Claim Missing Document
Check
Articles

Found 24 Documents
Search

ANALISIS KUALITAS PELAYANAN KENDARAAN BERMOTOR TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN DI PT. BAHANA CAHAYA SEJATI CIAMIS Ugih Abdul Mufti; Maman Hilman
Jurnal Industrial Galuh Vol. 3 No. 02 (2021): Jurnal Industrial Galuh
Publisher : Teknik Industri Fakultas Teknik UNIGAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (549.542 KB) | DOI: 10.25157/jig.v2i02.2931

Abstract

Bahana Cahaya Sejati merupakan sebuah Dealer Yamaha. Selain menjadi dealer asli Yamaha, PT. Bahana Cahaya Sejati memberikan pelayanan lain, yaitu : bengkel servis dan suku cadang khusus untuk sepeda motor Yamaha. Khususnya di bagian bengkel servis sepeda motor Yamaha, dalam hal ini adanya ke tidak puasan pelanggan. Ke tidak puasan ini ada yang berdampak langsung dan tidak langsung terhadap kinerja perusahaan. Ke tidak puasan ini adanya kurang tanggap terhadap keluhan pelanggan, pelaynan terhadap pelanggan memerlukan cukup lama dalam hal pemeliharaan kendaraan bermotor. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Service Quality adalah untuk mengukur kualitas pelayanan melalui perbedaan (Gap) harapan pelanggan dengan kualitas pelaynan. Hasil analisis GAP diatas menunjukkan bahwa dimensi yang memiliki nilai rata-rata GAP terendah terjadi pada dimensi Emphaty dengan nilai GAP sebesar -1,56 Hal ini berarti kinerja dimensi Emphaty merupakan dimensi yang paling memberikan kepuasan bagi pelanggan diantara dimensi-dimensi lainnya karena tingkat kesesuaiannya paling mendekati harapan pelanggan. Oleh karena itu PT. Bahana Cahaya Sejati harus dapat mempertahankan kualitas pelayanan serta berupaya memperbaiki layanan jasa servis pada dimensi Emphaty ini karena telah mendekati kepuasan dalam pelayanan jasanya.
PENGENDALIAN PERSEDIAAN BAHAN BAKU RENGGINANG KETAN DENGAN METODE ECONOMIC ORDER QUANTITY (EOQ) PADA UKM SRI REZEKI DI KOTA BANJAR Nurdin Nurdiansyah; Maman Hilman
Jurnal Industrial Galuh Vol. 2 No. 01 (2020): Jurnal Industrial Galuh
Publisher : Teknik Industri Fakultas Teknik UNIGAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (533.678 KB) | DOI: 10.25157/jig.v2i01.2961

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi hasil pengamatan dan penelitian, bahwa pada UKM Rengginang Sri Rezeki sering terjadi kehabisan bahan baku dan juga biaya yang dialokasikan untuk pengadaan persediaan sangat besar, sehingga efisiensi sulit dilakukan. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui pengendalian persediaan bahan baku di UKM Rengginang Sri Rezeki,(2) mengetahui pengendalian persediaan bahan baku di UKM Rengginang Sri Rezeki dengan menggunakan metode EOQ. Hasil penelitian pengendalian persediaan bahan baku dengan menggunakan metode EOQ dapat diuraikan sebagai berikut: Pembelian bahan baku optimal tiap kali pesan adalah 359 kg. Frekuensi pembelian bahan baku optimal adalah 9 kali. Total biaya persediaan bahan baku selama satu tahun sebesar Rp.1.260.887,76,-. Safety Stock yang dibutuhkan perusahaan adalah 25 kg. Re-Order Point adalah pada saat persediaan bahan baku di dalam gudang masih 178 kg. (3) Kebijakan pengendalian persediaan bahan baku yang dilakukan UKM Rengginang Sri Rezeki selama ini masih belum efisien, karena dalam penelitian ini masih belum menunjukkan biaya yang minimum dalam arti biaya persediaan masih lebih besar dibandingkan apabila UKM Rengginang Sri Rezeki menggunakan metode EOQ.
PERENCANAAN JADWAL DISTRIBUSI DENGAN METODE DISTRIBUTION RESOURCE PLANNING (DRP) DI UKM SANDAL CAMEL TASIKMALAYA Doni Gustiawan; Maman Hilman
Jurnal Industrial Galuh Vol. 2 No. 2 (2020): Jurnal Industrial Galuh
Publisher : Teknik Industri Fakultas Teknik UNIGAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (572.954 KB) | DOI: 10.25157/jig.v2i2.2966

Abstract

UKM Sandal Camel adalah salah satu perusahaan terbesar yang memproduksi Sandal di Tasikmalaya. Untuk tetap mempertahankan citranya di tengah persaingan bisnis yang semakin ketat maka UKM Sandal camel selalu berusaha menghasilkan produk-produk yang berkualitas untuk dijual kepada produsen. Untuk menjaga konsistensi kualitas produk yang dihasilkan agar sesuai dengan keinginan dan kebutuhan konsumen maka diperlukan suatu kegiatan perencanaan jadwal Distribusi terhadap aktivitas proses distribusi yang sedang dijalankan UKM.. Selama ini, pengendalian kualitas di UKM Sandal Camel dilakukan dengan cara inspeksi pada Jadwal pengiriman distribusi. Namun pada kenyataannya ketika proses penjadwalan Distribusi dilakukan masih terdapat hal-hal yang menyebabkan pembengkakan terhadap biaya. Permasalahan pengiriman penjadwalan seperti ini apabila tidak segera ditanggulangi maka akan memberikan kerugian yang cukup besar bagi UKM. Pengendalian kualitas yang diusulkan terhadap UKM Sandal Camel menggunakan metode Distribution Requirement Planning (DRP) Penjadwalan pengiriman distribusi dilakukan dengan cara membuat jadwal pengiriman dengan meminimalkan biaya terhadap pengiriman. UKM dapat mengetahui penyimpangan-penyimpangan yang terjadi selama penjadwalan pengiriman. Berdasarkan peramalan, prioritas perbaikan yang perlu dilakukan adalah pada proses pengiriman dengan proses peramalan menggunakan metode winter perusahaan dapat segera mengambil tindakan pencegahan dan perbaikan untuk mengurangi pembengkakan terhadap biaya pengiriman.
OPTIMASI JUMLAH PRODUKSI SALE MENGGUNAKAN METODE LINEAR PROGRAMMING PADA UKM SARI MURNI DI WARUNG BATOK CILACAP Rizky Gusnandar; Maman Hilman
Jurnal Industrial Galuh Vol. 2 No. 2 (2020): Jurnal Industrial Galuh
Publisher : Teknik Industri Fakultas Teknik UNIGAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (572.144 KB) | DOI: 10.25157/jig.v2i2.2967

Abstract

Persaingan dibidang industri saat ini makin ketat dan sulit, agar mampu bersaing di pasar sebuah usaha juga harus mengoptimalkan produksinya sesuai dengan sumber daya yang ada sehingga produsen dapat memaksimalkan keuntungan atau laba. Hal ini dapat dilihat dari UKM Sari Murni pengelolaan yang kurang baik dan perencanaan produksi yang optimal belum dilakukan sehingga banyak produk yang tidak efektif dan efisien yang berdampak pada laba perusahaan. Melihat permasalahan tersebut maka permasalahan pembahasan dalam penelitian yang akan dibahas dirumuskan adalah bagaimana menentukan jumlah produksi sale yang optimal pada UKM Sari Murni dengan metode Linear Programming? Bagaimana penentuan jumlah produksi di UKM Sari Murni? Dalam penelitian ini bersifat kualitatif dan kuantitatif. Pengelolaan data kualitatif dilakukan secara deskriptif, meliputi proses produksi dan gambaran kondisi perusahaan. Pengelolaan data kuantitatif meliputi harga jual produk, keuntungan penjualan, penggunaan sumber daya dan kapasitas produksi. Hasil penelitian yaitu perusahaan masih dapat meningkatkan keuntungan dari proses optimasi adalah sebesar Rp. 368.506.00 dengan memproduksi sale oval sebanyak 8 pcs, sale ambon sebanyak 27 pcs dan sale jari 50 pcs. Sedangkan keuntungan aktualnya sebesar Rp315.000,00 sehingga selisih keuntungan yang diperoleh sebesar Rp53.500,00 dalam setiap produksi.
PERENCANAAN PERSEDIAAN BAHAN BAKU PAKAN AYAM PADA PERUSAHAAN MEKAR BAKTI LAYER DENGAN METODE ECONOMIC ORDER QUANTITY DI KABUPATEN CIAMIS Maman Hilman; Nugraha Kusuma Ningrat
Jurnal Industrial Galuh Vol. 3 No. 02 (2021): Jurnal Industrial Galuh
Publisher : Teknik Industri Fakultas Teknik UNIGAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (480.389 KB) | DOI: 10.25157/jig.v3i02.2978

Abstract

Perencanaan persediaan terhadap bahan baku penting dilakukan agar ketersediaan bahan dapat diatasi. Sampai saat ini perusahaan belum menerapkan metode yang tepat agar persediaan terkendali dengan baik dan siap pada saat dibutuhkan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode EOQ. Metode ini tepat digunakan karena dapat menganalisis kebutuhan yang dapat menyelesaikan persoalan dalam merencanakan kebutuhan bahan baku secara akurat. Hasil penelitian diperoleh frekuensi pemesanan optimal jagung adalah sebesar 22 kali dengan jumlah unit pemesanan optimalnya adalah 192.662,33 kg/pesanan. Frekuensi pemesanan optimal dedak adalah 20 kali dengan jumlah unit pemesanan optimalnya sebesar 86.114,12 kg/pesanan. Frekuensi pemesanan optimal tetes adalah sebesar 20 kali dengan jumlah unit pemesanan optimalnya adalah sebesar 64.392,26 kg/pesanan. Total penghematan biaya persediaan yang dapat diperoleh perusahaan dengan menggunakan metode EOQ adalah sebesar Rp.2.498.187atau26,22% dari total biaya persediaan yang diterapkan oleh perusahaan.
OPTIMASI PELAYANAN PADA SPBU PD. ALADDIN 4 BANJARSARI DENGAN METODE ANTRIAN MULTIPLE CHANNEL SINGLE PHASE Maman Hilman; Nugraha Kusuma Ningrat; Priyo Nur Utomo
Jurnal Industrial Galuh Vol. 1 No. 1 (2019): Jurnal Industrial Galuh
Publisher : Teknik Industri Fakultas Teknik UNIGAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (712.486 KB) | DOI: 10.25157/jig.v1i1.2986

Abstract

SPBU PD. ALADDIN 4 Banjarsari adalah perusahaan yang bergerak dibidang jasa, yaitu pelayanan pengisian bahan bakar umum. Salah satu masalah yang dihadapi perusahaan selama ini adalah tidak sesuainya jumlah kedatangan konsumen dengan jumlah jalur fasilitas sehingga menyebabkan antrian panjang khususnya pada jam sibuk. Model yang digunakan dalam penelitian ini adalah model antrian dengan model Multiple Channel Single Phase dimana jumlah kedatangan dan waktu pelayanan dengan disiplin pelayanan First Come First Served. Hasil dari penelitian ini adalah fasilitas pelayanan yang optimal dengan 5 fasilitas pelayanan, melihat dari hasil perhitungan ekspektasi panjang antrian termasuk yang sedang dilayani yang tadinya 15 kendaraan didalam sistem, setelah fasilitas pelayanan ditambah menjadi 5 fasilitas, menjadi 11 kendaraan diidalam sistem. Sedangkan ekspektasi panjang antrian tidak termasuk yang sedang dilayani yang tadinya 7 kendaraan yang antri menjadi 4 kendaraan yang antri. Ekspektasi waktu menunggu dalam sistem (termasuk waktu pelayan) yang tadinya 33,733 detik menjadi 31,468 detik. Sedangkan ekspektasi menunggu dalam antrian (tidak termasuk waktu antrian) yang tadinya 16,190 detik menjadi 12,272 detik. Dan melihat dari total biaya efisiensi bahwa penggunaan fasilitas pelayanan 3 fasilitas meneluarkan total biaya efisiensi Rp.42.625,70 sedangkan untuk 5 fasilitas pelayanan mengeluarkan biaya total efisiensi Rp.42.632,72.
STRATEGI PENGEMBANGAN USAHA KECIL MENENGAH UNTUK MENGURANGI ANGKA KEMISKINAN DI KECAMATAN CIPAKU KABUPATEN CIAMIS Maman Hilman
Jurnal Industrial Galuh Vol. 1 No. 02 (2019): Jurnal Industrial Galuh
Publisher : Teknik Industri Fakultas Teknik UNIGAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (419.431 KB) | DOI: 10.25157/jig.v1i02.2993

Abstract

Usaha Kecil Menengah (UKM) di Kecamatan Cipaku Kabupaten Ciamis memiliki potensi yang cukup besar untuk dikembangkan, namun kenyataannya perkembangan UKM saat ini masih dikatakan belum baik. Hal ini dapat dilihat dari kemajuan UKM yang rendah dan bahkan banyak yang stagnan. Kebijakan untuk mengembangkan UKM tersebut belum ditemukan yang benar-benar optimal, sehingga perlu dilakukan penelitian untuk menemukan prioritas kebijakan apa yang paling optimal yang dapat diambil oleh pemerintah untuk mengembangkan UKM di Kecamatan Cipaku Kabupaten Ciamis. Perumusan masalah dalam penelitian ini adalah: “Bagaimana strategi pengembangan UKM di Kecamatan Cipaku Kabupaten Ciamis, dan Bagaimana strategi pengembangan UKM di Kecamatan Cipaku Kabupaten Ciamis dengan Metode Analytical Hierarchy Process. Sedangkan metode yang digunakan adalah metode Analytical Hierarchy Process. Analytical Hierarchy Process adalah metode yang tepat digunakan untuk mementukan skala prioritas dalam pengembangan UKM dengan tepat. Hasil pengolahan data dengan metod AHP diperoleh bahwa prioritas untuk pengembangan UKM Makanan di Kecamatan Cipaku adalah Pemasaran dengan nilai bobot tertinggi sebesar 0,3739. Sehingga pemerintah dalam menentukan strategi pengembangan UKM di Kecamatan Cipaku adalah harus fokus pada bagaimana meningkatkan pemasaran dari produk-produk UKM melalui: peningkatan kualitas dan variansi produk, penetapan harga yang kompetitif, perluasan dan pemilihan lokasi pemasaran yang baik, dan mengikutsertakan UKM dalam kegiatan pameran.
IMPLEMENTASI PROGRAM KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA TERHADAP PENINGKATAN PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN PADA DEPARTEMEN PGF (POWER, GAS AND FACILITIES) AREA PULAU PABELOKAN CNOOC SES LTD Maman Hilman; Cecep Priyatna
Jurnal Industrial Galuh Vol. 4 No. 1 (2022): Jurnal Industrial Galuh
Publisher : Teknik Industri Fakultas Teknik UNIGAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (599.217 KB) | DOI: 10.25157/jig.v4i1.3010

Abstract

Data ILO (2012) menunjukan bahwa dalam rentan waktu rata-rata per tahun terdapat 99.000 kasus kecelakaan kerja dan 70% di antaranya berakibat fatal yaitu kematian dan cacat seumur hidup. Berkaitan dengan data tersebut, hasil pengamatan penulis pada CNOOC SES Ltd. yaitu perusahaan minyak dan gas yang beroperasi di wilayah lepas pantai Tenggara (Southeast) Sumatera, dewasa ini perusahaan tersebut selalu terus berupaya untuk menurunkan dan meminimalkan tingkat dan besarnya kecelakaan kerja, stress, serta berupaya untuk meningkatkan kualitas kehidupan kerja para pekerjanya, karena dengan demikian perusahaan akan menjadi semakin efektif. Peningkatan-peningkatan terhadap upaya tersebut diyakini akan semakin meningkatkan tingkat produktivitas kerja yang tinggi, karena menurunnya hari kerja yang hilang, meningkatnya efisiensi dan kualitas kerja, menurunnya biaya-biaya kesehatan dan asuransi, serta pengajuan klaim. Hasil penelitian menunjukan, kontribusi yang diterima variabel produktivitas kerja karyawan dari variabel program keselamatan dan kesehatan kerja yang diteliti dan dari variabel implisit exogenous adalah sebesar 1, artinya seluruh kontribusi adalah 100 %. Kontribusi dari keselamatan dan kesehatan kerja secara keseluruhan (simultan) adalah sebesar 87.5 %, dimana kontribusi dari implementasi kondisi kerja yang aman sebesar 14.2 %, kontribusi dari implementasi pendidikan & pelatihan K3 sebesar 12.1 %, kontribusi dari implementasi penciptaan lingkungan kerja yang sehat sebesar 18.8 %, kontribusi dari implementasi pelayanan terhadap kebutuhan karyawan sebesar 15.5 %, serta kontribusi dari implementasi pelayanan kesehatan sebesar 26.9 %, dan dan sisanya sebesar 12.5 % adalah kontribusi dari dari implisit exogenous.
PENENTUAN RUTE DISTRIBUSI MENGGUNAKAN METODE CHEAPEST INSERTION HEURISTIC (CIH) GUNA MEMINIMALKAN PENGELUARAN BIAYA PADA UKM AREN CREATIVITY DI KABUPATEN CIAMIS Maman Hilman; Yuyus Yusril Sidik
Jurnal Industrial Galuh Vol. 4 No. 2 (2022): Jurnal Industrial Galuh
Publisher : Teknik Industri Fakultas Teknik UNIGAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (743.278 KB) | DOI: 10.25157/jig.v4i2.3017

Abstract

Penelitian ini dilakukan pada Ukm Aren Creativity yang merupakan perusahaan pembuatan cobek yang berbahan dasar dari kayu aren di Pasirkadu kabupaten Ciamis. Proses distribusi merupakan faktor penting bagi perusahaan untuk melakukan pengiriman produk secara tepat kepada pelanggan, tanpa adanya perencanaan yang baik dalam proses distribusi, maka resikonya adalah keterlambatan dalam pengiriman dan meningkatnya pengeluaran biaya. Saat ini Ukm Aren Creativity hanya melakukan penjadwalan dan penentuan titik distribusi yang akan dituju dengan mengabaikan jarak tempuh yang dilalui, hal ini menunjukan bahwa proses pendistribusian produk pada Ukm Aren Creativity belum optimal. Berdasarkan permasalahan tersebut, untuk mengoptimalkan jarak tempuh dan meminimalisir pengeluaran biaya, penulis melakukan penelitian dengan menggunakan metode Cheapest Insertion Heuristic (CIH) dengan tahapan menentukan titik lokasi yang dituju dan menandainya di Google Maps lalu mengukur jarak setiap titik dengan cara menghubungkan dari satu titik ke titik lain,selanjutnya data yang telah didapatkan diolah dengan berdasarkan ketentuan metode Cheapest Insertion Heuristic (CIH) yaitu dengan langkah 1. Penelusuran dimulai dari sebuah lokasi yang di anggap pertama dihubungkan dengan sebuah lokasi yang dianggap terakhir 2. Bangun subtour antara dua lokasi tersebut, yang dimaksud subtour adalah perjalanan dari lokasi pertama dan berakhir di lokasi pertama 3. Ganti salah satu arah hubungan busur dari dua lokasi dengan kombinasi dua busur yaitu yaitu busur (i,j) dengan busur (i,k) dan busur (k,j), i merupakan titik busur awal, j merupakan titik busur yang dituju dan k merupakan titik busuryang belum masuk subtour, dan dengan nilai sisipan terkecil. Penentuan nilai sisipan dengan cara : C_ik + C_kj - C_ij, 4. Ulangi langkah tiga sampai seluruh kota masuk dalam subtour. Hasil setelah dilakukan penelitian dengan metode Cheapest Insertion Heuristic (CIH) menghasilkan jarak tempuh yaitu 135,2km dengan biaya Rp. 79.560. hal ini menunjukan bahwa biaya pengiriman mengalami pengurangan sebesar Rp. 27.657. dari yang awalnya mempunyai jarak 182,2km dengan biaya Rp. 107.657.
ANALISIS PEMILIHAN SUPPLIER MENGGUNAKAN METODE SIMPLE ADDITIVE WEIGHTING (SAW) DI PERCETAKAN DAN DIGITAL PRINTING NUELA TASIKMALAYA Aldi Wahyudhi Amin; Maman Hilman
Jurnal Industrial Galuh Vol. 4 No. 2 (2022): Jurnal Industrial Galuh
Publisher : Teknik Industri Fakultas Teknik UNIGAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (561.007 KB) | DOI: 10.25157/jig.v4i2.3022

Abstract

Perusahaan Percetakan dan Digital Printing Nuela merupakan perusahaan yang bergerak dibidang percetakan, yang berdiri sejak tahun 2016. Perusahaan ini sering dihadapkan dengan permasalahan dalam pemilihan supplier bahan baku salah satunya kertas karena harga nya sering naik turun sehingga mempengaruhi terhadap berkurangnya kualitas dan kuantitas. Dalam penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengambilan keputusan dalam pemilihan supplier bahan baku kertas yang paling tepat berdasarkan kriteria yang telah ditentukan. Peneliti menggunakan Metode Simple Additive Weighting (SAW) dengan menggunakan 5 alternatif supplier dan 4 kriteria. Kriterianya adalah harga, jarak, kualitas dan pelayanan. Hasil perangkingan dalam penelitian ini didapat dengan nilai terbesar yaitu V2 ( Toko Buku 88 ) dengan nilai perhitungan perangkingan menggunakan Simple Additive Weighting (SAW) yaitu 0,8411. Toko Buku 88 terpilih sebagai kandidat supplier bahan baku kertas di perusahaan Percetakan dan Digital Printing Nuela Tasikmalaya.