Claim Missing Document
Check
Articles

Found 17 Documents
Search

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN DAN MOTIVASI BELAJAR TERHADAP KETERAMPILAN BERMAIN BOLAVOLI DALAM PENDIDIKAN JASMANI Riki Ramadhan; Amung Ma’mun; Agus Mahendra
Edusentris Vol 5, No 1 (2018): Maret
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17509/edusentris.v5i1.290

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan keterampilan bermain bolavoli antara siswa yang memiliki motivasi belajar tinggi dan rendah dengan menggunakan model pembelajaran Personalized System for Instruction dan model pembelajaran Direct Instruction. Selain itu, penelitian bertujuan untuk mengidentifikasi interaksi antara model pembelajaran dan motivasi belajar terhadap keterampilan bermain bolavoli. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian eksperimen dengan desain faktorial 2x2. Teknik pengumpulan data motivasi belajar siswa menggunakan kuisioner, sementara data keterampilan bermain bolavoli siswa menggunakan tes kinerja. Data dianalisis menggunakan uji anova dua jalur. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa SMK swasta di Indramayu sebanyak 68 orang dengan sampel sebanyak 40 orang. Jumlah sampel ditentukan menggunakan rumus Taro Yamane dan teknik pengambilan sampel menggunakan simple random sampling. Hasil penelitian menunjukkan terdapat perbedaan keterampilan bermain bolavoli antara siswa yang memiliki motivasi belajar tinggi dan rendah dengan menggunakan model pembelajaran Personalized System for Instruction dan model pembelajaran Direct Instruction. Selain itu, terdapat interaksi antara model pembelajaran dan motivasi belajar terhadap keterampilan bermain bolavoli.
TINGKAT HUBUNGAN KEKUATAN OTOT TUNGKAI DENGAN HASIL KETERAMPILAN LONG PASSING PEMAIN SSB BONGAS RAYA INDRAMAYU Muhamad Dani Rahman; Anang Setiawan; Riki Ramadhan
Jurnal Kependidikan Jasmani dan Olahraga Vol. 3 No. 2 (2022): TERBITAN DESEMBER 2022
Publisher : Program Studi Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi STKIP Nahdlatul Ulama Indramayu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui tingkat hubungan antara kekuatan otot tungkai dengan hasil keterampilan long passing pemain SSB Bongas Raya Indramayu. Metode penelitian yang dilakukan dan digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian Ex Post Facto. Sampel di dalam penelitian ini sebanyak 20 siswa SSB Bongas Raya Indramayu yang berusia usia 17 tahun yang diambil menggunakan sampling jenuh. Instrumen di dalam penelitian ini menggunakan tes standing broad jump dan tes keterampilan long passing. Teknik analisis data menggunakan uji korelasi. Penelitian ini menyimpulkan tingkat hubungan antara kekuatan otot tungkai dengan hasil keterampilan long passing pemain SSB Bongas Raya Indramayu berada dalam kategori sangat kuat.
TINGKAT KEMAMPUAN POWER TUNGKAI EKSTRAKURIKULER BOLA VOLI MI TARBIYATUL MUTAALLIMIN 1 CANGKO Gupron Hendra Wijaya; Riki Ramadhan; Nur Mahfuzah Agustin
Jurnal Kependidikan Jasmani dan Olahraga Vol. 3 No. 2 (2022): TERBITAN DESEMBER 2022
Publisher : Program Studi Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi STKIP Nahdlatul Ulama Indramayu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan power tungkai peserta ekstrakurikuler bola voli MI Tarbiyatul Mutaallimin 1 Cangko. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Sampel di dalam penelitian ini sebanyak 24 siswa yang diambil menggunakan teknik sampling jenuh. Instrumen penelitian menggunakan tes vertical jump. Teknik analisis data menggunakan uji kecenderungan dan distribusi frekuensi relatif. Penelitian ini menyimpulkan kemampuan power tungkai peserta ekstrakurikuler bola voli MI Tarbiyatul Mutaallimin 1 Cangko berada dalam katagori baik. Guru atau pelatih ekstrakurikuler bola voli agar memperhatikan kemempuan power tungkai sebagai salah satu komponen kondisi fisik dalam permainan bola voli.
TINGKAT PUKULAN GYAKU TSUKI CHUDAN PADA SISWA EKSTRAKURIKULER KARATE SMK TELADAN KERTASEMAYA INDRAMAYU Darinih; Yudhi Kharisma; Riki Ramadhan
Jurnal Kependidikan Jasmani dan Olahraga Vol. 4 No. 1 (2023): TERBITAN JUNI 2023
Publisher : Program Studi Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi STKIP Nahdlatul Ulama Indramayu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat pukulan gyaku tsuki chudan pada siswa ekstrakurikuler karate SMK Teladan Kertasemaya Indramayu. Metode penelitian ini menggunakan deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Sampel penelitian ini berjumlah 20 orang pada anggota ekstrakurikuler karate SMK Teladan yang diambil dengan menggunakan teknik sampling jenuh. Instrumen penelitian menggunakan observasi teknik pukulan gyaku tsuki chudan. Teknik analisis data menggunakan uji kecenderungan. Dari hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa tingkat pukulan gyaku tsuki chudan pada siswa ekstrakurikuler karate SMK Teladan Kertasemaya Indramayu masuk dalam kategori Baik.
Differences between STAD Learning Model and DI Learning Model on Pencak Silat Learning Outcomes Agi Ginanjar; Riki Ramadhan; Widan Adib; Fauzan Effendy
JURNAL PENDIDIKAN JASMANI DAN OLAHRAGA Vol 6, No 2 (2021): Opportunities from The Sport and Health Education to Improve Quality of Life
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (387.64 KB) | DOI: 10.17509/jpjo.v6i2.35500

Abstract

This study aimed to determine the effect differences of the Student Teams-Achievement Divisions (STAD) learning model and the Direct Instruction (DI) learning model on Pencak Silat learning outcomes. The research method used was an experimental quantitative approach with an intact-group comparison design. Participants from the population included 44 students (23 boys and 21 girls) aged 14-15 years selected using systematic sampling. Data collection techniques used observation and document analysis. The data analysis technique employed the independent samples t-test. The study results concluded that there were differences in the effects of the DI learning model and the STAD learning model on Pencak Silat learning outcomes. Furthermore, the result showed that the STAD learning model was better than the DI learning model. Thus, the STAD learning model can improve the Pencak Silat learning outcomes of Junior High-school students. 
PENGGUNAAN MODIFIKASI PERMAINAN BOLAVOLI UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PASSING BAWAH Fauzan Effendy; Yudhi Kharisma; Riki Ramadhan
Jurnal Pendidikan Olah Raga Vol. 9 No. 1 (2020): Jurnal Pendidikan Olah Raga (June)
Publisher : IKIP PGRI Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31571/jpo.v9i1.1333

Abstract

Penelitian ini bertujuan sebagai upaya meningkatkan kemampuan passing bawah melalui media modifikasi permainan 3 on 3 untuk permainan bolavoli. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas dengan model Kemmis dan McTaggart. Subyek penelitian yang digunakan adalah peserta didik kelas X yang berjumlah 25 peserta didik di SMA NU Kaplongan Indramayu. Teknik pengumpulan data menggunakan tes passing bawah bolavoli. Teknik analisis data dilakukan secara deskriptif kuantitatif yang mengacu pada Penilaian Acuan Patokan (PAP) dan mengambil persentase tingkat ketuntasan belajar peserta didik. Pada prasiklus persentase tingkat ketuntasan sebesar 36% dengan nilai rata-rata kelas sebesar 68,6, pada siklus 1 tingkat ketuntasan sebesar 56% dengan nilai rata-rata kelas sebesar 76,4, serta siklus 2 menunjukkan tingkat ketuntasan sebesar 86% dengan nilai rata-rata kelas sebesar 82,2. Hasil diatas menunjukkan bahwa terjadi peningkatan ketuntasan belajar pada materi passing bawah dengan menggunakan media modifikasi permainan 3 on 3 sejak pelaksanaan prasiklus sampai pada tahap siklus 2 sebesar 50%
Tingkat Orientasi Olahraga Mahasiswa Menggunakan Sport Education Musim Bola Tangan Effendy, Fauzan; Ramadhan, Riki; Setiawan, Anang; Oktriani, Seni
Journal of Physical Activity and Sports (JPAS) Vol. 5 No. 1 (2024)
Publisher : YLPK Mahardhika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This research aims to determine the level of students sports orientation using Sport Education (SE) on handball season based on the sports orientation subscale within the team roles, and the sports orientation subscale within each team involved. The research method uses a descriptive quantitative approach. The participants involved were 48 students who were taken using a purposive sampling technique from one of the sports study programs in Indramayu. The research instrument used the Sport Orientation Questionnaire (SOQ) for students majoring in sports. Data analysis techniques using descriptive statistics. The results of the study concluded that the level of sports orientation of students using the handball season SE tends to be in the sufficient category and the sports orientation of students using the handball season SE is based on the sports orientation subscale which is also seen from in the team roles and each team involved is more influenced by goal orientation. In order to carry out further research using SE in individual sports where the underlying sports orientation has not yet been revealed.