Claim Missing Document
Check
Articles

Found 18 Documents
Search

Perancangan Dan Simulasi Sistem Persinyalan Kereta Api Secara Nirkabel Richard Pradana; Ahmad Sugiana
eProceedings of Engineering Vol 8, No 5 (2021): Oktober 2021
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Belakangan ini, perkembangan industri perkeretaapian di Indonesia sangat meningkat. Untuk memastikan keselamatan pada pada industri perkeretaapian, maka sistem persinyalan kereta merupakan bagian terpenting yang perlu diperhatikan. Pada penelitian kali ini akan dilakukan perancangan dan simulasi sistem persinyalan kereta api secara nirkabel menggunakkan aplikasi android. Kereta yang akan digunakan adalah miniatur kereta api dengan tiga stasiun dan sensor infrared(IR) sebagai pendeteksi kereta api. Untuk sistem interlocking menggunakan FInite State Machine(FSM) dan menggunakan arduino sebagai controllernya. Perancangan sistem persinyalan kereta api telah mampu mencapai tingkat keberhasilan 100% pada sistem interlocking dengan waktu rata-rata yang dibutuhkan untuk menerima data dari arduino ke aplikasi android dan sebaliknya adalah 0,472 detik. Sinyal lampu, wesel, dan track circuit(posisi kereta) dapat dimonitor secara real time dengan aplikasi android. Pada simulasi sistem persinyalan kereta api, waktu yang ditempuh kereta untuk rute AC dan CA yaitu 6,357 detik dengan waktu pengereman 1,714 detik. Sedangkan waktu tempuh untuk rute BC dan CB yaitu 5,272 detik dengan waktu pengereman 1,629 detik. Semua sinyal lampu akan berwarna merah dan kereta tidak akan berjalan selama ada kereta lain di depan kereta utama maupun di stasiun tujuan. Tombol set route juga tidak akan berhasil jika tidak sesuai dengan ketentuan. Kata Kunci : Sistem Persinyalan Kereta, Sensor IR, Aplikasi Android, Finite State Machine, Sistem Interlocking.
INSTALASI SISTEM MONITORING PLTS MENGGUNAKAN WEB DI PONDOK PESANTREN SUMUR BANDUNG KABUPATEN BANDUNG Sugiana, Ahmad; Ramdhani, Mohamad; Rahmat, Basuki
Prosiding Konferensi Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat dan Corporate Social Responsibility (PKM-CSR) Vol 6 (2023): INOVASI PERGURUAN TINGGI & PERAN DUNIA INDUSTRI DALAM PENGUATAN EKOSISTEM DIGITAL & EK
Publisher : Asosiasi Sinergi Pengabdi dan Pemberdaya Indonesia (ASPPI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37695/pkmcsr.v6i0.2034

Abstract

Pemanfaatan energi terbarukan, khususnya Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS), kini menjadi solusi strategis untuk mendukung keberlanjutan energi di berbagai daerah. Namun, efisiensi dan efektivitas pengoperasian PLTS sering menjadi isu utama, terutama di area masyarakat yang kurang informasi. Pemanfaatan secara maksimal energi surya perlu peran aktif dari masyarakat yang menggunakannya. Peran aktif masyarakat pengguna energi surya tersebut diantaranya adalah memberikan informasi mengenai besarnya potensi yang diperoleh menjadi energi listrik. Kegiatan pengabdian masyarakat ini berupaya membuat alat kontrol pemakaian energi dari Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) ke beban dengan menggunakan website, dimana monitoring kontrol pemakaian dan ketersediaan energi dirancang secara real-time. Sistem dirancang dengan Arduino sebagai kontrol utama yang hasilnya dapat menampilkan tegangan, arus, pemakaian, dan ketersediaan energi dapat ditampilkan di website. Hasil yang diperoleh setelah instalasi sistem pemasangan PLTS tersebut diharapkan pemakaian energi terbarukan khususnya pada beban dapat dimonitor dan digunakan secara efisien sehingga pemakaian energi pada beban dapat digunakan sesuai kebutuhan pengguna.
Sistem Pengambilan Data Dari SQL Server ke Firebase Deantony , Ikhsan; Sugiana, Ahmad; Halomoan , Junarto
eProceedings of Engineering Vol. 11 No. 5 (2024): Oktober 2024
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak — Penelitian ini bertujuan untuk mempermudah pengawasan Centralized Traffic Control (CTC) denganmengintegrasikan SQL Server Management Studio (SSMS) ke Jupyter Notebook dengan mengunakan skrip Python. Prosesintegrasi ini memungkinkan perubahan data di SQL Server dapat terkirim ke Python, karna Firebase merupakan platformNoSQL sehingga data SQL harus diubah menjadi JSON agar dapat dikirimkan ke Firebas. Penelitian ini melibatkanpembuatan penghubungan SQL server dengan Python dan pengiriman datanya dan penghubungan Python denganFirebase dan pengiriman datanya, serta pengujian durasi waktu yang dibutuhkan untuk sinkronisasi data antara SQL danPyhton. Hasil pengujian menunjukkan bahwa pengiriman data SQL ke Python memiliki waktu yang bervariasi dari 1 sampai10 detik dan memiliki rata-rata pengiriman selama 5 detikdikarenakan faktor-faktor yang mempengaruhi kecepatan pengambilan data dari SQL ke Python, seperti beban serverSQL, efisiensi skrip Python, koneksi, spesifikasi device, serta hanya 1 device untuk menjalankan ketiga program tersebut. Kata kunci—Centralized Traffic Control, SQL Server, Python, Firebase
Sistem Konektivitas PcVue ke SQL dan Python Permana, Havis Eka; Sugiana, Ahmad; Halomoan, Junarto
eProceedings of Engineering Vol. 11 No. 5 (2024): Oktober 2024
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak — Penelitian ini bertujuan untuk mempermudah pengawasan Central Traffic Control (CTC) denganmengintegrasikan database PcVue ke dalam SQL Server Management Studio (SSMS). Proses integrasi inimemungkinkan perubahan data di PcVue secara otomatis tercatat di SSMS, sehingga memudahkan pemantauan secaralangsung tanpa perlu berada di ruangan CTC. Penelitian ini melibatkan pembuatan server di PcVue dan penghubungannyake SQL Server, serta pengujian durasi waktu yang dibutuhkan untuk sinkronisasi data antara PcVue dan SQL. Hasilpengujian menunjukkan bahwa setiap perubahan data di PcVue membutuhkan waktu satu detik untuk tercatat diSSMS, menunjukkan efisiensi sistem dalam sinkronisasi data. Kata kunci—Central Traffic Control (CTC), PcVue, SQLServer Management Studio (SSMS), Integrasi Sistem, Sinkronisasi Data
Kontrol Kecepatan Dan Posisi Pada Purwarupa Lift Barang Menggunakan Fuzzy Logic Fadhila, Rizky Akbar; Wibowo, Agung Surya; Sugiana, Ahmad
eProceedings of Engineering Vol. 11 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah menciptakan miniatur lift barang dengan sistem yang dapat mengatur kecepatan motor yang terhubung dengan katrol. Metodenya adalah menggunakan kendali posisi dan kecepatan dengan logika fuzzy. Setpoint yang digunakan adalah ketinggian dan kecepatan putaran motor. Input terdiri dari ketinggian lift yang dibaca oleh sensor ultrasonik HCSR204 dan kecepatan putaran motor yang ditentukan oleh sensor loadcell. Data diproses dengan Arduino UNO menggunakan logika fuzzy untuk menghasilkan nilai PWM yang menggerakkan motor DC. Pada akhir penelitian, miniatur lift dapat mengendalikan kecepatan dan posisi, meskipun kecepatan saat naik masih terlalu lambat.Kata Kunci - lift, ultrasonic, load cell, fuzzy logic, kontrol posisi, kontrol kecepatan, Arduino UNO
PERANCANGAN DAN SIMULASI SISTEM KERETA API OTOMATIS MENGGUNAKAN DUA BUAH LOKOMOTIF DESIGN AND SIMULATION OF AN AUTOMATIC TRAIN SYSTEM USING TWO LOCOMOTIVES Sudarfiero, Defrizal; Wibowo, Agung Surya; Sugiana, Ahmad
eProceedings of Engineering Vol. 11 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kereta api merupakan sistem ideal untuk otomatisasi karena menggunakan sistem panduan yang tetap, akselerasi dan pengeremannya dapat diprediksi, posisinya terdeteksi, arahnya dikonfirmasi, serta waktunya diatur. Sistem FSM akan membantu Fail safe yang akan digunakan untuk melengkapi interlocking sistem pada persinyalan ini membuat keamanan yang cukup membantu untuk penelitian ini. Kereta yang akan digunakan adalah dua buah miniatur skala HO (1:87) dengan dua stasiun dengan dua lajur pada stasiun, dua lokomotif, dan sensor Infrared sebagai pendeteksi kereta api. Komunikasi Master-slave yang terdiri dari satu master pada persinyalan dan dua slave kereta dengan respon waktu rata-rata pengiriman master ke slave 1 yaitu 2.17 detik dan 2.16 detik untuk slave 2. Kereta dapat berjalan pada lintasan lurus dengan kecepatan maskimun pada kereta 1 yaitu 0.28 m/s dan kecepatan minumun 0.22 m/s sedangkan pada kereta 2 kecepatan maksimum yaitu 0.26 m/s dan kecepatan minimum yaitu 0.21 m/s. Waktu yang ditempuh oleh kereta satu dari stasiun A1 ke B1 dan sebaliknya yaitu 9.87 detik. Sedangkan waktu yang ditempuh oleh kereta 2 dari stasiun A2 ke B2 dan sebaliknya yaitu 10.57 detik. Dari hasil tersebut, maka perancangan sistem kereta api otomatis telah mencapai tingkat keberhasilan 100% pada sistem interlocking dengan kontrol kereta yang berkerja dengan baik.Kata kunci : Interlocking System, Sensor Infrared, Automatic Train System, Persinyalan Kereta Api, MasterSlave
Optimization of Grid-connected PV System for Renewable Energy Utilization in Railways Sabrina , Zahra; Adam, Kharisma Bani; Sugiana, Ahmad
eProceedings of Engineering Vol. 12 No. 5 (2025): Oktober 2025
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The high electricity demand at railway stations is still largely supplied by fossil-based PLN power plants so its contributing to resulting in carbon emissions. To support the energy transition towards the 2060 Net Zero Emission target, utilizing renewable energy is a strategic solution, one of which is through on-grid solar power plants (PLTS). This study analyzes the implementation of an on-grid solar power plant (PLTS) at Padalarang Station by determining the optimal PV system size using MATLAB simulations with input from load data, solar radiation potential, and Indonesian regulations. Economic feasibility was assessed through Net Present Value (NPV), Return on Investment (ROI), and Payback Period (PP). Results show that a 25 kWp PV system with a 25 kW inverter yields an NPV of Rp378,029,480, ROI of 117.76%, and a payback period of 24 years, proving the system technically and economically feasible to support emission reduction and reduce electricity costs at the station. Keywords: Photovoltaic, On-grid, Railway Station, NPV, Renewable Energy
Sistem Kendali Kualitas Air Pada Akuarium Menggunakan Logika Fuzzy Amal, Restu Ikhlasul; Pangaribuan, Porman; Sugiana, Ahmad
eProceedings of Engineering Vol. 12 No. 5 (2025): Oktober 2025
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak — Sistem kendali kualitas air pada akuarium berbasis IoT ini dirancang untuk memantau dan mengatur parameter kualitas air secara otomatis, khususnya pH (6,5–8) dan kekeruhan (<25 NTU), guna menjaga kesehatan ikan hias air tawar seperti guppy, mas koki, dan koi. Sistem ini menggunakan mikrokontroler ESP32 yang terintegrasi dengan sensor pH dan turbiditas untuk mengukur parameter air secara real-time. Data yang diperoleh diproses menggunakan logika fuzzy untuk menentukan tindakan korektif, seperti mengaktifkan pompa filtrasi atau menambahkan larutan penyesuai pH. Hasil pengujian menunjukkan akurasi sensor pH mencapai 98,12% dengan error rata-rata 1,88%, sedangkan sensor turbiditas memiliki error rata-rata 6,38%. Sistem ini juga dilengkapi dengan antarmuka Blynk untuk pemantauan jarak jauh via Wi-Fi, memungkinkan pengguna mengakses data dan notifikasi secara real-time melalui smartphone atau PC. Dengan respons kontrol otomatis kurang dari 3 detik dan akurasi keseluruhan 95%, sistem ini menawarkan solusi praktis dan efisien untuk pemeliharaan akuarium, mengurangi intervensi manual, serta meningkatkan kesehatan dan kelangsungan hidup ikan. Kata Kunci: akuarium, IoT, kualitas air, pH, kekeruhan, ESP32, logika fuzzy