Claim Missing Document
Check
Articles

Found 16 Documents
Search

Sosialisasi Pengembangan Sistem Manajemen Strategi dengan Pelatihan Simulasi Estimasi Profitabilitas Perusahaan di PT Abisakti Surya Megakon Katias, Puspandam; Herlambang, Teguh; Adinugroho, Mukhtar; Yudianto, Firman; Anshori, Mohamad Yusak
Indonesia Berdaya Vol 4, No 4 (2023)
Publisher : UKInstitute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47679/ib.2023609

Abstract

Perkembangan dunia bisnis saat ini mengalami kemajuan yang sangat pesat serta persaingan yang begitu ketat. Saat perusahaan semakin berkembang, maka tingkat kesenjangan sosial dan kerusakan lingkungan pun semakin tinggi karena adanya aktivitas perusahaan yang tidak terkendali terhadap berbagai sumber daya untuk meningkatkan laba perusahaan. Dalam literatur, profitabilitas bank, diukur dengan laba atas aset (ROA), biasanya dinyatakan sebagai fungsi determinan internal dan eksternal. Faktor penentu internal terutama dipengaruhi oleh keputusan manajemen bank dan tujuan kebijakan, faktor penentu profitabilitas tersebut tingkat likuiditas, provisi, kecukupan modal, biaya manajemen dan ukuran bank. Profitabilitas merupakan faktor penting di dalam perusahaan, sehingga pada penelitian ini dilakukan estimasi profitabilitas untuk mengetahui laba rugi perusahaan. Oleh karena itu, membuat model perkiraan (Forecast) dan estimasi yang tepat akan sangat membantu pengelola perusahaan secara efektif dan efisien, sehingga diperlukan pengembangan perangkat lunak untuk sistem forecasting dan estimasi. Pada kegiatan pengabdian masyarakat ini kami mensinergikan ilmu manajemen dengan ilmu komputasi sehingga dapat digunakan dengan lebih mudah, akurat, efektif dan efisien didalam pengelolaan hotel. Di dalam kegiatan ini dilakukan Sosialisasi simulasi atau perhitungan numerik terkait estimasi profit perusahaan.
Sosialisasi Pengembangan Software Sistem Navigasi dan Panduan Mobile Robot di PT Abisakti Surya Megakon Herlambang, Teguh; Yudianto, Firman; Adinugroho, Mukhtar; Susanto, Fajar Annas; Katias, Puspandam
Indonesia Berdaya Vol 4, No 4 (2023)
Publisher : UKInstitute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47679/ib.2023607

Abstract

Perkembangan teknologi modern saat ini sangat pesat khususnya dalam dunia robot sehingga banyak negara berlomba-lomba untuk mengembangkan robot.  Robot adalah sebuah alat mekanik yang dapat melakukan tugas fisik, baik menggunakan pengawasan dan kontrol manusia, menggunakan program yang telah didefinisikan terlebih dulu atau memanfaatkan prinsip kecerdasan buatan. Robot biasanya digunakan untuk tugas yang berat, berbahaya, pekerjaan yang berulang dan kotor. Kebanyakan robot digunakan dalam bidang produksi, seperti: pembersihan limbah beracun, penjelajahan bawah air dan luar angkasa, pertambangan, pekerjaan search and rescue, dan untuk pencarian lahan tambang. Dengan adanya pengabdian masyarakat tentang sosialisasi penggunaan software system navigasi dan panduan mobile robot sistem ini menjadi signifikan untuk lebih memahami penggunaan software system navigasi dan panduan mobile robot, dimulai dari system gerak mobile robot sampai bagaimana penggunaan pada software sehingga bapak ibu stakeholder memahami pengetahuan dan penggunaan system navigasi dan panduan mobile robot untuk sharing knowledge ke stakeholder PT. Abisakati Surya Megakon untuk menambah pengetahuan dan wawasan terkait mobile robot.
Unscented Kalman Filter and H-Infinity for Travel Company Stock Price Estimation Katias, Puspandam; Susanto, Ismanto Hadi; Herlambang, Teguh; Anshori, Mohamad Yusak
Pattimura International Journal of Mathematics (PIJMath) Vol 1 No 2 (2022): Pattimura International Journal of Mathematics (PIJMath)
Publisher : Pattimura University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (414.728 KB) | DOI: 10.30598/pijmathvol1iss2pp81-88

Abstract

The travel and hotel industry is one of the industries experiencing rapid growth. As the population grows, the need for travel and accommodation services gets higher. This is one of the factors contributing a rapid increase in such service industry. Competition in the economy and business world is getting tougher from year to year both within a country and abroad. Considering that Indonesia is a country comprised of many islands with a variety of natural beauty, it has the very potential for tourist resort attraction. This kind of thing leads to the growth of the Hotel and Travel industry to support tourism development. With such rapid service industry development, supported by promising business opportunities, investors for such sector are encouraged. The right way to reduce risk for investors interested is to develop a system for estimating the stock prices. Therefore, in this study, the stock price estimation method applied for travel companies adopted Advanced Kalman Filter, a comparison of H-Infinify and Unscented Kalman Filter (UKF) as a chart for investors to take into consideration in their investment decision making. The simulation results showed that the UKF method had higher accuracy than the H-Infinify method with an error by the UKF of 3.2% and that by the H-Infinify of 9.6%.
Implementation Fuzzy and Extended Kalman Filter for Estimation of High and Low Stock Price Travel Company Santoso, Ismanto Hadi; Katias, Puspandam; Herlambang, Teguh; Anshori, Mohamad Yusak; Adinugroho, Mukhtar
Pattimura International Journal of Mathematics (PIJMath) Vol 2 No 1 (2023): Pattimura International Journal of Mathematics (PIJMath)
Publisher : Pattimura University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30598/pijmathvol2iss1pp17-24

Abstract

Competition in the business world is getting tougher from year to year both within a country and abroad. There are a large number of companies competing with one another, especially entering the free market share in Asia, namely the Asean Economic Community (AEC). In the current development of modern economy, Indonesia is making efforts to increase its economic growth. For this, developments in any fields are made. Among others is the service industry such as accommodation, travel, and transportation services. Considering that Indonesia is a country comprised of many islands with a variety of natural beauty, it has the very potential for tourist resort attraction. This kind of thing leads to the growth of the Travel, tourism and hotel industry to support development of tourism. With such rapid service industry development, supported by promising business opportunities, investors for such sector are encouraged. The right way to reduce risk for investors interested is to develop a system for estimating the stock prices. Therefore, in this study, the high and low stock price estimation method applied for travel companies adopted developed Kalman Filter, a comparison of two Kalman Filter development methods, namely Extended Kalman Filter (EKF) and Fuzzy Kalman Filter (FKF) as a chart for investors to take into consideration in their investment decision making. The simulation results showed that the EKF method had higher accuracy than the FKF method with an error by the EKF of 3.5% and that by the FKF of 8.9%.
DIGITALISASI SISTEM MANAJEMEN POSYANDU “BOCAHCARE” SEBAGAI UPAYA PEMANTAUAN DAN PENCEGAHAN STUNTING DI DESA PONGANGAN KECAMATAN MANYAR KABUPATEN GRESIK Herlambang, Teguh; Hasina, Siti Nur; Katias, Puspandam; Sahri, Moch.; Ajizah, Silvia; Riansyah, Denny Fitrah Af; Macap, Siti Rahayu
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 5 No. 4 (2024): Volume 5 No. 4 Tahun 2024
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v5i4.33538

Abstract

Prevalensi stunting berdasarkan SSGI (Studi Status Gizi) dari Kementerian Kesehatan pada tahun 2022, di Gresik mencapai 12,8%. Salah satu program pemerintahan yang dilakukan oleh Kabupaten Gresik yakni bekerja sama dengan universitas terkait untuk melaksanakan program KKN (Kuliah Kerja Nyata) Semantik dengan menfokuskan pada penanganan mengenai stunting, dalam program ini juga dilaksanakan FGD atau Forum Group Disscussion untuk melaksanakan pemantuan berkala mengenai stunting di kabupaten Gresik. Di Jaman yang serba digital ini, juga terdapat pengembangan SIM (Sistem Informasi Manajemen) dengan ini akan menjadi sistem informasi yang berbasis komputer, yang dirancang untuk bekerja dengan data yang memiliki data spasial. Dengan teknologi ini dapat membantu dalam pengumpulan, penyimpanan, analisis, dan visualisasi data ibu dan anak, sehingga memungkinkan pengguna untuk membuat keputusan yang lebih baik berdasarkan informasi spasial yang relevan. Sehingga pada paper ini, dilakukan sebuah digitalisasi sistem manamejem Posayandu yang diberi nama BocahCare yang bertujuan untuk meningkatkan efisiensi pengelolaan data dan pelayanan kesehatan dalam lingkungan posyandu. BocahCare adalah komponen dari sistem yang lebih besar, yaitu sistem manajemen Posyandu Sejahtera 1B, yang mencakup seluruh operasional Posyandu, termasuk jadwal acara, pemeriksaan kesehatan, distribusi vitamin, dan komunikasi dengan peserta.
SOSIALISASI PEMBUATAN PEMROGRAMAN MOBILE LAPORAN KEUANGAN DI PT ABISAKTI SURYA MEGAKON Katias, Puspandam; Herlambang, Teguh; Yudianto, Firman; Anshori, Mohamad Yusak; Adinugroho, Mukhtar; Rasyid, Reizano Amri; Sahri, Moch.
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 5 No. 4 (2024): Volume 5 No. 4 Tahun 2024
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v5i4.33539

Abstract

Di era digital ini masyarakat diharapkan mampu menguasai teknologi dan mengoperasikannya. Hal ini juga berlaku bagi pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah. Pelaku UMKM dituntut untuk bisa membuat pembukuan untuk laporan keuangan baik secara manual maupun secara digital. Laporan keuangan adalah catatan informasi suatu perusahaan pada periode akuntansi yang menggambarkan kinerja perusahaan tersebut. Selama ini para pelaku UMKM dan Perusahaan yang baru memulai usaha dalam mencatat pembukuan dan transaksi keuangan secara manual, sehingga mereka kesulitan dalam menentukan laba dan jumlah persediaan. Namun karena terdapat keterbatasan pengetahuan dalam mengelola atau membuat laporan keuangan yang cukup rumit seperti yang diterapkan perusahaan besar, maka pada akhirnya di era digitalisasi ini mulai tersedia berbagai pencatatan keuangan UMKM dengan aplikasi mobile seperti aplikasi BukuKas dan Buku Warung untuk UMKM. Aplikasi mobile ini dapat membantu pelaku UMKM dalam membuat laporan keuangan yang sederhana namun tetap sesuai dengan Standar Akuntansi Keuangan (SAK). Sehingga kegiatan pengabdian kepada masyarakat tentang sosialisasi pembuatan pemrogaman mobile sistem ini menjadi signifikan untuk menunjang kemandirian manajemen sebuah perusahan. Oleh karena itu dirasa perlu diadakan Sosialisasi Pembuatan pemrograman mobile laporan keuangan di PT Abisakti Surya Megakon, maka dapat menjadikan bahan pemantauaan kas perusahaan.