Jacline I. Sumual
Unknown Affiliation

Published : 8 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 8 Documents
Search

ANALISIS PENGARUH ARUS KUNJUNGAN WISATA, JUMLAH HOTEL DAN RESTORAN TERHADAP PERTUMBUHAN EKONOMI DI KOTA TOMOHON PERIODE 2010-2021 Veronica Lynda Cinta Runtuwarouw; Tri Oldy Rotinsulu; Jacline I. Sumual
Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi Vol. 22 No. 7 (2022)
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pertumbuhan ekonomi merupakan salah satu indikator ekonomi yang menjadi perhatian suatu negara dalam konsep keseluruhan. Sektor pariwisata memiliki peran penting dalam pertumbuhan ekonomi karena dapat meningkatkan pendapatan devisa, menciptakan lapangan pekerjaan, membantu mengurangi jumlah pengangguran sehingga mampu memicu pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan produktifitas suatu negara. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari variabel sektor pariwisata terhadap pertumbuhan ekonomi. Penelitian ini dilakukan di Kota Tomohon pada tahun 2010-2021. Jenis data yang digunakan adalah data time series dengan periode 12 (dua belas tahun). Variabel sektor pariwisata yang digunakan dalam meneliti pertumbuhan ekonomi ada tiga variabel yaitu arus kunjungan wisata, jumlah hotel dan restoran. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini analisis regresi linier berganda dan diolah menggunakan sofware Eviews 10. Hasil uji simultan menunjukkan bahwa arus kunjungan wisata, jumlah hotel dan restoran secara simultan berpengaruh signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi. Hasil uji parsial menunjukkan bahwa arus kunjungan wisata dan jumlah hotel berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi, dan restoran berpengaruh positif juga signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi.
PERSEPSI MASYARAKAT TERHADAP PEMANFAATAN DANA DESA DI DESA KANONANG 2 KECAMATAN KAWANGKOAN BARAT Amanda A. Komaling; Daisy S. M. Engka; Jacline I. Sumual
Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi Vol. 20 No. 01 (2020)
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi masyarakat dalam pemanfaatan dana desa terhadap kesejahteraan masyarakat yang ada di desa kanonang 2 kecamatan kawangkoan barat. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa persepsi masyarakat terhadap pemanfaatan Dana Desa di Desa Kanonang 2 Kecamatan Kawangkoan barat memberikan dampak baik melalui Bidang Pembangunan dan Bidang Pemberdayaan Masyarakat.
EFEKTIVITAS DANA DESA DALAM MENINGKATKAN PEMBANGUNAN EKONOMI MASYARAKAT DI KECAMATAN AITINYO RAYA KABUPATEN MAYBRAT PROVINSI PAPUA BARAT DAYA Orpa D. Yumame; Amran T. Naukoko; Jacline I. Sumual
Musytari : Jurnal Manajemen, Akuntansi, dan Ekonomi Vol. 10 No. 4 (2024): Musytari : Neraca Manajemen, Akuntansi, dan Ekonomi
Publisher : Cahaya Ilmu Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.8734/musytari.v10i4.7068

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat efektivitas Dana Desa dari 10 desa yang ada di kecamatan Aitinyo Raya Kabupaten Maybrat pada tahun 2020–2023 dari segi pembangunan masyarakat desa, jenis penelitian ini adalah penelitian Deskriptif dengan data yang digunakan berdasarkan pada dua jenis data yaitu data primer dan data sekunder. Data yang dikumpulkan dengan motode wawancara penyebaran kuisioner dokumentasi pada 10 desa yang ada di kecamatan aitinyo raya. Analisis data yang digunakan adalah teknik efektivitas dan rasio kriteria efektivitas, Hasil penelitian menunjukan bahwa tingkat efektivitas dana desa di Kecamatan Aitinyo Raya Kabupaten Maybrat terhadap pembangunan ekonomi masyarakat desa mencapai 100% dan dapat dikategori efektif.
Determinan Pendapatan Pelaku UMKM di Kecamatan Sario Kota Manado Lidya Efraim; Ita Pingkan F. Rorong; Jacline I. Sumual
AT-TAKLIM: Jurnal Pendidikan Multidisiplin Vol. 2 No. 1 (2025): At-Taklim: Jurnal Pendidikan Multidisiplin (Edisi Januari)
Publisher : PT. Hasba Edukasi Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71282/at-taklim.v2i1.80

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis determinan pendapatan pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kecamatan Sario, Kota Manado, dengan fokus pada variabel modal usaha, jam kerja, dan lama usaha. Data yang digunakan dalam penelitian ini merupakan data primer yang dikumpulkan melalui kuesioner dan wawancara dengan pelaku UMKM di Kecamatan Sario. Metode analisis yang diterapkan adalah regresi linear berganda menggunakan software SPSS versi 27. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel modal usaha memiliki pengaruh positif namun tidak signifikan terhadap pendapatan, yang mengindikasikan bahwa besarnya modal usaha tidak secara langsung memengaruhi pendapatan pelaku UMKM di Kecamatan Sario. Sementara itu, variabel jam kerja dan lama usaha memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap pendapatan, yang berarti bahwa semakin lama jam kerja dan semakin panjang pengalaman usaha, semakin besar pendapatan yang diperoleh oleh pelaku UMKM di daerah tersebut. Penelitian ini memberikan wawasan penting bagi pengusaha UMKM dan pembuat kebijakan dalam upaya meningkatkan pendapatan melalui pengelolaan waktu kerja dan pengalaman usaha.
Analisis Potensi Sektoral Perekonomian Sebagai Dasar Perencanaan Pembangunan di Kabupaten Bolaang Mongondow Glen Linggot; Vecky A.J Masinambow; Jacline I. Sumual
AT-TAKLIM: Jurnal Pendidikan Multidisiplin Vol. 2 No. 1 (2025): At-Taklim: Jurnal Pendidikan Multidisiplin (Edisi Januari)
Publisher : PT. Hasba Edukasi Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71282/at-taklim.v2i1.113

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis sektor-sektor apa saja yang menjadi Basis dan Unggulan di Kabupaten Bolaang Mongondow, Mengidentifikasi sektor-sektor Potensial yang dapat menjadi motor penggerak pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Bolaang Mongondow. Data yang di gunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder dari Badan Pusat Statistik yaitu adalah PDRB atas dasar harga konstan Sulawesi Utara 2019-2023 dan PDRB atas dasar harga konstan Kabupaten Bolaang Mongondow 2019-2023. Metode analisis yang digunakan adalah Analisis Locotion Qoutient (LQ), Shift Share (SS) dan Tipologi Klasen. Hasil Analisis Location Qoutient penelitian ini menunjukan bahwa selama 5 Tahun terakhir, perekonomian Kabupaten Bolaang Mongondow di dominasi Sektor Pertanian, Kehutanan, Perikanan yang menjadi Basis dan Unggulan. serta Sektor Pertambangan dan Penggalian, Pengadaan Listrik Dan Gas, Real Estate, Jasa Pendidikan yang bepengaruh terhadap perekonomian Kabupaten Bolaang mongondow. Dari perhitungan Shift Share sektor yang sangat berpotensial meningkatkan pertumbuhan Ekonomi yaitu sektor Sektor Pertanian, Kehutanan, Perikanan, di ikuti sektor Industri Pengolahan, Sektor Perdagangan Besar dan Eceran; Reparasi Mobil dan Sepeda Motor, Sektor kontruksi, Sektor Informasi dan Komunikasi, Sektor Jasa Kesehatan dan Kegiatan Sosial. Hasil analisis penelitian Tipologi Klasen menunjukan bahwa terdapat Empat sektor Maju dan dan Tumbuh Pesat di Kabupaten Bolaang Mongondow di antaranya yaitu; Sektor pertambangan dan Penggalian; Sektor Pengadaan Listrik dan Gas; Sektor Real Estate, Sektor jasa pendidikan.
Pengaruh Pertumbuhan Ekonomi, dan Jumlah Penduduk dan Tingkat Kesehatan Terhadap Kemiskinan di Kabupaten Minahasa Selatan Aurelia Priskila Mariani Watung; Josep Bintang Kalangi; Jacline I. Sumual
Jurnal Riset Multidisiplin Edukasi Vol. 2 No. 2 (2025): Jurnal Resit Multidisiplin Edukasi (Edisi Februari 2025)
Publisher : PT. Hasba Edukasi Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71282/jurmie.v2i2.125

Abstract

Economic development is the main goal of a country, where increased development reflects the progress achieved by the country. One of the indicators of the success of economic development is the increasing economic growth in a region. However, economic development is often faced with challenges such as poverty, which need to be overcome or at least reduced. This study aims to analyze the influence of economic growth, population number, and health level simultaneously on the poverty rate in South Minahasa Regency. The data used in this study is secondary data from the Central Statistics Agency of South Minahasa Regency during the period 2010–2023. The method used is multiple linear regression analysis. The results of the study show that economic growth has a positive but not significant influence on the poverty rate in South Minahasa. The number of population has a positive and significant influence, while the level of health has a negative and significant influence on the poverty rate in South Minahasa.
DIGITALISASI UMKM DAN PERENCANAAN ANGGARAN SERTA DAMPAKNYA TERHADAP PENINGKATAN PENDAPATAN (STUDI PADA UMKM DI KEC. WENANG KOTA MANADO) Meilany M. J Solung; Daisy S. M Engka; Jacline I. Sumual
Jurnal Riset Multidisiplin Edukasi Vol. 2 No. 9 (2025): Jurnal Riset Multidisiplin Edukasi (Edisi September 2025)
Publisher : PT. Hasba Edukasi Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71282/jurmie.v2i9.940

Abstract

This research aims to analyze the influence of Micro, Small, and Medium Enterprises (MSME) digitalization and budget planning on increasing MSME income in Wenang District, Manado City. Data was collected through questionnaires from 30 MSME actors and analyzed using SEM-PLS. The analytical method employed was Structural Equation Modeling (SEM) based on Partial Least Squares (PLS) via the SmartPLS application. The results show that MSME digitalization does not have a significant effect on income, while budget planning has a positive and significant effect on increasing MSME income. These findings are expected to provide input for MSME actors to improve the effectiveness of digitalization and budget management, and to serve as a reference for the government in formulating technology-based MSME empowerment policies.
PENGARUH REALISASI ANGGARAN, INDEKS PEMBANGUNAN MANUSIA DAN INVESTASI TERHADAP PERTUMBUHAN EKONOMI DI SULAWESI UTARA Natalia Christina Agnes Rawis; Anderson G. Kumenaung; Jacline I. Sumual
AT-TAKLIM: Jurnal Pendidikan Multidisiplin Vol. 2 No. 10 (2025): At-Taklim: Jurnal Pendidikan Multidisiplin (Edisi Oktober)
Publisher : PT. Hasba Edukasi Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71282/at-taklim.v2i10.1092

Abstract

Economic growth is one of the key indicators often used to assess a region’s success in implementing development. This study aims to determine the effect of Budget Realization, Human Development Index, and Investment on Economic Growth in North Sulawesi. The data used in this study are secondary data with an observation period of sixteen years, from 2008 to 2023. The analytical method used in this research is multiple linear regression. The software employed for the analysis is EViews 12. The results of the study show that the Budget Realization variable has a negative and insignificant effect on Economic Growth. The Human Development Index variable has a negative and significant effect on Economic Growth, while the Investment variable has a positive and insignificant effect on Economic Growth. Simultaneously, the variables of Budget Realization, Human Development Index, and Investment have a significant effect on Economic Growth in North Sulawesi.