Abstract - Tjilik Riwut Palangkaraya Airport is an airport serving domestic flights. And is the only gate to enter the city of Palangkaraya in central kalimantan through the air. The location of the airport is located in Palangkaraya which is a beautiful city with its diverse culture and natural beauty, a city flowing in the middle of a beautiful river (Kahayan River) with a typical tropical landscape as one of the means of economy and activity of the people. And as well as the capital of Central Kalimantan, one of the important cities that are often in the plan will become a substitute as the capital of the State of Indonesia. Geliat development and tourism development began to emerge from this city, a city that is almost forgotten as one of the attractive tourist destination. Palangkaraya city has now clean up and prepare to become one of the challengers as a tourist destination in Indonesia. This causes the number of flights to increase very rapidly each year. While the airport facilities, especially the management of parking is also increasingly complex due to limited existing land, causing queues, manual parking search and other complexity. So required a parking control system that can help and provide convenience for both the manager and the parking user. With the use of Radio Frequency Identification (RFID) which is a system that has the ability to transmit identity (in the form of a unique sequence number) wirelessly by using radio waves, and can be classified object tech Automatic Identification (Auto-ID). Which when applied into a mobile information system applications can be used for the process of parking space tracking and payment system in order to facilitate and facilitate the parking management. Keywords: RFID, Mobile Information System, Space Tracking, Payment System, Parking Management. Abstrak - Bandar Udara Tjilik Riwut Palangkaraya merupakan bandara yang melayani penerbangan domestic. Dan merupakan satu-satunya gerbang memasuki kota Palangkaraya di kalimantan tengah melalui jalur udara. Letak bandara tersebut berada di Palangkaraya yang merupakan kota yang indah dengan beragam budaya dan keindahan alamnya, sebuah kota yang mengalir ditengahnya sungai cantik (Sungai Kahayan) dengan pemandangan khas tropis sebagai salah satu sarana roda perekonomian dan kegiatan penduduk. Dan serta juga merupakan Ibu Kota Kalimantan Tengah, salah satu kota penting yang sering di rencanakan akan menjadi pengganti sebagai Ibu Kota Negara Indonesia. Geliat perkembangan pembangunan dan wisata mulai mengemuka dari kota ini, sebuah kota yang hampir terlupakan sebagai salah satu tujuan wisata yang menarik. Kota Palangkaraya kini telah berbenah dan bersiap menjadi salah satu penantang sebagai destinasi wisata di Indonesia. Hal ini mengakibatkan jumlah penerbangan meningkat sangat pesat setiap tahunnya. Sedangkan fasilitas airport khususnya pengelolaan parkir juga semakin kompleks karena terbatasnya lahan yang ada sehingga menimbulkan antrian, pencarian parkir secara manual dan kerumitan lainya. Maka dibutuhkan suatu sistem pengendalian parkir yang dapat membantu dan memberikan kemudahan baik bagi pengelola maupun pengguna parkir tersebut. Dengan diterapkan penggunaan Radio Frequency Identification (RFID) yang merupakan sebuah sistem yang mempunyai kemampuan untuk mengirimkan identitas (dalam bentuk nomor urut yang unik) secara nirkabel dengan menggunakan gelombang radio, serta dapat digolongkan objek berteknologi Automatic Identification (Auto-ID). Yang apabila diaplikasikan kedalam sebuah aplikasi mobile information sistem dapat digunakan untuk proses space tracking lahan parkir dan payment sistem dalam rangka memperlancar serta mempermudah manajemen perparkiran tersebut. Kata kunci : RFID, Mobile Information Sistem, Space Tracking, Payment Sistem, Pengelolaan Parkir.