Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search

Peranan sertifikasi keahlian dalam memantapkan kompetensi profesional guru sekolah menengah kejuruan teknik kendaraan ringan Nirmala Adhi Yoga Pambayun; Kir Haryana; Lilik Chaerul Yuswono; Sukaswanto Sukaswanto
Jurnal Taman Vokasi Vol 8 No 1 (2020)
Publisher : Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (353.766 KB) | DOI: 10.30738/jtv.v8i1.7853

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah (1) Mengidentifikasi sertifikasi keahlian yang diikuti guru; (2) Menganalisis dampak sertifikasi keahlian; (3) Mengidentifikasi sertifikasi keahlian yang diinginkan guru; (4) Mengidentifikasi kendala dalam sertifikasi keahlian. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian survey. Populasi penelitian adalah guru paket keahlian Teknik Kendaraan Ringan (TKR) di Daerah Istimewa Yogyakarta, sampel ditentukan melalui teknik sampling purposive. Instrumen yang digunakan adalah lembar kuesioner dan dokumentasi. Data dianalisis dengan statistik diskriptif. Hasil penelitian menunjukkan, (1) Terdapat 7 jenis sertifikasi yang diikuti guru; (2) Sertifikasi bidang keahlian memberikan dampak yang positif bagi guru baik dari sisi peningkatan karir, kompetensi dan motivasi untuk mengembangkan diri;  (3) Sertifikasi bidang keahlian yang diinginkan guru yaitu terkait teknologi terkini di kendaraan dan yang paling diinginkan adalah tune up Electronic Fuel Injection (EFI); (4) Kendala paling tinggi yang dihadapi guru dalam sertifikasi bidang keahlian yaitu keterbatasan dana untuk sertifikasi dan kesibukan guru di sekolah.ABSTRACTThis study aims to, (1) Identify the expertise certification program that are followed by teachers; (2) Analyze the impact of expertise certification program; (3) Identify the expertise certification program that is desired by teachers; (4) Identify the obstruction in expertise certification program. This study used a survey research approach. The study population were  teacher of lightweight vehicle engineering (TKR) of vocational school in the Special Region of Yogyakarta, the sample was determined by purposive sampling technique. Data were collected by questionnaire and documentation sheets. Data analyzed by the descriptive statistics. The results showed, (1) There were 7 types of certification that were followed by teachers; (2) Certification of expertise has a positive impact on teachers both in terms of career advancement, competence and motivation to develop themselves; (3) Expertise certification program  that teachers desired is related to the latest technology in vehicles and the most desirable is the Electronic Fuel Injection (EFI) tune up; (4) The highest obstruction faced by teachers in the expertise certification program are the limited funding for certification and the busyness of teachers in schools. 
Kinerja bursa kerja khusus (BKK) SMK Negeri bidang keahlian teknologi dan rekayasa di Kabupaten Sleman Nirmala Adhi Yoga Pambayun; Wagiran Wagiran
Jurnal Pendidikan Vokasi Vol 4, No 2 (2014): Juni
Publisher : ADGVI & Graduate School of Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (994.034 KB) | DOI: 10.21831/jpv.v4i2.2550

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi kinerja Bursa Kerja Khusus (BKK) SMK Negeri Bidang Keahlian Teknologi dan Rekayasa di Kabupaten Sleman ditinjau dari dimensi input, proses dan output. Penelitian ini merupakan penelitian evaluasi dengan model discrepancy. Responden pada penelitian ini adalah pengurus BKK dan siswa tingkat akhir (kelas XII atau XIII) di SMK Negeri Bidang Keahlian Teknologi dan Rekayasa di Kabupaten Sleman yang terdiri dari SMKN 2 Depok, SMKN 1 Seyegan, dan SMKN 1 Cangkringan. Penarikan sampel dilakukan pada responden siswa dengan teknik proportional random sampling. Data dikumpulkan dengan menggunakan inventori, lembar observasi, lembar dokumentasi dan wawancara. Pengujian validitas instrumen menggunakan validitas isi dengan penilaian dari ahli (expert judgement). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kinerja BKK SMK Negeri Bidang Keahlian Teknologi dan Rekayasa baik ditinjau dari dimensi input, proses dan output secara umum masih masuk dalam kategori rendah. THE PERFORMANCE OF CAREER CENTER IN STATE VOCATIONAL HIGH SCHOOL TECHNOLOGY AND ENGINEER EXPERTISE SECTOR IN SLEMAN REGENCYAbstractThis study aims to evaluate the performance of Career Center in State Vocational High School Technology and Engineer Expertise Sector Sleman Regency in terms of input, process and output dimension. This study was evaluation research with discrepancy model. Respondent in this study were the Career Center administrators and the latest grade students (class XII or XIII) in State Vocational High School Technology and Engineer Expertise Sector in Sleman Regency which consist of SMKN 2 Depok, SMKN 1 Seyegan, dan SMKN 1 Cangkringan. Sampling technique for students used proportional random sampling. Data was collected with inventory, observation sheets, documentation sheets and interview. The result of this study show that, in general the performance of Career Center in State Vocational High School Technology and Engineer Expertise Sector in Sleman Regency in input, process, and output dimension is included into low category.
PERANAN PROGRAM PELATIHAN DALAM MEMANTAPKAN KOMPETENSI PROFESIONAL GURU SMK TKR Kir Haryana; Nirmala Adhi Yoga Pambayun; Lilik Chaerul Yuswono; Sukaswanto Sukaswanto
Jurnal Pendidikan Vokasi Otomotif Vol 1, No 1 (2018): (November)
Publisher : Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/jpvo.v1i1.21784

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah (1) Mengidentifikasi pelatihan keahlian yang diikuti guru; (2) Menganalisis dampak pelatihan; (4) Mengetahui pelatihan yang diinginkan guru; (5) Mengidentifikasi kendala dalam pelatihan keahlian. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian survey. Populasi penelitian adalah guru paket keahlian TKR di DIY, sampel ditentukan dengan teknik sampling purposive. Instrumen yang digunakan adalah lembar kuesioner dan dokumentasi. Data dianalisis dengan statistik diskriptif. Hasil penelitian menunjukkan, (1) Terdapat 12 jenis pelatihan yang diikuti guru; (2) Dampak pelatihan masuk dalam kategori sangat baik; (3) Pelatihan yang paling diinginkan guru adalah pelatihan Electronic Fuel Injection (EFI); (4) Kendala dalam pelatihan bidang keahlian keduanya masuk dalam kategori rendahKata Kunci: Pelatihan, Dampak, Kompetensi Profesional
KONSEP MODIFIKASI UNTUK MENINGKATKAN DAYA MESIN SEPEDA MOTOR Nirmala Adhi Yoga Pambayun; Sukoco Sukoco; Wardan Suyanto; Sudarwanto Sudarwanto
Jurnal Pendidikan Vokasi Otomotif Vol 1, No 1 (2018): (November)
Publisher : Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/jpvo.v1i1.21782

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk, (1) Mengetahui peningkatan daya mesin sepeda motor 4 langkah dengan sistem bahan bakar karburator setelah dimodifikasi, (a) volume mesin (cc); (b) perbandingan kompresi mesin; (c) mekanikal katup; (d) sistem pemasukan (intake); (e) sistem pembuangan (exhaust); (2) Mengetahui emisi gas buang mesin setelah dimodifikasi apakah masih masuk dalam ambang batas emisi yang ditetapkan pemerintah. Penelitian ini merupakan penelitian research and development. Subjek penelitian ini adalah mesin sepeda motor 4 langkah dengan sistem bahan bakar karburator. Alat yang digunakan untuk mengumpulkan data adalah dynotest dan exhaust gas analyzer. Data hasil pengujian dianalisis dengan statistik diskriptif berupa rata-rata dan persentase (%) serta regresi sederhana. Hasil penelitian menunjukkan, (1) Daya mesin meningkat sebesar 151 % dari 5,8 HP/6063 rpm menjadi 14,6 HP/10.171 rpm; (2) Emisi gas buang mesin setelah modifikasi masih masuk dalam ambang batas emisi yang ditetapkan pemerintah yakni HC 815 ppm dan CO 3.306 % dengan ambang batas HC  2400 ppm dan CO 5.5 %.Kata Kunci: Modifikasi, Daya, Emisi
EVALUASI PROGRAM PRAKTIK INDUSTRI PRODI PENDIDIKAN TEKNIK OTOMOTIF FT UNY Pambayun, Nirmala Adhi Yoga; Retnowati, Trie Hartiti
Jurnal Pendidikan Vokasi Otomotif Vol 7, No 1 (2024): (November)
Publisher : Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/jpvo.v7i1.78146

Abstract

Internship programs play an important role in developing student competencies to meet the expectations of the working world. Internship programs need to be evaluated to maintain or improve their quality. This study aims to evaluate the achievement of the objectives of the Internship programs in the Automotive Engineering Education Department Faculty of Engineering Universitas Negeri Yogyakarta. This research is included in goal-oriented evaluation research (goal oriented model).  The respondents to this study are students of the Automotive Engineering Education Study Program who have implemented industrial practices in 2022. Data was collected by questionnaires and interviews. Questionnaires are used to measure the achievement of industrial practice objectives while interviews are used for qualitative deepening of the results obtained from quantitative data. Quantitative data analysis techniques use descriptive statistics while qualitative data is summarized and synthesized and then spelled out clearly, and concisely. The results of the evaluation show that, 1) The objectives of Internship programs in general is included into the category of sufficient achievement; 2) There are 4 goals out of a total of 8 goals that included into the category of sufficient achievement, and 4 other goals fall into the category of high achievement; 3) A very significant factor causing the non-achievement of internship program goals is the Covid-19 pandemic which causes lectures to be carried out online so that student competencies are not sufficient to follow internship program.