Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Jurnal Menara Ekonomi : Penelitian dan Kajian Ilmiah Bidang Ekonomi

DAMPAK PANDEMI COVID-19 TERHADAP KESEJAHTERAAN PETANI TEMBAKAU DI KABUPATEN JOMBANG Dwi Wahyuni; Diah Dinaloni
Jurnal Menara Ekonomi : Penelitian dan Kajian Ilmiah Bidang Ekonomi Vol 7, No 2 (2021): Volume VII No. 2 Oktober 2021
Publisher : Jurnal Menara Ekonomi : Pelatihan dan Kajian Ilmiah Bidang Ekonomi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31869/me.v7i2.2814

Abstract

Tembakau merupakan salah satu komoditas tanaman penting di Indonesia. Peran tembakau bagi masyarakat cukup besar karena aktifitas produksi dan pemasarannya melibatkan sejumlah penduduk untuk mendapatkan penghasilan dan pekerjaan. Jadi petani tembakau merupakan sumber daya manusia yang menjadi tulang punggung pembangunan ekonomi, khususnya disektor pertanian. Fenomena yang didapat oleh peneliti saat melakukan observasi diketahui bahwa pada masa pandemi covid-19 harga tembakau mengalami penurunan dan tentu saja hal tersebut berdampak langsung pada kesejahteraan petani tembakau di Kabupaten Jombang.Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mendeskripsikan dampak pandemi covid-19 terhadap kesejahteraan petani tembakau di Kabupaten Jombang. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif fenomenologis. Adapun yang menjadi informan dari penelitian ini yaitu petani tembakau baik pemilik lahan maupun buruh tani. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara terbuka dan penelusuran data online. Untuk menganalisis data dari hasil wawancara, peneliti menggunakan teknik analisis yang terdiri atas reduksi data, paparan data, penarikan simpulan dan verifikasi.Hasil penelitian menunjukkan bahwa menurunnya harga temabakau pada masa pandemi covid-19 disebabkan oleh beberapa hal yaitu (1) faktor cuaca seperti intensitas curah hujan yang tinggi membuat daun tembakau menjadi rusak dan busuk sehingga kualitasnya menjadi jelek, hal ini tentu saja mempengaruhi harga jualnya menjadi turun; (2) kebijakan PPKM yang diberlakukan oleh pemerintah pada masa pandemi covid-19 menyebabkan pabrik rokok mengurangi aktifitas produksinya, sehingga permintaan tembakau menurun dan berpengaruh terhadap harga tembakau yang mengalami penurunan juga. Harga tembakau yang turun tersebut berpengaruh pada pendapatan yang diperoleh petani tembakau pada saat panen, sehingga pendapatan yang menurun tentu saja berdampak pada kesejahteraan petani tersebut. Pendapatan dari penjualan tembakau hanya cukup untuk menutup biaya produksi (pembelian bibit, pupuk, upah buruh tani) saja yang dikeluarkan oleh petani selama masa tanam tembakau, sedangkan untuk menutupi kebutuhan lain para petani tembakau ini harus melakukan pekerjaan sampingan seperti berdagang dan ternak kambing. Kata kunci: pandemi covid-19, kesejahteraan, petani tembakau
PENGARUH ORIENTASI BELANJA, KEPERCAYAAN ONLINE, DAN PENGALAMAN PEMBELIAN TERHADAP MINAT BELI DI SHOPEE Dian Khoirun Nisak; Diah Dinaloni; Masruchan Masruchan
Jurnal Menara Ekonomi : Penelitian dan Kajian Ilmiah Bidang Ekonomi Vol 8, No 1 (2022): Volume VIII No. 1 April 2022
Publisher : Jurnal Menara Ekonomi : Pelatihan dan Kajian Ilmiah Bidang Ekonomi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31869/me.v8i1.3299

Abstract

Saat ini internet menjadi hal yang tidak asing lagi bagi masyarakat. Apalagi di masa pandemi COVID-19 segala sesuatu membutuhkan internet seperti bekerja, sekolah, berbelanja juga melalui internet. Keadaan ini membuat banyak sekali marketplace yang maju dan berkembang, karena marketplace menjadi tujuan masyarakat dalam memenuhi kebutuhan tanpa harus keluar rumah hanya dengan mengandalkan internet. Dari data statistik menunjukkan shopee adalah marketplace yang banyak diminati dan dikunjungi oleh masyarakat karena mengalami kenaikan sebanyak 39juta. Alasan masyarakat memilih shopee karena banyak potongan harga, pengiriman cepat, barang sesuai, harga lebih terjangaku dan banyak gratis ongkir. Hal itu peneliti mengambil penelitian dengan judul pengaruh orientasi belanja, kepercayaan online, dan pengalaman pembelian terhadap minat beli di shopee. Metode penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan uji regresi linier berganda. Penelitian ini menggunakan teknik pengambilan sampel berupa non-probability sampling, yaitu accidental sampling. Sedangkan untuk peneliti, saya mengambil sampel sebanyak 115 responden. Berdasarkan hasil hipotesis menunjukkan bahwa : (1) Ada pengaruh orientasi belanja terhadap minat beli konsumen di Shopee. (2) Ada pengaruh kepercayaan online terhadap minat beli di Shopee. (3) Ada pengaruh pengalaman membeli terhadap minat beli  konsumen di Shopee. (4) Ada pengaruh orientasi belanja, kepercayaan online, dan pengalaman membeli terhadap minat beli konsumen di Shopee. Dengan adanya pengaruh minat beli di shopee yang di pengaruhi oleh faktor-faktor tersebut menjadikan marketplace di Indonesia berkembang pesat terutama shopee sehingga perekonomian di indonesia dimasa pandemi COVID-19 tetap berjalan.Kata Kunci: Orientasi belanja, Kepercayaan online, Pegalaman pembelian, dan Minat beli