Claim Missing Document
Check
Articles

Found 16 Documents
Search

Analisis Sistem Pengendalian Internal Terhadap Persediaan dengan menggunakan Kerangka Kerja COSO pada CV. Rona Karya Nusantara Jolissetiawati, Handayani; Nurmalina, Rina; Dahtiah, Neneng; Muhammad, Rahma Nazila
Indonesian Accounting Literacy Journal Vol. 5 No. 2 (2025): Indonesian Accounting Literacy Journal (March 2025)
Publisher : Jurusan Akuntansi Politeknik Negeri Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35313/ialj.v5i2.4994

Abstract

Inventory must be managed properly to avoid risks that are detrimental to the company. An effective internal control system is able to assist companies in securing their assets. Based on the preliminary study, it was found that every year the company always experiences a difference in inventory. Therefore the purpose of this study is to analyze the internal control over the applied inventory. The analytical method used is descriptive qualitative with a case study approach, the research data sources use primary and secondary data obtained through interviews, observation and documentation. The analysis carried out will follow the internal control guidelines proposed by COSO. The results of the research show that the internal control system implemented by the company has not been effective in dealing with risks in inventory management activities. This is indicated by the incomplete components and principles of internal control implemented by the company.
Pengaruh Kondisi Keuangan, Profitabilitas, dan Struktur Modal terhadap Audit Report Lag pada Perusahaan Properti & Real Estat Yang Terdaftar Di BEI Tahun 2019-2023 Riri, Ananda; Nurmalina, Rina
Indonesian Accounting Literacy Journal Vol. 5 No. 3 (2025): Indonesian Accounting Literacy Journal (July 2025)
Publisher : Jurusan Akuntansi Politeknik Negeri Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35313/ialj.v5i3.6540

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui secara empiris pengaruh kondisi keuangan, profitabilitas, dan struktur modal terhadap audit report lag. Dalam penelitian ini, metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif. Sampel penelitian terdiri dari 52 perusahaan properti & real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2019 sampai dengan 2023, dipilih menggunakan non-probability sampling dengan teknik purposive sampling. Teknik analisis data meliputi uji regresi linier berganda dan uji regresi data panel dengan menggunakan aplikasi EViews 12. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kondisi keuangan berpengaruh negatif dan signifikan terhadap audit report lag, profitabilitas berpengaruh negatif dan signifikan terhadap audit report lag, struktur modal berpengaruh negatif dan signifikan terhadap audit report lag, dan kondisi keuangan, profitabilitas, dan struktur modal secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap audit report lag.
Pelatihan dan Pendampingan Penyusunan Laporan Keuangan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) di Desa Sariwangi Dengan Menggunakan Aplikasi Excel Sederhana Novianty, Ira; Setiawan, Iwan; Burhany, Dian Imanina; Aprilliawati, Yeti; Sembiring, Etti Ernita; Rohendi, Hendi; Mulyandani, Vina Citra; Afriady, Arif; Nurmalina, Rina
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 5 No. 4 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Edisi September - Desembe
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v5i4.3866

Abstract

Salah satu fokus pemerintah dalam penggunaan Dana Desa untuk tahun 2024 adalah menegaskan peran penting BUMDes dalam mendukung Pembangunan di Tingkat lokal. Pemanfaatan dana desa untuk BUMDes di tahun 2024 tidak hanya sekedar mengalokasikan anggaran, tetapi harus bisa berkembang dan memiliki daya saing. Hal ini menuntut pengelolaan BUMDes yang transparan dan akuntabel. Salah satu bentuk transaparansi dan akuntabilitas dana BUMDes adalah melalui pelaporan keuangan. BUMDes harus memiliki laporan keuangan sesuai proses bisnis yang dijalankan oleh unit-unit usaha dalam BUMDes. Laporan keuangan ini akan menjadi salah satu alat evaluasi untuk memantau perkembangan dan kinerja keuangan BUMDes. Dengan adanya laporan keuangan yang sesuai dengan standar dapat menjadikan BUMDes lebih produktif dalam menggunakan dananya dan mengoptimalkan kesejahteraan masyarakat desanya. Desa Sariwangi merupakan salah satu desa binaan Polban yang telah memiliki BUMDes sejak tahun 2021. BUMDes di Desa Sariwangi memiliki dua unit usaha, yaitu unit usaha percetakan dan unit usaha perdagangan sembako. Alokasi Dana Desa akan terus diberikan kepada BUMDes pada tahun 2024 ini sesuai dengan Peraturan Menteri Desa nomot 13 tahun 2023 tentang Petunjuk Operasional atas Fokus Penggunaan Dana Desa Tahun 2024. Dalam Peraturan Menteri tersebut, salah satu fokus alokasi Dana Desa Tahun 2024 adalah pada permodalan BUMDes. Sejak digulirkannya Dana Desa kepada BUMDes mulai tahun 2021 sampai tahun 2023, BUMdes sama sekali belum menyampaikan laporan pertanggungjawaban keuangannya. Laporan Keuangan BUMDes di Desa Sariwangi belum pernah disusun. Hanya catatan sederhana yang dilakukan. Hal ini berdampak pada pelaporan Pemerintah Desa yang kurang lengkap karena alokasi dananya yang diinvestasikan pada BUMDes belum dilaporkan perkembangan aktivitas usahanya. Hal ini tidak sesuai dengan amanat Peraturan Menteri Desa Nomor 136 tahun 2022 yang mengharuskan BUMDes membuat laporan keuangan lengkap pada setiap satu semester dan setiap tahunnya.  Belum tersusunnya laporan keuangan pada BUMDes di Desa Sariwangi disebabkan keterbatasan kompetensi pengelola BUMDes dan belum adanya kebijakan akuntansi pada BUMdes tersebut. Hasil kegiatan Pengabdian kepada Masyarakai ini adalah pengelola BUMdes mendapatkan pengetahuan dan keterampilan dalam membuat laporan keuangan di unit usahanya sesuai dengan standar akuntansi keuangan yang berlaku dengan bantuan aplikasi Microsoft excel. 
Efektivitas Kinerja Aplikasi SIAPIK dalam Pencatatan Keuangan Usaha Sektor Manufaktur Islami, Erni Mutiara; Suwondo, Sulistia; Sembiring, Etti Ernita; Burhany, Dian Imanina; Nurmalina, Rina
Indonesian Accounting Literacy Journal Vol. 6 No. 1 (2025): Indonesian Accounting Literacy Journal (November 2025)
Publisher : Jurusan Akuntansi Politeknik Negeri Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35313/ialj.v6i1.6544

Abstract

This study aims to assess the effectiveness of the SIAPIK application in assisting financial record-keeping for micro-enterprises in the manufacturing sector. The research was conducted using a qualitative descriptive approach through a case study on Besty Dimsum, a micro business that had not previously implemented structured financial reporting. Data were collected through interviews, observation, and documentation. The application was used to record business transactions, generate financial statements, and evaluate the ease and accuracy of its features. Results showed that SIAPIK facilitated structured and standardized financial reporting aligned with SAK EMKM. While the system was generally easy to use, some limitations were identified, including the lack of decimal input and insufficient in-app instructions. Overall, SIAPIK proved to be a useful and accessible tool for improving financial documentation in micro-manufacturing enterprises.
Pendampingan Penyusunan Anggaran untuk Keberlanjutan Bisnis UMKM Desa Cigugur Girang Kabupaten Bandung Barat Hastuti; Noer Ridha, Noorsyah Adi; Mauluddi, Hasbi Assidiki; Gunawan, Arwan; Ruhana, Nafisah; Nurmalina, Rina
Mitra Akademia: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 8 No 3 (2025): Mitra Akademia: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (P3M) Politeknik Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The Community Service Program (PKM) entitled “Budget Planning Assistance for Business Sustainability of MSMEs in Cigugur Girang Village” aims to improve financial literacy and budgeting skills among MSME actors. This program was implemented using a Service Learning approach, integrating training on financial planning, the use of budgeting worksheets, and assistance in preparing operational, cash, and sales budgets. Evaluation results showed a significant improvement in participants’ ability to manage finances, control cash flow, and make more strategic business decisions. Although challenges remain, such as limited digital literacy and resource constraints, the program proved effective in strengthening MSME capacity. This program initiative contributes to empowering MSMEs to achieve business sustainability and competitiveness, while also having a positive impact on the local economy.
Pelatihan dan Pendampingan Pembukuan Akuntansi Sederhana untuk Keberlanjutan Bisnis UMKM Desa Cigugurgirang Hastuti, Hastuti; Setiawan, Iwan; Gunawan, Arwan; Rufaedah, Yanti; Mauluddi, Hasbi Assidiki; Kusumastuti, Endah Dwi; Muhammad, Rahma Nazila; Mulyandani, Vina Citra Mulyandani; Nurmalina, Rina; Ruhana, Nafisah; Noer Ridha, Noorsyah Adi
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 4 (2025): Edisi Oktober - Desember
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i4.6720

Abstract

Desa Cigugurgirang di Kecamatan Parongpong, Kabupaten Bandung Barat, dihuni sekitar 14.869 jiwa, dengan mayoritas penduduk bermata pencaharian sebagai petani sayur, petani bunga, peternak, serta pelaku UMKM di bidang makanan, kerajinan, dagang, dan jahit-menjahit. Program pengabdian kepada masyarakat (PKM) tahun ini bertujuan meningkatkan keberlanjutan UMKM desa, yang masih menghadapi tantangan manajemen keuangan. Berdasarkan evaluasi program 2024 dan survei awal, UMKM yang mampu bertahan lebih dari dua tahun cenderung memiliki manajemen keuangan baik, adaptif terhadap pasar, pemasaran efektif, kualitas produk terjaga, dan jaringan kuat; sebaliknya, peran pemerintah desa dalam pembinaan masih terbatas. Program ini dilaksanakan dengan membentuk dan memperkuat kemampuan keuangan UMKM melalui penyusunan buku saku, pelatihan sehari penuh di Aula Desa Cigugurgirang, dan pendampingan intensif dalam menyusun pembukuan akuntansi sederhana. Program PKM ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi dan keterampilan pelaku UMKM dalam menyusun melakukan pembukuan akutansi sederhana yang akan menunjang kepada keberlanjutan bisnisnya dengan metode edukasi atau sosialisasi kepada pengelola UMKM. Program ini dilaksanakan dengan melibatkan 20 UMKM yang ada di Desa Cigugurgirang dari berbagai sektor bisnis. Kegiatan dimulai dengan penyusunan buku saku yang dilengkapi dengan kertas kerja penyusunan pembukuan akuntansi sederhana yang akan menjadi bekal pelaku UMKM agar bisa membuatnya secara mandiri kelak. Kemudian dilanjutkan dengan pelatihan selama 1 hari yang dilaksanakan di Aula Desa Cigugurgirang. Selanjutnya adalah program pendampingan, dimana peserta akan dibimbing untuk menyusun pembukuan akuntansi sederhana bagi bisnisnya masing-masing. Dengan memiliki pembukuan akuntansi maka para pelaku UMKM akan mulai mengelola keuangan bisnisnya dengan lebih baik untuk mengambil keputusan-keputusan bisnis strategis yang akan berdampak pada keberlanjutan usahanya.