGAH) Economic Analysis Fyke Net Modification (Case Study in Rembang Waters, Central Java) Aristi Dian Purnama Fitri; Asriyanto Asriyanto; Pramonowibowo Pramonowibowo
Saintek Perikanan : Indonesian Journal of Fisheries Science and Technology Vol 11, No 1 (2015): JURNAL SAINTEK PERIKANAN
Publisher : Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (3129.127 KB) | DOI: 10.14710/ijfst.11.1.1-6

Abstract

ABSTRAK Fyke net merupakan alat penangkapan statis yang dioperasikan di sekitar pantai. Modifikasi Fyke net dengan sudut kemiringan sayap 45 derajat dan penambahan penaju, bertujuan untuk meningkatkan efektivitas penangkapan. Tujuan dilaksanakannya penelitian adalah untuk menganalisis perbedaan hasil tangkapan, menganalisis aspek ekonomi (Pendapatan, Biaya, Keuntungan dan R/C  Ratio) dari modifikasi Fyke net. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode experimental fishing. Metode analisis yang digunakan adalah analisis Anova dan analisis ekonomi. Dari hasil penelitian diketahui bahwa hasil tangkapan usaha penangkapan modifikasi Fyke net berpenaju lebih besar (10.122 kg)  dibandingkan dengan hasil tangkapan Fyke net kontrol (2.560 kg) dan modifikasi Fyke net dengan sudut kemiringan sayap 75 derajat (1.735 kg). Nilai pendapatan modifikasi Fyke net berpenaju lebih banyak dibandingkan pendapatan dari Fyke net (kontrol) dan modifikasi Fyke net tanpa penaju. Nilai R/C ratio dari kedua jenis modifikasi alat tersebut lebih dari 1 sehingga efisien untuk terus dijalankan.   Kata kunci : Analisis ekonomi; Modifikasi Fyke net; Perairan Rembang   ABSTRACT  Fyke net is static fishing gear which is operated around the coastal area. Modifications Fyke net with a slope angle of 45 degrees and additional wings and leader, aims to improve the effectiveness of the arrest. The objective of the study was to analyze differences in the catch, analyze the economic aspects (Revenues, Expenses, Gains and R/C Ratio) of modification Fyke net. The method used in this study is the experimental fishing. The analytical method used was ANOVA analysis and economic analysis. The survey results revealed that the catches of fishing effort modifications leader greater Fyke net (10122 kg) compared to control catches Fyke net (2560 kg) and modified Fyke net with wing tilt angle of 75 degrees (1735 kg). Fyke net income value modification leader more than Fyke net income of (control) and modifications without leader. R/C ratio of the two types of modification of the tool more than score 1 (one) so efficiently to continue to run.  Keywords : Economic analysis, Fyke net modification, Rembang water 
PENGARUH ATRAKTOR CUMI TERHADAP HASIL TANGKAPAN ALAT TANGKAP BAGAN TANCAP DI PERAIRAN JEPARA Effect of Squid Atractor for Liftnet Fishing Production at Jepara Seawaters Bogi Budi Jayanto; Herry Boesono; Aristi Dian Purnama Fitri; Asriyanto Asriyanto; Faik Kurohman
Saintek Perikanan : Indonesian Journal of Fisheries Science and Technology Vol 11, No 2 (2016): SAINTEK PERIKANAN
Publisher : Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (253.211 KB) | DOI: 10.14710/ijfst.11.2.134-139

Abstract

 Alat tangkap Bagan digunakan untuk menangkap ikan phototaxis positif. Lampu sebagai alat bantu pengumpul ikan pada bagan dianggap tidak efektif dan efisien karena membutuhkan waktu yang cukup lama untuk mengumpulkan ikan. Apabila masalah tersebut dibiarkan maka dapat berdampak terhadap peningkatan kebutuhan bahan bakar minyak (BBM) sebagai sumber energi lampu. Penambahan atraktor cumi (fish aggregating device) pada bagan merupakan solusi dalam operasi penangkapan. Tujuan penelitian adalah mengetahui dan menganalisis pengaruh penggunaan atraktor cumi terhadap hasil tangkapan Bagan tancap (lift net) diperairan Jepara. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode eksperimen dengan pengulangan sebanyak 16 kali. Jumlah hasil tangkapan Bagan tancap yang tanpa menggunakan atraktor cumi adalah Cumi (38,55 kg), Ikan Teri (22,55 kg), Kepiting (2,3 kg) dan Udang (2,03 kg). Sedangkan pada Bagan tancap yang menggunakan atraktor cumi hasil tangkapannya adalah Cumi (46,62 kg), Teri (40,82 kg), Kepiting (4,5 kg) dan Udang (1,2 kg). Common fishing gear who uses to catch positive phototaxis fish is Lift Net. The lamp was no longer used as the fish aggregating device for lift net because it was ineffective and inefficient to gathered fish target. If the problem still continued it can increased fuels consumption for lamp attractor. Another fish aggregating device “Squid Attractor” was a solution for lift net operation. The objective of this research was to analyze Squid Attractor's effect of Lift Net catch in Jepara seawaters. The Method used in this research is experimental fishing with 16 repetitions. This research showed Lift Nets catch without  Squid Attractors is less than Lift Nets with Squid Attractor's, there is 38.55 kg of squid, 22.55 kg of anchovies, 2.3 kg of crabs and 2.03 of shrimps. Whereas Lift Net with squid attractor got bigger catch such as 46.62 kg of squid, 40.82 kg of anchovie,s 4.5 kg of crabs and 1.2 kg of shrimps.