Claim Missing Document
Check
Articles

Found 16 Documents
Search

PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENDATAAN SARANA DAN PRASARANA SEKOLAH PADA SEKOLAH DASAR ISLAM TERPADU IQRO’ Wahyu Nur Cholifah; Ridwan Rachmadi
Jurnal Maklumatika Jurnal Maklumatika Vol.3 No.2 (2017)
Publisher : Program Studi Teknik Informatika Sekolah Tinggi Teknologi Informasi NIIT

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (884.725 KB)

Abstract

Salah satu aspek penting yang dibutuhkan dalam pengelolaan bidang pendidikan adalah sarana dan prasarana pendidikan. Sarana dan prasarana sekolah mutlak dibutuhkan untuk menunjang proses belajar mengajar. Agar semua sarana dan prasarana pendidikan dapat berjalan dengan baik, maka dibutuhkan tata kelola yang baik pula. Penelitian ini dilakukan di Sekolah Dasar Islam Terpadu IQRO’, dengan tujuan membantu mengembangkan sistem informasi pendataan sarana dan prasarana yang sedang berjalan agar dapat terdokumentasi dengan baik. Aplikasi sarana dan prasarana sekolah dirancang dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP dengan basis datanya MySQL. Dengan adanya aplikasi ini, proses pendataan sarana dan prasarana sekolah menjadi lebih terdokumentasi dengan baik, dan pencarian data yang dibutuhkan menjadi lebih cepat.
Perancangan Aplikasi Penjualan Perangkat Parabola pada PT Indo Media Persada Berbasis Java Shaff Barest Valety; Wahyu Nur Cholifah; Lin Suciani Astuti
Jurnal Riset dan Aplikasi Mahasiswa Informatika (JRAMI) Vol 4, No 02 (2023): Jurnal Riset dan Aplikasi Mahasiswa Informatika (JRAMI)
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/jrami.v4i02.2526

Abstract

Tujuan perancangan aplikasi ini adalah untuk mempermudah pengolahan data penjualan yang terdapat pada PT. Indo Media Persada, selain itu perancangan sistem ini dapat membantu menyelesaikan permasalahan yang timbul akibat tidak adanya sistem komputerisasi serta dapat meningkatkan kinerja pegawai dalam melaksanakan tugas-tugasnya. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dimana metode pengumpulan datanya menggunakan observasi, wawancara dengan pihak-pihak terkait untuk mendapatkan informasi secara langsung serta studi kepustakaan sebagai referensi dalam pencarian informasi yang dibutuhkan.  Dengan adanya aplikasi ini, hasil yang ingin dicapai dari penelitian ini adalah dapat membantu memenuhi kebutuhan pegawai dalam mengelola seluruh data penjulan serta dapat meningkatkan layanan penjualan perangkat parabola.
Sistem Penyuluhan Pajak Menggunakan Data Compliance Risk Management Febriani Felicitas Damanik; Yogi Bachtiar; Wahyu Nur Cholifah
JRKT (Jurnal Rekayasa Komputasi Terapan) Vol 3, No 01 (2023)
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (860.492 KB) | DOI: 10.30998/jrkt.v3i01.8434

Abstract

Penelitian ini bermaksud untuk membuat sebuah sistem penyuluhan yang dapat membantu perekaman kegiatan penyuluhan secara sistematis dan pemilihan wajib pajak yang akan disuluh berdasarkan data compliance risk management. Perekaman kegiatan penyuluhan di Kantor Pajak Pratama masih dilakukan secara manual dan pemilihan wajib pajak yang akan disuluh masih belum berdasarkan tingkat kepatuhan wajib pajak. Perlu adanya penggunaan teknologi yang dapat memudahkan dan membantu kegiatan penyuluhan agar dapat berjalan secara efektif dan efisien. Pada peneilitan ini digunakan metode kualitatif deskriptif, dengan mengumpulkan data secara intensif terkait kegiatan penyuluhan melalui wawancara secara langsung dan observasi di Kantor Pajak Pratama. Untuk pengembangan sistem penyuluhan digunakan metode waterfall. Berdasarkan hasil penelitian, sistem penyuluhan pajak sangat membantu dalam pelaksanaan kegiatan penyuluhan. Sistem penyuluhan pajak mudah untuk digunakan dan kegiatan penyuluhan dapat lebih terfokus kepada wajib pajak yang tidak patuh. Kata Kunci : Penyuluhan, Pajak, Compliance Risk Management.
Pemanfaatan Media Interaktif Sebagai Pendukung Pembelajaran Daring di MTs Esa Nusa Islamic School Intan Mutia; Wahyu Nur Cholifah; Yulianingsih Yulianingsih
Kapas: Kumpulan Artikel Pengabdian Masyarakat Vol 1, No 2 (2022)
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (555.552 KB) | DOI: 10.30998/ks.v1i2.1287

Abstract

Pembelajaran yang hanya mengutamakan buku sumber dan metode ceramah di ruang kelas saja memberikan kesan bahwa pembelajaran merupakan kegiatan yang kurang menarik dan kurang bermakna. Melihat kenyataan tersebut maka guru dituntut untuk mengembangkan model pembelajaran yang bisa melibatkan siswa secara aktif dalam kegiatan pembelajaran, apalagi dalam kondisi tidak dapat bertatap muka dengan siswa. Metode yang digunakan dengan kombinasi presentasi, diskusi dan pelatihan. Tujuan pengabdian masyarakat ini adalah peningkatan keterampilan guru dalam menyebarkan materi ajar yang sudah diolah melalui media interaktif Powerpoint dan grup WhatsApp. Hasil kegiatan berupa meningkatnya kemampuan guru dalam mengolah bahan ajar menggunakan fitur-fitur aplikasi Powerpoint agar lebih menarik dan interaktif serta mudah dimengerti siswa. Kegiatan ini direkomendasikan keberlanjutannya dengan materi-materi yang disesuaikan dengan kebutuhkan mitra dan penggunaan media interaktif lainnya.
Penerapan Model Siklus Belajar (Learning Cycle Model) Pada Siswa Sekolah Menengah Atas di Jakarta Timur Micheal Sonny; Danang Sutrisno; Firdaus Budhy Saputro; Wahyu Nur Cholifah; Arief Muda Kusuma; Indah Pangesti; Sumiah Nasution; Bramantara Yudha
Abdi Jurnal Publikasi Vol. 1 No. 6 (2023): Juni
Publisher : Abdi Jurnal Publikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penerapan Model Siklus Belajar (Learning Cycle Model) pada siswa sekolah menengah merupakan suatu pendekatan pembelajaran yang bertujuan untuk meningkatkan pemahaman konsep, keterampilan berpikir kritis, keterlibatan siswa, pembelajaran berkelanjutan, dan keterampilan kolaborasi. Model Siklus Belajar melibatkan serangkaian tahap yang dirancang secara sistematis untuk memfasilitasi proses pembelajaran yang efektif dan mendalam. Tahap-tahap Model Siklus Belajar meliputi pengamatan, pertanyaan, eksperimen, analisis, sintesis, dan refleksi. Siswa didorong untuk secara aktif terlibat dalam kegiatan eksplorasi, pengumpulan data, analisis informasi, dan membuat kesimpulan berdasarkan temuan mereka sendiri. Proses ini membantu siswa dalam memperoleh pemahaman yang lebih mendalam tentang konsep-konsep pembelajaran dan mengembangkan keterampilan berpikir kritis. Selain itu, Model Siklus Belajar mendorong pembelajaran berkelanjutan melalui tahap refleksi dan evaluasi. Siswa didorong untuk merefleksikan proses pembelajaran mereka, mengidentifikasi kesalahan atau kekurangan, dan merencanakan langkah-langkah untuk meningkatkan pemahaman mereka di masa depan. Hal ini membantu siswa mengembangkan kemampuan untuk terus belajar dan memperbaiki pemahaman mereka. Dalam kesimpulannya, penerapan Model Siklus Belajar pada siswa sekolah menengah atas memberikan manfaat dalam meningkatkan pemahaman, keterampilan berpikir kritis, keterlibatan siswa, pembelajaran berkelanjutan, dan keterampilan kolaborasi. Namun, penting untuk menyesuaikan model ini dengan kebutuhan siswa dan memberikan dukungan yang tepat dari guru untuk mencapai hasil yang optimal dalam pembelajaran.
PERANCANGAN APLIKASI POINT OF SALE BERBASIS DESKTOP DI KOPERASI AVICENNA MENGGUNAKAN METODE DYNAMIS PROBABILITY Pujiastuti Pujiastuti; Wahyu Nur Cholifah; Ulfa Pauziah
Journal of Information System, Applied, Management, Accounting and Research Vol 7 No 4 (2023): JISAMAR (November 2023)
Publisher : Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Jayakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52362/jisamar.v7i4.1288

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan aplikasi POS berbasis desktop yang dapat membantu Koperasi Avicenna dalam mengelola penjualan dan inventaris barang dengan lebih efisien. Metode yang digunakan dalam perancangan aplikasi ini adalah Dynamic Probability, yang memungkinkan aplikasi untuk secara dinamis mengatur prioritas barang-barang yang perlu dijual berdasarkan faktor-faktor seperti permintaan pelanggan, stok tersedia, dan harga. Aplikasi ini akan dilengkapi dengan fitur-fitur seperti manajemen stok, pencatatan transaksi penjualan, pemrosesan pembayaran, dan laporan penjualan. Dengan memanfaatkan metode Dynamic Probability, aplikasi akan dapat secara otomatis mengidentifikasi barang-barang yang perlu dipromosikan atau dijual dengan harga diskon, berdasarkan data yang terus diperbarui. Hal ini akan membantu Koperasi Avicenna untuk meningkatkan penjualan, mengurangi pemborosan, dan meningkatkan kepuasan pelanggan. Hasil dari penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi positif dalam meningkatkan efisiensi operasional Koperasi Avicenna dan membantu dalam bersaing di pasar. Selain itu, metode Dynamic Probability yang digunakan dalam perancangan aplikasi ini dapat menjadi referensi bagi organisasi lain dalam mengoptimalkan penjualan dan manajemen stok.