This Author published in this journals
All Journal MUSTEK ANIM HA
Muhammad Lintang Cahyo Buono
Sistem Informasi, Fakultas Teknik, Universitas Musamus

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

IMPLEMENTASI SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN MENGGUNAKAN METODE ANALYTIC HIERARCHY PROCESS UNTUK SELEKSI PEMAIN FUTSAL Muhammad Lintang Cahyo Buono; Agustan Latif
MUSTEK Vol 8 No 03 (2019): MUSTEK ANIM HA
Publisher : Universitas Musamus, Merauke, Papua

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35724/mustek.v8i03.2709

Abstract

Setiap Pemain futsal tentunya memiliki peran dan karakter bermain yang berbeda-beda saat berada dilapangan. Tim futsal yang komplit adalah tim futsal yang berhasil memenuhi kebutuhan tim demi mendapatkan permainan yang sempurna . Pemain yang dibutuhkan di dalam tim utama yang komplit harus memiliki kemampuan mengolah bola dengan baik sesuai kebutuhan tim. Pemain futsal yang belum memiliki kemampuan yang dibutuhkan sebuah tim atau pemain futsal yang masih jauh kemampuannya perlu di didik dan dilatih lagi agar dapat memenuhi kebutuhan tim utama. Apabila pemain yang masih pemula dan belum berpengalamanan atau belum terlatih maka akan sangat beresiko menurunkan kualitas tim utama. Masalah seperti ini dapat diselesaikan menggunakan metode Analytic Hierarchy Process atau selanjutnya disebut AHP, yang merupakan salah satu metode pengambilan keputusan dengan melibatkan beberapa kriteria sebagai pencarian alternatif yang tepat sehingga menghasilkan pemecahan keputusan yang diinginkan. Sistem Pendukung Keputusan Seleksi Pemain Futsal dengan metode AHP ini dibuat untuk memberikan solusi kepada pelatih tim futsal di dalam menyeleksi pemain yang memiliki kualitas bermainan yang baik, dimana akan memberikan keluaran berupa hasil dua belas pemain terbaik yang telah terseleksi dan direkomendasikan masuk ke dalam tim utama berdasarkan bobot setiap kriteria yang dimasukan