Asmayani ., Asmayani
Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP Untan, Pontianak

Published : 3 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

PENINGKATAN HASIL BELAJAR MENGGUNAKAN PENDEKATAN SAVI PADA PEMBELAJARAN IPA KELAS V SD Arifin, Winaldy; Kresnadi, Hery; ., Asmayani
Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Khatulistiwa Vol 5, No 10 (2016): Oktober 2016
Publisher : Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Khatulistiwa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (363.203 KB)

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar siswa dengan menggunakan pendekatan Somatic Auditory Visual Intelectual pada pembelajaran Ilmu Pengetahuan Alam di Kelas V Sekolah Dasar Negeri 24 Pontianak Tenggara. Metode penelitian yang digunakan ialah metode penelitian deskriptif. Bentuk penelitian yang digunakan ialah penelitian tindakan kelas (PTK) dan bersifat penelitian kolaboratif.  Subjek penelitian ini ialah guru dan 30 siswa kelas V. Berdasarkan penelitian diperoleh rata-rata hasil belajar siswa pada siklus I 66,07, pada siklus II 74,48, pada siklus III 76,67, dan pada siklus IV 84,67. Jadi penerapan pendekatan Somatic Auditory Visual Intelctual (SAVI) dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Kata kunci : Hasil Belajar, Pendekatan Somatic Auditory Visual Intelectual (SAVI), Ilmu Pengetahuan Alam   Abstract: This research aims to determine the improvement of the student learning outcomes by using Somatic Auditory Visual Intelectual (SAVI) approach on Natural Sciences in grade V of Sekolah Dasar Negeri 24 Pontianak Tenggara. The research method that used is descriptive method. The research design used is classroom action research and the types is collaborative research. The subjects in this research were teacher and 30 students of grade V. Based on the research, the average of students learning outcomes at the first cycle was 66,07 , at the second cycle was 74,48, at the third cycle was 76,67, and at the fourth cycle was 84,67. So the implementation of Somatic Auditory Visual Intelectual (SAVI) approach could  improved the students learning outcomes. Keywords: Student Learning Outcomes, Somatic Auditory Visual Intelectual (SAVI) Approach, Natural Science  
PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN NARASI BERBANTU MEDIA GAMBAR BERSERI DENGAN PENDEKATAN CTL SEKOLAH DASAR Anggraeni, Widya Dwi; ., Kaswari; ., Asmayani
Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Khatulistiwa Vol 5, No 12 (2016): Desember 2016
Publisher : Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Khatulistiwa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (570.454 KB)

Abstract

Abstrak: Tujuan penelitian adalah untuk meningkatkan keterampilan siswa menulis karangan narasi berbantu media gambar berseri dengan pendekatan contextual teaching and learning pada siswa  VA Sekolah Dasar Negeri 15 Sungai Raya Kabupaten Kubu Raya. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif, bentuk penelitian adalah Penelitian Tindakan Kelas dan bersifat kolaboratif. Teknik pengumpul data yaitu teknik observasi langsung, teknik komunikasi langsung, teknik dokumentasi, dan teknik pengukuran dengan alat pengumpul data berupa lembar IPKG I dan II, dan penilaian keterampilan siswa dalam menulis karangan narasi. Penilaian hasil keterampilan menulis karangan narasi siklus I sampai siklus III dengan rata-rata : 1,39, 1,42, dan 1,92. Dapat disimpulkan penelitian menggunakan pendekatan contextual teaching and learning berbantu media gambar berseri dapat meningkatkan keterampilan siswa dalam menulis karangan narasi. Kata Kunci : Keterampilan Menulis, Karangan Narasi, Media Gambar Seri,   Pendekatan Contextual Teaching and Learning Abstract: The purpose of research was to improve the students? skills of narrative essay writing through contextual teaching and learning approach with serial images media-assisted to the VA grade students of Government Primary School 15 Sungai Raya in Kubu Raya. This research used descriptive methods in form of collaborative classroom action research. The data collection technique was direct observation, direct communications, and documentation. The tools of data collection were IPKG I and II sheets, and students? skills in writing narrative essay assessment. The average assessment results of narrative essay writing skills from the first cycle to last cycle were: 1.39, 1.42, and 1.92 respectively. It can be concluded that teaching and learning approach with serial images media-assisted can improve students' skills in writing narrative essay. Key Words: Writing Skills, Narrative Essay, Serial Images Media, Contextual Teaching and Learning Approach
PENGARUH DISCOVERY LEARNING TERHADAP HASIL BELAJAR ILMU PENGETAHUAN ALAM SISWA KELAS IV Handayani, Dyah; ., Rosnita; ., Asmayani
Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Khatulistiwa Vol 4, No 12 (2015): Desember 2015
Publisher : Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Khatulistiwa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model discovery learning terhadap hasil belajar siswa pada pembelajaran Ilmu Pengetahuan Alam di kelas IV SD Negeri 11 Pontianak Kota. Metode penelitian yang digunakan adalah Pre-Experimental Design dengan desain One-Group Pretest-Postest Design. Sampel penelitian ini adalah 29 siswa. Rata-rata hasil belajar siswa sebelum menggunakan model discovery learning sebesar 43,36 dan rata-rata hasil belajar siswa setelah menggunakan model discovery learning sebesar 69,52, terjadi peningkatan sebesar 26,16. Dari hasil uji hipotesis (uji-t} diperoleh thitung sebesar 9,89 dengan taraf signifikan = 5% diperoleh ttabel sebesar 1,701. Karena thitung 9,89 > ttabel 1,701, dapat disimpulkan bahwa Ha diterima. Artinya model discovery learning berpengaruh terhadap hasil belajar siswa pada pembelajaran Ilmu Pengetahuan Alam  di kelas IV SD Negeri 11 Pontianak Kota. Dari hasil perhitungan Effect Size (ES) adalah sebesar 1,72 termasuk klasifikasi tinggi. Kata kunci: Discovery Learning, Hasil Belajar, IPA Abstract: The purpose of this research was to know the influence of discovery learning model toward students’ achievement in learning science on the grade IVth of SD Negeri 11 Pontianak Kota. The method of this research was Pre-Experimental by using One-Group Pretest-Posttest design. The samples of this research were 29 students. The average score of students before implementing discovery learning model was 43,36, and the average score of students after implementing discovery learning model was 69,52. The improvement of students’ score was 26,16. Based on the hypothesis test (t-test), obtained that t was 9,89 the significant level was = 5% obtained that the t tabel was 1,701. Because of the that t count 9,89 > t table 1,701, it could be concluded that Ha was accepted. It means that discovery learning model influenced toward students’ achievement in learning science on the grade IVth of SD Negeri 11 pontianak. From the calculation, it found that the Effect Size (ES) was 1,72 and it is included high classification. Keywords: Discovery Learning, Learning Outcome, Science