Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Journal of Animation

Serious Role Playing Game Pengenalan Objek Pemajuan Kebudayaan Bengkulu Dengan Alur Cerita Menggunakan Breadth First Search dan Rule Based Wijanarko, Andang; Renaningtias, Nurul; Nurhamdi, Yahya Masykur
Journal of Animation and Games Studies Vol 11, No 2 (2025): Oktober 2025
Publisher : Institut Seni Indonesia Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24821/jags.v11i2.13935

Abstract

            Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh aplikasi serious role playing game berbasis Android terhadap peningkatan pengetahuan tentang objek pemajuan kebudayaan Bengkulu. Latar belakang penelitian ini adalah menurunnya minat dan ketertarikan pemuda terhadap kebudayaan serta kurangnya inovasi pelestarian budaya yang terintegrasi dengan teknologi modern, karena dianggap tidak relevan dengan zaman sekarang. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian terapan dengan metode One-Group Pretest-Posttest Design, yang termasuk dalam bentuk Pre-Experimental Design dalam penelitian kuantitatif. Populasi penelitian adalah seluruh pemuda berusia 15-24 tahun di Provinsi Bengkulu, dengan sampel sebanyak 44 orang yang diambil menggunakan teknik probability sampling dengan menerapkan cluster sampling, merepresentasikan 4 orang setiap kelompok umur dari berbagai daerah di Bengkulu. Pengujian dilakukan melalui tiga metode: functionality dengan black box testing, usability dengan GUESS-18, dan pengujian hipotesis menggunakan uji Wilcoxon-signed rank. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aplikasi serious role playing game berbasis Android secara signifikan meningkatkan pengetahuan pemuda tentang objek pemajuan kebudayaan Bengkulu.