Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Madaniya

Pendampingan Pemasaran Usaha Keripik Pisang Ambon “BILQIS” di Kota Malang Welas Listiani; Titik Purwati; Putri Vina Sefaverdiana
Madaniya Vol. 3 No. 3 (2022)
Publisher : Pusat Studi Bahasa dan Publikasi Ilmiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53696/27214834.238

Abstract

Di Kota Malang terdapat usaha mikro keripik pisang yang renyah dan dapat dikonsumsi dari Balita sampai Lansia. Namun, usaha ini masih mengalami kendala dalam kemasan dan pemasaran. Pengabdian kepada masyarakat dalam hal ini bertujuan untuk melaksanakan pendampingan terhadap usaha keripik tersebut. Kegiatan dilaksanakan melalui sosialisasi, pelatihan, dan pendampingan. Sosialisasi dan pelatihan dihadiri oleh 20 warga RW 03 Kelurahan Karangbesuki. Setelah dilakukan sosialisasi dan pelatihan, masyarakat kelurahan Karangbesuki lebih dekat mengenal usaha keripik pisang BILQIS dan tertarik ikut memproduksi keripik pisang Ambon. Pendampingan diikuti oleh 2 pengurus industri Keripik pisang BILQIS di Karangbesuki. Hasil kegiatan ini yaitu BILQIS mempunyai informasi nilai gizi sebagai informasi angka kecukupan gizi dalam produknya, kemasan BILQIS menjadi lebih menarik dan elegan dari paper metalize yang bermanfaat menambah nilai jual keripik pisang. Industri BILQIS juga mengikuti penyuluhan P-IRT yang diadakan oleh Dinas Kesehatan Kota Malang untuk memperoleh izin edar. Hal ini memberikan wawasan bahwa industri rumah tangga BILQIS harus memenuhi standar pengolahan pangan yang sudah ditetapkan oleh dinas kesehatan. Selain itu, diadakan pendampingan tentang penjualan secara online agar dapat menjangkau lebih banyak konsumen melalui e-commerce. Industri BILQIS harus didukung oleh masyarakat atau dinas terkait agar usahanya dapat berkembang dengan baik secara offline atau online.
Pendidikan Kewirausahaan pada Anak Usia Dini Welas Listiani
Madaniya Vol. 4 No. 1 (2023)
Publisher : Pusat Studi Bahasa dan Publikasi Ilmiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53696/27214834.403

Abstract

Semangat kewirausahaan dapat ditanamkan pada anak-anak sebagai penerus bangsa Indonesia sejak mereka berusia dini atau pada usia Kelompok Bermain. Salah satu wujud kegiatan dalam pengabdian kepada masyarakat ini yaitu mengenalkan usaha keripik pisang pada Pendidikan Anak Usia Dini. Kegiatan diawali dengan sosialisasi kepada guru-guru dan mengenalkan buah pisang serta perlatan untuk membuat keripik pisang kepada siswa-siswi Kelompok Bermain di TPA-KB-TK IT Assalam Kota Malang. Selanjutnya dilakukan demonstrasi atau praktik membuat keripik pisang Ambon serta pengemasannya. Langkah terakhir yaitu menjadikan keripik pisang sebagai oleh-oleh untuk guru dan orangtua. Pengabdian ini menjadikan siswa mengenal buah pisang Ambon yang dapat digunakan sebagai keripik pisang. Siswa menjadi tahu proses produksi keripik pisang. Mereka juga terlibat dalam memberi rasa pada keripik pisang sekaligus mengemasnya sebagai oleh-oleh. Para siswa merasa gembira dengan pendidikan kewirausahaan membuat camilan keripik dari buah pisang. Jadi pendidikan kewirausahaan dapat ditanamkan sejak dini pada anak usia dini tepatnya usia Kelompok Bermain dengan pendampingan dari guru atau orangtua sehingga mereka dapat belajar tidak hanya sebagai konsumen namun sebagai pengusaha yang dermawan.