Mira Mayasarokh
STKIP Muhammadiyah Kuningan

Published : 14 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Jambura Early Childhood Education Journal

Pengaruh Penerapan Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) melalui Mathematical Modelling Terhadap Self Efficacy Anak Usia Dini Mira Mayasarokh; Ita Yusritawati
Jambura Early Childhood Education Journal Vol 2 No 2 (2020): JAMBURA Early Childhood Education Journal
Publisher : JURUSAN PENDIDIKAN GURU PENDIDIKAN ANAK USIA DINI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37411/jecej.v2i2.165

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) melalui mathematical modelling terhadap kepercayaan diri anak usia dini. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Mixed Method Strategi Embedded konkuren. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa KB Plamboyan. Sampel penelitian terdiri dari siswa kelas B1 sebagai kelas kontrol, siswa kelas B2 sebagai kelas eksperimen 1. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes dan non tes.Tes yang digunakan berupa tes tipe uraian sebanyak 6 soal. Non tes yang digunakan berupa angket skala Self Efficacy dijabarkan dan dieksplorasi dari 4 domain yakni: (1) domain motivasi, (2) domain kognisi, (3) domain perilaku, dan (4) domain emosi, dan lembar observasi serta wawancara mengenai kegiatan pembelajaran matematika dengan menggunakan pembelajaran Problem Based Learning (PBL) melalui Mathematical Modelling. Berdasarkan hasil analisis data hasil penelitian diperoleh kesimpulan: (1). Kepercayaan diri/self efficacy siswa yang memperoleh model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) melalui Mathematical Modelling lebih baik daripada pembelajaran konvensional. (2). Adanya perubahan kepercayaan diri siswa yang lebih baik walaupun belum begitu maksimal.
Pengelolaan Pembelajaran Di Raudhatul Athfal Nurul Ilmi Mira Mayasarokh; Yayah Kodariah
Jambura Early Childhood Education Journal Vol 3 No 2 (2021): Jambura Early Childhood Education Journal
Publisher : JURUSAN PENDIDIKAN GURU PENDIDIKAN ANAK USIA DINI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37411/jecej.v3i2.663

Abstract

Berdasarkan masalah yang diteliti di RA Nurul ilmi terdapat keterbatasan pengelolaan pembelajaran, terbatasnya sarana prasarana yang belum memadai serta upaya dan peran serta orang tua dan pemerintah desa sangat minim. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) Pengelolaan pembelajaran di RA Nurul Ilmi (2) Faktor pendukung dan penghambat pengelolaan pembelajaran di RA Nurul Ilmi. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini mengunakan pendekatan kualitatif. Jenis penelitian yang digunakan adalah studi kasus. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah wawancara, observasi, dan studi dokumen. Keabsahan data mengunakan teknik triangulasi. Peneliti mengunakan observasi partisipatif, wawancara mendalam dan dokunentasi untuk sumber data data yang sama secara serempak. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan simpulan. Dari hasil penelitian bahwa pengelolaan Pembelajaran di RA Nurul Ilmi cukup baik dengan banyaknya raihan prestasi dan adanya perubahan prilaku siswa, meskipun terdapat faktor penghambat kurangnya perhatian dan kurang nya komunikasi antara komite sekolah dan pemerintah desa.