Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search

Penerapan Algoritma K-Means dan K-Medoids Clustering untuk Mengelompokkan Tindak Kriminalitas Berdasarkan Provinsi Hotma Dame Tampubolon; Suhada Suhada; M Safii; Solikhun Solikhun; Dedi Suhendro
Jurnal IT UHB Vol 2 No 2 (2021): Jurnal Ilmu Komputer dan Teknologi
Publisher : Universitas Harapan Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (499.244 KB) | DOI: 10.35960/ikomti.v2i2.703

Abstract

Kriminalitas merupakan masalah yang sering terjadi di kehidupan sehari-hari dan dimana saja termasuk di berbagai provinsi yang ada di Indonesia. Dengan banyaknya tindak kriminalitas di Indonesia, diperlukan adanya pengelompokan daerah rawan tindak kriminalitas di Indonesia berdasarkan provinsi sebagai salah satu usaha untuk menentukan suatu daerah memerlukan pengawasan ekstra atau tidak. Pada penelitian ini akan dilakukan pengelompokkan tindak kriminalitas dengan menggunakan algoritma K-Means dan K-Medoids clustering. Data diolah menjadi dua cluster yaitu cluster tingkat tindak kriminalitas tinggi (C1) dan cluster tingkat tindak kriminalitas rendah (C2). Hasil algoritma K-Means diperoleh dengan C1 memiliki 6 anggota dan C2 memiliki 28 anggota. Sedangkan hasil algoritma K-Medoids diperoleh dengan C1 memiliki 7 anggota dan C2 memiliki 27 anggota. Perbedaan jumlah klaster pada kinerja tiap algoritma memiliki pola perhitungan yang berbeda sehingga keunggulan kinerja algoritma tergantung pada data yang akan diproses.
Pengaruh Kepemimpinan dan Fasilitas Sekolah Terhadap Kinerja Guru Bahrudi Efendi Damanik; Dedi Suhendro
Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Vol. 1 No. 4 (2022): Oktober 2022
Publisher : Yayasan Pendidikan Penelitian Pengabdian Algero

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54259/diajar.v1i4.1239

Abstract

The purpose of this study was to determine the effect of leadership on teacher performance, to determine the effect of school facilities on teacher performance and to simultaneously determine the effect of leadership and school facilities on teacher performance. This research can be classified as associative research with a total sample of 41 people. The method used is a survey method. Data collection techniques are carried out by looking for supporting data from various literatures and journals, interviews, by collecting data by communicating directly with the object of research, observing data obtained from direct research results on activities carried out in the field, distributing questionnaires The questionnaire contains a list of questions related to the problem being studied for teachers. The conclusion of the study is that the leadership variable partially has a positive effect on teacher performance with a value of tcount > ttable 4,410 > 1,684, the school facilities variable partially has a positive effect on teacher performance with a value of tcount > ttable 5,734 > 1,684, the leadership variable and school facilities simultaneously have a positive effect on teacher performance with a value of Fcount > Ftable which is 16.517 > 3.320
Pengaruh Efektivitas Kepemimpinan (Kecerdasan, Kematangan, Motivasi, Prestasi dan Sikap) terhadap Kinerja Pegawai Dedi Suhendro; Ilham Syahputra Saragih
Jurnal Masharif al-Syariah: Jurnal Ekonomi dan Perbankan Syariah Vol 8 No 3 (2023)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30651/jms.v8i3.19898

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh kepemimpinan (Kecerdasan, Kematangan, Motivasi, Prestasi dan Sikap) terhadap Kinerja Pegawai pada Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Pematangsiantar. Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN) dan tenaga honorer berjumlah 39 orang. Variabel bebas kepemimpin dan variabel terikat Kinerja Pegawai. Pengujian instrument dengan menggunakan uji validitas dan reliabilitas, Uji Asumsi Klasik (Uji Normalitas, Uji Multikolinieritas, Uji Heteroskedastisitas), Pengujian Hipotesis (Koefisien Determinasi R2, Uji F, Uji t). Hasil penelitian secara simultan menunjukkan bahwa variabel Independen (X) berpengaruh terhadap variabel dependen (Y) dengan nilai Fhitung>Ftabelatau 3,104>2,50. Secara parsial Variabel Kecerdasan (X1) tidak berpengaruh terhadap Kinerja Pegawai (Y) dengan nilai thitung<ttabelyaitu 1,783<2,023. Variabel Kematangan (X2) tidak berpengaruh terhadap Kinerja Pegawai (Y) dengan nilai thitung<ttabel  yaitu 0,549<2,023. Variabel Motivasi (X3) tidak berpengaruh terhadap Kinerja Pegawai (Y) dengan nilai thitung<ttabel  yaitu -0,060<2,023. Variabel Prestasi (X4) tidak berpengaruh terhadap Kinerja Pegawai (Y) dengan nilai thitung<ttabel  yaitu -1,215<2,023. Variabel Sikap (X5) tidak berpengaruh terhadap Kinerja Pegawai (Y) dengan nilai thitung<ttabel  yaitu 1,366<2,023.
PREDIKSI PELANGGAN LISTRIK MENURUT JENIS PELANGGAN PADA PT. PLN (PERSERO) UP3 PEMATANG SIANTAR MENGGUNAKAN METODE BACKPROPAGATION Dedi Suhendro; Rahmi Salis
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan Vol 12, No 1 (2024)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

PT. PLN (Persero) sebagai perusahaan BUMN di Indonesia yang bertugas menyuplai serta mengatur tenaga listrik. Sehingga permintaan energi listrik tersebut harus diikuti dengan tersedianya tenaga listrik. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mengimplementasikan metode Backpropagation dalam memprediksi pelanggan listrik menurut Jenis menggunakan software Matlab. Data pelanggan listrik menurut jenis pelanggan di UP3 Pematang Siantar, tahun 2018-2022, yang diperoleh dari PT.PLN (Persero) UP3 Pematang Siantar, Variabel input terdiri dari 5 jenis pelanggan listrik antara lain: Rumah tangga (X1), Sosial (X2), Pemerintah (X3), Bisnis/Usaha (X4), Industri (X5).  Hasil pelatihan dan pengujian dari 5 model JST adalah (4-25-1-1, 4-45-1-1, 4-75-1-1, 4-85-1-1, 4-100-1-1) diperoleh model arsitektur terbaik adalah 4-45-1-1 dengan tingkat akurasi 80%, Epoch sebesar 31, MSE Pengujian 0.0012840520, MSE Pelatihan 0.0009692780.
Efektivitas Model Pembelajaran Project Based Learning dalam Pengembangan Kompetensi Manajemen Sumber Daya Manusia di STIKOM Tunas Bangsa Zulia Almaida Siregar; Dedi Suhendro; Rizki Alfadillah Nasution; Abdi Rahim Damanik
Journal on Education Vol 7 No 2 (2025): Journal on Education: Volume 7 Nomor 2 Tahun 2025 In Progress (Januari-Februari 2
Publisher : Departement of Mathematics Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/joe.v7i2.7842

Abstract

This study aims to measure the effectiveness of the Project Based Learning (PBL) model in developing human resource management (HRM) competencies. The research method used was experimental with a pretest-posttest control group design. The research sample consisted of two groups of students: the experimental group that used the PBL model and the control group that used conventional methods. Data were collected through competency tests, observation sheets, and questionnaires. The results showed that the experimental group experienced a more significant increase in average scores from pretest to posttest compared to the control group. Additionally, observations revealed that the level of student engagement in PBL-based learning was higher than in conventional methods. Questionnaire analysis revealed that 85% of students responded positively to PBL, considering it more relevant to the professional world and capable of enhancing critical thinking and collaboration skills. In conclusion, the PBL model proved effective in improving HRM competencies, both in terms of conceptual understanding and practical skills. It is recommended that this model be more widely integrated into learning to support the development of competent and job-ready graduates.