Claim Missing Document
Check
Articles

Found 13 Documents
Search

Upaya Meningkatkan Kemampuan Bahasa Anak Usia 5-6 Tahun Melalui Media Kubus Berhuruf di PAUD Al-Mirah Tahun Ajaran 2021/2022 Rusnaini Indah Saputri; Novita Friska
JURNAL PENDIDIKAN DAN PEMBELAJARAN TERPADU (JPPT) Vol. 4 No. 1 (2022): JPPT Juni 2022
Publisher : PGSD UMN Al-Washliyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32696/pgsd.v4i1.1305

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini adalah rendahnya kemampuan bahasa anak usia 5-6 tahun melalui media kubus berhuruf. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan kemampuan bahasa anak usia 5-6 tahun melalui media kubus berhuruf di PAUD Al-Mirah tahun ajaran 2021/2022. Penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (Classroom Action Research). Penelitian tindakan kelas di lakukan adalah penelitian tindakan kelas dengan menggunakan model Kemmis dan Tagart Empat tahap dalam penelitian tindakan kelas yaitu perencanaan (planning), tindakan (acting), observasi (observing), dan repleksi (reflecting). Subjek penelitian ini adalah anak kelompok seluruh anak usia 5 -6 tahun yang berjumlah 20 orang. Objek penelitian adalah kemampuan Bahasa anak usia dini melalui media kubus berhuruf pada anak usia 5 – 6 tahun PAUD Al-Mirah Tahun Ajaran 2021-2022. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi dan dokumentasi. Data dianalisis secara deskriptif kualitatif dan deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan kemampuan bahasa anak meningkat melalui media kubus berhuruf. Hal ini dibuktikan dengan adanya peningkatan rata-rata kemampuan bahasa anak melalui media kubus berhuruf pada pra siklus dengan jumlah anak BSH dan BSB sebanyak 8 anak meningkat menjadi 9 anak pada siklus I, dan mencapai 13 anak pada siklus II. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan metode kubus berhuruf ini dapat meningkatkan kemampuan bahasa anak.
Pengaruh Reward Sticker Terhadap Kedisiplinan Anak Disekolah Pada Anak Kelompok B Di PAUD Arifah Kecamatan Medan Perjuangan Tahun Ajaran 2021/2022 Susanna, Novita Friska
Cybernetics: Journal Educational Research and Social Studies Volume 3 Nomor 3 Juli 2022
Publisher : Pusdikra Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51178/cjerss.v3i3.686

Abstract

Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah terdapat pengaruh reward sticker terhadap kedisiplinan anak di sekolah pada anak kelopok B di PAUD Arifah Kecamatan Medan Perjuangan?. Jenis yang di gunakan dalam penelitian ini adalah metode Pre-eksperimen dan desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah one group pretest posttest design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh anak kelompok B di PAUD Arifah Kecamatan Medan Perjuangan Tahun Ajaran 2021-2022 yang terdiri satu kelas berjumlah 15 anak dengan sampel penelitian sebanyak 15 anak yang terdiri dari 7 anak laki-laki dan 8 anak perempuan. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi dan dokumentasi. Berdasarkan hasil uji t diperoleh nilai thitung > ttabel yaitu (8,97 > 2,144). Maka dapat dinyatakan bahwa H0 ditolak dan Ha diterima yang artinya ada pengaruh reward sticker terhadap kedisiplinan anak disekolah pada anak kelompok B di Arifah Kecamatan Medan Perjuangan Tahun Ajaran 2021-2022. Dengan demikian hipotesis yang diajukan yakni terdapat pengaruh reward sticker terhadap kedisiplinan anak disekolah pada anak kelompok B di Arifah Kecamatan Medan Perjuangan Tahun Ajaran 2021-2022 dapat diterima kebenarannya.
MODEL PEMBELAJARAN INQUIRY TRAINING DAN BERFIKIR LOGIS TERHADAP KETERAMPILAN PROSES SAINS FISIKA SISWA Dara Fitrah Dwi, Novita Friska Surbakti
JURNAL ILMU PENDIDIKAN Vol. 1 No. 2 (2020): JURNAL ILMU PENDIDIKAN (JIP)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (329.107 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hasil interaksi keterampilan proses sains siswa yang diajarkan dengan model pembelajaran inquiry training lebih baik dibandingkan dengan siswa yang menggunakan pembelajaran konvensional, keterampilan proses sains siswa yang memiliki kemampuan berpikir logis di atas rata-rata lebih baik dari siswa yang memiliki kemampuan berpikir logis dibawah rata-rata, dan ada interaksi antara model pembelajaran inquiry training dengan kemampuan berpikir logis siswa dalam meningkatkan keterampilan proses sains siswa. Penelitian yang dilakukan secara quasi eksperimen ini menggunakan siswa SMPIT AL-FAUZI sebagai populasi dan memilih sampel secara purpose sampling. Instrument yang digunakan adalah tes essay untuk keterampilan proses sains serta tes pilihan berganda untuk tes kemampuan berpikir logis. Data yang dihasilkan dianalisis dengan menggunakan ANAVA dua jalur.
Upaya Meningkatkan Kreativitas Menggambar Anak Usia Dini Teknik Usap Abur Kelompok B Dengan Media Krayon Di TK Gracia Sustain Medan T.A 2021-2022 Nora Vera Br Manurung, Novita Friska
Ability: Journal of Education and Social Analysis Volume 3 No 3 Juli 2022
Publisher : Pusdikra Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuaan untuk meningkatkan kreativitas anak kelompok B TK Gracia Sustain T.A 2021-2022 dengan cara menggambar teknik usab abur dengan media krayon. Subyek penelitian ini adalah anak Kelompok B TK Gracia Sustain. Objek penelitian ini berupa kreativitas anak melalui kegiatan menggambar teknik usab abur. Desain penelitian yang digunakan adalah PTK dengan desain kemmis dan MC.Taggart yang dilaksanakan dengan 2 siklus. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi dan wawancara untuk mengetahui aspek Kelancaran (Fluency), Keaslian (Originality), Keluwesan (Flexibility) dan Elaborasi (Elaboration) proses menggambar anak. Teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif. Peningkatan kreativitas menggambar anak usia dini melalui aktivitas menggambar teknik usab abur pada anak kelompok B di TK Gracia Sustain ditunjukkan dengan pencapaian kategori kreativitas tertinggi dengan skor 9-12, dengan capaian ketuntasan belajar ?75%. Dari hasil penelitian diketahui sebelum tindakan (pra siklus) kategori tinggi mencapai 18,75%, pada pertemuan pertama siklus I kategori tinggi mencapai 37,5%, pertemuan kedua siklus I mencapai 50%, pertemuan ketiga siklus I kategori tinggi mencapai 68,75% dan pada penelitian siklus II meningkat mencapai 87,5%.setelah dilakuakn penelitian mulai dari pra siklus, siklus I dan siklus II disimpulkan bahwa kreativitas anak kelompok B TK Gracia Sustain mengalami peningkatan melalui kegiatan menggambar teknik usab abur dengan media krayon.
Using Audio Visual Learning Media to Improve Language Capability in Early Children in RA Dinda Hafidzah Islamic School Patumbak, Deli Serdang Regency, Academic Year 2021/2022 Bella Ariska Mourentina; Novita Friska
International Journal of Educational Research Excellence (IJERE) Vol. 1 No. 1: First Published June 2022
Publisher : PT Inovasi Pratama Internasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (212.693 KB) | DOI: 10.55299/ijere.v1i1.93

Abstract

This research is a classroom action research. Classroom action research is one of the efforts that can be done by teachers to improve the quality of the roles and responsibilities of teachers in classroom management. Serdang Academic Year 2021/2022. data collection techniques using Observation, Documentation. Based on the results of the research conducted, this shows that the learning outcomes have not reached the success criteria, so it is necessary to carry out the second cycle of learning actions. In cycle II, the researcher made improvements to the delivery method of learning, but still with learning activities through the use of audio-visual media. After the second cycle of action, it is known that the development of children's language skills is developing, namely, a) Being able to listen and retell simple stories reaches 85.71%, b) Being able to imitate sounds or words according to the video seen reaches 100%, c) Able to answering simple questions reached 92.85%, d) Mentioning known words reached 85.71%.
Upaya Meningkatkan Kreativitas Anak Usia 5-6 Tahun Dengan Pembelajaran Berbasis Loose Parts Di TK Cahaya Kasih Stabat T.A. 2021-2022 Dina Mariana Manalu, Novita Friska
ALACRITY : Journal of Education Volume 3 Issue 1 Februari 2023
Publisher : LPPPI Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52121/alacrity.v3i1.123

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya unsur-unsur intrinsik yang terdapat Penelitian ini bertujuan untuk Mengetahui peningkatan kreativitas anak usia 5-6 tahun dengan pembelajaran berbasis Loose Parts di TK Cahaya Kasih Stabat TA.2021-2022. Dalam penelitian ini rumusan masalahnya adalah “Apakah kemampuan kreativitas anak usia 5-6 tahun dapat meningkat setelah menggunakan pembelajaran berbasis loose parts di TK Cahaya Kasih Stabat T.A 2021-2022”. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang terdiri dari beberapa tahap yang merupakan suatu siklus. Subjek dalam penelitian ini adalah anak TK Cahaya Kasih Stabat T.A 2021-2022 yang berjumlah 20 orang anak. Dan objek penelitian ini adalah upaya meningkatkan kreativitas anak usia 5-6 tahun melalui kegiatan kolase dengan menggunakan media bahan alam. Pengambilan data dilakukan dengan menggunakan lembar observasi pada saat kegiatan pembelajaran.analisis lembar observasi anak untuk mengetahui peningkatan perkembangan kreativitas anak.Teknik analisis data menggunakan teknik deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Berdasarkan hasil analisis data tersebut, diambil kesimpulan bahwa kreativitas anak dapat meningkat menggunakan pembelajaran berbasis loose parts.dan dapat dilihat pada hasil siklus II anak berkembang sangat baik mencapai 87,18 %.
PENYULUHAN AGAMA DALAM PENCEGAHAN PENYALAHAGUNAAN NARKOBA MENUJU DESA TANGGUH, MANDIRI DAN TERDEPAN Rahmadi Ali; Alkausar Saragih; Ika Sandra Sewi; Novita Friska Surbakti
JMM (Jurnal Masyarakat Mandiri) Vol 7, No 2 (2023): April
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31764/jmm.v7i2.13123

Abstract

Abstrak: Peredaran dan penyalahgunaan narkoba semakin marak dan mengkhawatirkan. Tidak hanya di wilayah perkotaan namun sudah masuk pedesaan. Hal ini menjadikan desa merupakan wilayah strategis dalam peredaran narkoba. Kegiatan penyuluhan agama akan dampak narkoba bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan penguatan terhadap para remaja, karena remaja adalah cikal bakal dalam kemajuan desa. Mitra dari kegiatan ini adalah warga desa Tanjung Rejo yang terdiri dari remaja, perangkat desa dan orang tua yang berjumlah 26 orang. Kegiatan penyuluhan agama memiliki 4 tahapan yaitu persiapan, pelaksanaan, evaluasi dan tindak lanjut. Kemudian hasil dari penyuluhan ini adanya peningkatan pengetahuan peserta yaitu berupa pemahaman akan jenis narkoba sebanyak 50 persen, dampak laten dari narkoba sebanyak 35 persen, Langkah-langkah pencegahan narkoba sebanyak 55 persen dan ayat-ayat tentang keharaman narkoba dari sebanyak 45 persen, Kemudian penyuluhan juga diberikan agar terdapat peningkatan pemahaman akan bahaya narkoba oleh remaja, perangkat desa dan orang tua, kemudian adanya penguatan keimanan bahwa narkoba adalah zat haram dikonsumsi, hal ini merupakan cita-cita bersama untuk mewujudkan Desa Tangguh, Mandiri dan Terdepan.Abstract: Trafficking and drug abuse are increasingly widespread and worrying. Not only in urban areas but also in rural areas. This makes the village a strategic area in drug trafficking. Religious counseling activities on the effects of drugs aim to provide knowledge and strengthen youth, because youth are the forerunners of village progress. The partners of this activity were residents of Tanjung Rejo village consisting of 26 youths, village officials and parents. Religious counseling activities have 4 stages, namely preparation, implementation, evaluation and follow-up. Then the result of this counseling is an increase in participant knowledge, namely in the form of an understanding of the types of drugs by 50 percent, the latent effects of drugs by 35 percent, Drug prevention measures by 55 percent and verses about the prohibition of drugs by 45 percent, Then counseling also given so that there is an increase in understanding of the dangers of drugs by teenagers, village officials and parents, then there is a strengthening of the belief that drugs are illegal substances to consume, this is a shared goal to create a village Tough, Independent and Forefront.
Metode Karyawisata dalam Meningkatkan Kemampuan Menulis Karangan Deskripsi Mimi Rosadi; Novita Friska Surbakti
Sintaks: Jurnal Bahasa & Sastra Indonesia Vol. 2 No. 1 (2022)
Publisher : Medan Resource Center

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (845.983 KB) | DOI: 10.57251/sin.v2i1.236

Abstract

The application of the field trip method aims as an alternative means for teachers to help students' interest in improving the ability to write essays that were previously a barrier to students in developing writing skills for each student. The field trip method also functions as an activity to eliminate the boredom of each student in learning, which teaches students to provide knowledge outside the classroom.
PENGARUH REWARD AND PUNISHMENT TERHADAP MOTIVASI BELAJAR MAHASISWA SELAMA PEMBELAJARAN ONLINE Ika Sandra Dewi; Indra Fauzi; Sukmawarti Sukmawarti; Novita Friska
JURNAL PENELITIAN PENDIDIKAN MIPA Vol. 5 No. 2 (2021): Jurnal Penelitian Pendidikan MIPA
Publisher : LPPM UMN Al Washliyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32696/jp2mipa.v5i2.1413

Abstract

Motivasi belajar adalah segala sesuatu yang dapat memotivasi peserta didik atau individu untuk belajar. Tanpa motivasi belajar, seorang peserta didik tidak akan belajar dan pada akhirnya tidak akan mencapai keberhasilan dalam belajar. Masih banyak siswa yang kurang aktif selama pembelajaran online. Dengan proses pembelajaran online mahasiswa lebih mudah merasa bosan dan bahkan tidak mau mengikuti pembelajaran dengan serius karena mereka menganggap kurang pengawasan dari guru. Maka dari itu peneliti menggunakan layanan informasi melalui metode reward and punishment guna untuk meningkatkan motivasi belajar siswa selama pembelajaran online. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh mahasiswa Bimbingan dan Koseling Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah yang berjumlah 131 siswa. Kemudian Penetepan sampel dilakukan dengan purposive sampling yaitu sebanyak 30 siswa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah exsperiment semu. Berdasarkan pengelolaan data yang dilakukan nilai rata-rata pre test = 71,3 dengan standart deviasi 71,46 dengan rincian kategori sedang sebanyak 1 orang atau 3,33 % kategori rendah 29 orang atau 96,67 % sedangkan nilai rata-rata post test =94,63 dengan standart deviasi 94,95 dengan rincian kategori tinggi sebanyak 2 orang atau 6,67 % kategori sedang 28 orang atau 93.33 %. Dibuktikan dengan uji hipotesis dari penelitian bahwa nilai uji t hitung adalah 5.04 dan t tabel taraf 5 % adalah 2,045 (t hitung 5,04 > t tabel 2,045). Berdasarkan analisis data tersebut dapat disimpulkan bahwa terdapat perubahan pada motivasi belajar mahasiswa selama pembelajaran online.
Pengembangan Media Buku Pop Up dalam Meningkatkan Kognitif Anak Usia 5-6 Tahun Di UPT SPF TK Negeri 03 Beringin T.A 2022/2023 Tamara Fitra Andari; Novita Friska
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 4 No. 3 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengembangan ini bertujuan untuk mengetahui kelayakan media pembelajaran yaitu media buku Pop Up dalam meningkatkan kognitif anak usia 5-6 tahun untuk kegiatan pembelajaran anak usia dini. Penelitian ini merupakan jenis penelitian dan pengembangan atau Research and Development (R&D) menggunakan tahapan-tahapan dengan model 4D yang di modifikasi menjadi 3D dengan langkah-langkah (1) define (pendefinisian), (2) design (perancangan), dan (3) development (pengembangan). Fokus penelitian ini adalah pengembangan media buku Pop Up dalam meningkatkan kognitif anak usia 5-6 tahun.Instrumen yang digunakan untuk mengumpulkan data adalah angket atau kuisioner yang diberikan kepada validator, yaitu validator ahli materi, dan validator ahli media. Respon guru yang diberikan kepada guru sebagai ahli pembelajaran, saat sebelum dan sesudah menggunakan media buku Pop Up yang dikembangkan dalam penelitian ini. Berdasarkan hasil validasi dari validator ahli materi mendapat tanggapan penilaian “Ya” sebanyak 12 pertanyaan dengan kategori “Layak”, dan hasil validator ahli media mendapat tanggapan penilaian “Ya” sebanyak 15 pertanyaan dengan kategori “Sangat Layak”. Hasil respon guru juga menyatakan media buku Pop Up  layak digunakan dalam kegiatan pembelajaran anak usia dini dengan tanggapan penilaian “Ya” sebanyak 15 pertanyaan dengan kategori “Sangat Layak”. Berdasarkan kriteria skor penilaian, maka dapat dikatakan bahwa Pengembangan Media Buku Pop Up Dalam Meningkatkan Kognitif Anak Usia 5-6 tahun Di UPT SPF TK NEGERI 03 BERINGIN T.A. 2022/2023 sudah Valid dan Sangat Layak untuk digunakan pada proses pembelajaran anak usia dini.