Claim Missing Document
Check
Articles

Found 18 Documents
Search

SEGMENTASI CYTOPLASMA DENGAN METODE GRADIENT DAN DETEKSI TEPI PADA CITRA PAP SMEAR Komariyuli Anwariyah; Izzati Muhimmah
Seminar Nasional Aplikasi Teknologi Informasi (SNATI) 2012
Publisher : Jurusan Teknik Informatika, Fakultas Teknologi Industri, Universitas Islam Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Salah satu tujuan penelitian pembacaan citra digital pap smears adalah untuk mendapatkan satu model yang paling sesuai guna dapat mengidentifikasikan sel yang ada pada citra tersebut, baik itu sel normal maupun sel abnorma. Hal pertama yang harus dilakukan adalah mencari fitur atau ciri untuk pengelompokan berdasarkan tipe sel dari epithelial serviks. Salah satu cara identifikasi tipe sel serviks dapat dilakukan dengan meninjau karakteristik luas sel. Untuk itu perlu dilakukan segmentasi tidak hanya pada nucleus tetapi juga cytoplasm yang ada pada sel tersebut. Pada paper ini, metode gradient dan deteksi tepi citra diusulkan sebagai metode segmentasi sitoplasma. Hasil segmentasi sitoplasma kemudian digunakan sebagai dasar perhitungan luasan sel. Pada tahap ini, evaluasi metode yang diusulkan dilakukan dengan melalui penilaian secara visual dan kalkulasi area melalui persentase cytoplasma dibanding nilai rujukan. Dari penelitian ini dapat ditunjukkan bahwa identifikasi sel normal atau abnormal dapat dilakukan secara kuantitatif.
Aplikasi Belajar Huruf Hijaiyah Berbasis Audio Visual Menggunakan Bahasa Java Haerul Azwar Ali; Fahmi Syuhada; Komariyuli Anwariyah; Yuan Sa'adati
SainsTech Innovation Journal Vol. 5 No. 2 (2022): SIJ Volume 5 Nomor 2 November 2022
Publisher : LPPM Universitas Qamarul Huda Badaruddin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Mengenal huruf hijaiyah dapat dipelajari dari usia 3 tahun ke atas atau seraya anak itu sudah mulai bisa berbicara. Mempelajari huruf hijaiyah merupakan suatu keharusan bagi setiap muslim. Pembelajaran huruf hijaiyah biasanya dilakukan dengan berpedoman pada buku, poster, dan lain lain. Metode belajar ini terlalu monoton, sehingga diperlukan metode pembelajaran yang bisa meningkatkan minat anak-anak, seperti menggunakan teknologi. Penelitian ini merancang bangun aplikasi belajar huruf hijaiyah berbasis audio visual menggunakan bahasa java. Dalam perancangan aplikasi pembelajaran ini peneliti menggunakan bahasa pemrograman java murni dikembangkan dengan Java Netbeans IDE, audio record suara pelafalan huruf hijaiyah yang diolah dengan Adobe Audition, visual Gambar huruf hijaiyah yang diolah dengan Adobe Illustrator. Penelitian ini menghasilkan sebuah aplikasi pembelajaran huruf hijaiyah yang mampu meningkatkan daya ingat, syaraf motorik anak dalam mempelajari huruf hijaiyah. Fitur yang terdapat pada aplikasi yang dirancang yaitu fitur tombol keyboard huruf hijaiyah, fitur mengenal huruf hijaiyah, fitur baris atas, fitur baris bawah, fitur baris dua, fitur baris dhammah. berdasarkan hasil survei yang dilakukan ke pengguna didapatkan hasil pengujian yang baik dengan persentase 80persen responden menjawab baik setelah melakukan uji coba.
Sistem Pakar Dengan Metode Decision Tree Untuk Rekomendasi Wisata Di Kabupaten Lombok Timur Zahid Hidayatullah; Komariyuli Anwariyah; Yuan Sa'adati; Fahmi Syuhada
SainsTech Innovation Journal Vol. 5 No. 2 (2022): SIJ Volume 5 Nomor 2 November 2022
Publisher : LPPM Universitas Qamarul Huda Badaruddin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37824/sij.v5i2.2022.416

Abstract

Sistem pakar adalah sistem komputer yang mampu menirukan penalaran seorang pakar dengan keahlian pada suatu pengetahuan tertentu. Saat ini, banyak wisatawan pergi travelling ke daerah Lombok Timur. Namun, mereka masih bingung dalam menentukan destinasi wisata yang mau dikunjungi karena wisatawan yang masih belum mengenal dan mengetahui wisata yang ada di Lombok Timur. Paper ini mengusulkan penelitian pengembangan sistem pakar rekomendasi untuk tujuan wisata menggunakan metode decision tree untuk mempermudah wisatawan dalam menentukan tujuan wisata di Kabupaten Lombok Timur. Penelitian menghasilkan sebuah sistem aplikasi pakar rekomendasi wisata di Kabupaten Lombok Timur dengan mengimplementasikan Decision Tree. Sistem dibangun menggunakan bahasa HTML dan CSS untuk sisi tampilannya dan Mysql untuk basis datanya. Berdasarkan hasil pengujian yang telah dilakukan didapatkan hasil kepuasan pengguna dengan nilai parameter kepuasan Baik, Cukup, Kurang yaitu masing-masing bernilai 79%, 18%, dan 3 %.
Sistem Pakar Tujuan Wisata Kabupaten Lombok Tengah Menggunakan Metode Forward Chaining: Central Lombok District Tourism Destination Expert System Using Forward Chaining Method Winata Praja; Komariyuli Anwariah; Yuan Sa'adati; Fahmi Syuhada
SainsTech Innovation Journal Vol. 5 No. 1 (2022): SIJ Volume 5 Nomor 1 Mei 2022
Publisher : LPPM Universitas Qamarul Huda Badaruddin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37824/sij.v5i1.2022.420

Abstract

Indonesia adalah negara dengan keindahan alam dan Keanekaragaman budaya dan mempunyai banyak pulau salah satunya Pulau Lombok. Lombok Tengah merupakan salah satu kabupaten di Lombok yang memiliki jenis wisata yang beragam. Oleh karena itu diperlukannya peningkatan pemasaran di sektor pariwisata. Pada saat ini banyak wisatawan yang suka melakukan wisata ke Lombok tengah. Namun, mereka kadang-kadang masih kebingungan dalam menentukan destinasi wisata yang ingin dikunjungi. Paper ini mengusulkan pengembangan dan perancangan sistem pakar yang dapat memberikan rekomendasi tempat wisata yang baik untuk dikunjungi khususnya di Kabupaten Lombok Tengah. Sistem mengimplementasikan Metode Forward Chaining untuk menentukan kesimpulan akhir dari saran tujuan wisata berdasarkan kriteria-kriteria yang dipilih pengguna dari pertanyaan yang diajukan. Berdasarkan Hasil survei terhadap pengguna atau wisatawan sebanyak 30 subjek, didapatkan hasil responden dengan nilai parameter kepuasan kurang, cukup, dan baik yaitu masing-masing bernilai 15%, 24%, dan 61%.
Pemodelan Segmentasi Sel Epitel Serviks Pada Citra Digital PAP SMEAR Komariyuli Anwariyah; Dedy Sofyan
JTIM : Jurnal Teknologi Informasi dan Multimedia Vol 1 No 2 (2019): August
Publisher : Puslitbang Sekawan Institute Nusa Tenggara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35746/jtim.v1i2.25

Abstract

Cervical cancer is a disease that is very deadly. The level of this disease in Indonesia is very high, the rate of prevalence in 2013 of about 0.8% with an estimated 92 692 absolute throughout Indonesia. Early detection of cancer can be done with a Pap cytology examination. Slide readings performed by a specialist in anatomical pathology where normal conditions at least there should be 8000-12000 cells in good condition. This reading is not easy and has some constraints, it is necessary to melakkan designed system capable of automatically reading slide. System automation is expected to reduce errors due to manual readings. One of the stages in the building automation system is the segmentation of the cell to separate the cells from background objects. Separation is done by implementing the method of minima and maxima region, as well as the implementation of a subset of the region area. From this study, it was found that the model is implemented showed that the implementation of the model can be used to do the segmentation process either cell cytoplasm and nucleus.
Deteksi Objek Nomor Kendaraan Pada Citra Kendaraan Bermotor Komariyuli Anwariyah
JTIM : Jurnal Teknologi Informasi dan Multimedia Vol 1 No 4 (2020): February
Publisher : Puslitbang Sekawan Institute Nusa Tenggara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35746/jtim.v1i4.65

Abstract

Motor vehicle police numbers recognation is one of the most important topics in the processof building a smart transportation system. Also this concept and introduction system will bevery useful in various combinations of applications, including in monitoring vehicles when acrime occurs. In this research an object recognition model will be developed by reviewing thesize of the object vertically. Image processing stages starting from the stages of image sizechange, image grayscale, edge detection, morphological operations to the segmentation stage.Based on tests conducted, it was found that the implemented model can be used in the processof recognizing vehicle numbers in the image of motorized vehicles
PERANCANGAN APLIKASI WIRID BAGU BERBASIS WEB Syuhada, Fahmi; Saputra, Irwan Adi; Anwariyah, Komariyuli; Rosika, Herliana
SainsTech Innovation Journal Vol. 6 No. 2 (2023): SIJ Volume 6 Nomor 2 November 2023
Publisher : LPPM Universitas Qamarul Huda Badaruddin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37824/sij.v6i2.2023.613

Abstract

Wirid merupakan Kumpulan dzikir dan doa yang sehari hari tetep kita kerjakan atau amalan terutama bagi santri qamarul huda dan Masyarakat. Dalam pengamalannya Wirid tidak dapat dilakukan begitu saja ditengah aktifitas yang padat dan mobilitas yang tinggi. Dengan adanya teknologi akan menjadi lebih praktis jika kita membacanya lewat media handphone. Kita tidak perlu membawa lagi membawa buku kemana-mana. Membaca lebih mudah karena itulah penelitian ini bertujuan untuk merancang Aplikasi Wirid Bagu berbasis web. Aplikasi Wirid Bagu Berbasis web ini dengan tujuan yang diinginkan yang mengandug materi tentang Wirid Blagu, Wirid Bagu ini juga terdiri dari teks amalan yang menggunakan bahasa Arab yang sudah disediakan didalan aplikasi serta dilengkapi dengan terjemahan dan keutamaanya
Analisis dan Perancangan Sistem Informasi Pengelolaan Keuangan Akademik pada Universitas XYZ Anwariyah, Komariyuli
SainsTech Innovation Journal Vol. 6 No. 2 (2023): SIJ Volume 6 Nomor 2 November 2023
Publisher : LPPM Universitas Qamarul Huda Badaruddin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37824/sij.v6i2.2023.619

Abstract

Keuangan merupakan suatu hal yang sangat penting dalam suatu proses penyelenggaraan pendidikan. Pengelolaan secara menyeluruh dan professional terhadp sumber daya perguruan tinggi salah satunya adalah sumber daya keuangan berpengaruh pada perwujudan pendidikan berkualitas baik. Universitas XYZ saat ini melakukan manajemen data/ pengelolaan keuangan, pelaksanaan kegiatan pengelolaa keuangan hanya menggunakan aplikasi dengan proses yang harus melibatkan komputer dan juga kemampuan sumber daya manusia untuk melakukan kontrol terhadap pelaksanaan, kesesuaian data dan kelengkapan data. Maka dibutuhkan sistem informasi yang mampu menyelesaikan permasalahan ini. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) mengefisiensi kerja dan kinerja perguruan tinggi dalam hal pelaksanaan dan kontrol proses administrasi keuangan dan (2) memudahkan pelaporan keuangan. Metode penelitian yang digunakan adalah waterfall yang terdiri dari tahapan analisis, desain,implementasi, pengujian dan kesimpulan. Kesimpulan yang didapatkan adalah bahwa sistem yang dibangun telah sesuai dengan analisis dan desain yang telah direncanakan. Sistem informasi pengelolaan keuangan juga telah memenuhi tujuan yang telah dijelaskan pada penelitian. Pada tahapan penelitian ini, sistem telah layak untuk masuk pada tahapan selanjutnya untuk digunakan sebagaimana tujuan perencanaannya.
PERANCANGAN APLIKASI WIRID BAGU BERBASIS WEB Syuhada, Fahmi; Saputra, Irwan Adi; Anwariyah, Komariyuli; Rosika, Herliana
SainsTech Innovation Journal Vol. 6 No. 2 (2023): SIJ Volume 6 Nomor 2 November 2023
Publisher : LPPM Universitas Qamarul Huda Badaruddin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37824/sij.v6i2.2023.613

Abstract

Wirid merupakan Kumpulan dzikir dan doa yang sehari hari tetep kita kerjakan atau amalan terutama bagi santri qamarul huda dan Masyarakat. Dalam pengamalannya Wirid tidak dapat dilakukan begitu saja ditengah aktifitas yang padat dan mobilitas yang tinggi. Dengan adanya teknologi akan menjadi lebih praktis jika kita membacanya lewat media handphone. Kita tidak perlu membawa lagi membawa buku kemana-mana. Membaca lebih mudah karena itulah penelitian ini bertujuan untuk merancang Aplikasi Wirid Bagu berbasis web. Aplikasi Wirid Bagu Berbasis web ini dengan tujuan yang diinginkan yang mengandug materi tentang Wirid Blagu, Wirid Bagu ini juga terdiri dari teks amalan yang menggunakan bahasa Arab yang sudah disediakan didalan aplikasi serta dilengkapi dengan terjemahan dan keutamaanya
Analisis dan Perancangan Sistem Informasi Pengelolaan Keuangan Akademik pada Universitas XYZ Anwariyah, Komariyuli
SainsTech Innovation Journal Vol. 6 No. 2 (2023): SIJ Volume 6 Nomor 2 November 2023
Publisher : LPPM Universitas Qamarul Huda Badaruddin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37824/sij.v6i2.2023.619

Abstract

Keuangan merupakan suatu hal yang sangat penting dalam suatu proses penyelenggaraan pendidikan. Pengelolaan secara menyeluruh dan professional terhadp sumber daya perguruan tinggi salah satunya adalah sumber daya keuangan berpengaruh pada perwujudan pendidikan berkualitas baik. Universitas XYZ saat ini melakukan manajemen data/ pengelolaan keuangan, pelaksanaan kegiatan pengelolaa keuangan hanya menggunakan aplikasi dengan proses yang harus melibatkan komputer dan juga kemampuan sumber daya manusia untuk melakukan kontrol terhadap pelaksanaan, kesesuaian data dan kelengkapan data. Maka dibutuhkan sistem informasi yang mampu menyelesaikan permasalahan ini. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) mengefisiensi kerja dan kinerja perguruan tinggi dalam hal pelaksanaan dan kontrol proses administrasi keuangan dan (2) memudahkan pelaporan keuangan. Metode penelitian yang digunakan adalah waterfall yang terdiri dari tahapan analisis, desain,implementasi, pengujian dan kesimpulan. Kesimpulan yang didapatkan adalah bahwa sistem yang dibangun telah sesuai dengan analisis dan desain yang telah direncanakan. Sistem informasi pengelolaan keuangan juga telah memenuhi tujuan yang telah dijelaskan pada penelitian. Pada tahapan penelitian ini, sistem telah layak untuk masuk pada tahapan selanjutnya untuk digunakan sebagaimana tujuan perencanaannya.