Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : MEDIA KOMUNIKASI TEKNIK SIPIL

Sediment Bypass Modelling of Volcanic Rivers (A Case Study: Boyong River, Merapi Mount, Indonesia) Legono, Djoko
MEDIA KOMUNIKASI TEKNIK SIPIL Volume 14, Nomor 2, Edisi XXXV, JUNI 2006
Publisher : Department of Civil Engineering, Diponegoro University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (314.151 KB) | DOI: 10.14710/mkts.v14i2.3941

Abstract

Sedimen yang diangkut oleh sungai-sungai yang berasal dari gunung berapi sering mempunyai jumlah yang sangat banyak sehingga dapat mengundang permasalahan berupa daya rusak yang ditimbulkan ataupun bahkan dampak negatif lainnya. Penanggulangan yang telah ditempuh selama ini adalah dengan cara membangun bangunan pengendali sediment atau bangunan sabo yang ditujukan untuk mengurangi besarnya daya perusak tersebut dengan cara menahan laju aliran sediment yang mengalir ke hilir. Dalam hal suplai sedimen dari gunung berapi tersebut relative besar maka kehadiran bangunan sabo terlihat nyata manfaatnya. Namun pada saat dimana suplai sedimen berkurang, maka kehadiran bangunan sabo sering dinilai sebagai penyebab utama terjadinya degradasai dasar sungai di ruas-ruas sungai sebelah hilir bangunan sabo. Paper ini membahas hasil studi tentang efektivitas suatu bangunan pengalihan sedimen (sediment bypass), dalam rangka mengurangi besarnya suplai sedimen yang masuk pada suatu sungai,  yang kemudian dialihkan pada sungai yang lain. Studi dilakukan dengan mengambil kasus Kali Boyong dan Kali Kuning yang berhulu di puncak Gunung Merapi, Daerah Istimewa Yogyakarta. Teori pendekatan imbangan sedimen diaplikasikan pada suatu geometri bangunan pengalihan, yang selanjutnya diperbandingkan dengan hasil pengujian model fisik. Hasil studi menunjukkan bahwa aplikasi persamaan imbangan air (konservasi massa) pada bangunan pengalihan sedimen mempunyai nilai yang mendekati dengan hasil yang diperoleh dari pengujian model fisik. Hasil studi dapat digunakan untuk menentukan geometri yang sesuai dengan rencana penetapan jumlah pengalihan sedimen dari Kali Boyong ke Kali Kuning.Kata kunci: bangunan pengalihan sedimen, daya perusak, imbangan sedimenPermalink: http://www.ejournal.undip.ac.id/index.php/mkts/article/view/3941[How to cite: Legono, D., 2006, Sediment Bypass Modelling of Volcanic Rivers (A Case Study: Boyong River, Merapi Mount, Indonesia), Jurnal Media Komunikasi Teknik Sipil, Volume 14, Nomor 2, pp. 142-149]
Penerapan Optimasi Parameter pada Metode Exponential Smoothing untuk Perkiraan Debit Santosa, Budi; Suharyanto, Suharyanto; Legono, Djoko
MEDIA KOMUNIKASI TEKNIK SIPIL Tahun 18, Nomor 1, PEBRUARI 2010
Publisher : Department of Civil Engineering, Diponegoro University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2378.929 KB) | DOI: 10.14710/mkts.v18i1.7855

Abstract

Exponetial smoothing is a technique that is very easy to apply and very effective as forecasting tool. However it requires the estimation of a parameter in order to get good acceptable result. The paper present the optimization is performed by using LINGO 11. The Resulted parameter gives predicted values closestto the observed data, and produces very good prediction as indicated in the MAE and MSE values better than other methods. Keywords : Discharge prediction, Parameter optimization, Exponential smoothing   Abstrak   Exponential smoothing adalah suatu metode yang sangat mudah untuk diterapkan dan sangat efektif dalam peramalan. Akan tetapi, penerapan metode Exponential smoothing ini memerlukan perkiraan parameter smoothing yang tepat. Dalam paper ini disajikan teknik optimasi parameter untuk memperkirakan parameter smoothing yang menghasilkan error yang minimum. Dalam optimasi yang digunakan LINGO 11. Parameter yang dihasilkan memberikan hasil prediksi yang paling dekat dengan data observasi , serta memberikan hasil yang lebih baik sebagaimana ditunjukkan dengan nilai MAE dan MSE dibanding dengan metode lain. Kata-kata Kunci : Perkiraan debit, Optimasi parameter, Exponential smoothing
analisa rezim sedimentasi waduk studi kasus: waduk kedungombo dan waduk sermo Fitriana, Indri Rahmandhani; Legono, Djoko; Waluyadi, Heriantono
MEDIA KOMUNIKASI TEKNIK SIPIL Volume 27, Nomor 1, JULI 2021
Publisher : Department of Civil Engineering, Diponegoro University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (471.14 KB) | DOI: 10.14710/mkts.v27i1.35978

Abstract

Waduk Kedungombo dan Waduk Sermo memiliki permasalahan dalam memenuhi pelayanan dasar karena sedimentasi. Sedimentasi yang terjadi di masing-masing waduk akan membentuk suatu pola sedimentasi waduk tertentu. Pola sedimentasi Waduk Kedungombo dan Waduk Sermo tersebut dapat mempunyai kesamaan pola yang di cirikan oleh kondisi hidrologi dan fisiografi daerah tangkapan air waduk. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dinamika pola sedimentasi yang terjadi pada tampungan mati (dead storage), yang selanjutnya akan digunakan untuk meninjau karakteristika/rezim sedimentasi kedua waduk tersebut. Analisis dilakukan dengan pengolahan data batimetri hasil pengukuran echosounding yang diolah menjadi digital terrain model (DTM) menggunakan ArcGIS. Selanjutnya dilakukan perhitungan volume tampungan, volume sedimentasi, persentase tampungan dan laju sedimentasi waduk spesifik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kedua waduk tersebut menunjukkan peningkatan volume sedimentasi tiap tahunnya sehingga kurva karakteristik waduk bergeser dari grafik rencana. Persentase kapasitas dead storage Waduk Kedungombo adalah 100% tahun 1989 menjadi 43% tahun 2016 dan Waduk Sermo 100% tahun 1997 menjadi 58% tahun 2011. Rezim sedimentasi yang didasarkan pada nilai laju sedimentasi waduk spesifik adalah sebesar 0,0031 dan 0,0042 juta m3/tahun/km2, berturut-turut untuk Waduk Kedungombo (antara 1989 s/d 2016) dan Waduk Sermo (antara 1997 s/d 2011), menunjukkan bahwa kedua waduk tersebut berada pada rezim yang sama. 
Co-Authors Adam Pamudji Rahardjo Adam Pamudji Rahardjo Adam Pamudji Rahardjo Adam Pamudji Raharjo Agatha Padma Laksitaningtyas Agatha Padma Laksitaningtyas Agatha Padma Laksitaningtyas, Agatha Padma Ahad Legiarto Ali Rahmat Ani Hairani Ani Hairani Asril Zevri Bambang Agus Kironoto Bambang Agus Kironoto Bambang Triatmodjo Bambang Yulistiyanto Bambang Yulistiyanto Bambang Yulistiyanto Basuki Widodo Bella Koes Paulina Cantik Budi Santosa Budi Santosa Budi Wignyosukarto Cahyono Ikhsan Candra Dian Lukita Tauhid Cantik, Bella Koes Paulina Davianto Frangky B. Welkis Denik Sri Krisnayanti Dewi Ayu Sofia Dyah Ari Wulandari Eka Laily Ramadhani Elenora Gita Alamanda Sapan Endita Prima Ari Pratiwi Fatchan Nurrochmad Fauziyah, Risky Fery Moun Hepy Fitriana, Indri Rahmandhani Hanny Hafiar Haryono Haryono Haryono Kusumosubroto Heriantono Waluyadi Ikawati, Nur Ikhsan, Cahyono Istiarto Istiarto Istiarto Istiarto Istiqomah, Nurul Alvia John H. Frans John Hendrik Frans Joko Sujono Kazuhiko Otani Kironoto, Bambang Agus Kisindi Nur Afifah Made Sumiarsih Made Sumiarsih Misdiyanto Misdiyanto Miskar Maini Nadjadji Anwar Ni Made Sumiarsih Ni Nyoman Nepi Marleni Rachmad Jayadi Radianta Triadmadja Rahardjo, Adam Pamudji Rahardjo, Adam Pramudji Raharjo, Adam Pamudji Ramon Putra Robert J. Kodoatie Robert Kodoatie Robert Kodoatie, Robert Roby Hambali Sabila, Nur Ariva Seran, Yustinus A. Subagyo Pramumijoyo Suharyanto Suharyanto Sumiadi, Sumiadi Sunjoto Sunjoto Suseno Darsono Suseno Darsono SYAHRANI SYAHRANI Teuku Faisal Fathani Umar Fauzan Utomo, Bagus Prio Wilhelmus Bunganaen Wilhelmus Bunganaen Yustinus Akito Seran